cover
Contact Name
Unang arifin
Contact Email
bcsibc@unisba.ac.id
Phone
+6282118320445
Journal Mail Official
bcsibc@unisba.ac.id
Editorial Address
UPT Publikasi Ilmiah, Universitas Islam Bandung. Jl. Tamansari No. 20, Bandung 40116, Indonesia, Tlp +62 22 420 3368, +62 22 426 3895 ext. 6891
Location
Kota bandung,
Jawa barat
INDONESIA
Bandung Conference Series : Islamic Broadcast Communication
ISSN : -     EISSN : 28282485     DOI : https://doi.org/10.29313/bcsibc.v2i2
Core Subject : Religion, Education,
Bandung Conference Series Islamic Broadcast Communication (BCSIBC) menerbitkan artikel penelitian akademik tentang kajian teoritis dan terapan serta berfokus pada Komunikasi Penyiaran Islam dengan ruang lingkup Akhlak Komunikasi Dakwah, Aqidah Komunikasi Dakwah, Beribadah Dakwah, Bulletin Dakwah, Dakwah Media Sosial, Dasar-dasar Islam, Keagamaan, Nilai Dakwah Islam, Nilai-nilai Tauhid, Pengajian, Perilaku Keagamaan, Pesan Dakwah, Pesantren Mahasiswa, Media dakwah, Program Radio dakwah, Sikap. Prosiding ini diterbitkan oleh UPT Publikasi Ilmiah Unisba. Artikel yang dikirimkan ke prosiding ini akan diproses secara online dan menggunakan double blind review minimal oleh dua orang mitra bebestari.
Articles 82 Documents
Tanggapan Masyarakat Kota Bandung terhadap Program Penyiaran Dakwah Cahaya Qalbu di Radio X FM Bandung Sulton Arif Mauludi; M. Rachmat Effendi; Nandang HMZ
Bandung Conference Series: Islamic Broadcast Communication Vol. 1 No. 1 (2021): Bandung Conference Series: Islamic Broadcast Communication
Publisher : UNISBA Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (244.387 KB) | DOI: 10.29313/bcsibc.v1i1.79

