cover
Contact Name
Muhammad Farid
Contact Email
mfarid01@yahoo.com
Phone
+6285234100084
Journal Mail Official
paradigmastkip@gmail.com
Editorial Address
Said Tjong Baadilla, No.1, Desa Nusantara, Kecamatan Banda Naira, Kabupaten Maluku Tengah
Location
Kab. maluku tengah,
Maluku
INDONESIA
Paradigma: Jurnal Ilmu Pendidikan dan Humaniora
ISSN : 2549600X     EISSN : 28283384     DOI : -
Jurnal PARADIGMA mengedepankan telaah terpadu disiplin pendidikan, keguruan, dan ilmu-ilmu kemanusiaan secara luas. Publikasi tulisan dalam PARADIGMA ini dijalankan oleh para dosen dari tiga disiplin di STKIP Hatta-Sjahrir Banda Naira, yaitu Pendidikan Sejarah, Pendidikan Bahasa Indonesia, dan Pendidikan Matematika. Jurnal PARADIGMA juga menerima tulisan dari para pakar dan akademisi lain pada bidang keilmuan terkait. Terbit secara online dua kali dalam satu tahun, yaitu pada bulan Maret dan Oktober.
Articles 5 Documents
Search results for , issue "Vol 9 No 1 (2023): PARADIGMA : Jurnal Ilmu Pendidikan dan Humaniora" : 5 Documents clear
PERBEDAAN HASIL BELAJAR SPLDV MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN KONVENSIONAL DAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TGT TERINTEGRASI PAIKEM AHMAD ALWI; HARTATI RAMLI
PARADIGMA: Jurnal Ilmu Pendidikan dan Humaniora Vol 9 No 1 (2023): PARADIGMA : Jurnal Ilmu Pendidikan dan Humaniora
Publisher : LPPM Universitas Banda Naira

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62176/paradigma.v9i1.222

Abstract

Telah dilakukan penelitian untuk mengetahui Perbedaan Hasil Belajar Sistem Persamaan Linear Dua Variabel (SPLDV) menggunakan Model Pembelajaran Konvensional dan Model Pembelajaran TGT (Teams Games Tournament) Terintegrasi PAIKEM pada Siswa Kelas VIII SMP Negeri 2 Ambon. Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif yang membandingkan dua kelas dengan menggunakan model pembelajaran konvensional dengan model pembelajaran TGT (Teams Games Tournament) Terintegrasi PAIKEM sebagai subjek dan hasil belajar siswa materi Sistem Persamaan Linear Dua Variabel sebagai objek dalam penelitian ini. Data tentang penguasaan siswa pada materi Sistem Persamaan Linear Dua Variabel (SPLDV) diperoleh dengan tes hasil belajar. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa penerapan Model Pembelajaran TGT (Teams Games Tournament) Terintegrasi PAIKEM sebagai kelas eksperimen telah berhasil meningkatkan hasil belajar siswa pada materi Sistem Persamaan Linear Dua Variabel Keberhasilan tersebut terlihat dari meningkatnya nilai perolehan siswa pada hasil tes akhir yang menunjukan bahwa pada kelas eksperimen terdapat 7 siswa mendapat nilai A (angka, 88,25-100) dan hanya terdapat 1 siswa yang mendapat nilai A pada kelas kontrol (kelas yang menggunakan model pembelajaran konvensional), begitu juga dengan mean yang sangat berbeda dari kedua kelas yaitu 38,83 (kelas eksperimen) dan 31,10 (kelas kontrol). Penerapan Model Pembelajaran Kontekstual dapat meningkatkan ketrampilan berpikir siswa mengembangkan kemandirian dan membina tanggung jawab siswa, serta dapat memotivasi siswa untuk belajar.
STRATEGI MANAJEMEN PENGEMBANGAN KURIKULUM DALAM MENINGKATKAN MUTU PENDIDIKAN DI SMK PGRI 1 JOMBANG BASHIROTUL HIDAYAH; UMBARTIN
PARADIGMA: Jurnal Ilmu Pendidikan dan Humaniora Vol 9 No 1 (2023): PARADIGMA : Jurnal Ilmu Pendidikan dan Humaniora
Publisher : LPPM Universitas Banda Naira

