cover
Contact Name
Roby Maiva Putra
Contact Email
roby_maiva@stainkepri.ac.id
Phone
+6285326693886
Journal Mail Official
tanjak@stainkepri.ac.id
Editorial Address
Jl. Lintas Barat KM 19, Toapaya Asri, Kabupaten Bintan, Provinsi Kepulauan Riau, 291
Location
Kab. bintan,
Kepulauan riau
INDONESIA
TANJAK: Journal of Education and Teaching
ISSN : 27164098     EISSN : 27208966     DOI : https://doi.org/10.35961/tanjak.v1i2.146
Core Subject : Education,
TANJAK adalah ikat kepala adat Melayu yang berbentuk runcing ke atas. Demikian makna yang dituliskan dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI). Nilai dalam tanjak dipercaya oleh masyarakat Melayu sebagai simbol kekuatan, marwah, pendidikan dan lainnya. Bertanjak berarti memelihara budi pekerja dan menjaga marwah. Nama “Tanjak” digunakan dalam jurnal pendidikan dan keguruan sebagai bentuk menjaga marwah dan pendidikan anak bangsa. Dengan pendidikan, marwah bisa dicapai, dengan pendidikan kekuatan akan tergapai, dan dengan pendidikan akan melahirkan peradaban yang gemilang. Jurnal Tanjak ingin menjadi bagian dari upaya mencapai harapan-harapan kebesaran tersebut. Sebab itu, jurnal Tanjak juga mengajak seluruh pendidik, peneliti, dosen dan praktisi pendidikan untuk turut serta menyumbangkan karya tulisnya guna memberikan sumbangsih pada bangsa dan negara. Lebih spesial lagi apabila kajiannya terkait pendidikan di dunia melayu. Jurnal Tanjak akan terbit dua kali setahun pada bulan Februari dan Agustus.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 12 Documents
Search results for , issue "Vol 1 No 2 (2020): Agustus" : 12 Documents clear
The Effect of Playing Online Vocabulary Games and Motivation on Student’s Vocabulary Mastery in Insan Utama Junior High School Pekanbaru herlianisyah lubis
TANJAK Vol 1 No 2 (2020): Agustus
Publisher : Jurusan Tarbiyah dan Pendidikan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35961/tanjak.v1i2.122

Abstract

The importance of vocabulary mastery given communicate well between students and teacher in the classroom and learning active. Without vocabulary impossible use English language as communication Burton, and vocabulary total number of the word making up the language, master the fundamental grammatical pattern of language Hornby. In relation to the theoretical ideas, vocabulary is the key factor to ensure that production (receptive vocabulary and productive vocabulary) to get vocabulary as the key factor need a motivation in proces learning. With playing online game it is hoped students have a motivation in learning foreign language especially English subject. Playing online game can relax for students because young learners like games. Based on Ashraf (2014:290), gamers became more intersted in playing online and wished to achieve better result. Students more interactive and motivating and effective in vocabulary. It is the researchers’ reasone to choose online game for up grading students motivation and increase students’ vocabulary. Study got significant impact and change for the students learning, motivation and vocabulary.
ANALISIS KEPUASAN PENGGUNAAN APLIKASI ZOOM DALAM MENGIKUTI WEBINAR SELAMA PANDEMI COVID-19 MENGGUNAKAN WEBQUAL 4.0 (STUDI KASUS: DOSEN STAIN SULTAN ABDURRAHMAN KEPRI) Muslena Layla
TANJAK Vol 1 No 2 (2020): Agustus
Publisher : Jurusan Tarbiyah dan Pendidikan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35961/tanjak.v1i2.142