Abstract

Abstract. This research is about da'wah broadcast programs that have been done by many previous researchers. However, there is no research that examines the public's response to a da'wah broadcasting program with the object of the Bandung city community. On that basis, this research focuses on "how the people of Bandung respond to the broadcasting program of Light Qalbu da'wah on Radio X FM Bandung. The purpose of this study is to obtain data about the broadcast program of Light Qalbu da'wah organized by Radio X FM Bandung which includes; The strategy for preparing the program for the Qalbu Light broadcast, the response of the people of Bandung to the broadcasting program of the Light of Qalbu, as well as the inhibiting and supporting factors for the people of Bandung in the broadcast program of Light Qalbu on X Radio 90.5 FM Bandung. This study uses descriptive qualitative research methods through field research with a phenomenological approach to the people of the city of Bandung with the subject of the broadcast program of Light Qalbu da'wah on Radio X FM Bandung. The results of this study indicate that first, the material of preaching on the Light of the Qalbu broadcast program always comes from the Al-Qur'an and Hadith. Second, in the preparation of the Light of Qalbu program, there are three strategies consisting of; strategies in preparing for the making of the Light of the Mind broadcast program, marketing strategies (marketing) to introduce the program, and strategies for dealing with competitors. Third, the overall response of the people of Bandung to the broadcast program of the Light of the Qalbu da'wah has provided many positive things, especially in increasing religious knowledge and delivering da'wah messages that are simple, clear and easy to understand. Fourth, the inhibiting and supporting factors for the people of Bandung city in the broadcast program of Light Qalbu are very diverse, they complain a lot about the duration of the broadcast time is not long. In addition, it is supported by good quality radio broadcasts and the content of the da'wah that is presented according to the conditions of the mad'u (listener). Keywords: Da’wah, Radio, Light of the Qalbu, People. Abstrak. Penelitian ini tentang program siaran dakwah yang telah banyak dilakukan oleh para peneliti sebelumnya. Namun, belum ada penelitian yang mengkaji tentang tanggapan masyarakat terhadap sebuah program penyiaran dakwah dengan objek masyarakat kota Bandung. Atas dasar itu, penelitian ini berfokus pada “bagaimana tanggapan masyarakat kota Bandung terhadap program penyiaran dakwah Cahaya Qalbu di Radio X FM Bandung. Tujuan penelitian ini yaitu untuk memperoleh data tentang program siaran dakwah Cahaya Qalbu yang diselenggarakan oleh Radio X FM Bandung yang meliputi; strategi penyusunan pembuatan program siaran Cahaya Qalbu, tanggapan masyarakat kota Bandung terhadap program penyiaran dakwah Cahaya Qalbu, serta faktor penghambat dan pendukung masyarakat kota Bandung dalam program siaran dakwah Cahaya Qalbu di Radio X FM Bandung. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif deskriptif melalui penelitian lapangan dengan pendekatan fenomenologi terhadap masyarakat kota Bandung dengan subyek program siaran dakwah Cahaya Qalbu di Radio X FM Bandung. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa yang pertama, materi dakwah pada program siaran Cahaya Qalbu selalu bersumber pada Al-Qur’an dan Hadits. Kedua, dalam penyusunan program Cahaya Qalbu memiliki tiga strategi yang terdiri atas; strategi dalam mempersiapkan pembuatan program siaran Cahaya Qalbu, strategi marketing (pemasaran) untuk mempekenalkan program tersebut, dan strategi dalam menghadapi kompetitor. Ketiga, secara keseluruhan tanggapan masyarakat kota Bandung terhadap program siaran dakwah Cahaya Qalbu banyak memberikan hal positif terutama dalam peningkatan ilmu pengetahuan agama serta penyampaian pesan-pesan dakwah yang sederhana, jelas dan mudah dimengerti. Keempat, faktor penghambat dan pendukung masyarakat kota Bandung dalam program siaran dakwah Cahaya Qalbu sangat beragam, mereka banyak mengeluhkan perihal durasi waktu siarannya yang kurang lama. Selain itu, didukung oleh kualitas siaran radio yang bagus dan konten dakwah yang disajikan menyesuaikan dengan kondisi mad’u (pendengar). Kata Kunci: Dakwah, Radio, Cahaya Qalbu, Masyarakat.
Pengaruh Desain Komunikasi Visual Akun Instagram Bantu Dakwah terhadap Perilaku Beragama Pengikut Susilo Suryo Hadi; Bambang Saiful Ma’rif; Parihat Kamil
Bandung Conference Series: Islamic Broadcast Communication Vol. 1 No. 1 (2021): Bandung Conference Series: Islamic Broadcast Communication
Publisher : UNISBA Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (270.626 KB) | DOI: 10.29313/bcsibc.v1i1.86

Abstract

Abstract. In today's digital era, visual communication design plays an important role in human life, especially in the field of digital da'wah conveyed through Instagram social media. Based on data released by Napoleon Cat, in the January-May 2020 period, Instagram social media users in Indonesia reached 69.2 million active users. One of the accounts on Instagram social media is called Bantu Dakwah which is an account containing dakwah content / activities using the concept of visual communication design. The forms of visual messages in this account also have the power of persuasion which can influence the religious behavior of their followers. The form of the visual message will be a determining factor in the success of persuasion efforts. This study aims to measure the magnitude of the influence of visual communication design on followers' religious behavior. The research method used is quantitative methods and the type of statistical method used is parametric statistics with a Likert scale. The findings in this study are the value of the influence of the independent variable (X) on the dependent variable (Y) of 32.7% which is generated through the coefficient of determination test. The form of one-sided-two-sided visual messages can affect the perceptual aspect, the form of emotional visual messages can affect the feeling aspect and the rational visual message form can affect the thoughts of followers of Bantu Da'wah based on the mean value of each visual message form questionnaire. Keywords: Visual Communication Design, Message Form, Religious Behavior. Abstrak. Pada era digital sekarang ini, desain komunikasi visual memegang peranan penting dalam kehidupan manusia, khususnya dalam bidang dakwah digital yang disampaikan melalui media sosial Instagram. Berdasarkan data yang dirilis Napoleon Cat, pada periode Januari-Mei 2020, pengguna media sosial Instagram di Indonesia mencapai angka 69,2 juta pengguna aktif. Salah satu akun di media sosial Instagram bernama Bantu Dakwah yang merupakan akun berisi konten/kegiatan dakwah dengan menggunakan konsep desain komunikasi visual. Bentuk-bentuk pesan visual dalam akun tersebut pun memiliki daya persuasi yang bisa mempengaruhi perilaku beragama pengikutnya. Bentuk pesan visual akan menjadi faktor penentu dalam keberhasilan upaya persuasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengukur besaran pengaruh desain komunikasi visual terhadap perilaku beragama pengikutnya. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif dan jenis metode statistik yang digunakan adalah statistik parametrik dengan skala likert. Temuan dalam penelitian ini berupa nilai besaran pengaruh variabel independen (X) terhadap variabel dependen (Y) sebesar 32,7% yang dihasilkan melalui uji koefesiensi determinasi. Bentuk pesan visual satu sisi-dua sisi dapat mempengaruhi aspek persepsi, bentuk pesan visual emosional dapat mempengaruhi aspek perasaan serta bentuk pesan visual rasional dapat mempengaruhi aspek pikiran pengikut Bantu Dakwah berdasarkan hasil nilai mean dari masing-masing kuisioner bentuk pesan visual. Kata Kunci: Desain Komunikasi Visual, Bentuk Pesan, Perilaku Beragama.
Penerapan Nilai-Nilai Keislaman dalam Upacara Adat Pernikahan Sunda Febi Syaepul Fikri
Bandung Conference Series: Islamic Broadcast Communication Vol. 1 No. 1 (2021): Bandung Conference Series: Islamic Broadcast Communication
Publisher : UNISBA Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (104.738 KB) | DOI: 10.29313/bcsibc.v1i1.92

