cover
Contact Name
Muhammad Yusuf Ibrahim
Contact Email
yusuf_ibrahim@unars.ac.id
Phone
+6281234699994
Journal Mail Official
mimbar_integritas@unars.ac.id
Editorial Address
BIRO ADMINISTRASI dan AKADEMIK Universitas Abdurachman Saleh Situbondo JL. PB Sudirman No. 07 Situbondo
Location
Kab. situbondo,
Jawa timur
INDONESIA
MIMBAR INTEGRITAS
MIMBAR INTEGRITAS merupakan Jurnal Pengabdian yang diterbitkan oleh Biro Administrasi Akademik UNARS untuk publikasi tulisan ilmiah dibidang pengabdian dari berbagai disiplin ilmu. Jurnal ini diterbitkan 2 kali dalam setahun yaitu bulan Januari dan bulan Agustus dengan E-ISSN 2809 - 4670
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 67 Documents
SOSIALISASI PENTINGNYA PENDAFTARAN HAK ATAS TANAH PADA MAHASISWA FAKULTAS HUKUM UNIVERSITAS ABDURACHMAN SALEH SITUBONDO Abdul Halim; Supriyono Supriyono; Mohammad Nurman
MIMBAR INTEGRITAS : Jurnal Pengabdian Vol 2 No 2 (2023): AGUSTUS 2023
Publisher : MIMBAR INTEGRITAS : Jurnal Pengabdian

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36841/mimbarintegritas.v2i2.3299

Abstract

Pendaftaran hak atas tanah adalah proses hukum yang esensial dalam melindungi hak properti dan mencegah terjadinya konflik. Namun, pemahaman masyarakat terhadap pentingnya pendaftaran ini masih kurang optimal. Penelitian ini bertujuan untuk menyelenggarakan sosialisasi mengenai pentingnya pendaftaran hak atas tanah pada mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Abdurachman Saleh Situbondo sebagai langkah awal dalam meningkatkan kesadaran masyarakat. Metode penyelenggaraan sosialisasi melibatkan lokakarya, diskusi kelompok, simulasi, kampanye media sosial, serta evaluasi hasil. Hasil dari sosialisasi menunjukkan adanya peningkatan signifikan dalam pemahaman mahasiswa tentang implikasi hukum pendaftaran hak atas tanah. Melalui kampanye media sosial yang mereka kembangkan, mahasiswa berhasil meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap urgensi pendaftaran ini. Selain itu, pelatihan kemampuan komunikasi dan simulasi pendaftaran hak atas tanah turut membantu mahasiswa dalam berperan aktif sebagai agen perubahan dalam masyarakat. Kesimpulan penelitian ini adalah sosialisasi pentingnya pendaftaran hak atas tanah pada mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Abdurachman Saleh Situbondo memiliki potensi untuk meningkatkan pemahaman dan kesadaran masyarakat mengenai pentingnya perlindungan hak properti. Hasil positif dari kegiatan ini mengindikasikan pentingnya peran pendidikan dan partisipasi mahasiswa dalam menciptakan perubahan positif dalam bidang hukum properti dan pemilikan tanah. Diharapkan upaya ini dapat terus dikembangkan dan melibatkan berbagai pihak untuk mencapai dampak yang lebih luas di masyarakat.
PENDAMPINGAN PENGELOLAAN ADMINISTRASI PEMBUKUAN GUNA MENINGKAT KINERJA KEUANGAN KELOMPOK USAHA MIKRO DI OMAH PERCA KABUPATEN SITUBONDO Siti Soeliha; Yasfi Aufa Rahma
MIMBAR INTEGRITAS : Jurnal Pengabdian Vol 2 No 2 (2023): AGUSTUS 2023
Publisher : MIMBAR INTEGRITAS : Jurnal Pengabdian

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36841/mimbarintegritas.v2i2.3295

