cover
Contact Name
Andi Tarlis
Contact Email
anditarlis@gmail.com
Phone
+6281361694230
Journal Mail Official
anditarlis@gmail.com
Editorial Address
https://e-jurnal.stikesydb.ac.id/index.php/edukes/login
Location
Kab. aceh barat,
Aceh
INDONESIA
Jurnal Edukes: Jurnal Penelitian Edukasi Kesehatan
ISSN : 26203987     EISSN : 27230392     DOI : 10.52136
Core Subject : Health,
Jurnal EDUKES (Jurnal Penelitian Edukasi Kesehatan) ini diterbitkan dua kali dalam satu tahun oleh STIKes Bustanul Ulum Langsa pada bulan Maret dan Oktober. Publikasi pada jurnal ini meliputi berbagai bidang keilmuan seperti administrasi rumah sakit, kesehatan lingkungan, dan kebidanan.
Articles 141 Documents
Hubungan Mutu Pelayanan Rumah Sakit dan Sosial Ekonomi Terhadap Kepuasan Pasien Peserta BPJS di Ruang Rawat Inap Kelas III BLUD Rumah Sakit Umum Langsa Cut Rita Zahara
Jurnal EDUKES (Jurnal Penelitian Edukasi Kesehatan) Jurnal EDUKES Volume 1 Nomor 1, Edisi Maret 2018
Publisher : SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN (STIKes) BUSTANUL ULUM LANGSA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pelayanan kesehatan yang bermutu merupakan salah satu aspek dalam pelayanan kesehatan yang menjadi faktor penting dalam mencapai kepuasan pasien. Kepuasan pasien merupakan perasaan pasien yang timbul sebagai akibat dari kinerja pelayanan kesehatan yang diperolehnya setelah pasien membandingkannya dengan apa yang diharapkannya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adanya hubungan antara mutu pelayanan dan sosial ekonomi dengan kepuasan pasien BPJS. Penelitian ini bersifat Analitik dengan desain crossectional yang dilakukan di RSUD Langsa pada tanggal 21 s/d 30 juni 2016 menggunakan data primer dengan jumlah 96 responden menggunakan tehnik accidental sampling. Variabel penelitian ini adalah kepuasan pasien, mutu pelayanan dan sosial ekonomi. Data ini di analisa secara univariat dan bivariat dengan uji chi-square disajikan dalam bentuk tabel distribusi frekuensi. Hasil penelitian menunjukan Ha diterima dimana mutu pelayanan dengan Pvalue=0,000<α=0,05, sosial ekonomi p value=0,033 < α = 0,05.sehingga ada hubungan yang bermakna antara mutu pelayanan dan sosial ekonomi dengan kepuasan pasien peserta BPJS di ruang rawat inap kelas III RSUD Langsa. Dari hasil penelitian tersebut, diharapkan bagi tenaga kesehatan untuk dapat melakukan pengembangan dan evaluasi terhadap mutu dan kinerja di Ruang Rawat Inap Kelas III RSUD Langsa.
Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Rendahnya Penggunaan Jamban Keluarga di Desa Buket Seulemak Kecamatan Birem Bayeun Kabupaten Aceh Timur Maya Sari
Jurnal EDUKES (Jurnal Penelitian Edukasi Kesehatan) Jurnal EDUKES Volume 1 Nomor 1, Edisi Maret 2018