Abstract

Abstract. Not many people know about this tradition of the Bantaian procession because this tradition only exists in a few areas, therefore the author wants to know more deeply and intends to raise this tradition to the general public that Sundanese culture is rich in traditions. In addition, the author wants to know the philosophical values contained in the tradition of the Bantaian procession which took place in Sumedang and in Bandung in order to know the views of Islamic law on the tradition of the Bantaian procession. This research is categorized as a field research (field research), and is a type of ethnographic research, this research is analytic and is a continuation of descriptive research that aims not only to describe certain characteristics. But also analyze and explain why or how it happened, as for the approach used in this study using an anthropological approach. The criteria for the data obtained are primary and secondary data. Data collection techniques used are in-depth interviews, observation, and literature study. The results of this study found that with the tradition of the Bantaian procession in Sumedang and Bandung as a whole it contains advice that when there is a problem in marriage, it must be solved together, the wisdom and advice contained in the tradition of the Bantaian procession have meaning. so that the bride and groom can live in a prosperous household, love each other, understand each other, respect and take care of each other or in Sundanese terms silih sharpening, silih asih, silih asuh. Keywords: Bantaian Tradition, Bantaian Custom, Bantaian Moral Message. Abstrak. Tradisi prosesi Bantaian ini tidak banyak orang mengetahuinya karena tradisi ini hanya ada di beberapa wilayah saja, oleh karenanya penulis ingin mengetahui lebih dalam dan bermaksud untuk mengangkat tradisi ini ke khalayak umum bahwa budaya Sunda kaya akan tradisi. Selain itu penulis ingin mengetahui nilai filosofis yang terkandung dalam tradisi prosesi Bantaian yang berlangsung di Sumedang dan di Bandung guna mengetahui pandangan hukum Islam terhadap tradisi prosesi Bantaian. Penelitian ini dikategorikan sebagai penelitian lapangan (field reserch), dan merupakan jenis penelitian etnografi, penelitian ini bersifat analiktik merupakan kelanjutan dari penelitian deskriptif yang bertujuan bukan hanya sekedar memaparkan karakteristik tertentu. Tetapi juga menganalisa dan menjelaskan mengapa atau bagaimana hal itu terjadi, adapun pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan pendekatan antropologis. Kriteria data yang didapatkan berupa dta primer dan sekunder. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara secara mendalam, observasi, dan studi pustaka. Hasil dari Penelitian ini ditemukan bahwa dengan adanya tradisi prosesi Bantaian di Sumedang dan Bandung secara keseluruhan berisi tentang nasihat bahwa ketika ada permasalahan dalam berumah tangga maka harus dipecahkan secara bersama-sama, hikmah dan petuah-petuah yang terdapat dalam tradisi prosesi Bantaian tersebut yang memiliki makna agar pasangan pengantin dapat hidup berumah tangga secara sejahtera, saling mengasihi, saling memahami, menghargai dan menjaga satu sama lain ata dalam istilah Sunda silih asah, silih asih, silih asuh. Kata Kunci: Tradisi Bantaian, Adat Bantaian, Pesan Moral Bantaian.
Efektivitas Dakwah Bil-Hal Melalui Gerakan Infaq Beras Bengkayang di Kecamatan Bengkayang Nurul Khaerunnisa
Bandung Conference Series: Islamic Broadcast Communication Vol. 1 No. 1 (2021): Bandung Conference Series: Islamic Broadcast Communication
Publisher : UNISBA Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (118.54 KB) | DOI: 10.29313/bcsibc.v1i1.94

