cover
Contact Name
Yusron Difinubun
Contact Email
yusronalid@gmail.com
Phone
+6282198686198
Journal Mail Official
fairunimuda01@gmail.com
Editorial Address
Journal Room Lt 1. Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora, UNIMUDA Sorong, Papua Barat, Indonesia.
Location
Kota sorong,
Papua barat
INDONESIA
FAIR : Financial and Accounting Indonesian Research
  • jurnalfairakuntansiunimuda
  • Website
ISSN : -     EISSN : 28284690     DOI : -
Core Subject : Economy,
FAIR) Financial and Accounting Indonesian Research is a journal managed by the Accounting Study Program, Faculty of Social Sciences and Humanities, Muhammadiyah Education University, Sorong. FAIR launched in 2021, published twice a year (December and June). The journal published by FAIR, namely Indonesian Financial and Accounting Research in the Macro and Micro scope, is an article on research results (priority), and scientific review articles about current phenomena in the field of Micro and Macro Accounting. Before the journal is published, it will be reviewed by internal, external editors and reviewers.
Articles 29 Documents
PENGARUH OPINION SHOPPING, DAN DEBT DEFAULT TERHADAP PENERIMAAN OPINI AUDIT GOING CONCERN Munzir Munzir; Uswatul Fajar Nurfatimah; Kamila Maulidiya Nisak
Financial and Accounting Indonesian Research Vol 1 No 1 (2021): Financial and Accounting Indonesian Research
Publisher : Universitas Pendidikan Muhammadiyah Sorong

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (324.822 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menilai secara empiris pengaruh Opinion Shopping, dan Debt Default terhadap Penerimaan Opini Audit Going Concern. Penelitian ini berjenis penelitian kuantitatif. Penarikan hipotesis penelitian menggunakan basis teori Agensi dan teori atribusi, didukung oleh penelitian-penelitian sebelumnya yang mempunyai kesamaan variabel. Sampel Penelitian yaitu 11 Perusahaan Pertambangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Jenis data yang digunakan adalah data sekunder hasil pengumpulan dokumen laporan keuangan. Menggunakan teknik statistik deskriptif dan Regresi Logistik berbantuan SPSS 25.0 untuk analisis data. Selain itu penelitian ini menggunakan uji kelayakan model regresi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial Debt Default berpengaruh positif terhadap Penerimaan Opini Audit Going Concern. Sedangkan Opinion Shopping secara parsial berpengaruh negatif terhadap Penerimaan Opini Audit Going Concern
PENGARUH PEMERIKSAAN PAJAK BADAN TERHADAP PENINGKATAN PENERIMAAN PAJAK PADA KPP MADYA MAKASSAR Yusron Difinubun; Spica Miranda Hidayat
Financial and Accounting Indonesian Research Vol 1 No 1 (2021): Financial and Accounting Indonesian Research
Publisher : Universitas Pendidikan Muhammadiyah Sorong

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (234.966 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menilai secara empiris pengaruh Pemeriksaan Pajak terhadap Peningkatan Penerimaan Pajak. Penelitian ini berjenis penelitian kuantitatif. Penarikan hipotesis penelitian menggunakan basis teori Kontijensi, didukung oleh penelitian-penelitian sebelumnya yang mempunyai kesamaan variabel. Penelitian berlokasi di KPP MADYA Makassar. Jenis data yang digunakan adalah data Primer. Menggunakan teknik statistik deskriptif dan Regresi linear Moderasi dan uji asumsi klasik berbantuan SPSS 25.0 untuk analisis data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Pemeriksaan Pajak memiliki pengaruh positif terhadap Peningkatan peneriman Pajak pada KPP MADYA Makassar
PENGARUH REPUTASI KAP, DAN AUDIT COMPLEXITY TERHADAP AUDIT DELAY PADA PERUSAHAAN PERTAMBANGAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA Alyn Wulandary; Yusron Difinubun
Financial and Accounting Indonesian Research Vol 1 No 1 (2021): Financial and Accounting Indonesian Research
Publisher : Universitas Pendidikan Muhammadiyah Sorong

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (373.312 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menilai secara empiris pengaruh parsial Reputasi Kap dan Audit Complexity Terhadap Audit Delay. Penelitian ini berjenis penelitian kuantitatif. Penarikan hipotesis penelitian menggunakan basis teori Kepatuhan dan Teori Agensi, didukung oleh penelitian-penelitian sebelumnya yang mempunyai kesamaan variabel. Objek Penelitian yaitu Perusahaan Pertambangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Jenis data yang digunakan adalah data sekunder hasil pengumpulan dokumen laporan keuangan. Menggunakan teknik statistik deskriptif dan Regresi Logistik berbantuan SPSS 25.0 untuk analisis data. Selain itu penelitian ini menggunakan uji kelayakan model regresi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial Reputasi KAP, dan Audit Complexity secara parsial berpengaruh negatif terhadap Audit Delay
PENGARUH INTERNET FINANCIAL REPORTING (IFR) TERHADAP RETURN SAHAM DAN VOLUME PERDAGANGAN SAHAM PADA PERUSAHAAN PERBANKAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA Annisa' Khaerani; Alowysia Amara Fatem; Asma Ulhusna Rada
Financial and Accounting Indonesian Research Vol 1 No 1 (2021): Financial and Accounting Indonesian Research
Publisher : Universitas Pendidikan Muhammadiyah Sorong