Publisher : SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN (STIKes) BUSTANUL ULUM LANGSA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Jamban keluarga merupakan suatu bangunan yang digunakan untuk membuang dan mengumpulkan kotoran atau najis manusia yang lazim disebut kakus/WC sehingga kotoran tersebut tersimpan dalam suatu tempat tertentu dan tidak menjadi penyebab atau penyebar penyakit dan mengotori lingkungan pemukiman (Depkes RI, 2009). Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis Faktor-faktor yang mempengaruhi rendahnya penggunaan jamban keluarga di desa Buket Seulemak Kecamatan Birem Bayeun Kabupaten Aceh Timur Tahun 2016. Penelitian ini bersifat Analitik dengan desain Cross-Sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh Kepala Keluarga di desa Buket Seulemak Kecamatan Birem Bayeun Kabupaten Aceh Timur sebanyak 64 Kepala Keluarga dengan menggunakan tehnik Proporsional Stratified Random Sampling. Penelitian yang dilakukan terhadap 64 Kepala Keluarga yang terdapat di desa Buket Seulemak Kabupaten Aceh Timur, mayoritas tidak ada memiliki jamban keluarga sebanyak 43 KK ( 67,2% ). Hasil uji statistik menunjukkan ada pengaruh antara pengetahuan dengan rendahnya penggunaan jamban keluarga didesa Buket Seulemak Kecamatan Birem Bayeun Kabupaten Aceh Timur Tahun 2016, dengan nilai (Pvalue = 0,000 < a). Hasil uji statistik menunjukkan ada pengaruh antara Sikap dengan rendahnya penggunaan jamban keluarga dengan nilai (Pvalue=0,000<a ). Hasil uji statistik menunjukkan ada pengaruh antara Pendidikan dengan rendahnya penggunaan jamban keluarga dengan nilai (Pvalue=<0,001). Hasil uji statistik menunjukkan ada pengaruh antara Pendapatan dengan rendahnya penggunaan jamban keluarga dengan nilai (Pvalue = 0,009<a )
Faktor Yang Berpengaruh Terhadap Pemeriksaan Kehamilan K1 di Wilayah Kerja Puskesmas Darul Aman Kecamatan Darul Aman Kabupaten Aceh Timur Ayunin Syahida
Jurnal EDUKES (Jurnal Penelitian Edukasi Kesehatan) Jurnal EDUKES Volume 1 Nomor 2, Edisi Oktober 2018
Publisher : SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN (STIKes) BUSTANUL ULUM LANGSA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kesehatan ibu dan perinatal merupakan masalah nasional yang perlu mendapat prioritas utama, asus kematian pada ibu dapat dicegah melalui pemeriksaan kehamilan secara rutin dan efektif (antenatal care). Jumlah ibu hamil di Wilayah Kerja Puskesmas Darul Aman pada tahun 2016 sebanyak 534 orang. Namun ibu hamil yang melakukan pemeriksaan kehamilan K1 sebanyak 300 orang (56,18%). Jenis penelitian ini menggunakan Cross-sectional. Sampel penelitian berjumlah 123 ibu hamil di Wilayah Kerja Puskesmas Darul Aman. Data dalam penelitian dianalisis secara bivariat dengan menggunakan uji chi square dan multivariate menggunakan uji regresi logistik. Hasil penelitian menunjukkan variabel yang berpengaruh terhadap pemeriksaan kehamilan K1 yaitu pendidikan, pengetahuan, status pekerjaan, jarak tempat tinggal dan dukungan keluarga. Kesimpulan penelitian bahwa ada pengaruh variabel pendidikan, pengetahuan, status pekerjaan, jarak dan keluarga terhadap pemeriksaan kehamilan K1 di Wilayah Kerja Puskesmas Darul Aman.
Hubungan Sanitasi Lingkungan dan Perilaku Sehat dengan Kejadian Filariasis di Kabupaten Aceh Tamiang Risnati Malinda
Jurnal EDUKES (Jurnal Penelitian Edukasi Kesehatan) Jurnal EDUKES Volume 2 Nomor 1, Edisi Maret 2019
Publisher : SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN (STIKes) BUSTANUL ULUM LANGSA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52136/edukes.v2i1.12