Abstract

Usaha Mikro Omah Perca berpotensi untuk meningkatkan pemberdayaan Ekonomi Masyarakat, kabupaten Situbondo merupakan kabupaten yang memiliki potensi sumber daya manusia yang mayoritas berdagang usaha mikro. Salah satu usaha mikro dan menengah omah Perca milik Ibu Ririn yang berlokais di Jalan Anmad Yani VII/24 Kabupaten Situbondo yang sudah dirintis sejak tahun 2016 dengan memulai usaha memanfaatkan tumpukan kain perca yang berasal dari Garmen. Kain Perca di manfaatkan dan mempunyai nilai ekonomi dijadikan produk yang mempunyai manfaat nilai ekonomi. Kain Perca dimanfaatkan menjadi sebuah sarung bantal serta dikembangkan menjadi beberapa produk yaitu produk asesoris rumah seperti Taplak meja, taplak kulkas, sarung bantal Kursi dengan berbagai bentuk, seperti Knot Pillow, Follow Pillow dan arm knit Pillow. Pendampingan pengelolaan adminsitrasi pembukuan pada kelompok usaha Mikro Omah Perca adalah kegiatan yang diulakukan dalam rangka memberuikan pemahaman tentang pengelolaan administrasi pencatatan pembukuan sederhana guna meningkatkan kinerja keuangan bagi pelaku Mikro Omah Perca Kabupaten Situbondo. Seiring perkembangan bisnis untuk mencapai tujuan UMKM, maka diperlukan manajemen usaha yang efisien dan efektif dengan melalui pencatatan keuangan. Tujuan dari kegiatan pelatihan dan pendampingan pembukuan sederhana bagi pelaku usaha mikro Omah Perca adalah mampu membuat pembukuan sederhana dengan tertib dalam melakukan pencatatan keuangan, sehingga dapat mengetahui pengeluaran dan pemasukan serta keuntungan yang diperoleh sehingga dapat mengetahui perkembangan usaha. Metode yang digunakan dengan melalui pelatihan dan pendampingan, hasil yang diperoleh dari kegiatan pelatihan ini adalah dapat meningkatkan pengetahuan dan keterampilan didalam membuat pembukuan sederhana dalam rangka untuk mengetahui perkembangan kinerja keuangan Omah Perca.
SOSIALISASI PERAN MASYARAKAT DALAM MENJAGA EMPAT PILAR KEBANGSAAN DI AULA DIAN GRUP SITUBONDO Muhammad Yusuf Ibrahim
MIMBAR INTEGRITAS : Jurnal Pengabdian Vol 2 No 2 (2023): AGUSTUS 2023
Publisher : MIMBAR INTEGRITAS : Jurnal Pengabdian

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36841/mimbarintegritas.v2i2.3300

Abstract

Keberagaman ini merupakan jati diri bangsa Indonesia yang harus dijaga agar tidak luntur akibat kemajuan zaman yang sangat pesat saat ini. Perlu ada upaya untuk tetap mengikat dan menyadarkan generasi muda khususnya untuk tetap bersatu menjaga kesatuan Indonesia. Implementasi 4 pilar kebangsaan menjadi upaya yang sangat penting dalam menjaga tujuan tersebut. Tujuan dari pengabdian ini adalah untuk meningkatkan pengetahuan Masyarakat akan pentingnya 4 pilar kebangsaan. Metode yang digunakan dalam pengabdian ini setidaknya ada 3 (tiga) yaitu, Workshop, FGD (Focus Group Discussion) dan Pendampingan. Berdasarkan kegiatan pengabdian masyarakat di Aula Dian Grup bersama anggota Jejaring Panca Mandala Kabupaten Situbondo diperoleh data rata-rata pengetahuan masyarakat mengenai Empat Pilar Kebangsaan mengalami kenaikan mencapai 30.8 % setelah mendapatkan materi yang diberikan oleh tim pengabdian masyarakat.
ETIKA DALAM PENGGUNAAN MEDIA SOSIAL BAGI SISWA MAN 2 KABUPATEN SITUBONDO Heldie Bramantha; Ratih Kesuma Dewi; Aenor Rofek; Fitriyatul Jannah
MIMBAR INTEGRITAS : Jurnal Pengabdian Vol 2 No 2 (2023): AGUSTUS 2023
Publisher : MIMBAR INTEGRITAS : Jurnal Pengabdian

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36841/mimbarintegritas.v2i2.3296