Abstract

Pandemi Koronavirus 2019-2020 merupakan peristiwa penyebaran penyakit koronavirus 2019 (coronavirus disease 2019) yang mengakibatkan berbagai dampak di Indonesia. Salah satunya adalah terkendalanya kegiatan seperti seminar dan workshop termasuk di STAIN Sultan Abdurrahman Kepulauan Riau. Namun kegiatan-kegiatan seminar dan workshop tetap dapat dilaksanakan secara virtual menggunakan Zoom Meeting. Untuk mengetahui tingkat kepuasan pengguna Zoom Meeting di STAIN Sultan Abdurrahman dilakukan penelitian berupa pengisian kuisioner berdasarkan metode webqual. Metode webqual merupakan salah satu Teknik pengukuran kualitas website. Pengukuran dilakukan berdasarkan kriteria usability, information quality, dan service interaction. Dari hasil analisis diperoleh kesimpulan bahwa di lingkungan STAIN Sultan Abdurrahman Kepulauan Riau ketiga variabel tersebut memberikan pengaruh secara positif terhadap kepuasan penggunaan Zoom Meeting. Variabel yang memberikan pengaruh dominan adalah variabel service interaction.
HUBUNGAN DUKUNGAN SOSIAL TERHADAP MOTIVASI BELAJAR DARING MAHASISWA PADA MASA PANDEMI COVID-19 Nadya Nela Rosa
TANJAK Vol 1 No 2 (2020): Agustus
Publisher : Jurusan Tarbiyah dan Pendidikan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35961/tanjak.v1i2.146

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk melihat hubungan dukungan sosial terhadap motivasi belajar daring mahasiswa pada masa pandemi covid-19. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan teknik pengambilan sampel ialah teknik cluster sampling. Instrumen yang digunakan adalah skala dukungan sosial dan skala motivasi belajar yang disebarkan menggunakan media google form. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linier. Hasil analisis data menunjukkan R = 0.527 dan tingkat signifikansi (p) 0,000 (p <0,01). Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan, dapat dilihat bahwa terdapat pengaruh hubungan yang sangat signifikan antara dukungan sosial terhadap motivasi belajar.
PEMAHAMAN NILAI-NILAI PANCASILA DALAM MEMPERKUAT KERUKUNAN UMAT Doni Septian
TANJAK Vol 1 No 2 (2020): Agustus
Publisher : Jurusan Tarbiyah dan Pendidikan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35961/tanjak.v1i2.147

Abstract

Pancasila merupakan aturan yang mengatur tata pola kehidupan bermasyarakat, berbangsa, berpemerintah dan bernegara serta kehidupan international. Tulisan ini mencoba menelaah dan memberikan pemahaman bidang, kedudukan dan fungsi serta nilai-nilai tersirat pancasila dalam memperkuat kerukunan umat di Indonesia. Dalam kajian ini diketahui bahwa Kerukunan umat dalam bingkai Negara Kesatuan Republik Indonesia tidak terlepas dari pentingnya pemahaman dan pengamalan bidang, kedudukan dan fungsi nilai-nilai pancasila, baik secara tersurat maupun secara tersirat. Jika nilai-nilai tersebut tidak dipahami secara mendalam, maka cita-cita dan tujuan kemenangan sebuah Negara Indonesia tidak akan terwujud. Pancasila telah menjadikan landasan dasar pijakan kita sebagai warganegara untuk saling bertaqwa kepada tuhan yang maha esa, hidup bersama tanpa diskriminasi, bersatu tanpa berpecah belah, bermusyawarah untuk mencapai mufakat dalam pengambilan keputusan serta bersikap dan berlaku adil bagi sesama. Bahkan dalam semua ajaran agama di Indonesia mengajarkan tentang nilai kebaikan, dan tidak ada satu ajaran agama manapun yang mengajarkan keburukan. Atas dasar inilah kesepakatan para pendiri bangsa kita menempatkan nilai ketuhanan pada sila pertama, dengan cita-cita nilai-nilai pancasila tersebut dijiwai, diilhami dan dirasakan bagi seluruh umat dan/atau warga Negara Indonesia. Di samping itu menjadi sumber etika dan moral dalam membentuk jati diri generasi penerus bangsa Indonesia.
AKULTURASI ISLAM DAN BUDAYA NUSANTARA Ramli Muasmara; Nahrim Ajmain
TANJAK Vol 1 No 2 (2020): Agustus
Publisher : Jurusan Tarbiyah dan Pendidikan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35961/tanjak.v1i2.150

