cover
Contact Name
Achmad Rante Suparman
Contact Email
a.rante@unipa.ac.id
Phone
+6285255466148
Journal Mail Official
journal.accej@unipa.ac.id
Editorial Address
Jurusan Pendidikan Kimia, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Papua, Jalan Gunung Salju, Amban, Manokwari Papua Barat 98314.
Location
Kab. manokwari,
Papua barat
INDONESIA
Arfak Chem: Chemistry Education Journal
Published by Universitas Papua
ISSN : 2615627X     EISSN : 26156288     DOI : https://doi.org/10.30862/accej.v5i1.368
Arfak Chem: Chemistry Education Journal is a scientific journal, published by Chemistry Education Department, University of Papua. This journal is published 2 times in a year, June and December. This journal contains research results relating to the topic of education and chemistry teaching.
Articles 6 Documents
Search results for , issue "Vol 5, No 2 (2022): Arfak Chem" : 6 Documents clear
PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN DISCOVERY LEARNING UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR KOGNITIF PESERTA DIDIK DI SMA NEGERI 1 KATINGAN HULU Riana Solichin
Arfak Chem: Chemistry Education Journal Vol 5, No 2 (2022): Arfak Chem
Publisher : Universitas Papua, Manokwari, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30862/accej.v5i2.329

Abstract

Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang terdiri dari 3 (tiga) siklus yang bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar peserta didik melalui penerapan model Discovery Learning pada materi kestabilan unsur dan struktur lewis yang dilaksanakan di Kelas X MIPA pada SMA Negeri 1 Katingan Hulu. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah lembar pengamatan aktivitas guru, lembar pengamatan aktivitas peserta didik, angket respon peserta didik terhadap pembelajaran serta hasil evaluasi yang telah dikerjakan peserta didik setelah menerima pembelajaran. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh bahwa penerapan model Discovery Learning pada materi kestabilan unsur dan struktur lewis dapat meningkatkan hasil belajar kognitif peserta didik kelas X MIPA SMA Negeri 1 Katingan Hulu pada materi Ikatan Kimia dari siklus I ke siklus III dengan peningkatan berturut-turut sebesar 67%, 79,33% dan 83,33%.
COMPUTER ASSITED INSTRUCTION (CAI) SEBAGAI APLIKASI PENUNJANG DALAM PEMBELAJARAN KIMIA Alex De Kweldju
Arfak Chem: Chemistry Education Journal Vol 5, No 2 (2022): Arfak Chem
Publisher : Universitas Papua, Manokwari, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30862/accej.v5i2.380

Abstract

Hingga saat ini, kelas secara fisik merupakan tempat yang dianggap paling ideal untuk melaksanakan pembelajaran khususnya pembelajaran kimia. Pada proses pembelajaran kimia, guru sebagai tokoh utama yang bertanggung jawab dalam penyampaian materi kepada peserta didik di semua jenjang pendidikan. Dalam perkembangannya, guru diminta untuk semakin kreatif ketika mempersiapkan dan menyampaikan materi pembelajaran, dari metode hingga alat yang digunakan. Kreativitas guru dalam menyiapkan dan menyampaikan materi  sebagai indikator adanya keterlibatan proses pemikiran yang lebih tinggi (high level thinking) dari guru. Computer Assited Instruction (CAI) merupakan kategori aplikasi komputer yang digunakan untuk membantu guru menyampaikan materi pelajaran dan mendapat respon (feedback) dari siswa. Dengan adanya CAI, siswa dapat mengikuti pelajaran sesuai dengan kemampuannya dan mendapatkan umpan balik dengan cepat. Siswa akan berkurang ketergantungannya kepada guru dan paradigma ‘guru adalah satu-satunya sumber pengetahuan’ atau ‘guru adalah sumber utama pengetahuan’ akan berubah. 
DAMPAK PERILAKU KECANDUAN MEDIA SOSIAL TIK TOK TERHADAP PRESTASI BELAJAR KOGNITIF PESERTA DIDIK KELAS X IPA SMA YAPIS MANOKWARI PADA MATERI TATA NAMA SENYAWA Siti Hartina Malawat
Arfak Chem: Chemistry Education Journal Vol 5, No 2 (2022): Arfak Chem
Publisher : Universitas Papua, Manokwari, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30862/accej.v5i2.330

Abstract

Media sosial memberikan hiburan bagi setiap orang untuk menghilangkan rasa kelelahan atau rasa kebosanannya bahkan seseorang bisa tertawa bahagia jika sedang menggunakan media sosial. Salah satu media sosial yang menonjol yang sangat populer dikalangan anak-anak maupun orang dewasa saat ini adalah media sosial  Tik Tok. Pada penelitian ini untuk mengetahui adanya pengaruh penggunaan media sosial Tik Tok terhadap prestasi belajar kognitif peserta didik dan untuk adanya  hubungan antara perilaku kecanduan media sosial Tik Tok dan Prestasi belajar Kognitif peserta didik. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik dengan cara sampling jenuh dengan populasi seluruh peserta didik kelas X IPA SMA YAPIS Manokwari dengan jumlah responden 20 peserta didik dan teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dokumentasi dan angket. Hasil analisis data yang diperoleh terdapat pengaruh perilaku kecanduan media sosial Tik Tok terhadap prestasi belajar kognitif peserta didik yaitu sebesar 52% sedangkan hubungan perilaku kecanduan media sosial Tik Tok dan prestasi belajar kognitif kimia saling berhubungan atau berkolerasi dengan kuat yaitu sebesar 0,74.
PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN INQUIRY BASED LEARNING TERHADAP HASIL BELAJAR KOGNITIF SISWA KELAS X IPA SMA NEGERI 02 MANOKWARI PADA MATERI POKOK IKATAN KIMIA Namira Namira; Alex De Kweldju
Arfak Chem: Chemistry Education Journal Vol 5, No 2 (2022): Arfak Chem
Publisher : Universitas Papua, Manokwari, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30862/accej.v5i2.350