Abstract

Abstract. Da'wah bil-hal is a da'wah that is carried out with real actions, This researcher tries to reveal the problem regarding Bil Da'wah in Bengkayang District, namely bil-hal da'wah carried out by the Gerakan Infaq Beras Movement. Gerakan Infaq Beras is a program of the Pasukan Amal Sholeh community. The choice of rice to be distributed is because rice is a staple for Indonesian society, the beneficiaries of this are Islamic boarding schools and orphanages. However, it is different in Bengkayang with the number of Muslim minorities, which is only 36.39% of the 32,141 people. With a minority number making it difficult to preach, this movement emerged as the beginning of the Islamic movement. After the existence of this movement, the effectiveness of this movement will be seen to introduce Islam. This research method is qualitative with descriptive analytical research and descriptive qualitative with data collection techniques using field observations, interviews, documentation to be further described in the form of reports. The results of his research are: (1) Da'wah activities in Bengkayang are not enough, especially for da'wah bil-hal (2) Invitation from Gerakan Infaq Beras to join by socializing directly to the place and through social media. (3) Da'wah bil-things done by the Infaq Movement rice is effective because it can achieve the desired goal. Keywords: Effectiveness, Da'wah bil-hal Infaq. Abstrak. Peneliti berusaha untuk mengungkapkan Tema mengenai “Efektifitas Dakwah Bil-hal melalui Gerakan Infaq Beras Bengkayang di Kecamatan Bengkayang”. yang dilakukan oleh Gerakan Infaq Beras Bengkayang. Gerakan Infaq Beras ini merupakan program dari komunitas Pasukan Amal Sholeh. Pemilihan beras untuk dibagikan, kepada Pesantren dan panti asuhan. Namun, di Bengkayang jumlah muslim minoritas, yaitu hanya 36,39 % di Kecamatan Bengkayang. Dengan jumlah minoritas membuat kesulitan untuk berdakwah, maka munculah gerakan ini. Melalui gerakan pembagian beras terlihat efektifitasnya untuk mengenalkan Islam. Penelitian ini adalah kualitatif dengan menggunakan metode deskriptif analitis, dengan teori Efektifitas. Teknik pengumpulan data mengunakan observasi di lapangan, wawancara, dokumentasi.. Hasil penelitian adalah: (1) Kegiatan dakwah di Bengkayang belum cukup banyak terutama untuk dakwah bil-hal (2) Ajakan dari Gerakan Infaq beras untuk bergabung dengan cara mensosialisasikan langsung ke tempat dan melalui media sosial. (3) Dakwah bil-hal yang dilakukan oleh Gerakan Infaq beras adalah efektiv karena dapat mencapai tujuan yang diinginkan. Kata Kunci: Efektivitas, Dakwah bil-hal, Infaq.
Pesan Dakwah dalam Iklan Deterjen dan Pewangi “Cosentrat Sahaja” Royhaa Natul Firdaus
Bandung Conference Series: Islamic Broadcast Communication Vol. 2 No. 1 (2022): Bandung Conference Series: Islamic Broadcast Communication
Publisher : UNISBA Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (182.188 KB) | DOI: 10.29313/bcsibc.v2i1.1294

