cover
Contact Name
-
Contact Email
aripsugiono24@gmail.com
Phone
+6285359150140
Journal Mail Official
aripsugiono24@gmail.com
Editorial Address
Jurnal Bisnis Administrasi (BIS-A) Jl. Amaliun No. 37 Medan 20215, Medan - Sumatera Utara Principal Contact Pandi Barita Nauli Simangunsong., S.Kom.,M.Kom Phone WhatsApp : 085359150140 Email : simangunsong.pandi@gmail.com Support Contact Syarifah Fadillah Rezky Phone WhatsApp : 08992701208 Email : Ikic5500@gmail.com Dewi Wahyuni Phone WhatsApp : 085830766973 Email : dhewiqchan@gmail.com
Location
Kota medan,
Sumatera utara
INDONESIA
Jurnal Bisnis Administrasi (BIS-A)
Published by Politeknik LP3I Medan
ISSN : 23032537     EISSN : 25974394     DOI : https://doi.org/10.55445/bisa.v9i02.14
Core Subject : Economy,
Jurnal Bisnis Administrasi (BIS-A) Management areas include: Operations and Information management Human resource management Accountancy Finance Strategic management, Organizational Operations and Information management Managerial Economics Bank Strategy and Management Entrepreneurship and Digital Business Leadership Supply Chain Management Quality Management Introduction to International Business Management and social sciences Studies within the range of disciplines in the management and Social & Political Sciences are welcome from scholars all over the world
Articles 17 Documents
ANALISIS KINERJA KEUANGAN PADA PT. SIAR HARAMAIN INT. WISATA MEDAN Warda Yani
Bis-a Vol. 10 No. 02 (2021): BIS-A
Publisher : Cattleya Darmaya Fortuna

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55445/bisa.v10i02.35

Abstract

Kinerja keuangan suatu perusahaan dapat menggambarkan kondisi keuangan yang dianalisis dengan berbagai alat analisis keuangan. Penelitian ini berisi tentang analisis kinerja keuangan pada sebuah perusahaan di Medan dengan menggunakan data skunder sebagai laporan neraca, laba rugi, perubahan ekuitas, dan arus kas. Penelitian ini juga melakukan analisis likuiditas, profitabilitas, aktivitas dan keuangan untuk mengetahui kinerja keuangan perusahaan tersebut. Berdasarkan hasil penelitian menunjukan bahwa PT. Siar Haramain INT. Wisata Medan menggukanan metode analisis horizontal untuk mengetahui perkembangan dan kondisi keuangan.
TINJAUAN PELAKSANAAN PENDIDIKAN DAN PELATIHAN PEGAWAI PADA PT. PERUSAHAAN LISTRIK NEGARA (PERSERO) AREA MEDAN Iwani Purba
Bis-a Vol. 10 No. 02 (2021): BIS-A
Publisher : Cattleya Darmaya Fortuna

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (141.02 KB) | DOI: 10.55445/bisa.v10i02.36

Abstract

Kinerja pegawai menjadi fokus utama yang dapat ditingkatkan melalui pendidikan dan pelatihan struktural dan fungsional. Pendidikan dan pelatihan pegawai merupakan kebutuhan pokok bagi pengembangan Sumber Daya Manusia untuk menunjang kemajuan perusahaan. Pada penelitian ini menggunakan metode pengumpulan data dengan metode wawancara yang dilakukan langsung dengan kepala seksi bagian SDM dan pegawai yang sudah melaksanakan diklat. Dari hasil wawancara yang dilakukan akan memberikan gambaran tentang pelaksanaan pendidikan dan pelatihan pegawai pada PT. PLN (Persero) Area Medan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelaksanaan pendidikan dan pelatihan pegawai pada PT. PLN (Persero) Area Medan harus sesuai bagian dan keahlian masing- masing. Pendidikan dan Pelatihan pegawai yang diberikan oleh PT. PLN (Persero) Area Medan untuk seluruh pegawai adalah diklat seleksi pegawai baru, diklat profesi, diklat penjenjangan, diklat penunjangan dan diklat masa purna bakti. Program pendidikan dan pelatihan dilaksanakan sesuai dengan pendidikan dan pelatihan yang akan dilaksanakan pegawai. Berdasarkan hasil penelitian yang diperoleh menunjukkan bahwa pendidikan dan pelatihan sangat penting bagi setiap pegawai yang sedang melaksanakan karena dapat meningkatkan prestasi kerja pegawai dan memngembangkan karier pegawai.
PENGARUH PELATIHAN TERHADAP PRODUKTIVITAS KERJA KARYAWAN PADA PT PP. LONDON SUMATERA INDONESIA, Tbk MEDAN Endang Haryati; Jessica Debora Sibarani
Bis-a Vol. 11 No. 01 (2022): BIS-A
Publisher : Cattleya Darmaya Fortuna

