cover
Contact Name
Nopernas Cahaya
Contact Email
nopernas.cahaya202@gmail.com
Phone
+6285390477704
Journal Mail Official
ejournal.kedokteran.upr@gmail.com
Editorial Address
Jln. Yos Sudarso Palangka Raya 73111, Kalimantan Tengah
Location
Kota palangkaraya,
Kalimantan tengah
INDONESIA
Jurnal Kedokteran Universitas Palangka Raya
ISSN : 23550015     EISSN : 27235890     DOI : https://dx.doi.org/10.37304
Core Subject : Health, Science,
urnal Kedokteran Universitas Palangka Raya dengan scope kesehatan dan kedokteran memuat original article dan review article baik dalam bahasa indonesia dan bahasa inggris. Terbitan 2 kali setahun setiap april dan oktober
Articles 10 Documents
Search results for , issue "Vol 9 No 1 (2021): Jurnal Kedokteran Universitas Palangka Raya" : 10 Documents clear
NILAI SENSITIVITAS, SPESIFISITAS, POSITIVE PREDICTIVE VALUE DAN NEGATIVE PREDICTIVE VALUE SPHYGMOMANOMETER DIGITAL PADA SKRINING HIPERTENSI Ravenalla Abdurrahman Al Hakim Sampurna Putra S
Jurnal Kedokteran Universitas Palangka Raya Vol 9 No 1 (2021): Jurnal Kedokteran Universitas Palangka Raya
Publisher : Fakultas Kedokteran, Universitas Palangka Raya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (273.189 KB) | DOI: 10.37304/jkupr.v9i1.2859

Abstract

Berdasarkan data hipertensi terlihat bahwa hipertensi sendiri masih merupakan momok bagi kesehatan penduduk Indonesia. Pada tahun 2012 data PTM menunjukkan terdapat 554.771 kasus Hipertensi Esensial di Jawa Tengah. Data PTM Kabupaten Purbalingga khususnya untuk tahun 2012 menunjukkan bahwa kasus Hipertensi Esensial merupakan PTM dengan kasus terbanyak dengan total 7.440 kasus dan Hipertensi lainnya 3.616 kasus. Penelitian ini bertujuan untuk melakukan deteksi dini penderita hipertensi di Kecamatan Purbalingga Kabupaten Purbalingga, mengetahui sensitivitas, spesifisitas, PPV dan NPV dari sphygmomanometer digital yang digunakan. Penelitian ini merupakan uji diagnostik pada skrining hipertensi. Sasaran skrining adalah orang yang tinggal di wilayah kerja Puskesmas Purbalingga dengan umur di atas 30 tahun. Dasar perhitungan jumlah sampel mengacu kepada besar rumus besar sampel dari Burderer. Alat yang digunakan adalah sphygmomanometer digital serta sphygmomanometer air raksa (sebagai gold standart) sesuai dengan prosedur yang sudah ditentukan. Dari Hasil skrining menggunakan tensimeter air raksa didapatkan 53 responden menderita hipertensi, menggunakan tensimeter digital didapatkan 48 responden menderita hipertensi. Hasil skrining hipertensi di Puskesmas Purbalingga menunjukkan bahwa tensimeter digital yang digunakan memiliki sensitifitas 90,6%, spesifitas 100%,PPV 100% dan NPV 87,2%. Hal ini menunjukkan hasil yang tidak terlalu berbeda dibandingkan sphygmomanometer air raksa yang merupakan gold standart untuk pengukuran hipertensi.
GAMBARAN RADIOGRAFI FOTO THORAX PENDERITA TUBERKULOSIS PADA USIA PRODUKTIF DI RSUD PASAR MINGGU (Periode Juli 2016 Sampai Juli 2017): Tuberkulosis paru, usia produktif, foto thorax Richard Yan Marvellini; Revynca Petronella Izaak
Jurnal Kedokteran Universitas Palangka Raya Vol 9 No 1 (2021): Jurnal Kedokteran Universitas Palangka Raya
Publisher : Fakultas Kedokteran, Universitas Palangka Raya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (163.241 KB) | DOI: 10.37304/jkupr.v9i1.2860

