cover
Contact Name
Hilmi Aulawi
Contact Email
hilmi_aulawi@itg.ac.id
Phone
+6282124588750
Journal Mail Official
miftek@itg.ac.id
Editorial Address
Jl. Mayor Syamsu No.1, Jayaraga, Kec. Tarogong Kidul, Kabupaten Garut, Jawa Barat 44151
Location
Kab. garut,
Jawa barat
INDONESIA
Jurnal PkM MIFTEK
ISSN : -     EISSN : 27227596     DOI : https://doi.org/10.33364/miftek
Jurnal PkM MIFTEK (Manusia, Infrastrukur, Informasi, dan Teknologi) mempublikasikan hasil Pengabdian kepada Masyarakat terkait penerapan ilmu pengetahuan dan teknologi dalam kegiatan pengembangan sumber daya manusia dan infrastruktur, serta pemanfaatan informasi dan teknologi yang dilaksanakan oleh dosen dan mahasiswa bersama masyarakat.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 15 Documents
Search results for , issue "Vol 1 No 2 (2020): Jurnal PkM MIFTEK" : 15 Documents clear
Peningkatan Keterampilan Penggunaan Aplikasi E-Inventori dan E-Commerce Masyarakat Desa Sukajaya Cisewu Garut Yudha Prambudia; Dino Caesaron; Isnaeni Yuli Arini
Jurnal PkM MIFTEK Vol 1 No 2 (2020): Jurnal PkM MIFTEK
Publisher : Institut Teknologi Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (347.281 KB) | DOI: 10.33364/miftek/v.1-2.61

Abstract

Petani dan pelaku usaha desa Sukajaya belum menghiraukan akurasi persediaan (inventory) produknya sehingga seringkali tidak dapat memenuhi janji kepada konsumen. Selain itu, pasar penjualan produk masih sangat sempit. Pemasaran gula semut dan kopi yang terjauh adalah ke ibu kota kecamatan Cisewu. Sementara itu, aplikasi smartphone yang tersedia saat ini dapat mangatasi masalah tersebut, diantaranya aplikasi e-inventory dan e-commerce. Ketidakterampilan petani dan pelaku usaha di desa Sukajaya dalam menggunakan aplikasi tersebut membuat usaha gula semut dan kopi kurang berkembang. Kegiatan pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan petani dan pelaku usaha di desa Sukajaya, dalam menggunakan aplikasi e-inventory dan e-commerce. Kegiatan pengabdian dilaksanakan dengan mengadakan pelatihan kedua jenis aplikasi tersebut. Melalui pelatihan peserta dapat membuat akun dan memasukan data produk dan usaha mereka di kedua aplikasi yang disajikan dalam pelatihan.
Literasi Digital Pandemi Corona Virus Desease-19 Masyarakat Desa Keresek Asri Mulyani; Mita Hidayani Putri; Astri Yuliastri; Ai Karlina; Gina Muhtari
Jurnal PkM MIFTEK Vol 1 No 2 (2020): Jurnal PkM MIFTEK
Publisher : Institut Teknologi Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (154.802 KB) | DOI: 10.33364/miftek/v.1-2.68

Abstract

COVID-19 yaitu virus baru dan penyakit yang diketahui berawal menjadi wabah di Wuhan, Tiongkok, bulan Desember 2019. COVID-19 ini sekarang menjadi sebuah pandemi yang terjadi di banyak negara di seluruh dunia. Dalam rangka mencegah penyebaran virus pandemic yang terjadi saat ini, maka dilakukan literasi digital kepada masyarakat Desa Keresek, Kecamatan Cibatu, Kabupaten Garut. Tujuan literasi digital ini yaitu memanfaatkan teknologi modern untuk menyebarluaskan informasi dan pengetahuan mengenai COVID-19 kepada masyarakat yang dapat diakses melalui media internet. Literasi Digital dilakukan dengan cara mengukur pengetahuan masyarakat melalui penyuluhan mengenai COVID-19 diawali Pre-Test, penyampaian materi, kemudian Post-Test. Dengan adanya Literasi Digital diharapkan masyarakat mampu memahami dan menggunakan informasi dalam berbagai bentuk dan berbagai sumber sehingga dapat menanggulangi dan mencegah penyebaran virus COVID-19.
Peningkatan Pengetahuan Pencegahan Covid-19 Masyarakat Kampung Cimasuk Kidul Athaya Zhafirah; Gariballah Syarief; Rinrin Siti Ratna Purinur; Rafiqan Moch. Ghilman; Ruly Frans Albar; Maris Bakti Fauzi
Jurnal PkM MIFTEK Vol 1 No 2 (2020): Jurnal PkM MIFTEK
Publisher : Institut Teknologi Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1594.704 KB) | DOI: 10.33364/miftek/v.1-2.73

