cover
Contact Name
Muhammad Malthuf
Contact Email
m_malthuf@uinmataram.ac.id
Phone
+6281805771373
Journal Mail Official
jurnalsociety@uinmataram.ac.id
Editorial Address
Kampus 2 Universitas Islam Negeri Mataram, Jl. Gajah Mada no. 100 Mataram, Nusa Tenggara Barat
Location
Kota mataram,
Nusa tenggara barat
INDONESIA
Society : Jurnal Jurusan Tadris IPS
ISSN : 20870493     EISSN : 27155994     DOI : https://doi.org/10.20414/society.v12i2
Core Subject : Social,
Jurnal Society adalah jurnal yang dikelola oleh Prodi Tadris Ilmu Pengetahuan Sosial Fakultas Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islam Negeri (UIN) Mataram yang terbit dua kali dalam setahun dengan ISSN (p) 2087-0493 pada bulan Juni dan Desember. UIN Mataram merupakan transformasi IAIN Mataram menjadi UIN Mataram berdasarkan Peraturan Presiden Nomor 34 Tahun 2017 tentang Universitas Islam Negeri Mataram (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2017 Nomor 67). Jurnal Society menjadi salah satu jurnal alternatif untuk mempublikasikan artikel ilmiah hasil kajian, hasil laporan penelitian, seminar dan lain-lain yang berkaitan dengan pendidikan, ekonomi dan sosial.
Articles 6 Documents
Search results for , issue "Vol. 13 No. 1 (2022): Juni 2022" : 6 Documents clear
DAMPAK PANDEMI COVID 19 TERHADAP KUALITAS MANUSIA INDONESIA Saripah Nurfilah; Sonyaruri Satiti
SOCIETY Vol. 13 No. 1 (2022): Juni 2022
Publisher : Universitas Islam Negeri Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20414/society.v13i1.5233

Abstract

Pandemi COVID-19 yang melanda dunia telah membawa berbagai dampak bagi kehidupan manusia, termasuk capaian pembangunan manusia. Beberapa negara di dunia diperkirakan mengalami perlambatan pertumbuhan IPM, bahkan ada yang mengalami penurunan akibat pandemi. Indonesia juga tidak luput dari pandemi ini, Indeks Pembangunan Manusia Indonesia pada tahun 2020 tumbuh lebih lambat dari tahun sebelumnya. Penelitian ini merupakan analisis data sekunder Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Indonesia yang dikeluarkan oleh Badan Pusat Statistik. Hasil kajian menunjukkan bahwa tantangan perlambatan pertumbuhan IPM selama pandemi COVID-19 terutama disebabkan oleh melambatnya pertumbuhan usia harapan hidup dan pendidikan, serta menurunnya belanja riil per kapita akibat kontraksi pertumbuhan ekonomi. Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Indonesia hanya naik 0,03 persen pada 2020 dibandingkan 2019. Hal ini dipengaruhi oleh penurunan belanja per kapita akibat melemahnya perekonomian nasional.
DETERMINAN PAD DARI SEKTOR PARIWISATA DI JAWA TENGAH Akhmad Alfian Rosyadi
SOCIETY Vol. 13 No. 1 (2022): Juni 2022
Publisher : Universitas Islam Negeri Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20414/society.v13i1.5254

Abstract

Pendapatan Asli Daerah (PAD) merupaka pendapatan yang diperoleh daerah yang dipungut berdasarkan peraturan daerah sesuai dengan peraturan perundang-undangan, guna keperluan daerah yang bersangkutan dalam membiayai kegiatanya. PAD terdiri dari pajak daerah, retribus daerah, hasil perusahaan milik daerah dan pengelolaan kekayaan daerah yang dipisahkan, dan lain-lain pendapata asli daerah yang sah. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa apakah variabel independen yang terdiri dari jumlah kunjungan wisatawan, jumlah hotel dan jumlah kamar hotel memiliki pengaruh terhadap PAD sebagai variabel dependen pada kabupaten/kota di Jawa Tengah. Data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu data panel dengan data runtut waktu (time series) selama empat tahun dan cross-section sebanyak 35 kabupaten/kota. Data diperoleh dari BPS dan Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata Jawa Tengah dan diolah menggunakan metode data panel menggunakan software E-views 8. Hasil penelitian ini menunjukkan variabel jumlah kunjungan wisatawan berpengaruh positif dan signikan terhadap PAD, variabel jumlah hotel berpengaruh positif dan signifikan terhadap PAD, sedangkan variabel jumlah kamar hotel berpengaruh negative dan signifikan terhadap PAD di 35 kabupaten/kota di Jawa Tengah.
PERAN KEKUASAAN DALAM PENDIDIKAN Ibnu Hizam; Baharudin
SOCIETY Vol. 13 No. 1 (2022): Juni 2022
Publisher : Universitas Islam Negeri Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20414/society.v13i1.5275

Abstract

Relasi antara kekuasaan dan pendidikan seringkali tidak disadari ada hubungan. Dalam kenyataannya, pelaksanaan pendidikan tidak dapat dilepaskan dari kekuasaan. Dalam pelaksanaan pendidikan, kekuasaan secara tidak langsung memainkan peran dan pengaruhnya dalam suatu sistem pendidikan selain melalui hidden curriculum, juga melalui berbagai kebijakannnya. Ada beberapa peran dan pengaruh kekuasaan dalam pelaksanaan pendidikan, yaitu: domestifikasi dan stupidifikasi. Indroktrinasi, demokrasi dalam pendidikan, dan integrasi sosial.  
DAMPAK DESA WISATA PENTINGSARI TERHADAP KONDISI EKONOMI MASYARAKAT DI DUSUN PENTINGSARI DESA UMBULHARJO KECAMATAN CANGKRINGAN KABUPATEN SLEMAN Elfira Chalilatul Zaroh
SOCIETY Vol. 13 No. 1 (2022): Juni 2022
Publisher : Universitas Islam Negeri Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20414/society.v13i1.5293