Abstract

Foto thorax merupakah salah satu pemeriksaan penunjang untuk tuberkulosis. Lesi pada foto thorax seperti infiltrat, konsolidasi, fibrosis, efusi pleura dan kavitas sering ditemukan pada penderita tuberkulosis. Tujuan penelitian ini untuk menggambarkan bagaimana gambaran radiografi penderita tuberkulosis paru pada usia produktif. Penelitian ini bersifat deskriptif dengan data didapatkan dari rekam medik pasien di RSUD Pasar Minggu. Pada penelitian ini diperoleh 48 sampel dengan usia produktif yang melakukan pemeriksaan sputum BTA dan foto thorax. Hasil menunjukkan yaitu kelompok usia 15-34 tahun sebanyak 54,17%, kelompok usia 35-54 tahun sebanyak 35,42% dan kelompok usia lebih 55 tahun sebanyak 10,42%. Foto thorax didapatkan 20 pasien dengan lesi infiltrat, 10 pasien dengan konsolidasi, 9 pasien dengan fibrosis, 4 pasien dengan efusi pleura, dan 3 pasien dengan kavitas. Hasil menunjukkan gambaran radiografi foto thorax terbanyak adalah infiltrat di apex paru sebanyak 41,67%.
PEMBERIAN JAHE TERHADAP PERBAIKAN KADAR PROFIL LIPID DAN RISIKO ATEROSKLEROSIS PADA DISLIPIDEMIA Mohamad Alif Ramadan; Miranti Dewi Pramaningtyas
Jurnal Kedokteran Universitas Palangka Raya Vol 9 No 1 (2021): Jurnal Kedokteran Universitas Palangka Raya
Publisher : Fakultas Kedokteran, Universitas Palangka Raya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (237.59 KB) | DOI: 10.37304/jkupr.v9i1.2861

Abstract

Dislipidemia merupakan salah satu faktor risiko terjadinya penyakit jantung coroner (PJK) yakni aterosklerosis. Menurut World Health Organization (WHO), angka kejadian dislipidemia tertinggi terjadi di Eropa dan dapat meningkatkan risiko terjadinya stroke iskemik. Jahe (Zingiber officinale) merupakan tanaman herbal yang memiliki beberapa kandungan untuk memperbaiki kadar profil lipid. Pemberian jahe dapat mempengaruhi kadar profil lipid dengan beberapa dosis dan jenis ekstrak jahe. Beberapa penelitian menyebutkan kadar flavonoid pada jahe dapat menurunkan kadar kolesterol dengan meningkatkan sintesis asam empedu. Kandungan 6-gingerol pada jahe dapat menurunkan kadar Low-density lipoprotein cholesterol (LDL-C) lewat penurunan kadar C-reactive protein (CRP) dan prostaglandin (PGE2). Peningkatan kadar High-density lipoprotein cholesterol (HDL-C) dipengaruhi oleh kandungan niacin pada jahe. Trigliserida dapat menagalami penurunan kadar didalam serum dengan meningkatkan aktivasi enzim lipoprotein lipase (LPL). Efek antioksidan pada jahe dapat menghambat mekanisme oksidasi LDL-C dengan inhibisi enzim reactive-oxygen-generating sehingga dapat menurunkan risiko aterosklerosis. Studi literatur ini menyimpulkan jahe berperan dalam perubahan profil lipid dan penurunan risiko dislipidemia akibat aterosklerosis. Hal ini dapat menjadi rekomendasi untuk penelitian eksperimental.
SEREBRAL DAN SPINAL DIGITAL SUBTRACTION ANGIOGRAPHY Tranggono Yudo Utomo
Jurnal Kedokteran Universitas Palangka Raya Vol 9 No 1 (2021): Jurnal Kedokteran Universitas Palangka Raya
Publisher : Fakultas Kedokteran, Universitas Palangka Raya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (361.528 KB) | DOI: 10.37304/jkupr.v9i1.2862