Abstract

Fasilitas umum pencegahan Covid-19 yang diberikan oleh pemerintah desa di Kampung Cimasuk Kidul Kabupaten Garut sudah ada, seperti tempat cuci tangan dan alat penyemprot desinfektan. Namun, masyarakat Kampung Cimasuk Kidul masih tidak dapat menggunakan fasilitas tersebut dengan baik dan masih abai terhadap protokol kesehatan. Hal tersebut dikarenakan kesadaran dan pengetahuan masyarakat Kampung Cimasuk Kidul yang masih kurang. Kegiatan Kuliah Kerja Nyata Tematik Pencegahan Covid-19 Sekolah Tinggi Teknologi Garut dilakukan untuk meningkatkan pengetahuan serta kesadaran masyarakat Kampung Cimasuk Kidul dalam pencegahan Covid-19. Metode yang digunakan yaitu identifikasi awal, pemaparan edukasi secara daring dan luring, peningkatan kapasitas, serta kegiatan kemanusiaan. Hasil dari penyelesaian masalah di Kampung Cimasuk Kidul adalah tersalurkan 120 masker, terpasang spanduk informasi pencegahan Covid-19, penyemprotan desinfektan, penambahan fasilitas tempat cuci tangan, dan terpasang 2 buah penyanitasi tangan. Kegiatan Kuliah Kerja Nyata berhasil meningkatkan pengetahuan serta kapasitas masyarakat Kampung Cimasuk Kidul dalam pencegahan Covid-19.
Sosialisasi Cegah Covid-19, Teknologi dan Literasi Digital Desa Mekarjaya Ayu Latifah; Sely Waladiah; Yogi Permana Hidayatullah; Muhammad Resa Agustina; Rosy Elisa; M Albi Awaludin
Jurnal PkM MIFTEK Vol 1 No 2 (2020): Jurnal PkM MIFTEK
Publisher : Institut Teknologi Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (441.884 KB) | DOI: 10.33364/miftek/v.1-2.86

Abstract

Situasi pertumbuhan kasus Covid-19 sangat cepat di Indonesia. Upaya pencegahan yang dilakukan oleh tim Kuliah Kerja Nyata dari Sekolah Tinggi Teknologi Garut menjadi salah satu solusi dalam upaya pencegahan karena sampai saat ini belum ada obat untuk penyakit ini. Pencegahan yang dapat dilakukan berupa sosialisasi yang dilakukan dengan menerapkan etika batuk serta melalui perlindungan khusus yang dilakukan dengan cara menggunakan dan bagi bagi masker, membersihkan tangan dan social distancing. Pada masa pandemi covid-19 juga, setiap individu perlu menguasai bahwa literasi digital merupakan hal penting yang dibutuhkan untuk dapat berpartisipasi di dunia modern dan mengantisipasi penyebaran informasi negatif pada masa pandemi covid-19. Literasi digital akan menciptakan tatanan masyarakat dengan pola pikir dan pandangan yang kritis dan kreatif. Artikel ini hasil dari gerakan literasi digital yang dapat dilakukan pada masa pandemi covid-19 adalah gerakan literasi digital bagi pelajar dan masyarakat. Gerakan literasi tersebut bertujuan untuk meningkatkan kemampuan berpikir kritis, kreatif dan positif dalam menggunakan media digital dalam kehidupan sehari-hari. Artikel ini juga menawarkan konsep antisipasi berita hoaks pada masa pandemi covid-19. Literasi teknologi mencakup segala pengetahuan dan keterampilan dalam memanfaatkan teknologi, mulai dari mengenal perangkatnya, mengoperasikannya, mengolah dan mengkomunikasikan informasi sehingga masyarakat memiliki pengetahuan yang lebih baik akan hal tersebut.
Peningkatan Literasi Digital dan Pandu Digital Kepada Masyarakat Desa Cimurah Terkait Covid-19 dengan Aplikasi Android Dede Kurniadi; Fauzan Abdurrahman; Mohamad Fikri Haekal; Ridwan Burhanuddin; M Aldi Nugraha; Taufik Darul Ikhrom
Jurnal PkM MIFTEK Vol 1 No 2 (2020): Jurnal PkM MIFTEK
Publisher : Institut Teknologi Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (626.449 KB) | DOI: 10.33364/miftek/v.1-2.94