Abstract

Abstract.This study aims to determine the message of da'wah contained in the detergent and fragrance advertisement "Cosenrat Sahaja" using Roland Bhartes' semiotic analysis. In several scenes contained in the detergent and fragrance advertisement "Cosentrat Sahaja" there are da'wah messages that we can find in everyday life. Advertising as a marketing tool through promotion is a communication process that aims to influence the interest of prospective buyers so that they are able to market their products in bulk. Da'wah is an activity to invite or call on goodness. And da'wah activities can be found in various works of art in the form of audio, visual, or audio visual. The value of the da'wah can be represented or described in an advertisement. Detergent and Fragrance Advertisement "Cosentrat Sahaja" is one of the advertising arts that tells about a family who uses detergent and fragrance products "Cosentrat Sahaja" when they are going to carry out daily life activities. described in the activities shown. So the researchers are interested in conducting this research in order to answer the problem: How is the content of the message of da'wah contained in the advertisement. This study uses a descriptive qualitative approach with a semiotic analysis method whose theory is put forward by Roland Barthes in the official YouTube account belonging to SAHAJAID. As a support, researchers also use secondary data referred to from journals, articles, and previous research. The results showed that, in the advertisement for detergent and fragrance "Cosenrat Sahaja", there was a message of Islamic da'wah and morality. Abstrak. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pesan dakwah yang terkandung dalam iklan deterjen dan pewangi “Cosentrat Sahaja” dengan menggunakan analisis semiotika Roland Bhartes. Dalam beberapa scene yang terdapat dalam iklan deterjen dan pewangi “Cosentrat Sahaja” terdapat pesan dakwah yang dapat kita temukan dalam kehidupan sehari-hari. Iklan sebagai salah satu alat pemasaran melalui promosu merupakan proses komunikasi yang bertujuan mempengaruhi minat calon pembeli sehingga mampu memasarkan produknya secara massal. Dakwah merupakan kegiatan mengajak atau menyeru pada kebaikan. Dan kegiatan dakwah dapat ditemukan dalam berbagai karya seni baik berupa audio, visual, atau audio visual. Nilai dakwah tersebut dapat direpresentasikan atau digambarkan dalam sebuah iklan. Iklan Deterjen dan Pewangi “Cosentrat Sahaja” merupakan salah satu seni iklan yang mengisahkan tentang keluarga yang menggunakan produk deterjen dan pewangi “Cosentrat Sahaja” pada saat akan melakukan aktivitas kehidupan sehari-hari Dalam iklan deterjen dan pewangi “Cosentrat Sahaja” tersebut juga terdapat pesan dakwah yang tergambarkan dalam kegiatan-kegiatan yang ditampilkan. Maka peneliti tertarik untuk melakukan penelitian ini guna menjawab permasalahan: Bagaimana isi pesan dakwah yang ada dalam iklan tersebut. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif dengan metode analisis semiotika yang teorinya dikemukakan oleh Roland Barthes dalam akun YouTube resmi milik SAHAJAID. Sebagai penunjang, peneliti juga menggunakan data sekunder yang dirujuk dari jurnal, artikel, serta penelitian terdahulu. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, dalam iklan deterjen dan pewangi “Cosentrat Sahaja”, terdapat pesan dakwah Syariah dan akhlak.
Implementasi Kebijakan Kementerian Agama pada Masa Pandemi COVID-19 dalam Aktivitas Penyuluh Agama di Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Sukasari Kota Bandung Nadya Zulfa Imaniar; Rodliyah Khuzai; Asep Ahmad Siddiq
Bandung Conference Series: Islamic Broadcast Communication Vol. 2 No. 1 (2022): Bandung Conference Series: Islamic Broadcast Communication
Publisher : UNISBA Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (104.502 KB) | DOI: 10.29313/bcsibc.v2i1.1342

Abstract

Abstract. The emergence of Covid-19 made the Ministry of Religion should make a policy for religious instructors to continue their counseling assisted by virtual media, but in fact, these activities had an obstacles, including religious instructors at KUA Sukasari District where the programs had to be changed, they were required to be creative, and limited activities due to some areas being required to temporarily close. The purpose of this research is to find out the programs, communication processes, obstacles, and solutions for religious instructors at the KUA of Sukasari District during the Covid-19 pandemic. The type of research is qualitative research with descriptive analysis method with a da'wah communication theory and the data collection techniques in the form of interviews, observations, and documentation. Data analysis techniques that will be used are data reduction, data presentation, and verification. The results of this research are the program that carried out by religious instructors at the KUA of Sukasari District there is communication through virtual media and face-to-face with strict health protocols, the obstacles experienced are limitations in mastering the virtual media, building public trust, conditioning gadgets, internet and quotas disruptions, the delays in activity time, and the solution is to have an adaptive attitude and connect with the community. Abstrak. Munculnya Covid-19 membuat Kementerian Agama harus membuat sebuah kebijakan kepada penyuluh agama untuk tetap melakukan penyuluhannya yang dibantu dengan media virtual, namun nyatanya kegiatan tersebut justru mengalami hambatan, termasuk penyuluh agama di KUA Kecamatan Sukasari dimana program yang telah direncanakan harus diubah, mereka diharuskan untuk kreatif, dan kegiatan yang sangat terbatas akibat beberapa wilayah diharuskan untuk tutup sementara. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui program, proses komunikasi, hambatan, serta solusi penyuluh agama di KUA Kecamatan Sukasari pada masa pandemi Covid-19. Jenis penelitian ini yaitu penelitian kualitatif metode deskriptif analisis dengan pendekatan teori komunikasi dakwah dan teknik pengumpulan data berupa wawancara, observasi, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang akan digunakan adalah reduksi data, penyajian data, dan verifikasi. Hasil penelitian ini bahwa program penyuluh agama KUA Kecamatan Sukasari terdapat komunikasi melalui media virtual dan tatap dengan protokol kesehatan yang ketat, hambatan yang dialami adalah keterbatasan menguasai media virtual, membangun kepercayaan masyarakat, mengkondisikan gadget, gangguan internet dan kuota, keterlambatan waktu kegiatan, dan solusinya adalah dengan adanya sikap adaptif dan saling berkomunikasi dengan masyarakat.
Pemikiran Hamka Tentang Pandangan Hidup Muslim Randika Firmansyah
Bandung Conference Series: Islamic Broadcast Communication Vol. 2 No. 1 (2022): Bandung Conference Series: Islamic Broadcast Communication
Publisher : UNISBA Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (201.066 KB) | DOI: 10.29313/bcsibc.v2i1.2086