Abstract

Pengembangan teknologi citra medis terus dilakukan sampai saat ini karena sifatnya yang non-invasif dan memiliki manfaat yang besar dalam membantu klinisi mendiagnosis dan melakukan penatalaksanaan penyakit. Salah satu teknologi citra medis yang digunakan saat ini adalah digital subtraction angiography (DSA), yang berfungsi sebagai alat diagnostik penyakit kardiovaskular. Tulisan ini bertujuan untuk mengkaji berbagai modalitas citra medis vaskular yang ada saat ini termasuk DSA, serta peran pencitra medis DSA dalam menunjang prosedur terapi penyakit serebrovaskular. Artikel ini berupa telaah literatur yang didapatkan melalui peramban google cendekia dan pubmed dengan kata kunci yaitu digital substraction angiography, DSA, computed tomography angiography, CTA, neuro intervensi, magnetic resonating angiography, MRA. Pencitra medis DSA sampai saat ini masih menjadi baku emas untuk mendeteksi penyakit pembuluh darah dan visualisasi diagnostik pada terapi intervensi pada beberapa penyakit vaskular, dengan tingkat resolusi spasial yang tinggi menghasilkan akurasi yang lebih baik dibandingkan dengan MRA dan CTA namun masih memiliki kelemahan dalam hal sifatnya yang invasif, waktu diagnosis dan paparan radiasi. DSA masih lebih unggul dibandingkan modalitas lain untuk kepentingan diagnostik dan sebagai alat penunjang pada terapi endovaskular khususnya stroke, namun beberapa kelemahan DSA akan dapat diatasi dengan perkembangan teknologi dimasa depan. DSA masih relevan digunakan sebagai standar baku dalam diagnosis penyakit vascular.
Keberhasilan Tindakan Resusitasi Jantung Paru dan Otak Terhadap Pasien Gagal Jantung Kongestif di Rumah Sakit Umum Universitas Kristen Indonesia Ratna Emelia Hutapea; Josua Louis Farry Mundung
Jurnal Kedokteran Universitas Palangka Raya Vol 9 No 1 (2021): Jurnal Kedokteran Universitas Palangka Raya
Publisher : Fakultas Kedokteran, Universitas Palangka Raya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (102.831 KB) | DOI: 10.37304/jkupr.v9i1.2863

Abstract

Gagal jantung kongestif adalah suatu ketidak mampuan jantung untuk memompa darah keseluruh tubuh yang dapat menyebabkan kematian. Banyaknya angka kematian diakibatkan gagal jantung menjadikan perlunya penanganan segera pada seseorang yang mengalami gagal jantung. Resusitasi Jantung Paru dan Otak (RJPO) merupakan bantuan awal korban henti jantung. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui gambaran tingkat keberhasilan resusitasi jantung paru  dan otak terhadap pasien gagal jantung kongestif di Rumah Sakit Umum Universitas Kristen Indonesia. Metode analisis yang digunakan adalah univariat secara retrospektif pada 45 pasien dengan rekam medis di RSU UKI pada periode 2015-2017. Hasil penelitian menyatakan bahwa,  dari 45 pasien berdasarkan jenis kelamin, pasien perempuan mempunyai tingkat keberhasilan resusitasi sebesar 13,3% dan laki-laki 10%. Keberhasilan berdasarkan usia, 21-40 tahun 0%, 41-60 tahun 5,2%, 61-80 tahun 17,4%, dan usia 81-100 tahun 0%. Berdasarkan tempat dilakukan resusitasi, tingkat keberhasilan di bangsal 0%, UGD 14,8%, dan ICU 6,2%. Berdasarkan pemberian adrenalin, tingkat keberhasilan pasien yang diberikan adrenalin 14,7% dan yang tidak diberikan adrenalin 0%. Dari hasil penelitian dapat disimpulakan bahwa tingkat keberhasilan resusitasi terbesar adalah Perempuan, usia 61-80 tahun, dilakukan di UGD, dan diberikan Adrenalin.
KARAKTERISTIK KASUS PADA VISUM ET REPERTUM DENGAN DUGAAN KEKERASAN SEKSUAL DI RSUP SANGLAH DENPASAR I Gde Hary Eka Adyana
Jurnal Kedokteran Universitas Palangka Raya Vol 9 No 1 (2021): Jurnal Kedokteran Universitas Palangka Raya
Publisher : Fakultas Kedokteran, Universitas Palangka Raya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (212.068 KB) | DOI: 10.37304/jkupr.v9i1.2864