Abstract

Desa Cimurah di RT 03 RW 10 yang baru saja selesai tahap pembangunan infrastruktur Masjid dan di dalamnya juga terdapat Madrasah. Di RW 10 ini masih sangat kurang sekali dalam pencegahan COVID-19 seperti menggunakan masker, penyediaan hand sanitizer dan fasilitas umum cuci tangan. Selain hal itu karena baru saja selesai tahap pembangunan maka banyak sekali fasilitas umum yang belum dimiliki seperti alat kebersihan, mading dan peralatan belajar mengajar. Meski sudah melaksanakan pembelajaran dalam jaringan (daring) namun masih banyak aplikasi yang sangat bermanfaat dalam membantu kegiatan sehari-hari namun minim sekali digunakan oleh siswa-siswi yang bertempat di RW 10. Solusi terbaik dari permasalahan di atas ialah dengan mengadakan literasi COVID-19, literasi digital pengenalan aplikasi serta penambahan infrastruktur di RW 10. Kegiatan dilaksanakan melalui tahapan identifikasi permasalahan, bimbingan dan perencanaan, pembuatan materi, pre-test, penyampaian materi, post-test, pembuatan dan penyebaran konten COVID-19, pendataan penduduk, peningkatan infrastruktur, kemanusiaan dan pembuatan video dokumentasi. Kegiatan berhasil meningkatkan minat, pengetahuan dan keterampilan peserta. Hasil yang didapat dari kegiatan Kuliah Kerja Nyata ini yaitu masyarakat khususnya pelajar lebih paham akan pentingnya protokol kesehatan dan pemilik usaha kecil dan menengah pendapatannya meningkat dengan cara jual beli online menggunakan aplikasi android.
Implementasi Aplikasi Covid-19 Dalam Rangka Sosialisasi Terhadap Masyarakat Desa Padasuka Renaldy Alamsyah; M Iqbal Ismail Safei P; Ilham Syahidatul Rajab; Tania Agusviani Wahidah; Nabilla Febriani Helmalia P; Dede Kurniadi
Jurnal PkM MIFTEK Vol 1 No 2 (2020): Jurnal PkM MIFTEK
Publisher : Institut Teknologi Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (676.136 KB) | DOI: 10.33364/miftek/v.1-2.104

Abstract

Pandemi COVID-19 membuat banyak negara menyusun kebijakan untuk menghindari warga yang tertular bisa turun. Tiap harinya jumlah kasus positif di Indonesia terus bertambah. Kurang pahamnya masyarakat akan pandemi COVID-19 menjadi dasar untuk mengampanyekan pencegahan penyebaran COVID-19 sesuai arahan pemerintah yang dilakukan oleh perguruan tinggi melalui kegiatan Kuliah Kerja Nyata. Upaya yang dilakukan agar mencegah penyebarannya adalah dengan edukasi mengenai cuci tangan, pakai masker, jaga jarak, dan tetap bersih. Kemudian pembuatan aplikasi Pusat Informasi COVID-19 Padasuka agar masyarakat lebih mudah untuk mendapatkan informasi dan bisa melakukan check-up secara mandiri. Hasil yang didapat dari kegiatan Kuliah Kerja Nyata ini yaitu para pelajar sekolah dasar menjadi lebih paham akan pentingnya mematuhi protokol kesehatan serta masyarakat khususnya perangkat desa bisa menggunakan aplikasi ini sebagai upaya untuk mencari informasi dan dapat melakukan check-up mandiri bisa mengetahui tertular COVID-19 atau tidak secara dini.
Kuliah Kerja Nyata Tematik Pencegahan Covid-19 di Desa Cibatu Muhammad Miftah; Henda Riyana; Yusup Fikria Erdiana; Arby Agnia Nurhakim; Titan Afrial Trisandi; Dendi Yogaswara
Jurnal PkM MIFTEK Vol 1 No 2 (2020): Jurnal PkM MIFTEK
Publisher : Institut Teknologi Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1477.802 KB) | DOI: 10.33364/miftek/v.1-2.112