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (378.378 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menilai pengaruh Internet Financial Reporting Terhadap Return Saham Dan Volume Perdagangan. Penelitian ini berjenis penelitian kuantitatif. Penarikan hipotesis penelitian menggunakan basis teori Signal, didukung oleh penelitian-penelitian sebelumnya yang mempunyai kesamaan variabel. Jenis data yang digunakan adalah data sekunder. Menggunakan teknik Regresi linear sederhana berbantuan SPSS 21.0. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Internet Financial Reporting memiliki pengaruh positif dan tidak signifikan terhadap Return Saham dan Volume perdagangan saham pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Return Saham dipengaruhi oleh variabel Internet Financial Reporting sebesar 9% sedangkan Volume perdagangan saham dipengaruhi oleh variabel Internet Financial Reporting sebesar 4,4%
KINERJA KEUANGAN DAERAH PEMEKARAN DITINJAU DARI RASIO DAN INDEKS KEUANGAN Yusron Difinubun; Muhammad Gudono
Financial and Accounting Indonesian Research Vol 1 No 1 (2021): Financial and Accounting Indonesian Research
Publisher : Universitas Pendidikan Muhammadiyah Sorong

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (859.136 KB)

Abstract

This study comes from asymmetrical condition between the high failure of the implementation of the new autonomous region, since there is unnatural process and high willingness in doing regional expansion. The research aims to obtain empirical evidence concerning the financial performance of the district and the regional expansion of Maluku Province, to help reducing the high failure of the regional expansion of Maluku Province and other district generally in Indonesia, by minimizing the decline causes of the local financial performance. The measurement of financial performance of the district/ the regional expansion of Maluku Province use ten indicators of financial performance, such as the ratio of fiscal decentralization degree, the ratio of financial capacity, the ratio of financial independence, the ratio of PAD effectiveness, the degree of BUMD contribution, the activity ratio (routine expenditure and investment expenditure), the ratio of effectiveness and the efficiency of expenditure, and financial capability index. This study uses a qualitative method and two data collection techniques, as well as two data analysis. The first is by collecting book secondary data I LHP BPK on LKPD district/ the regional expansion of Maluku Province
Persepsi Wajib Pajak Usaha Mikro dan Kecil (UMK) terhadap Penerapan Peraturan Pemerintah Nomor 23 tahun 2018 (Studi Kasus UMK yang Terdaftar di KPP Pratama Makassar Utara) Sahrir Sahrir; Sultan Sultan; Sofyan Syamsuddin; Riyanti Riyanti
Financial and Accounting Indonesian Research Vol 2 No 1 (2022): Financial and Accounting Indonesian Research
Publisher : Universitas Pendidikan Muhammadiyah Sorong

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (179.671 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengambarkan persepsi wajib pajak Usaha Mikro dan Kecil terhadap penerapan peraturan pemerintah No.23 tahun 2018. Metode yang digunakan adalah kualitatif deskriptif dengan lokasi di KPP Pratama Makassar Utara. Hasil penelitian menunjukan bahwa Persepsi Wajib Pajak Usaha Mikro dan kecil terhadap Peraturan Pemerintah Nomor 23 Tahun 2018 sepenuhnya telah berjalan dengan cukup baik ditinjau dari tarif, sanksi, kemudahan dan sosialisasi pajak. Dengan adanya peraturan ini wajib pajak pelaku usaha mikro dan kecil merasa mendapatkan kemudahan dalam pembayaran pajak, meskipun ada sebagian wajib pajak yang baru terdaftar masih kurang memahami terkait terkait peraturan ini.
Analisis Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Konsumen dalam Pembelian Perhiasan Emas di Kota Metro Sunarmi Sunarmi; Puspitasari Puspitasari
Financial and Accounting Indonesian Research Vol 2 No 1 (2022): Financial and Accounting Indonesian Research
Publisher : Universitas Pendidikan Muhammadiyah Sorong