Abstract

Abstract. Mass media can be used as a means to convey information to the public. The presence of mass media in the form of print media can be used as a means to change the way of view, opinion, even behavior that reads it. Therefore, print media is also used as a means of conveying da'wah messages to the community. One of the print media is the book, as the book studied in this, is "The Muslim View of Life."This research aims to present Hamka's thoughts on the Muslim outlook on life in the book Muslim Life View. In this study it will be known what the messages conveyed by Hamka, how the discourse of Bil Qalam Hamka da'wah as well as social cognition and social context in the book Muslim Life View.This type of research is qualitative, using the approach of discourse analysis theory developed by Teun A. Van Dijk. The technique of data collection is by observing text by collecting several data collections from books, journal and internet that accordance this research. This research focuses its attention on library research that is descriptive.The results of this study show that, Hamka always conveys proselytizing messages in every chapter that researchers focus on the Muslim Life View book, both in terms of thematic, schematic, syntactic, semantic, stilistic, and rhetorical text. In terms of social cognition, mental awareness in the book Muslim Life View, can not be separated from the background of Hamka's life. Da'wah Bil Qalam in the Muslim View of Life is a reflection of Hamka on his social circumstances, and experiences, in addition to his status as a da'i. Abstrak. Media massa dapat digunakan sebagai sarana untuk menyampaikan informasi kepada masyarakat. Kehadiran media massa yang berbentuk media cetak dapat dijadikan sarana untuk mengubah cara pandang, opini, bahkan perilaku yang membacanya. Oleh karena itu media cetak juga digunakan sebagai sarana penyampaian pesan-pesan dakwah kepada masyarakat. Salah satu media cetak adalah buku, sebagaimana buku yang diteliti dalam ini, yaitu “Pandangan Hidup Muslim.” Penelitian ini bertujuan untuk mengemukakan pemikiran Hamka tentang pandangan hidup muslim dalam buku Pandangan Hidup Muslim. Dalam penelitian ini akan diketahui apa pesan-pesan yang disampaikan Hamka, bagaimana wacana dakwah Bil Qalam Hamka serta kognisi sosial dan konteks sosial dalam buku Pandangan Hidup Muslim. Jenis penelitian ini yaitu kualitatif, dengan menggunakan pendekatan teori analisis wacana yang dikembangkan oleh Teun A. Van Dijk. Adapun teknik pengumpulan data yaitu dengan observasi teks dengan cara mengumpulkan beberapa bahan baik dari buku, jurnal maupun internet yang berkaitan dengan penelitian. Penelitian ini memusatkan perhatiannya pada penelitian kepustakaan (Library Research) yang bersifat deskriptif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa, Hamka selalu menyampaikan pesan-pesan dakwah dalam setiap bab yang menjadi fokus peneliti yang ada pada buku Pandangan Hidup Muslim, baik dalam segi teks secara tematik, skematik, sintaksis, semantik, stilistik, dan retoris. Dari segi kognisi sosial, kesadaran mental dalam buku Pandangan Hidup Muslim, tidak lepas dari latar belakang kehidupan Hamka. Dakwah Bil Qalam dalam Pandangan Hidup Muslim merupakan refleksi dari Hamka terhadap keadaan sosial, dan pengalaman yang dialaminya, di samping statusnya sebagai da’i.
Urgensi Dakwah Digital Melalui Instagram dalam Pembentukan Akhlak Penggemar Hallyu Bunga Aropah; M. Rachmat Effendi; Nandang HMZ
Bandung Conference Series: Islamic Broadcast Communication Vol. 2 No. 1 (2022): Bandung Conference Series: Islamic Broadcast Communication
Publisher : UNISBA Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (138.365 KB) | DOI: 10.29313/bcsibc.v2i1.2157