Abstract

Akulturasi merupakan merupakan suatu proses sosial yang timbul bila suatu kelompok manusia dengan satu kebudayaan dihadapkan dengan unsur-unsur kebudayaan asing, sehingga dapat diterima dan diolah kedalam kebudayaan sendiri tanpa menyebabkan hilangnya kepribadian kebudayaan aslinya. Islam memiliki peran sentral dalam tatanan budaya Nusantara pada hari ini. Akulturasi Islam dan budaya di Nusantara terjadi dalam proses cukup panjang dengan mengedepankan kaidah al-‘Adah muhakkamah (adat kebiasaan bisa dijadikan sumber hukum) sehingga lahirlah perpaduan antara budaya local dengan nilai-nilai Islam di Nusantara pada aspek politik, social, pendidikan, sastra dan bahasa serta arsitek dan seni
ANALISIS RESPON MAHASISWA TERHADAP PEMBELAJARAN ONLINE DI STAIN SULTAN ABDURRAHMAN KEPRI Syukri Ernayati Nurintan Sahri Sinaga
TANJAK Vol 1 No 2 (2020): Agustus
Publisher : Jurusan Tarbiyah dan Pendidikan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35961/tanjak.v1i2.151

Abstract

Pada masa pandemi Covid-19 seperti ini, solusi alternatif pembelajaran lebih banyak menggunakan online. Sehingga mau tidak mau, dosen maupun mahasiswa harus melaksanakan perkuliahan secara online. Disadari benar bahwa melaksanakan pembelajaran online tidak mudah dilakukan mengingat pembelajaran online merupakan hal baru dalam dunia pendidikan saat ini. Meskipun demikian, STAIN Sultan Abdurrahman Kepri tetap melakukan pembelajaran online dalam rangka pelaksanaan tridharma perguruan tinggi berupa pendidikan dan pengajaran. Untuk melihat bagaimana respon mahasiswa terhadap pembelajaran online yang dilaksanakan di STAIN Sultan Abdurrahman Kepri dilakukanlah penelitian ini. Adapun metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Hasil yang diperoleh diketahui bahwa pelaksanaan pembelajaran online masih belum maksimal karena ternyata banyak mahasiswa lebih menyukai perkuliahan yang dilakukan secara langsung. Kendati demikian, melalui penggunaan berbagai aplikasi dalam pelaksanaan pembelajaran online setidaknya telah membantu mahasiswa dalam mengikuti perkuliahan dan memahami materi pembelajaran. Penelitian ini diharapkan dapat menjadi terobosan baru bagi STAIN Sultan Abdurrahman Kepri dalam melaksanakan pembelajaran online sehingga baik dosen maupun mahasiswa keduanya bisa sama-sama mengikuti proses kegiatan belajar mengajar dengan baik tentunya dengan meminimalisir kendala-kendala yang dihadapi mahasiswa.
ETIKA KOMUNIKASI Afna Fitria Sari
TANJAK Vol 1 No 2 (2020): Agustus
Publisher : Jurusan Tarbiyah dan Pendidikan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35961/tanjak.v1i2.152

Abstract

Tulisan ini membahas tentang Etika Komunikasi yang baik serta pentingnya menanamkan pemahaman Etika Komunikasi kepada mahasiswa, yang berkaitan dengan norma kesopanan (akhlak). Etika Komunikasi yang sangat berperan penting terhadap diri mahasiswa karena dapat menjadi alat kontrol berperilaku atau bersikap dalam kehidupan sehari-hari. Dengan mengetahui Etika Komunikasi yang baik dan benar maka akan mengarahkan mahasiswa untuk berperilaku semestinya sesuai dengan norma yang berlaku dengan mengedepankan sikap sopan santun kepada siapapun sehingga tidak merugikan banyak pihak. Penelitian ini menggunakan studi kepustakaan (library research) yaitu serangkaian kegiatan yang berkenaan dengan metode pengumpulan data pustaka, membaca, dan mencatat, mengolah bahan penelitian, serta literasi-literasi cetak maupun digital yang serupa.
HUBUNGAN KETERAMPILAN MENGAJAR GURU DENGAN MOTIVASI BELAJAR SISWA Mahfuzah Saniah; Neli Adriyanti
TANJAK Vol 1 No 2 (2020): Agustus
Publisher : Jurusan Tarbiyah dan Pendidikan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35961/tanjak.v1i2.153