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62176/paradigma.v9i1.223

Abstract

Manajemen pengembangan kurikulum ialah salah satu proses penting dalam manajemen pendidikan. Yang mana dengan adanya pendidikan yang berkualitas maka outcome yang dihasilkan akan berkualitas yang sesuai dengan tuntutan masyarakat dan masa. Manajemen pengembangan kurikulum ialah proses pengembangan kurikulum dengan melaksanakan fungsi-fungsi manajemen yang berupa planning, organizing, actuating, dan controlling. Fokus penelitian ini ialah 1) bagaimana manajemen pengembangan kurikulum di SMK PGRI 1 Jombang, 2) Apa saja factor pendukung dan penghambat mutu pendidikan di SMK PGRI 1 Jombang? Jenis penelitian yang dipakai ialah penelitian kualitatif deskriptif. Teknik pengumpulan data yang dipakai ialah wawancara, observasi, serta dokumentasi. Adapun hasil penelitian ialah SMK PGRI 1 Jombang dalam melakukan manajemen pengembangan kurikulum diimplementasikan dalam sejumlah tahap, yakni perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan, evaluasi, serta tidak lanjut. Adapun strategi yang dipakai untuk mengembangkan kurikulum ialah pengembangan kurikulum berbasis kompetensi DU/DI dan pembiasaan kegiatan spiritual sehari-hari. Langkah-langkah dalam pengembangan kurikulum meliputi melakukan analisis kebutuhan, memereinci kompetensi yang dibutuhkan, menentukan materi yang sesuai dengan kompetensi kebutuhan, dan verifikasi oleh K3. Adapun model pengembangan kurikulum yang dipakai ialah The Adminstrative Model dan The Grass Roots Model. Faktor pendukung dalam meningkatkan mutu pendidikan ialah SDM yang bermutu, sarana dan prasarana yang memadai, adanya dukungan dari berbagai pihak. Adapun faktor penghambatnya ialah kurang dalam mengikuti BIMTEK, latar belakang peserta didik yang berbeda, kurangnya kepedulian orang tua terhadap pendidikan anaknya.
RITUAL ADAT BUKA KAMPONG: Studi Tentang Ajaran Islam Di Negeri Waer Kecamatan Banda Kabupaten Maluku Tengah RUSDAN LA TORA; NIRAWATI HATULEKAL
PARADIGMA: Jurnal Ilmu Pendidikan dan Humaniora Vol 9 No 1 (2023): PARADIGMA : Jurnal Ilmu Pendidikan dan Humaniora
Publisher : LPPM Universitas Banda Naira

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62176/paradigma.v9i1.224

Abstract

Penelitian ini menjelaskan tentang ritual adat Buka Kampong yang bertalian dengan nilai-nilai ajaran Islam di Negeri Waer Kecamatan Banda Kabupaten Maluku Tengah. Buka Kampong merupakan ciri khas budaya masyarakat Banda, sebagai salah satu tradisi dalam mengaktualisasikan nilai ajaran Islam yang bersifat fungsional untuk menjaga hubungan manusia dengan sesama, manusia dengan alam dan manusia dengan Tuhan. Itulah sebabnya, tradisi Buka Kampong di Waer adalah manisfestasi khazanah nilai-nilai ajaran islam dalam budaya masyarakat Banda. Penelitian ini adalah penelitian analisis diskriptif kualitatif mengunakan studi pustaka, observasi dan wawancara. Data diolah melalui tahapan reduksi data, penjajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menemukan bahwa terdapat akulturasi budaya lokal dangan ajaran Islam dalam prosesi pelaksanaan ritual adat Buka Kampong di Negeri Waer. Dengan demikian, tradisi Buka Kampong didominasi nilai-nilai ajaran agama Islam yang bersumber dari ajaran ahlak tasawuf.
PERBANDINGAN PUISI RAHASIA CINTA DAN PUISI SURAT CINTA UNTUK PUAN SUNYI KARYA AHMADUN YOSI HERFANDA MUHAMMAD MIFTAH SABBAN
PARADIGMA: Jurnal Ilmu Pendidikan dan Humaniora Vol 9 No 1 (2023): PARADIGMA : Jurnal Ilmu Pendidikan dan Humaniora
Publisher : LPPM Universitas Banda Naira