Abstract

Abstract. Da’wah media is one of the elements that must exist in carrying out da’wah activities, Social media is one of the media that can be used for da’wah, especially for da’wah in today’s era where the development of technology and information is growing very rapidly, so it is now known as digital da’wah. This study uses a qualitative method. Data obtained through observation, interviews and documentation with data analysis techniques, namely data reduction, data presentation and drawing conclusions. The purpose of this study was to determine the urgency of da’wah carried out through social media Instagram on the moral development of Hallyu Fans. The results of the study found that first, da’wah using digital products in this case Instagram sosial media is an urgent matter because according to the data, users Instagram are quite high and Instagram’s features support it. Second, the behavior or morals of Hallyu fans on social media is quite worrying, it can be seen that the effect of liking Hallyu turns out to bring changes in a negative direction, even to the point of blaming Allah SWT. Third, da’wah using Instagram in fostering the morals of Hallyu fans is very important because several very troubling point we found the spread of Hallyu, namely: LGBT campaigns, promiscuity campaigns, proclamation of illicit goods, the standardization of happiness in the world, and deviations of faith. Abstrak. Media dakwah adalah salah satu unsur yang harus ada dalam melaksanakan aktivitas dakwah, Media Sosial merupakan salah satu media yang dapat digunakan untuk berdakwah, khususnya untuk dakwah pada zaman sekarang dimana perkembangan teknologi dan informasi berkembang sangat pesat, maka kini dikenal dengan istilah dakwah digital. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif. Data diperoleh melalui observasi, wawancara dan dokumentasi dengan teknik analisis data yaitu reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui urgensi dakwah yang dilakukan melalui media sosial instagram terhadap pembinaan akhlak para penggemar Hallyu. Hasil penelitian menemukan bahwa Pertama, dakwah menggunakan produk digital dalam hal ini media sosial instagram merupakan suatu hal yang urgent (penting) hal ini karena menurut data bahwa pengguna sosial media sosial instagram cukup tinggi dan fitur-fitur yang dimiliki oleh Instagram mendukung. Kedua, perilaku atau akhlak para penggemar Hallyu di media sosial cukup mengkhawatirkan, hal ini bisa dilihat bahwa efek dari menggemari Hallyu ternyata membawa perubahan ke arah yang negatif, bahkan bisa sampai menduakan Allah SWT. Ketiga, dakwah menggunakan media sosial instagram dalam pembinaan akhlak penggemar Hallyu sangat penting karena ditemukan beberapa poin yang sangat meresahkan dari penyebaran Hallyu yaitu: kampanye LGBT, kampanye pergaulan bebas, pemakluman barang haram, adanya standarisasi bahagia pada dunia, dan penyimpangan akidah.
Analisis Strategi Komunikasi Dakwah Kajian Islam Intensif di Yayasan Pesantren Islam Al-Falah Dago Bandung Nurlatipah Nur; Bambang Saiful Ma’arif
Bandung Conference Series: Islamic Broadcast Communication Vol. 2 No. 2 (2022): Bandung Conference Series: Islamic Broadcast Communication
Publisher : UNISBA Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (144.682 KB) | DOI: 10.29313/bcsibc.v2i2.3077