Abstract

Provinsi Aceh menduduki peringkat kedua penderita filariasis yaitu sebanyak 2.375 kasus. Sanitasi lingkungan dan perilaku sehat merupakan faktor paling berpengaruh terhadap kejadian filariasis karena berkaitan dengan perkembangbiakkan nyamuk yang merupakan vektor perantara. Kabupaten Aceh Tamiang merupakan salah satu daerah endemis filariasis dengan kasus pada tahun 2015 sebanyak 37 orang yang terdiri atas laki-laki 25 orang dan perempuan 12 orang dengan rentang usia dari 27 sampai dengan 77 tahun. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan sanitasi lingkungan dan perilaku sehat dengan kejadian filariasis di Kabupaten Aceh Tamiang tahun 2016. Desain penelitian cross sectional dengan sampel 100 orang diambil dengan cara proportional random sampling. Pengumpulan data menggunakan kuesioner dilakukan selama 12 hari dari tanggal 6-18 Juni 2016 di Wilayah Kabupaten Aceh Tamiang. Hasil penelitian menunjukkan terdapat ada hubungan yang signifikan antara sanitasi lingkungan (p = 0,007) dan perilaku sehat (p = 0,004) dengan kejadian filariasis. Penulis menyarankan agar Dinas Kesehatan bersama dengan petugas kesehatan lingkungan yang bertugas di seluruh Puskesmas di Kabupaten Aceh Tamiang untuk mempromosikan pendidikan kesehatan tentang filariasis dan mendorong masyarakat untuk meminum obat filariasis setiap tahun selama 5 tahun.
Faktor-Faktor yang Berhubungan dengan Kepatuhan Perawat Rawat Inap dalam Menggunakan Alat Pelindung Diri di RSUD Langsa Tahun 2019 Indra Agussamad; Maya Sari
Jurnal EDUKES (Jurnal Penelitian Edukasi Kesehatan) Jurnal EDUKES Volume 2 Nomor 2, Edisi Oktober 2019
Publisher : SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN (STIKes) BUSTANUL ULUM LANGSA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52136/edukes.v2i2.20

Abstract

Perawat merupakan petugas kesehatan dengan presentasi terbesar dan memegang peranan penting dalam pemberian pelayanan kesehatan.WHO (2013) mencatat, dari 39,47 juta petugas kesehatan di seluruh dunia, 66,7%-nya adalah perawat. Di Indonesia, perawat juga merupakan bagian terbesar dari tenaga kesehatan yang bertugas di rumah sakit yaitu sekitar 47,08% dan paling banyak berinteraksi dengan pasien. Penelitian ini bersifat analitik dengan desain cross sectional study dengan jumlah sampel 72 perawat dengan menggunakan teknik simple random sampling,dan penelitian ini secara univariat dan bivariat dengan Chy-Square yang disajikan dalam bentuk tabel. Hasil menunjukkan bahwa terdapat adanya hubungan yang signifikan antara pengetahuan, pengawasan, motivasi, sikap dan ketersediaan alat terhadap kepatuhan perawat rawat inap dalam menggunakan alat pelindung diri dengan(p-value< 0,05).
Hubungan Kualitas Pelayanan dan Fasilitas Terhadap Kepuasan Pasien di Puskesmas Kota Kuala Simpang Kabupaten Aceh Tamiang Tahun 2019 Malinda, Risnati; Azhar, Azhar
Jurnal EDUKES (Jurnal Penelitian Edukasi Kesehatan) Jurnal EDUKES Volume 3 Nomor 1, Edisi Maret 2020
Publisher : SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN (STIKes) BUSTANUL ULUM LANGSA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52136/edukes.v3i1.21

Abstract

Kepuasan pasien adalah keluaran (outcome) layanan kesehatan. Dengan demikian kepuasan pasien merupakan salah satu tujuan dari peningkatan mutu layanan kesehatan. Kepuasan pasien adalah suatu tingkat perasaan pasien yang timbul sebagai akibat dari kinerja layanan kesehatan yang diperolehnya setelah pasien membandingkannya dengan apa yang diharapkannya (Pohan, 2013). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adanya hubungan antara kualitas pelayanan dan fasilitas dengan kepuasan pasien di Puskesmas. Penelitian ini bersifat Analitikdengan desain crossectional yang dilakukan di Puskesmas Kota Kuala Simpang pada tanggal 19 s/d 25 September 2019 menggunakan data primer dengan jumlah 97 respondenmenggunakan tehnik accidental sampling. Variabel penelitian ini adalah kepuasan pasien, kualitas pelayanan dan fasilitas. Data ini di analisa secara univariat dan bivariat dengan uji chi-square disajikan dalam bentuk tabel distribusi frekuensi. Hasil penelitian menunjukan Ha diterima dimana kualitas pelayanan dengan P value=0,000 < α = 0,05, fasilitas P value=0,00 < α = 0,05. Sehingga ada hubungan yang bermakna antara kualitas pelayanan fasilitas dengan kepuasan pasien peserta di Puskesmas Kota Kuala Simpang.
Hubungan Pengelolaan Sampah Rumah Tangga dan Kualitas Air Bersih dengan Kejadian Diare pada Balita di Desa Suka Mulia dan Desa Alur Manis Kecamatan Rantau Kabupaten Aceh Tamiang Jamaluddin; Zarnila, Era
Jurnal EDUKES (Jurnal Penelitian Edukasi Kesehatan) Jurnal EDUKES Volume 3 Nomor 1, Edisi Maret 2020
Publisher : SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN (STIKes) BUSTANUL ULUM LANGSA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52136/edukes.v3i1.25

