cover
Contact Name
Heronimus Maryono
Contact Email
heronimus.maryono@pmbs.ac.id
Phone
+6221-7511126
Journal Mail Official
perwira@perwiraindonesia.com
Editorial Address
Sekretariat Perwira Indonesia : Universitas Prasetiya Mulya Kampus BSD City, lt.11, Edutown Kavling Edu 1 No 1 Jl BSD Raya Utama, BSD City, Tangerang - 15339. Banten - Indonesia
Location
Kota adm. jakarta selatan,
Dki jakarta
INDONESIA
PERWIRA - Jurnal Pendidikan Kewirausahaan Indonesia
ISSN : -     EISSN : 26555638     DOI : 10.21632/perwira
Ranah kajian PERWIRA adalah tema-tema terkini pendidikan dan tata kelola kewirausahaan. Visi penerbitan PERWIRA adalah menjadi acuan akademis tentang pendidikan dan tata kelola kewirausahaan. Misi PERWIRA meliputi: - Memberi sumbangan kajian kewirausahaan dan pengelolaan usaha. - Mengembangkan wawasan kewirausahaan dan pengelolaan usaha terkini. - Mengembangkan model pendidikan kewirausahaan.
Articles 5 Documents
Search results for , issue "Vol 3 No 2 (2020): PERWIRA - Jurnal Pendidikan Kewirausahaan Indonesia" : 5 Documents clear
Pengaruh Dimensi Kepemimpinan terhadap Efektivitas Kepemimpinan Perusahaan Manufaktur di Indonesia Allen Yapsani; Felix Kristianto; Fransisca Dian Handayati; Yana Rosalina
PERWIRA - Jurnal Pendidikan Kewirausahaan Indonesia Vol 3 No 2 (2020): PERWIRA - Jurnal Pendidikan Kewirausahaan Indonesia
Publisher : Perkumpulan Pendidik Kewirausahaan Indonesia (Perwira Indonesia)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1747.758 KB) | DOI: 10.21632/perwira.3.2.67-80

Abstract

Bisnis manufaktur memainkan peran penting dan potensial dalam kontribusi pertumbuhan PDB negara. Di Indonesia, kontribusi bisnis manufaktur dalam PDB naik ke peringkat keempat teratas di dunia. Menurut banyak peneliti, keefektifan kepemimpinan merupakan faktor penting dalam kinerja organisasi, namun penelitian untuk faktor yang memberi dampak besar dalam meningkatkan efektivitas kepemimpinan masih kurang. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menilai tujuh dimensi kepemimpinan (variabel independen) korelasi dengan efektivitas kepemimpinan (variabel dependen). Metode penelitian terapan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif dengan menggunakan SPSS. Penelitian ini menggunakan pekerja dari bisnis manufaktur di Jabodetabeksebagai sampel kuesioner survei. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa “kemampuan untuk menginspirasi” dimensi kepemimpinan adalah faktor yang paling berpengaruh terhadap efektivitas kepemimpinan dalam bisnis manufaktur di Jabodetabek.
Faktor yang Mempengaruhi Niat Membeli pada Aplikasi Pemesanan Tiket Pesawat dan Kamar Hotel Bonifasius Nayaka; Audrey Rebecca; Abimanyu D. Prabowo; Leonard S. Muliana
PERWIRA - Jurnal Pendidikan Kewirausahaan Indonesia Vol 3 No 2 (2020): PERWIRA - Jurnal Pendidikan Kewirausahaan Indonesia
Publisher : Perkumpulan Pendidik Kewirausahaan Indonesia (Perwira Indonesia)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (222.458 KB) | DOI: 10.21632/perwira.3.2.81-92

Abstract

Di era digital saat ini, model bisnis usaha berbasis online bertumbuh semakin cepat. Masyarakat Indonesia mulai mengalami pergeseran perilaku terkait kemudahan untuk mendapatkan produk yang diinginkan. Salah satu contoh usaha online yang sedang marak berkembang adalah online traveling. Penelitian ini berfokus kepada beberapa faktor yang dapat mempengaruhi niat beli tiket dan kamar hotel secara online melalui aplikasi. Adapun konstruk yang digunakan pada penelitian ini adalah kualitas pelayanan, pengalaman membeli konsumen, harga serta niat beli. Penelitian dilakukan di Indonesia dengan sample populasi masyarakat yang pernah menggunakan aplikasi pemesanan tiket dan kamar hotel dan berdomisili di Jabodetabek. Metode penelitian yang digunakan adalah regresi berganda. Hasil dari penelitian yang dilakukan adalah dari ketiga faktor yang mempengaruhi niat beli pada aplikasi pemesanan tiket dan kamar hotel, pengalaman membeli konsumen memilki pengaruh paling kuat dibandingkan dengan kedua variable lain yaitu harga dan kualitas layanan dalam mendorong terciptanya niat beli dari konsumen pada aplikasi pemesanan tiket dan kamar hotel.
Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Penggunaan Pembayaran Seluler di Jabodetabek Abdullah Hawari; Adriansyah Adriansyah; Brian Brian; Destrina Grace Simanjuntak; Rinaldo Susanto
PERWIRA - Jurnal Pendidikan Kewirausahaan Indonesia Vol 3 No 2 (2020): PERWIRA - Jurnal Pendidikan Kewirausahaan Indonesia
Publisher : Perkumpulan Pendidik Kewirausahaan Indonesia (Perwira Indonesia)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (578.564 KB) | DOI: 10.21632/perwira.3.2.93-116