Abstract

Abstract. The purpose of this paper is to get a complete picture in the analysis of the communication strategy of da'wah for intensive Islamic studies at the Al-Falah Dago Islamic boarding school foundation, Bandung. The problem that arises is how the communication strategy of da'wah in intensive Islamic studies activities at the Al-Falah Dago Islamic boarding school foundation in Bandung. This paper is the result of research at the Al-Falah Dago Islamic boarding school foundation in Bandung which has a study routine program for teachers and staff. The research method is qualitative with observation, interview, literature study and documentation techniques. As an Islamic boarding school foundation which has several units in the Bandung city area. The Al-Falah Dago Islamic Boarding School Foundation is a foundation that seeks to provide Islamic teachings regarding faith and morality so that teachers and staff do not carelessly carry out worship. Through the study program the foundation can provide knowledge to the teachers and staff who are guided by the da'i invited by the foundation. In modern times the development of da'wah has developed very rapidly. However, the da'i communication strategy carried out by the da'i was less effective, resulting in a lack of enthusiasm for teachers and staff when listening to lectures. The da'wah communication strategy in intensive Islamic studies has not been effective because the da'i did not pay much attention to the da'wah communication strategy during the study. Therefore, it is very important to pay attention to strategies when preaching so that the goals expected by the da'i are achieved. Abstrak. Maksud dari tulisan ini adalah untuk mendapatkan gambaran yang utuh dalam analisis strategi komunikasi dakwah kajian Islam intensif di yayasan pesantren Islam Al-Falah Dago Bandung. Persoalan yang mengemuka adalah bagaimana strategi komunikasi dakwah dalam kegiatan kajian Islam intensif di yayasan pesantren Islam Al-Falah Dago Bandung. Tulisan ini merupakan hasil dari penelitian di yayasan pesantren Islam Al-Falah Dago Bandung yang mempunyai program rutinan kajian untuk para guru dan staf. Metode penelitiannya yaitu kualitatif dengan teknik observasi, wawancara, studi kepustakaan dan dokumentasi. Sebagai yayasan pesantren Islam yang mempunyai beberapa unit di daerah Bandung kota. Yayasan pesantren Al-Falah Dago merupakan yayasan yang berupaya untuk memberikan ajaran Islam mengenai akidah dan ahklak supaya para guru dan staf tidak sembarangan dalam menjalankan ibadah. Melalui program kajian yayasan bisa membekali ilmu kepada pihak guru dan staf yang pandu oleh para da’i yang diundang oleh yayasan. Di zaman modern perkembangan dakwah mengalami perkembangan yang sangat pesat. Namun stretegi komunikasi dakwah yang dilakukan oleh da’i kurang efektif sehingga mengakibatkan kurangnya antusias guru dan staf saat mendengarkan ceramah. Strategi komunikasi dakwah dalam kajian Islam intensif belum efektif karena da’i tidak terlalu memperhatikan strategi komunikasi dakwah saat kajian. Oleh karena itu sangat penting memperhatikan strategi saat berdakwah supaya tujuan yang diharapkan da’i tercapai.
Peran Komunikasi Islam dalam Membangun Keluarga yang Bertauhid di Kampung Cisaid RT 02 RW 04 Desa Patrolsari Kecamatan Arjasari Rizki Nurhayati; Bambang Saiful Maarif
Bandung Conference Series: Islamic Broadcast Communication Vol. 2 No. 2 (2022): Bandung Conference Series: Islamic Broadcast Communication
Publisher : UNISBA Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (210.599 KB) | DOI: 10.29313/bcsibc.v2i2.3082

Abstract

Abstract. The purpose of this paper is to get an overview of the people of Kp. Cisaid RT 02 RW 04. There are several problems that occur in Kp. Cisaid RT 02 RW 04 regarding the role of Islamic communication in building a monotheistic family. This paper is the result of research in Kp. Cisaid RT 02 RW 04. The research method uses a qualitative descriptive approach and data collection techniques through primary sources, namely observation and documentation. And through secondary sources, namely interviews. family members such as husband, wife, and children can be used as reinforcement to build a monotheistic family according to their duties and positions, by giving each other positive communication influences to save families from hell fire through communication containing religious messages, namely messages - the message of monotheism in increasing faith and piety to Allah SWT. So that Islamic communication in the family has a very important role to build a monotheistic family. Abstrak. Maksud dari tulisan ini adalah untuk mendapatkan gambaran masyarakat Kp. Cisaid RT 02 RW 04. Terdapat beberapa persoalan yang terjadit di Kp. Cisaid RT 02 RW 04 mengenai peran komunikasi Islam dalam membangun keluarga bertauhid. Tulisan ini merupakan hasil dari penelitian di Kp. Cisaid RT 02 RW 04. Motode penelitiannya menggunakan kualitatif pendekatan deskriptif dan teknik pengumpulan datanya melalui sumber primer yakni observasi dan dokumentasi. Dan melalui sumber sekunder yakni wawancara. anggota keluarga seperti suami, Istri, dan anak dapat dijadikan sebagai penguat untuk membangun keluarga yang bertauhid sesuai dengan tugas dan kedudukannya, dengan cara satu sama lain saling memberikan pengaruh komunikasi positif untuk menyelamatkan keluarga dari api neraka melalui komunikasi yang berisi pesan-pesan keagamaan yakni pesan-pesan ketauhidan dalam meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT. Sehingga komunikasi islam di dalam keluarga memiliki peran yang sangat penting untuk membangun keluarga bertauhid.