Abstract

Sexual abuse is a crime that can be found all over the world, at all levels of society and regardless of age. One of the important components in disclosing cases of sexual abuse is visum et repertum. Visum et repertum (VeR) is a written statement made based on the request of the investigator containing everything seen and found in the examination according to their knowledge as best as possible for the benefit of the judiciary by remembering the oath when accepting responsibilities. Doctors as those who know the human body have a role in making Visum et Repertum (VeR). This study aims to determine the characteristics of request for VeR on suspected sexual abuse cases in Sanglah Hospital, Denpasar based on age, the relationship between victim and doer, by places, by physical examination was found, by hymen condition, and history of previous sexual intercourse. This research is a retrospective descriptive study with the sample were medical record patients who brought requests for visum et repertum with sexual abuse cases at Sanglah Hospital, Denpasar from January 1st 2014 until December 31st 2015. Within a period of 2 years, a request for visum et repertum of suspected sexual abuse to Sanglah Hospital, Denpasar was obtained as many as 113 cases, only 93 cases was included in this study. The mostpercentage of cases by age was 17-25 years old (25.8%), by the relationship between doers was the lover (52,7%), by places was at boarding house (32,3%), by physical examination was found injuries to the genitals only (72.0%), by the hymen had old tears (73.1%), and by most of the victims had have sex before (73.1%).
CHRONIC INFLAMMATORY DEMYELINATING POLYRADICULOPATHY Noer Hassianni Mercy L. Tobing; Agus Yudha Wijaya; Christina Aritonang; Yoyok Hendro
Jurnal Kedokteran Universitas Palangka Raya Vol 9 No 1 (2021): Jurnal Kedokteran Universitas Palangka Raya
Publisher : Fakultas Kedokteran, Universitas Palangka Raya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (610.127 KB) | DOI: 10.37304/jkupr.v9i1.2865

Abstract

Chornic inflammatory demyelinating polyradiculoneuropathy (CIDP) it is an disease of immune-mediated neuropathy (neuropathy due to immunological disorders), rare, the disease that can take many forms (heterogeneous), but treatable,. For much of 20th centuries the introduction of CIDP has been limited so that it is referred to under different disease names. Clinical and histopathologic descriptions are often confused with a disease-like appearance such as Guillain-Barre 'syndrome. To diagnose CIDP, it is necessary to perform an eletromyography (EMG) examination to assess the velocity of nerve conduction and this is an definite diagnostic test. Neural ultrasound and MRI can also help in diagnosis. CIDP is divided into two types, namely typical CIDP and atypical variants of CIDP. Atypical variants of CIDP with different phenotypes present a diagnostic challenge.
LITERATURE REVIEW : HUBUNGAN AKTIVITAS FISIK DENGAN DISMENORE PRIMER PADA REMAJA Santha Eliska Br Gurusinga; Austin Bertilova Carmelita; Arif Rahman Jabal
Jurnal Kedokteran Universitas Palangka Raya Vol 9 No 1 (2021): Jurnal Kedokteran Universitas Palangka Raya
Publisher : Fakultas Kedokteran, Universitas Palangka Raya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (278.911 KB) | DOI: 10.37304/jkupr.v9i1.2866

Abstract

Dysmenorrhea often occurs in adolescents because the hormones produced are not yet stable. The prevalence of primary dysmenorrhea in Indonesian adolescents is 60-75%. Physical activity is one of the primary risk factors for damage. Youth physical activity decreases every year. Purpose: This literature review aims to analyze the relationship between physical activity and primary dysmenorrhea in adolescents. Methods: The data search engines used were Google Scholar, Science Direct, and Garuda. The journals collected are national and international journals from 2015-2020. Search for research articles using inclusion and exclusion criteria. The literature review uses 15 national journals and 8 international journals. Results: The journals that stated physical activity related to primary in adolescents were found as many as 21 journals, while 2 journals that were not related. Physical activity increases endorphins, increases blood flow to the genitals, and increases vasodilation of blood vessels. Conclusion: Physical activity is related to primary in adolescents.
LITERATUR REVIEW : Efektifitas Ekstrak Umbi Bawang Dayak (Eleutherine palmifolia L.) dalam Menghambat Pertumbuhan Bakteri Staphylococcus aureus Nia P.S Nainggolan; Ratna Widayati; Dian Mutiasari
Jurnal Kedokteran Universitas Palangka Raya Vol 9 No 1 (2021): Jurnal Kedokteran Universitas Palangka Raya
Publisher : Fakultas Kedokteran, Universitas Palangka Raya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (145.262 KB) | DOI: 10.37304/jkupr.v9i1.2867