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi faktor-faktor yang mempengaruhi niat penggunaan (intention to use) pembayaran seluler di Jabodetabek. Metode pengumpulan data dilakukan menggunakan kuisioner kuantitatif. Analisis data secara statistik yang dilakukan meliputi analisis deskriptif, uji validitas dan reliabilitas, ANOVA, serta regresi linier. Hasil penelitian mengindikasikan trust of safe to use dan usefulness secara langsung mempengaruhi intention to use dari pembayaran seluler di Jabodetabek. Sedangkan ease to use, convenience of mobility, compatibility dan mobile payment knowledge tidak secara langsung mempengaruhi intention to use. Hasil penelitian ini bermanfaat bagi pemangku kepentingan pembayaran seluler, terutama bagi manajemen untuk meningkatkan pangsa pasar dalam persaingan industri yang ketat dengan kompetitor
Perilaku Konsumen terhadap Penggunaan Kantong Plastik dan Tas Kain di Area Jabodetabek Ginting A.C Ginting A.C; Pratiantono G Pratiantono G; Ruseffi G Ruseffi G; Turnip J.F Turnip J.F; Rhesa M Rhesa M
PERWIRA - Jurnal Pendidikan Kewirausahaan Indonesia Vol 3 No 2 (2020): PERWIRA - Jurnal Pendidikan Kewirausahaan Indonesia
Publisher : Perkumpulan Pendidik Kewirausahaan Indonesia (Perwira Indonesia)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (531.659 KB) | DOI: 10.21632/perwira.3.2.117-136

Abstract

Penelitian bertujuan untuk menguji Theory of Planned Behavior dalam konteks keinginan individu dalam mengurangi penggunaan kantong plastik, yaitu hubungan antara kesadaraan lingkungan, tekanan sosial, dan dukungan pelarangan penggunaan kantong plastik terhadap keinginan menggunakan taskain (tote bag) oleh individu yang tinggal dan pernah berbelanja supermarket di wilayah Jabodetabek. Tiga variabel yang mempengaruhi keinginan individu dalam menggunakan tas kain adalah, kesadaran lingkungan, tekanan sosial, dukungan terhadap pengurangan penggunaan kantong plastik. Kemudianpengaruh keinginan individu dalam menggunakan tas kain terhadap perilaku atau kebiasaan dalam mengurangi penggunaan kantong plastik. Kuesioner dilakukan dengan metode kuantitatif dan diadaptasi dari penelitian sebelumnya. Kuesioner diberikan kepada responden yang berada di wilayah Jabodetabek.Sebanyak 315 kuesioner terkumpul, kemudian dilakukan analisis menggunakan analisa regresi berganda untuk menguji kesadaran lingkungan, tekanan sosial, dukungan larangan penggunaan kantong plastik terhadap keinginan menggunakan kantong kain, serta pengaruhnya terhadap perilaku dalam mengurangipenggunaan kantong plastik di Jabodetabek. Kesadaran lingkungan, tekanan sosial, dukungan larangan penggunaan kantong plastik terbukti berpengaruh terhadap keinginan dalam menggunakan tas kain. Sementara keinginan dalam menggunakan tas kain berpengaruh signifikan terhadap perilaku dalammengurangi penggunaan kantong plastik di Jabodetabek
Adopsi Teknologi Jasa Pesan Antar Makanan Online di Kalangan Perempuan Pedagang Kuliner pada Masa Pandemi Covid-19 Tri Siwi Agustina
PERWIRA - Jurnal Pendidikan Kewirausahaan Indonesia Vol 3 No 2 (2020): PERWIRA - Jurnal Pendidikan Kewirausahaan Indonesia
Publisher : Perkumpulan Pendidik Kewirausahaan Indonesia (Perwira Indonesia)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (629.747 KB) | DOI: 10.21632/perwira.3.2.137-161

Abstract

Social distancing dan physical distancing dalam rangka memutus rantai penyebaran Covid-19 berdampak pada eksistensi usaha yang dimiliki para perempuan pedagang kuliner di 39 Sentra Wisata Kuliner di Surabaya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui niat untuk menggunakan (use intention) paraperempuan pedagang kuliner di Kota Surabaya dalam mengadopsi Grabfood dan GoFood sebagai solusi untuk mempertahankan kinerja usahanya di masa pandemi Covid-19. Jenis penelitian yang dilakukan adalah penelitian kuantitatif deskriptif. Sebanyak 302 perempuan pedagang kuliner yang telahmenggunakan kedua aplikasi jasa pesan antar makanan tersebut diberikan kesempatan yang sama untuk mengisi kuesioner sehingga teknik pengambilan sampel yang digunakan disebut sebagai sampel jenuh (sensus). Pengujian hipotesis dilakukan dengan menggunakan SmartPLS Versi 3.2.9 Hasil penelitian yangdiperoleh adalah behaviour intention untuk mengadopsi GoFood dan Grabfood di kalangan perempuan pedagang kuliner di Kota Surabaya terbukti dipengaruhi harapan akan kinerja (performance expectancy), harapan akan usaha (effort expectancy), pengaruh sosial (social influence). Akan tetapi kondisi pendukung(facilitating condition) terbukti tidak berpengaruh pada niat untuk berperilaku (behavior intention). Hasil lain adalah niat untuk berperilaku terbukti berpengaruh pada niat untuk menggunakan GoFood dan Grabfood di kalangan perempuan pedagang kuliner di Surabaya selama pandemi Covid-19.

Page 1 of 1 | Total Record : 5