Abstract

Masalah dalam penelitian ini adalah masih belum baiknya hasil belajar siswa. Hal ini disebabkan masih rendahnya motivasi belajar siswa. Hal ini terlihat dalam proses belajar hanya beberapa orang siswa saja yang aktif dan tekun mengikuti pelajaran dan banyak siswa yang melakukan aktifitas lain, selanjutnya siswa cendrung mengandalkan tugas dari teman. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara keterampilan mengajar terhadap motivasi belajar siswa. Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan pendekatan ex post facto. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa dan siswi kelas X dan XI Sekolah Menengah Atas Negeri 1 Sungai Pua kabupaten Agam sebanyak 217 orang. Sampel diambil dengan teknik simple random sampling sehingga didapatkan sampel sebanyak 55 orang. Teknik analisis data menggunakan kolerasi product moment. Hasil uji hipotesis dengan menggunakan kolerasi produc moment diperoleh nilai rhiting 0,508 lebih besar dari nilai rtabel 0,266, hal ini berarti terdapat hubungan yang signifikan antara keterampilan mengajar guru dengan motivasi belajar siswa dan berkontribusi sebesar 25,80 %.
PERTAUTAN ANTARA AL-QUR’AN DAN PENDIDIKAN ISLAM DALAM PEMIKIRAN FAZLUR RAHMAN Abd Malik Al Munir
TANJAK Vol 1 No 2 (2020): Agustus
Publisher : Jurusan Tarbiyah dan Pendidikan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35961/tanjak.v1i2.154

Abstract

Fazlur Rahman adalah salah satu kalangan intelektual kontemporer yang mengambil berat terhadap perkara keummatan. Fazalur Rahman, dengan keintelektualannya berpengaruh setidaknya untuk kawasan Pakistan, Malaysia, Indonesia serta di Chicago Amerika. Fazlur Rahman bersikap kritis baik terhadap warisan Islam maupun terhadap barat. Ia mengembangkan suatu metode yang dapat memberi alternatif solusi atas problem-problem umat Islam kontemporer. Salah satu yang menjadi sorotannya adalah masalah pendidikan Islam, yang menurutnya terdapat dikotomi dan dalam rangka upaya integral yang terdikotomi ini, fazlur Rahman menawarkan al-Qur’an sebagai basis sumbernya, al-Qur’an dalam arti mengambil nilai spiritnya. Penelitian ini bertujuan untuk (1) mengetahui biografi Fazlur Rahman, (2) Konsep pemikiran pendidikan Fazlur Rahman, (3) Pertautan al-Qur’an dan pendidikan Islam dalam pemikiran Fazlur Rahman.
PEMBINAAN TERHADAP PERILAKU REMAJA-REMAJA MUSLIM YANG BERADA DI LINGKUNGAN NON MUSLIM OLEH ORANG TUA DI DUSUN KAYU KAWAN DI DESA SEI AKAR KECAMATAN BATANG GANSAL KABUPATEN INDRAGIRI HULU. Zulhamdan Zulhamdan
TANJAK Vol 1 No 2 (2020): Agustus
Publisher : Jurusan Tarbiyah dan Pendidikan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35961/tanjak.v1i2.155

Abstract

Remaja sebagai fase perkembangan sangat rentan akan pengaruh baik atau buruk dari internal maupun eksternal. Oleh karenanya perlu perhatian khusus baik dari orangtua maupun lingkungan sekitar untuk memagari dari pengaruh buruk akibat pergaulan di tengah lingkungan sekitar. Adapun tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana perilaku remaja-remaja di Dusun Kayu Kawan Desa Sei Akar Kecamatan Batang Gansal Kabupaten Inragiri Hulu Provinsi Riau dan bagaimana pembinaan yang dilakukan oleh oragtua remaja tersebut. Subjek dari penelitian ini adalah orang tua dan remaja muslim sedangkan objek nya adalah pembinaan orang tua terhadap perilaku remaja muslim. Hasil dari penelitian ini adalah tergolong “Baik”. Dan kesimpulan dari penelitian ini adalah Adapun faktor-faktor yang mempengaruhi Pembinaan oleh orang tua terhadap perilaku remaja-remaja muslim adalah: a. Pendidikan orang tua sangat mempengaruhi pembinaan terhadap remaja. b. Pendidikan Remaja bisa mempengaruhi perilaku remaja itu sendiri, c. Keharmonisan Dalam Keluarga menjadi faktor terpenting dalam pembinaan terhadap perilaku remaja oleh orang tua. d. Ekonomi keluarga akan mempermudah orang tua dalam membina perilaku remaja-remaja karna fasilitas remaja bias terpenuhi.

Page 1 of 2 | Total Record : 12