Abstract

Corona virus Disease-2019 (COVID-19) diketahui menyebabkan infeksi saluran nafas pada manusia mulai dari batuk pilek hingga yang lebih serius seperti Middle East Respiratory Syndrome (MERS) dan Severe Acute Respiratory Syndrome (SARS). Umumnya penularan Covid-19 paling banyak terjadi melalui tangan, oleh karena itu masyarakat untuk rajin mencuci tangan sebelum maupun sesudah melakukan kegiatan apa pun. Selain itu pencegahan penularan Covid-19 dengan cara selalu menggunakan masker dan menjaga jarak minimal 1 meter. Akan tetapi masyarakat di Desa Cibatu Kecamatan Cibatu masih mengabaikan terhadap protokol kesehatan pencegahan Covid-19 seperti mencuci tangan pada air yang mengalir maupun himbauan untuk menggunakan masker. Lokasi tersebut merupakan padat penduduk dan banyak masyarakat yang bekerja dan beraktivitas diluar rumah . Oleh karena itu, perlunya pemahaman mengenai protokol kesehatan pencegahan Covid-19. Berdasarkan permasalahan tersebut, penulis melakukan pengabdian pada masyarakat melalui kegiatan Kuliah Kerja Nyata Tematik Pencegahan Covid-19. Kegiatan yang dilakukan dengan metode edukasi tentang Covid-19 kepada warga di Desa Cibatu. Pada kegiatan Kuliah Kerja Nyata ini dilakukan pembuatan Alat Pelindung Diri (APD) berupa masker kain, handsanitizer, dan disinfektan yang di salurkan kepada warga dan kepala Desa Cibatu serta edukasi pencegahan Covid-19 kepada masyarakat secara daring.
Peningkatan Pengetahuan Tentang Covid-19, Literasi Digital dan New Normal Masyarakat Kelurahan Pakuwon Garut Alwi Iswahyudi Nugraha; Hani Haniyah; Rullyanto Angga Kusumah; Sinta Novitasari; Larasyla Putriana Maharani; Dewi Tresnawati
Jurnal PkM MIFTEK Vol 1 No 2 (2020): Jurnal PkM MIFTEK
Publisher : Institut Teknologi Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1291.06 KB) | DOI: 10.33364/miftek/v.1-2.126

Abstract

Saat ini, banyak sekali media yang digunakan oleh masyarakat agar dapat melakukan aktivitas sehari-hari secara daring, baik itu dalam bidang pendidikan ataupun ekonomi, terlebih lagi pada masa pandemi covid-19. Salah satunya adalah kelas maya yang diluncurkan oleh Google, yaitu Google Classroom dalam bidang pendidikan dan pemanfaatan sosial media untuk melakukan aktivitas ekonomi. Pandemi covid-19 memaksa kita untuk mengurangi aktivitas yang bersifat tatap muka atau luring. Oleh karena itu pengabdian ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan masyarakat RW 03 Kelurahan Pakuwon kecamatan Garut kota Kabupaten Garut mengenai covid-19, literasi digital dan New Normal selama satu bulan, dimana kegiatan ini akan bermanfaat bagi masyarakat dalam menjalani kegiatan sehari-hari serta masa adaptasi kebiasaan baru. Kegiatan ini dilakukan secara daring dan luring, dimana kegiatan luring dilakukan dengan memperhatikan protokol kesehatan covid-19. Dengan kegiatan pengabdian ini diharapkan masyarakat Kelurahan Pakuwon dapat menjadi masyarakat yang modern yang dapat mengikuti arus perkembangan teknologi.
Sosialisasi Lawan Covid-19 dan Literasi Digital Di Desa Sukamaju Dini Destiani Siti Fatimah; Riki Ferdiansyah; Gisna Fauzian Dermawan; Asep Kurniawan; Sindi Mulyawati; Darisman Muhamad Fauzan
Jurnal PkM MIFTEK Vol 1 No 2 (2020): Jurnal PkM MIFTEK
Publisher : Institut Teknologi Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (417.246 KB) | DOI: 10.33364/miftek/v.1-2.135