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (73.364 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi konsumen dalam pembelian perhiasan emas di Kota Metro, Untuk mengetahui variabel yang dipertimbangkan konsumen dalam pembelian perhiasan emas di Kota Metro serta Untuk mengetahui Faktor-faktor yang paling dominan dari konsumen dalam pembelian produk perhiasan emas di Kota Metro. Penelitian ini menggunakan responden berjumlah 100 responden. Teknik pengambilan sampel menggunakan tehnik accidental sampling. Hasil analisis menunjukkan bahwa terdapat empat faktor yang mempengaruhi pembelian perhiasan emas di kota Metro yaitu promosi, kualitas produk, koleksi, dan pergaulan sosial . Faktor promosi dan faktor kualitas produk merupakan faktor yang paling dominan dalam penelitian ini. Variabel promosi mewakili faktor promosi. Variabel kualitas produk mewakili faktor produk. Variabel koleksi mewakili faktor pribadi. Serta, variabel pergaulan sosial mewakili faktor sosial.
Pengaruh Kebijakan Dividen, Profitabilitas, Likuiditas, Dan Ukuran Perusahaan Terhadap Nilai Perusahaan Sebagai Dasar Investasi Eskasari Putri; Rofi Dian Pratama; Ashar Muhammad Akbar
Financial and Accounting Indonesian Research Vol 2 No 1 (2022): Financial and Accounting Indonesian Research
Publisher : Universitas Pendidikan Muhammadiyah Sorong

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (244.268 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji Pengaruh Kebijakan Dividen, Profitabilitas, Likuiditas, dan Ukuran Perusahaan Terhadap Nilai Perusahaan Sebagai Dasar Investasi. Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dimana sumber data yang digunakan adalah data sekunder, maka metode pengumpulan data menggunakan metode dokumentasi. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah perusahaan-perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada Tahun 2017-2019. Data tersebut diperoleh dari data yang sudah dipublikasikan melalui website resmi Bursa Efek Indonesia yaitu www.idx.co.id. Teknik sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode purposive sampling. data diolah menggunakan program SPSS 21. Didapatkan hasil kebijakan dividen (DPR) dan likuiditas (CR) tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan sedangkan profitabilitas (ROA) dan ukuran perusahaan (SIZE) berpengaruh terhadap nilai perusahaan.
Pengaruh Audit Kinerja Terhadap Akuntabilitas Publik Dengan Pengawasan Fungsional Sebagai Variabel Moderating Yusron Difinubun; Dirma Asriani; Indra Budi Yanti
Financial and Accounting Indonesian Research Vol 2 No 1 (2022): Financial and Accounting Indonesian Research
Publisher : Universitas Pendidikan Muhammadiyah Sorong

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (263.386 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menilai secara empiris pengaruh parsial antara Audit Kinerja terhadap Akuntabilitas Publik, dengan pengawasan fungsional sebagai variabel moderating. Penelitian ini berjenis penelitian kuantitatif. Penarikan hipotesis penelitian menggunakan basis teori Kontijensi, didukung oleh penelitian-penelitian sebelumnya yang mempunyai kesamaan variabel. Jenis data yang digunakan adalah data primer hasil pengupulan data melalui penyebaran angket. Menggunakan teknik statistik Regresi moderating dan SPSS 21.0. Selain itu dalam menjaga normalitas dan mencegah hetersokedastisitas, penelitian ini menggunakan uji asumsi klasik. Penelitian berlokasi di Kota Makassar. Hasil penelitian menemukan bahwa Audit Kinerja berpengaruh singnifikan terhadap Akuntabilitas Publik dan Pengawasan Fungsional berpengaruh signifikan dalam memoderasi audit kinerja terhadap Akuntabilitas Publik. Hasil pengujian determinasi moderasi penelitian ini yaitu sebesar 57,9%. Sedangkan 42,1% lain dapat ditindaklanjuti menggunakan variabel lain sebab tidak dapat dijelaskan menggunakan variabel penelitian ini.
Pengaruh Struktur Financial Indicators Terhadap Kondisi Financial Distress pada Perusahaan Food and Beverage yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Munzir Munzir; Deftiara Felda Pramita; Anetha Way
Financial and Accounting Indonesian Research Vol 2 No 1 (2022): Financial and Accounting Indonesian Research
Publisher : Universitas Pendidikan Muhammadiyah Sorong

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menilai secara empiris pengaruh struktur financial indicators (likuiditas dan operating capacity) terhadap kondisi financial distress. Penelitian ini berjenis penelitian kuantitatif. Penarikan hipotesis penelitian menggunakan basis teori Kontijensi, didukung oleh penelitian-penelitian sebelumnya yang mempunyai kesamaan variabel. Jenis data yang digunakan adalah data sekunder, dengan menggunakan data panel yang merupakan penggabungan data runtun waktu (time series) yaitu tahun 2018 sampai 2021 dan data unit cross section. Data-data yang digunakan dalam penelitian ini bersumber dari website resmi Bursa Efek Indonesia yakni www.idx.co.id. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis kuantitatif dengan metode deksriptif. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah 18 perusahaan industri food and beverage yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Hasil penelitian menemukan bahwa variabel Likuiditas yang diukur dengan Current Ratio (CR) tidak berpengaruh terhadap Financial Distress yang diukur dengan Interest Coverage Ratio (ICR) sedangkan variabel Operating Capacity yang diukur dengan total asset turnover berpengaruh terhadap Financial Distress yang diukur dengan Interest Coverage Ratio (ICR).

Page 1 of 3 | Total Record : 29