cover
Contact Name
Rani Chandra Oktaviani
Contact Email
rani.co@lspr.edu
Phone
+6221-57942471
Journal Mail Official
servitejournal@lspr.edu
Editorial Address
Lembaga Penelitian, Publikasi dan Pengabdian kepada Masyarakat (LP3M) Institut Komunikasi dan Bisnis LSPR Sudirman Park Campus. Jl. KH. Mas Mansyur Kav 35. Sudirman Park Campus. Jakarta Pusat 10220
Location
Kota adm. jakarta pusat,
Dki jakarta
INDONESIA
Journal of Servite
ISSN : 27145220     EISSN : 27162133     DOI : https://doi.org/10.37535/10200112019
Tujuan dari publikasi jurnal ini adalah untuk menyebarluaskan pemikiran konseptual atau ide dan hasil penelitian yang telah dicapai di bidang layanan masyarakat. Journal of Servite khususnya berfokus pada permasalahan sebagai berikut Pemberdayaan Sumber Daya Manusia bidang Komunikasi Diseminasi Informasi dan Edukasi Kepada Publik Pemberdayaan Literasi Media Bagi Generasi Muda Pemberdayaan UMK berbasis Komunikasi Digital Diseminasi dan Edukasi Potensi ASEAN sebagai Kawasan Destinasi Pariwisata dan Investasi.
Articles 5 Documents
Search results for , issue "Vol. 3 No. 1 (2021): Journal of Servite" : 5 Documents clear
Pengaruh Penempatan Produk Toyota terhadap Kesadaran Merek pada Film “Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini” Olivia Nemesis; El Chris Natalia
Journal of Servite Vol. 3 No. 1 (2021): Journal of Servite
Publisher : Lembaga Penelitian, Publikasi dan Pengabdian Masyarakat (LP3M), Institut Komunikasi dan Bisnis LSPR

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37535/102003120211

Abstract

Product placement can be used as a way to promote a product or service. The product or service is displayed in such a way as to give the impression that the product or service is part of a film or TV program. Toyota displays its products in the film “Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini”. “Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini” is a film with the theme of family. This study aims to determine the influence of Toyota's product placement on brand awareness in the film “Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini”. The research method used is quantitative explanative by distributing questionnaire online. The results show that there is a positive influence between the product placement of Toyota on brand awareness in the film “Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini”. In addition, respondents also agreed that they can identify Toyota as an automotive company and that Toyota's car products are shown without disturbing the respondent's focus while watching the film.
Pengembangan Keterampilan Komunikasi Melalui Pelatihan Komunikasi Efektif di Sekolah Menengah Kejuruan Yolanda Stellarosa; Andre Ikhsano
Journal of Servite Vol. 3 No. 1 (2021): Journal of Servite
Publisher : Lembaga Penelitian, Publikasi dan Pengabdian Masyarakat (LP3M), Institut Komunikasi dan Bisnis LSPR

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37535/102003120212

Abstract

Berkomunikasi sering dianggap sesuatu yang simpel, sederhana dan tidak memerlukan suatu keterampilan khusus. Namun berbagai macam masalah komunikasi kerap kali muncul, mulai pada tataran makro di pemerintahan, di korporasi sampai pada level mikro di kehidupan sehari-hari. Berbagai masalah komunikasi sangat penting untuk dipahami lebih dalam agar pada sisi yang lain terus meningkatkan keterampilan berkomunikasi sehingga proses komunikasi berjalan dengan efektif. Terwujudnya komunikasi yang efektif tentu memerlukan ketrampilan komunikasi, salah satunya adalah untuk karier seseorang di segala bidang pekerjaan. Seseorang diharapkan dapat bekerjasama secara efektif dengan orang lain, menyajikan gagasan secara efektif dan lain sebagainya. Metode yang digunakan dalam kegiatan PKM adalah dengan melakukan penyuluhan dengan pihak mitra dengan peserta dari siswa-siswi sekolah menengah kejuruan. Penyuluhan dilakukan secara virtual di tengah pandemic covid 19 dengan mengedepankan simulasi atau roleplay pasa peserta. Penyuluhan ini menunjukkan adanya antusianisme peserta dan juga peningkatan keterampilan berkomunikasi efektif sehingga dapat disarankan untuk dilanjutkan Kata Kunci: komunikasi efektif, ketrampilan, masalah komunikasi
Pelatihan Culinary Entrepreneur Dalam Mengembangkan Kinerja UMKM di Masa Pandemi Yuliana Riana Prasetyawati; Emilya Setyaningtyas; Jati Paras Ayu; Kartini Dwi Sartika; Sandy Adithia
Journal of Servite Vol. 3 No. 1 (2021): Journal of Servite
Publisher : Lembaga Penelitian, Publikasi dan Pengabdian Masyarakat (LP3M), Institut Komunikasi dan Bisnis LSPR