Abstract

Pandemi Covid-19 masih berlangsung di seluruh dunia khususnya di Indonesia membuat berbagai aktivitas masyarakat dalam bidang ekonomi, sosial dan pendidikan menjadi terganggu. Tindakan pencegahan penyebaran virus harus dilakukan secara berkala oleh seluruh lapisan masyarakat, di pihak lain kegiatan ekonomi harus tetap berjalan. Salah satu solusi masalah ini adalah dengan memanfaatkan fasilitas teknologi informatika yaitu menggunakan pembelajaran daring dan penggunaan aplikasi electronic Commercial. Sebagai upayaa menyelesaikan masalah tersebut, Kuliah Kerja Nyata ini bertujuan untuk melaksanakan sosialisasi lawan covid-19 dan literasi digital di Desa Sukamaju. Sosialisasi dilakukan terhadap masyarakat Desa Sukamaju meliputi guru madrasah, siswa sekolah dasar dan sekolah lanjutan yang belajar bersama di madrasah. Materi yang diberikan terdiri dari materi mengenai cara menghindari penyebaran Covid-19 dan materi literasi digital berupa cara menggunakan aplikasi pembelajaran daring serta aplikasi komersial. Hasil sosialisasi diukur menggunakan pretest dan post-test menunjukkan bahwa tingkat pengetahuan masyarakat meningkat dengan signifikan.
Peningkatan Pengetahuan Tentang Covid-19 dan Literasi Digital Masyarakat Kelurahan Jayawaras Garut Rizki Ibrahim; Muhammad Bagja Sukriyansah; Sheila Nur Sheilawati; Fauzi Akhmad Taufik; Qonita Aini Fajrianti; Leni Fitriani
Jurnal PkM MIFTEK Vol 1 No 2 (2020): Jurnal PkM MIFTEK
Publisher : Institut Teknologi Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (439.032 KB) | DOI: 10.33364/miftek/v.1-2.143

Abstract

Saat ini, banyak media yang digunakan agar dapat melakukan aktivitas sehari-hari secara daring, baik dalam bidang pendidikan atau ekonomi, terlebih pada masa pandemi covid-19 ini. Salah satunya adalah kelas maya yang diluncurkan oleh Google, yaitu Google Classroom dalam bidang pendidikan dan pemanfaatan sosial media dalam melakukan aktivitas ekonomi. Pandemi covid-19 memaksa kita untuk mengurangi aktivitas yang bersifat tatap muka atau luring. Oleh karena itu pengabdian ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan masyarakat Kelurahan Jayawaras mengenai covid-19 dan literasi digital, kegiatan ini akan bermanfaat bagi masyarakat dalam menjalani kegiatan sehari-hari dalam masa adaptasi kebiasaan baru. Kegiatan ini dilakukan secara daring dan luring, dimana kegiatan luring dilakukan dengan memperhatikan protokol kesehatan covid-19. Metode yang digunakan dalam penulisan Artikel ini adalah pendekatan Integrasi Relawan Teknologi Informasi dan Komunikasi. Dengan kegiatan pengabdian ini diharapkan masyarakat Kelurahan Jayawaras dapat menjadi masyarakat yang modern yang dapat mengikuti arus perkembangan teknologi.

Page 1 of 2 | Total Record : 15