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan pengaruh dari penggunaan model pembelajaran Inquiry Based Learning (IBL) dengan model pembelajaran konvensional terhadap hasil belajar kognitif peserta didik kelas X IPA SMA Negeri 2 Manokwari pada materi pokok ikatan kimia. Penelitian ini menggunakan true experimental design dengan jenis desain bentuk pre-test post-test control group design. Pengambilan sampel dilakukan dengan teknik purposive sampling. Instrumen yang digunakan dalam mengukur tes hasil belajar kognitif peserta didik adalah tes essay. Analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif dan analisis inferensial dengan bantuan softwere SPSS 20. Berdasarkan hasil analisis data dapat disimpulkan bahwa nilai Sig (2-tailed) sebesar 0.00 ˂ 0.025, maka H1 diterima dan H0 ditolak sehingga terdapat perbedaan yang signifikan terhadap hasil belajar kognitif peserta didik dari penggunaan model pembelajaran Inquiry Based Learning (IBL) kelas X IPA 2 dengan model konvensional kelas X IPA 7 dengan persen pengaruh sebesar 49%.
PENGARUH PENGGUNAAN MEDIA BELAJAR GOOGLE CLASSROOM PADA PEMBELAJARAN DARING DAN TATAP MUKA TERBATAS TERHADAP HASIL BELAJAR KOGNITIF SISWA KELAS XI IPA SMA NEGERI 3 MANOKWARI POKOK BAHASAN KESETIMBANGAN KIMIA Meidian Mariana; Ramlah Ramlah
Arfak Chem: Chemistry Education Journal Vol 5, No 2 (2022): Arfak Chem
Publisher : Universitas Papua, Manokwari, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30862/accej.v5i2.328

Abstract

Penelitian ini berjudul pengaruh penggunaan media belajar google classroom pada pembelajaran daring dan tatap muka terbatas terhadap hasil belajar kognitif siswa kelas xi ipa sma negeri 3 manokwari pokok bahasan kesetimbangan kimia Penelitian ini bertujuan untuk melihat Pengaruh Penggunaan Media Pembelajaran Google Classroom Pada Pembelajaran Online Dan Tatap Muka Terbatas Terhadap Hasil Belajar Kognitif Siswa Kelas XI IPA SMA Negeri 3 Manokwari Pada Mata Pelajaran Kimia Kesetimbangan. Data yang diperoleh dari hasil penelitian kemudian dianalisis melalui uji independent t test. Berdasarkan hasil uji statistik diperoleh nilai signifikansi 0,00 < 0,05 yang menyatakan bahwa H0 ditolak dan H1 diterima Persen pengaruh yang diperoleh dalam penggunaan media pembelajaran Google Classroom dari 30 siswa diperoleh nilai prettest 36,13 dan skor posttest dari 70.24 yang menyatakan adanya peningkatan hasil belajar sebelum dan sesudah penggunaan media pembelajaran Google Classroom. 77,75% dalam Kesetimbangan Kimia.
PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN DISCOVERY LEARNING DAN MINAT BELAJAR TERHADAP HASIL BELAJAR KIMIA PESERTA DIDIK KELAS X SMA ISLAM ATHIRAH BONE Rapika Samsyu; Muhammad Danial; Muhammad Arsyad
Arfak Chem: Chemistry Education Journal Vol 5, No 2 (2022): Arfak Chem
Publisher : Universitas Papua, Manokwari, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30862/accej.v5i2.392

Abstract

Penelitian ini adalah penelitian eksperimen semu yang bertujuan untuk (1) menganalisis perbedaan hasil belajar peserta didik kelas X SMA Islam Athirah Bone yang diajar dengan model discovery learning dengan yang diajar menggunakan model pembelajaran konvensional ditinjau dari minat belajar tinggi dan minat rendah. Desain penelitian adalah faktorial 2x2. Populasi penelitian ini adalah seluruh peserta didik kelas X. penentuan sampel dilakukan dengan teknik random sampling, dan terpilih kelas X Al Majid sebagai kelas eksperimen dan kelas Al Fattah sebagai kelas kontrol. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis statistik deskriptif dan analisis data inferensial.  Hasil pengujian hipotesis dengan uji -t pada taraf signifikan α =0,05, diperoleh nilai Sig 2-tailed =0,049 atau lebih kecil dari signifikansi 0,05.Jika ditinjau dari minat belajar tinggi, diperoleh nilai sig (2-tailed) 0,012 < 0,05, Ditinjau dari minat belajar rendah, diperoleh nilai sig (2-tailed) 0,897 > 0,05.

Page 1 of 1 | Total Record : 6