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37535/102003120213

Abstract

Pada masa pandemi Covid-19, UMKM Kuliner merupakan salah satu UMKM yang terkena dampak paling signifikan. Hal ini karena UMKM memiliki ketahanan dan fleksibilitas yang rendah dalam menghadapi pandemi ini. Salah satu strategi yang dapat dilakukan untuk meningkatkan kinerja penjualan adalah memanfaatkan digital marketing. Namun UMKM masih memiliki tingkat digitalisasi yang masih rendah. Oleh karena itu, kegiatan pelatihan ini ditujukan bagi UMKM Kuliner yang berada di wilayah Jabodetabek agar lebih memahami peran public relation dan penggunaan media sosial sebagai strategi komunikasi pemasaran agar mampu bertahan di masa pandemi ini. Pelatihan ini dilakukan melalui media online dan dilanjutkan dengan penilaian pada proposal bisnis yang diajukan oleh pelaku UMKM Kuliner. Kegiatan LSPR Culinary Entrepreneur ini berjalan dengan lancar dan para peserta dapat meningkatkan pengetahuan dan ketrampilan penggunaan digital marketing dan public relation sebagai strategi pemasaran UMKM untuk bertahan di masa pandemi Covid- 19.
Pelatihan Literasi Keuangan dalam Upaya Peningkatan Pemberdayaan Masyarakat Desa Pedak di Kabupaten Rembang Wulan Suryandani; Hetty Muniroh
Journal of Servite Vol. 3 No. 1 (2021): Journal of Servite
Publisher : Lembaga Penelitian, Publikasi dan Pengabdian Masyarakat (LP3M), Institut Komunikasi dan Bisnis LSPR

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37535/102003120214

Abstract

Program pengembangan Desa Pedak untuk peningkatan perekonomian dilakukan dengan berbagai macam program pemberdayaan masyaratat, salah satunya adalah dengan kegiatan UP2K (Usaha Peningkatan Pendapatan Keluarga). Permasalahan dari mitra diantaranya aspek manajemen keuangan, pemasaran dan manajemen usaha. Metode yang digunakan adalah pelatihan (teori dan praktik ) dan pendampingan. Adapun Hasil dari kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini adalah Mitra memiliki kemampauan pengelolaan manajamen keuangan dan juga manajemen usaha.
Penggunaan Blog dan YouTube sebagai Media e-Learning di Madrasah Mu’allimin Mu’allimat Rembang A. Aviv Mahmudi
Journal of Servite Vol. 3 No. 1 (2021): Journal of Servite
Publisher : Lembaga Penelitian, Publikasi dan Pengabdian Masyarakat (LP3M), Institut Komunikasi dan Bisnis LSPR

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37535/102003120215

Abstract

E-Learning adalah suatu sistem atau konsep pendidikan yang memanfaatkan teknologi informasi dalam proses belajar mengajar. Kurangnya pengetahuan tenaga pengajar mengenai teknologi informasi membuat proses belajar mengajar di Madrasah Mu’allimin Mu’allimat Rembang menjadi terhambat karena kurang mampu menyesuaikan dengan perkembangan teknologi dan menjadi salah satu faktor penurunan minat belajar siswa, dari permasalah tersebut maka kami merencanakan program dengan memanfaatkan teknologi informasi digital sebagai media pembelajaran seperti pemanfaatan platform Blogger dan Youtube. Maka daripada itu, program kami "Pengunaan Blogger dan Youtube Sebagai Media E-Learning Dalam Pembelajaran Madrasah Mu’allimin Mu’allimat Rembang" diadakan. Program ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan guru dalam penggunaan suatu blog dan chanel youtube sebagai media pembelajaran. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode action research. Langkah-langkah yang ditempuh antara lain observasi lokasi penelitian, sosialisasi mengenai blogger dan youtube, workshop pembuatan blogger dan youtube, evaluasi dan pendapingan. Program ini menghasilkan luaran berupa blogger dan channel youtube bagi masing-masing guru di Madrasah Mu’allimin Mu’allimat Rembang dan siswa dapat mengakses blogger maupun channel youtube sebagai bahan belajarnya. Dengan adanya blogger dan chanel youtube ini, maka pembelajaran semakin optimal sehingga kualitas pendidikan meningkat.

Page 1 of 1 | Total Record : 5