Abstract

Data WHO (2017) menyatakan, hampir 1,7 miliar kasus diare terjadi pada anak dengan angka kematian sekitar 525.000 pada anak balita tiap tahunnya. Salah satu risiko diare yakni berasal dari keberadaan sampah.Sampah merupakan suatu bahan atau benda padat yang sudah tidak dipakai lagi oleh manusia atau benda-benda padat yang sudah tidak digunakan lagi dalam suatu kegiatan manusia dan dibuang.Sampah juga menjadi tempat yang ideal untuk sarang dan tempat berkembangbiaknya vektor penyakit (lalat).Pengelolaan sampah dapat mempengaruhi frekuensi keberadaan lalat rumah.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Hubungan Pengelolaan Sampah Rumah Tangga dan Kualitas Air Bersih dengan Kejadian Diare pada Balita di Desa Suka Mulia dan Desa Alur Manis Kecamatan Rantau Kabupaten Aceh Tamiang. Jenis penelitian ini menggunakan penelitian analitik observasional dengan pendekatan case control (kasus kontrol) pada 62 orang sampel. Teknik analisis data menggunakan statistik Chi square. Dari hasil penelitian diketahui bahwa ada hubungan pengelolaan sampah rumah tangga dengan kejadian diare pada balita di Desa Suka Mulia dan Desa Alur Manis Kecamatan Rantau Kabupaten Aceh Tamiang didapatkan P value = 0.000 (P value < 0,05), ada hubungan kualitas air bersih dengan kejadian diare pada balita di Desa Suka Mulia dan Desa Alur Manis Kecamatan Rantau Kabupaten Aceh Tamiang didapatkan P value = 0.000 (P value < 0,05).
Hubungan Mobilisasi Dini dengan Penyembuhan Luka pada Pasien Sectio Caesarea di RSUD Aceh Tamiang Mirani, Nanda
Jurnal EDUKES (Jurnal Penelitian Edukasi Kesehatan) Jurnal EDUKES Volume 3 Nomor 2, Edisi September 2020
Publisher : SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN (STIKes) BUSTANUL ULUM LANGSA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52136/edukes.v3i2.28

Abstract

Mobilisasi berguna untuk membantu upaya jalannya penyembuhan luka. Oleh karena itu salah satu upaya untuk mempercepat penyembuhan luka post sectio caesarea dapat dilakukan dengan mobilisasi dini (Early Ambulation). Berdasarkan data dari RSUD Aceh Tamiang pada tahun 2016 sebanyak 772 (63%) persalinan merupakan persalinan dengan sectio caesarea. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan mobilisasi dini dengan penyembuhan luka pada pasien sectio caesarea di RSUD Aceh Tamiang. Penelitian ini merupakan penelitian analitik menggunakan rancangan cross sectional study. Teknik sampling yang digunakan adalah teknik accidental sampling, penelitian dilakukan di RSUD Aceh Tamiang sebanyak 30 responden. Analisa data berupa analisis univariat dan bivariat menggunakan uji Chi-Square. Hasil penelitian diperoleh lebih banyak melakukan mobilisasi dini 17 (56,7%) responden, lebih banyak penyembuhan lukanya baik 21 (70,0%) responden. Hubungan antara mobilisasi dini dengan penyembuhan luka pada pasien sectio caesarea diperoleh nilai p (sig) = 0,002 < 0,05. Kesimpulan dalam penelitian ini ada hubungan antara mobilisasi dini dengan penyembuhan luka pada pasien sectio caesarea.
Hubungan Insentif Dan Supervisi Dengan Disiplin Kerja Perawat Di Instalasi Rawat Inap Rumah Sakit Umum Sultan Abdul Aziz Syah Peureulak Kabupaten Aceh Timur Tahun 2020 Khairurrozi, Muhammad; Ardilla, Arista
Jurnal EDUKES (Jurnal Penelitian Edukasi Kesehatan) Jurnal EDUKES Volume 3 Nomor 2, Edisi September 2020
Publisher : SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN (STIKes) BUSTANUL ULUM LANGSA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52136/edukes.v3i2.29