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk (1) Mengkaji dampak ekonomi penduduk Dusun Pentingsari sebelum dan sesudah dicanangkan sebagai Desa Wisata. Penelitian ini merupakan jenis penelitian deskriptif kuantitatif dengan pendekatan keruangan yang dilaksanakan di Desa Wisata Pentingsari Desa Umbulharjo. Populasi dalam penelitian ini adalah 120 KK Dusun Pentingsari yang ada di dua RW empat RT. Sampel yang diambil sebanyak 89 responden. Metode pengambilan sampel menggunakan tabel yang dikembangkan oleh Isaac dan Michael. Teknik pengumpulan data yang dilakukan antara lain yaitu data primer yang meliputi observasi dan wawancara, serta data sekunder yang meliputi data fisik daerah penelitian, peta administrasi, data monografi. Instrumen penelitian ini terdiri dari pedoman observasi, kuisioner, pedoman wawancara dan dokumentasi. Teknik pengolahan data yang digunakan yaitu pemeriksaan data, pemberian kode, tabulasi. Teknik analisis data dengan menggunakan analisis deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa : (1) Kondisi ekonomi sebelum dan sesudah dicanangkan Desa Wisata, diantaranya yaitu responden yang sudah bekerja sebelum (89,89 persen) sesudah ada desa wisata ada peningkatan menjadi (96,63 persen), pendapatan mencukupi kebutuhan sehari - hari sebelum (91,01 persen) ada peningkatan menjadi (95,51 persen), kelayakan sarana dan prasarana sebelum ada desa wisata (95,51 persen) kemudian ada peningkatan menjadi (96,63 persen), monitoring dari PEMDA sebelum ada desa wisata (95,51 persen) sesudah ada desa wisata ada peningkatan menjadi (97, 75 persen).
ANALISIS PENGGUNAAN ALAT PEMBAYARAN NON TUNAI PADA TINGKAT MAHASISWA UNIVERSITAS ISLAM NEGERI MATARAM TAHUN 2021/2022 Sasnabila Khayyirah; Rahmat Akbar Kurniawan; Sabrang Gilang Gemilang
SOCIETY Vol. 13 No. 1 (2022): Juni 2022
Publisher : Universitas Islam Negeri Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20414/society.v13i1.5297

Abstract

Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui alat pembayaran non tunai apa yang sering digunakan oleh mahasiswa, faktor yang melatarbelakangi mahasiswa dalam menggunakan alat pembayaran non tunai, dalam bertransaksi sehari hari mahasiswa akan lebih memilih menggunakan system pembayaran tunai (cash)atau sebaliknya. Selanjutnya untuk mengetahui kendala yang dihadapai mahasiswa dalam penggunaan system pembayaran non tunai. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan analasis statitistic deskriptif. Sampel dalam penelitian ini menggunakan rumus dari Isaac dan Michael dengan tehnik pengambilan sampel (Proportional stratified Random Sampling). Kesimpulan dalam penelitian ini bahwa mahasiswa lebih memilih menggunakan APMK (alat pembayaran menggunakan kartu) dibandingkan e-money, praktis menjadi alasan yang paling banyak dipilih mahasiswa sebagai alasan dalam penggunaan alat pembayaran non tunai. Pembayaran non tunai masih yang menjadi pilhan mahasiswa dalam bertransaksi dan kendala yang sering dihadapi mahasiswa dalam pengunaan alat pembayaran non tunai adalah sering terjadi mesin error.
ANALISIS KETAHANAN UMKM DI MASA PANDEMI COVID-19 : Studi Kasus Kerajinan Anyaman Rotan di Desa Loang Maka, Kecamatan Janapria, Kabupaten Lombok Tengah Sakdiah Sakdiah; Dian Sista Ningsih
SOCIETY Vol. 13 No. 1 (2022): Juni 2022
Publisher : Universitas Islam Negeri Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20414/society.v13i1.5308

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana eksistensi UMKM kerajinan anyaman rotan selama masa pandemic dan strategi-strategi yang memepengaruhi UMKM kerajinan anyaman rotan untuk tetap bertahan.Kemudian jenis penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Dimana peneliti mendeskripsikan dan menggambarkan tentang eksistensi UMKM kerajinan anyaman rotan untuk bertahan selama pandemi dan strategi bertahan yang dilakukan UMKM kerajinan anyaman rotan di Desa Loang Maka, Kecamatan Janapria, Kabupaten Lombok Tengah. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa eksistensi UMKM kerajinan anyaman rotan selama pandemi diantaranya sebagai berikut: 1) pengelolaan modal 2) pemanfaatan penjualan digital 3) menjaga kualitas kerajinan4) pelatihan dalam pengembangan produk. Kemudian ada beberapa strategi yang mempengaruhi keberlangsungan kerajinan anyaman rotan selama pandemi, diantaranya strategi tersebut ialah dari 1) faktor diri sendiri 2) faktor kondisi perekonomian 3) faktor media sosial 4)faktor modal 5)faktor kebutuhan konsumen. Dari beberapa faktor tersebut sudah dilakukan dan dialami oleh para pelaku usaha kerajinan anyaman rotan yang ada di Desa Loang Maka, Kecamatan Janapria, Kabupaten Lombok Tengah.

Page 1 of 1 | Total Record : 6