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (303.723 KB) | DOI: 10.55445/bisa.v9i02.37

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh pelatihan terhadap produktivitas kerja karyawan pada PT PP. London Sumatera Indonesia, Tbk Medan. Penelitian ini menggunakan sampel sebanyak 94 responden dan pengumpulan data diperoleh dari metod kuisioner serta studi pustaka dan metode analisis datanya dilakuka secara komputerisasi. Hasil penelitian ini terbukti dari : uji validitas dan reabilitas instrumen, koefisien korelasi (R), koefisien determinasi (R2), uji f, uji t, dan analisis regresi linier berganda. Dari hasil analisis validitas, semua item pernyataan dikatakan valid karena r hitung > r tabel dan hasil uji reabilitas, semua item pernyataan dikatakan reliabel karena nilai cronbach’s alpha > 0,06. Untuk uji korelasi nilai R sebesar 0,945 artinya terjadi hubungan yang kuat antara variabel independen dengan variabel dependen, hasil R square mampu menjelaskan 89,2% variabel dependen, sedangkan sisanya sebesar 10,8% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak dibahas dalam penelitian ini, hasil uji F denga F hitung > F tabel (77,353>1,99) maka H0 di tolak itu berarti bahwa semua variabel independen secara bersama-sama (simultan) berpengaruh terhadap variabel dependen hasil analisis uji t dengan nilai t hitung > t tabel pada variabel instruktur (2,717>1,663), tenik latihan (3,503>1663), dan metode penilaian latihan (10,262>1,663), H0 ditolak variabel instruktur, teknik latihan dan metode penilaian secara persial berpengaruh terhadap produktivitas kerja (dependen). Hasil analisis linier bergandan Y= -0,615 -0,772X1 -1,822X2 -0,057X3 +0,504X4 -304X5 +0,161X6 +0,582X7 +2,210X9 mengandung arti indikator jumlah dan kualifikasi peserta Latihan (X6), Instruktur (X7), Teknik Latihan (X8), dan metode penilaian latihan (X9) mempunyai kegiatan yang searah dengan variabel Produktivitas Kerja.
PENGARUH KOMPENSASI TERHADAP KEPUASAN KERJA KARYAWAN GAYA MAKMUR MOBIL MEDAN Akhwanul Akmal; Ihda Tamini
Bis-a Vol. 11 No. 01 (2022): BIS-A
Publisher : Cattleya Darmaya Fortuna

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (272.985 KB) | DOI: 10.55445/bisa.v9i02.38