Abstract

Kepatuhan mengacu pada prilaku yang terjadi sebagai respons terhadap permintaan langsung dan berasal dari pihak lain.Permasalahan yang menyebabkan rendahnya disiplin kerja dikarenakan kurangnya pengawasan dari atasan kepada perawat pelaksana, serta kurangnya kejelasan pemberian insentif kepada perawat pelaksana. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan insentif dan supervise dengan disiplin kerja perawat di Instalasi Rawat Inap Rumah Sakit Umum Sultan Abdul Aziz Syah Peureulak Tahun 2020. Penelitian ini menggunakan metode analitik kuantitatif dengan rancangan cross sectional. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan total populasi yaitu dengan menjadikan semua populasi sebagai sampel sebanyak 85 orang. Hasil penelitian ini dengan menggunakan uji statistic Chi-Square pada derajat kepercayaan 95% ( α= 0,05) menunjukkan bahwa ada hubungan antara variabel insentif (p = 0,000 ; >0,05), supervisi (p = 0,000>0,05) dengan disiplin kerja perawat di Instalasi Rawat Inap Rumah Sakit Umum Sultan Abdul Aziz Syah Peureulak Tahun 2020. Kesimpulan dalam penelitian ini ialah ada hubungan antara insentif dan supervisi dengan disiplin kerja perawat di Instalasi Rawat Inap Rumah Sakit Umum Sultan Abdul Aziz Syah Peureulak Tahun 2020.
Faktor - Faktor yang Berhubungan dengan Kunjungan K4 pada Ibu Hamil Trimester III di Wilayah Kerja Puskesmas Kejuruan Muda Kabupaten Aceh Tamiang Wahyuni, Srie
Jurnal EDUKES (Jurnal Penelitian Edukasi Kesehatan) Jurnal EDUKES Volume 3 Nomor 2, Edisi September 2020
Publisher : SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN (STIKes) BUSTANUL ULUM LANGSA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52136/edukes.v3i2.30

Abstract

Rendahnya kunjungan pemeriksaan kehamilan atau status ANC dalam bentuk K4 menjadi salah satu penyebab AKI dan AKB yang masih tinggi. Berdasarkan data yang diperoleh dari Puskesmas Kejuruan Muda pada tahun 2015 cakupan pelayanan kesehatan ibu hamil hamil K4 sebesar 88,86% dan terjadi penurunan pada tahun 2016 dimana cakupan pelayanan kesehatan ibu hamil hamil K4 sebesar 75,27%. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor apa saja yang berhubungan dengan kunjungan K4 pada ibu hamil trimester III di Wilayah Kerja Puskesmas Kejuruan Muda Kabupaten Aceh Tamiang. Penelitian ini merupakan penelitian observasional analitik dengan rancangan cross-sectional menggunakan pendekatan kuantitatif. Penetapan jumlah sampel menggunakan teknik total populasi yaitu berjumlah 57 ibu hamil usia kehamilan > 32 minggu. Analisa data berupa analisis univariat dan bivariat menggunakan uji Chi-Square. Hasil penelitian diperoleh ada hubungan antara pendidikan dengan kunjungan K4 pada ibu hamil trimester III diperoleh nilai p (sig) = 0,024 < 0,05; maka hipotesis diterima, ada hubungan antara sikap dengan kunjungan K4 pada ibu hamil trimester III diperoleh nilai p (sig) = 0,000 < 0,05; maka hipotesis diterima, ada hubungan antara dukungan suami dengan kunjungan K4 pada ibu hamil trimester III diperoleh nilai p (sig) = 0,002 < 0,05; maka hipotesis diterima. Kesimpulan dalam penelitian ini ada hubungan faktor pendidikan, sikap dan dukungan suami dengan kunjungan K4 pada ibu hamil trimester III.

Page 1 of 15 | Total Record : 141