Abstract

According to who one-third of the 25 million deaths worldwide are caused by infectious diseases. One of the bacteria that most often causes infection is Staphylococcus aureus. Herbal plant onion dayak (Eleutherine palmifolia L) contains compounds that are efficacious as antibacterial, one of which is the bacterium Staphylococcus aureus. Objective: analyze the effectiveness of dayak onions (Eleutherine palmifolia L) in inhibiting the growth of Staphyloccus aureus bacteria. This research is a literature research with a sample of research in the form of national journals obtained 10 from Google Cendikia, Garuda while international journals obtained 5 from Google Scholar and Science Direct. A journal that discusses the effectiveness of dayak onions (Eleutherine palmifolia L) in inhibiting the growth of Staphylococcus aureus bacteria, found 15 journals that state that the tubers of onion dayak (Eleutherine palmifolia L.) have the ability to inhibit the growth of Staphylococcus aureus bacteria. In thejournal studied also discussed about the factors that affect the effectiveness of onion dayak (Eleutherine palmifolia L) in inhibiting the growth of bacteria including the temperature and length of storage of extracts. Dayak onions (Eleutherine palmifolia L) have effectiveness in inhibiting the growth of Staphylococcus aureus bacteria.
HUBUNGAN ANTARA POLA MAKAN IBU HAMIL DENGAN PENAMBAHAN BERAT BADAN DAN KADAR HEMOGLOBIN TRIMESTER II DI PUSKESMAS PAHANDUT KOTA PALANGKA RAYA TAHUN 2018 Agnes Daniella; Triawanti; Fatmaria
Jurnal Kedokteran Universitas Palangka Raya Vol 9 No 1 (2021): Jurnal Kedokteran Universitas Palangka Raya
Publisher : Fakultas Kedokteran, Universitas Palangka Raya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (389.582 KB) | DOI: 10.37304/jkupr.v9i1.2868

Abstract

Healthy eating patterns for pregnant women must meet the needs of pregnant women. Unhealthy eating patterns can make the nutrients received do not meet the needs of pregnant women and cause some effects on pregnant women. Macronutrient nutrition and micronutrient nutrition related to the health of pregnant women must meet the energy needs of + 2500 Kcal during pregnancy. Good nutrition during pregnancy affects the weight gain of pregnant women. Low nutritional status and wrong diet in pregnant women can cause less weight and anemia.Research purposes. Knowing the relationship between healthy eating patterns of pregnant women with weight gain and second trimester hemoglobin levels.The type of research used is analytic observational research. The population of this study were pregnant women in Pahandut Health Center, Palangka Raya City. Using total sampling technique where the samples taken were all II trimester pregnant women who met the inclusion criteria in May-August 2018 totaling 89 people. Data analysis used Chi Square (x²) test with significance level (α = 0.05). The respondent's weight gain was 28 respondents (65.1%) with a good diet and good weight gain, there were no respondents with a good diet with less weight gain, as many as 15 respondents (34.9%) with a diet good and excess weight gain. As many as 2 people (7.7%) with poor diet and good weight gain, 21 people (80.8%) with less diet and less weight gain, as many as 3 people (11.5%) with less eating patterns that have excess weight. As many as 2 people (10.0%) with poor diet and good weight gain, as many as 18 people (90.0%) with a poor diet and there were no respondents with a bad diet with excess weight. As well as the Hb level of respondents, as many as 31 respondents (18.8%) with a good diet that is not anemic, as many as 12 respondents (27.9%) with a good diet that is anemic. As many as 8 people (17.4%) with poorer patterns and poor diet patterns that were not anemic and as many as 38 people (82.6%) with poor & poor eating patterns who experienced anemia. The existence of a relationship between pregnant women diet with weight gain and Hb levels of pregnant women in second trimester.

Page 1 of 1 | Total Record : 10