Abstract

Kompensasi merupakan hal yang sangat penting bagi karyawan karena besar atau kecilnya merupakan cerminan atau ukuran nilai dari pekerjaan karyawan itu sendiri. Kompensasi mampu mempengaruhi kepuasan kerja karyawan. Semakin besar kompensasi yang diterima maka kepuasan kerja yang dimiliki juga semakin baik. Hal tersebut dapat dilihat dari semangat kerja yang dimiliki karyawan dalam menyelesaikan pekerjaannya. Kompensasi adalah semua pendapatan yang berbentuk uang atau barang baik langsung atau tidak langsung yang diterima karyawan sebagai imbalan atas jasa yang diberikan kepada perusahaan. Kepuasan kerja merupakan salah satu aspek psikologis yang mencerminkan perasaan sesorang terhadap pekerjaannya. Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer dan sumber data yang digunakan adalah data internal dan eksternal. Populasi dan sampel yang diteliti adalah karyawan Gayamakmur Mobil Medan yang berjumlah 60 orang dengan teknik sampling jenuh. Metode pengumpulan datanya wawancara, kuesioner, dan observasi. Indikator yang digunakan dari variabel kompensasi adalah upah pokok, Tunjangan Hari Raya (THR), dan insentif sedangkan indikator variabel kepuasan kerja adalah pekerjaan itu sendiri, teman sekerja, dan gaji. Hipotesis dari penelitian ini bahwa adanya pengaruh yang positif dan signifikan antara kompensasi dan kepuasan kerja karyawan. Metode analisis yang digunakan metode analisis deskriptif, statistik parametis, analisis regresi berganda. Hasil menunjukkan bahwa uji validitas pada setiap item pernyataan adalah valid, uji reabilitas pada pernyataan adalah reliabel, nilai korelasi gandanya sebesar 0,777 yang berarti adanya hubungan yang kuat, analisis koefisien determinasi sebesar 0,604,dan hasil uji-t menunjukkan adanya pengaruh kompensasi yaitu upah pokok dan insentif terhadap kepuasan kerja secara parsial sedangkan THR tidak berpengaruh secara parsial.
Pengaruh Komunikasi Dan Lingkungan Kerja Fisik Terhadap Kinerja Karyawan PT Maxin Paint Medan Michael Halim; Juli Meliza
Bis-a Vol. 11 No. 01 (2022): BIS-A
Publisher : Cattleya Darmaya Fortuna

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (248.176 KB) | DOI: 10.55445/bisa.v9i02.39

Abstract

This study aims to determine and analyze the effect of communication and physical work enviroment on employee performance PT. Maxin Paint Medan. The paint company's employees had communication and physical work enviroment problems. The problems that occured were dealing with the number of errors caused by miscommunication and production decrease. This study used a quantitative approach with 86 respondents as sample. The results showed that Communication and Physical Work Enviroment partially had a positive and significant effect on the performance of employees of PT Maxin Paint Medan.
MODEL PENGEMBANGAN WISATA BERBASIS EKOWISATA DAN KOMUNITAS (MENCARI MODEL PENGEMBANGAN WISATA AIR TERJUN TURUNAN BOLON BERBASIS EKOWISATA DAN KOMUNITAS DI DESA TOMUAN HOLBUNG KECAMATAN BANDAR PASIR MANDOGE, KABUPATEN ASAHAN) Dian Septiana
Bis-a Vol. 11 No. 02 (2022): BIS-A
Publisher : Cattleya Darmaya Fortuna