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62176/paradigma.v9i1.226

Abstract

Penelitian ini mendeskripsikan tentang persamaan dan perbedaan puisi Rahasia Cinta dan Surat Cinta Untuk Puan Sunyi karya Ahmadun Yosi Herfanda. Tujuan dari penelitian ini adalah membandingkan puisi Rahasia Cinta dan Surat Cinta Untuk Puan Sunyi karya Ahmadun Yosi Herfanda. Penelitian ini menggunakan metode analisis isi yang sumber datanya diperoleh dari puisi Rahasia Cinta dan Surat Cinta Untuk Puan Sunyi dengan menggunakan pendektan sastra bandingan yang berfokus pada teori yang dikemukakan oleh Remak. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa Tema dalam puisi rahasia cinta adalah gambaran tentang kekayaan cinta yang tidak semua orang dapat mengartikannya sesuai kaidah percintaan yang sebenarnya. Adapun amanat yang ingin disampaikan pengarang lewat puisi rahasia cinta adalah hakikat cinta yang sebenarnya. Sedangkan Puisi surat cinta untuk Puan sunyi bertema tentang merindukan seseorang yang pernah hadir dalam hidupnya. Amanat yang ingin disampaikan pengarang dalam puisi surat cinta untuk puan sunyi adalah rindu itu membuat orang menjadi gelisah. Persamaan puisi rahasia cinta dan surat cinta untuk puan sunyi karya ahmadun yosi herfanda adalah kedua puisi tersebut berjenis puisi baru, masuk dalam jajaran puisi romansa dan elegi (kesedihan). Selain itu, kedua puisi tersebut adalah puisi ungkapan protes seorang penyair menjelaskan perasaan yang sebenarnya, dengan ungkapan nasihat dan kesedihan. Perbedaan puisi rahasia cinta dan surat cinta untuk puan sunyi terletak pada makna dan amanatnya.
IDENTIFIKASI PENINGGALAN SITUS -SITUS SEJARAH SEBAGAI SUMBER BELAJAR SEJARAH PADA SEKOLAH MENENGAH ATAS (SMA) DI KECAMATAN BANDA NAIRA KABUPATEN MALUKU TENGAH RAHMA TEMARWUT
PARADIGMA: Jurnal Ilmu Pendidikan dan Humaniora Vol 9 No 1 (2023): PARADIGMA : Jurnal Ilmu Pendidikan dan Humaniora
Publisher : LPPM Universitas Banda Naira

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62176/paradigma.v9i1.233

Abstract

Tujuan dari Penelitian ini dilakukan untuk mengidentifikasi situs-situs sejarah sebagai sumber belajar sejarah di SMA di kecamatan Banda Naira. Penelitian ini menggukan metode deskriftif kualitatif hasil penelitian ini menunjukan bahwa terdapat berbagai situs-situs peninggalan sejarah di Banda Naira berupa, Benteng Belgica, Benteng Nassau, Gereja Tua, Istana Mini dan Rumah pengasingan Hatta dan masih banyak lagi di kecamatan Banda Naira kabupaten Maluku Tenngah Provinsi Maluku. Dalam situs-situs sejarah ini dapat diadopsi atau dimanfaatkan sebagai sumber belajar sejarah dalam pembelajaran sejarah di sekolah menengah atas kelas XI dengan materi Perkembangan Kolonialisme dan Imperialisme di Indonesia. Dalam situs-situs sejarah ini juga terdapat value Historical awareness untuk menumbuhkan kesadaran sejarah siswa dan befikir kritis siswa dalam mengidentifikasi peristiwa sejarah yang terjadi di masa lalu.

Page 1 of 1 | Total Record : 5