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan model pengembangan pariwisata Air Terjun Turunan Bolon yang berbasis ekowisata dan komunitas di Desa Tomuan Holbung, Kecamatan Bandar Pasir Mandoge, Kabupaten Asahan serta memetakan dan menganalisa kendala yang dihadapi dalam pengembangan model pariwisata Air Terjun Turunan Bolon yang berbasis ekowisata dan komunitas di Desa Tomuan Holbung Kecamatan Bandar Pasir Mandoge Kabupaten Asahan. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif kualitatif dengan sumber data primer dan data sekunder yakni dengan melakukan wawancara yang mendalam kepada seluruh informan, baik itu aparat pemerintahan kecamatan Bandar Pasir Mandoge, tokoh masyarakat, pelaku industri pariwisata dan ahli pariwisata. Informan lainnya adalah masyarakat diluar kategori diatas yang mempunyai pengetahuan tentang masalah yang diteliti ini. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Desa Tomuan Holbung memiliki potensi wisata alam yang baik dan indah namun belum digali secara maksimal dan profesional sehingga potensi wisata alam yang berlimpah tersebut tidak berkembang secara maksimal. Potensi Recreational Tourism, Pleasure Tourism, Cultural Tourism dan Sport Tourism masih harus ditingkatkan lagi. Fasilitas sarana dan prasarana pendukung pariwisata masih perlu menjadi perhatian bagi Pemerintah Kabupaten Asahan khususnya Desa Tomuan Holbung dan stake holder lainnya yang terlibat terutama untuk memenuhi sarana jalan dan transportasi yang memungkinkan akses ke objek wisata Air Terjun Turunan Bolon. Kualitas sumberdaya manusia sebagai pelaku utama pengembangan kepariwisataan merupakan pula salah satu aspek penting yang harus diperhatikan dimana tiga komponen utama dalam pengelolaan manajemen kepariwisataan, yakni unsur pemerintah, swasta dan masyarakat belum terkoordinasi dengan sempurna. Diharapkan masyarakat Desa Tomuan Holbung, Kecamatan Bandar Pasir Mandoge dapat mengerti bagaimana pengembangan wisata berbasis ekowisata dan komunitas sehingga tidak merusak alam dan meningkatkan partisipasi masyarakat langsung.
UPAYA PENINGKATAN KUALITAS INDUSTRI PAKAIAN DI KOTA MEDAN DENGAN METODE TEORIYA RESHENIYA IZOBRETATELSKIKH ZADATCH (TRIZ)& QUALITY FUNCTION DEPLOYMENT (QFD) Dwina Nasution
Bis-a Vol. 11 No. 02 (2022): BIS-A
Publisher : Cattleya Darmaya Fortuna

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Perkembangan teknologi dan industri membawa dampak bagi kehidupan manusia terutama dunia usaha pada saat ini.disamping itu banyaknya usaha yang bermunculan baik perusahaan kecil maupun besar berdampak pada persaingan yang ketat antara perusahaan baik yang sejenis maupun yang tidak sejenis.oleh karena itu pemasaran merupakan salah satu kegiatan yang dilakukan dalam menghadapi persaingan,pengembangan usaha dan untuk mendapatkan laba, sehingga perusahaan dapat mengembangkan produknya,menetapkan harga,mengadakan promosi dan mendistribusikan barang dengan efektif.perusahaan juga harus dapat memantau para konsumennya, termasuk perilaku konsumen untuk mendapatkan atau memilih produk. Menurut Supranto dan Limakrisan ( 2011;3 ), perilaku konsumen merupakan tindakan yang langsung terlibat dalam mendapatkan,menggunakan ( memakai, mengkonsumsi ) dan menghabiskan produk ( barang atau jasa ), perilaku dan lingkungannya dimana manusia melakukan kegiatan pertukaran dalam hidup mereka. Suharno (2010;96) mengemukakan bahwa keputusan pembelian adalah tahap dimana pembeli telah menentukan pilihannya dan melakukan pembelian produk, serta mengkonsumsinya. Pengambilan keputusan oleh konsumen untuk melakukan pembelian suatu produk diawali oleh adanya kesadaran atas kebutuhan dan keinginan. Selanjutnya jika sudah disadari adanya kebutUhan dan keinginan, maka konsumen akan mencari informasi mengenai keberadaan produk yang diinginkan. Dengan banyaknya produk yang ada di pasaran mendorong perusahaan bersaing mendapatkan calon konsumen melalui strategi yang tepat, misalnya mengubah kemasan,warna,aroma,rasa dan harga sesuai dengan UNDANG-UNDANG REPUBLIK INDONESIA NOMOR 7 TAHUN 2014 TENTANG PERDAGANGAN. Tujuan penelitian ini adalah bagaimana meningkatkan kualitas industri pakaian di Indonesia khususnya Kota Medan melalui metode Quality Function Deployment dan Teoriya Resheniya Izobretatelskikh Zadatch (TRIZ).

Page 2 of 2 | Total Record : 17