Abstract

Penggunaan internet dengan smartphone melalui hasil survei mengungkapkan bahwa rata-rata pengakses internet Indonesia berasal dari smartphone atau sekitar 67,2 juta atau 50,7 persen. Penggunaan internet tidak hanya digunakan oleh kalangan dewasa atau mahasiswa tetapi siswa sekolah (SMP, SMA, MA Sederajat) sudah banyak yang menggunakan internet. Penggunaan akses internet lebih banyak digunakan untuk media sosial ( facebook, tiktok, Instagram, dll), tetapi bagi siswa SMA akses internet belum digunakan secara baik dalam berkomentar atau menulis pada media sosial tidak menunjukkan etika komunikasi yang baik. Tujuan pengabdian masyarakat ini siswa SMA memiliki keterampilan penguasaan penggunakaan bahasa dan perilaku dalam menggunakan media sosial. Pada target pengabdian ini yang dilakukan di sekolah MAN 2 Kabupaten. Situbondo. Dengan tujuan yakni terciptanya lingkungan sekolah yang beretika siswa degan mengetahui etika dari penggunaan media sosial khususnya etika dalam membuat status, komen dan membagikan video. Metode pelaksanaan pengabdian dengan cara mentransfer ilmu tentang etika berkomunikasi di media sosial dengan cara memberikan seminar, sosialisasi etika menggunakan email, etika menggunakan media sosial resmi seperti facebook, instagram, twitter dan lain-lain dan etika bertelepon. Berdasarkan hasil tanya jawab pembicara dengan siswa. Diketaui kemampuan siswa dalam beretika sudah mulai dilakukan, hal ini ditunjukkan dari postingan video siswa melalui instagram dan tanggapan atau komentar siswa ketika diberi kasus yang berkaitan dengan tindak pidana ITE.
PELATIHAN DIGITAL MARKETING UNTUK MENINGKATKAN PEREKONOMIAN SISWA MADRASAH ALIYAH FATHUS SALAFI MANGARAN KABUPATEN SITUBONDO Ediyanto Ediyanto; Minullah Minullah
MIMBAR INTEGRITAS : Jurnal Pengabdian Vol 2 No 2 (2023): AGUSTUS 2023
Publisher : MIMBAR INTEGRITAS : Jurnal Pengabdian

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36841/mimbarintegritas.v2i2.3301

Abstract

Madrasah Aliyah (MA) Fathus Salafi merupakan salah satu sekolah berbasis pondok pesantren yang berupaya meningkatkan jiwa wirausaha bagi siswanya. Beberapa kegiatan yang dilakukan diantaranya pameran produk kreatif dan memasarkan produk siswa di lingkungan masyarakat sekitar pesantren. Jangkauan pemasaran lokal dapat menghasilkan penjualan yang baik namun masih kurang maksimal oleh karena itu perlu dilakukan upaya dan strategi untuk meningkatkan penjulan produk siswa salah satunya melalui strategi pemasaran digital. Pelatihan digital marketing dilakukan dengan tujuan untuk meningkatkan wawasan siswa mengenai alternatif strategi pemasaran untuk meningkatkan penjualan produk kreatif yang dihasilkan. Pelatihan dilakukan dengan pendekatan ceramah dan tanya jawab. Siswa diajarkan berbagai jenis pemasaran produk pada market place seperti; shopee, bukalapak, tokopedia, dan blibli. Dari pelaksanaan pelatihan diperoleh hasil pentingnya kemampuan siswa dalam memilih digital platform penjualan yang sesuai dengan jenis dan karakter produk yang dipasarkan sebagai upaya untuk meningkatkan kecakapan digital marketing dan membantu meningkatkan perekonomian siswa MA. Fathus Salafi Mangaran Kabupaten Situbondo.
PEMBERDAYAAN WARGA BINAAN MELALUI USAHA BUDIAYA BAYAM (AMARANTHUS SP) DI LAHAN RUMAH TAHANAN NEGARA KLAS II B SITUBONDO Wiwik Sri Untari; Andina Mayangsari; Farit Al Fauzi; Mochammad Kafi Umarela
MIMBAR INTEGRITAS : Jurnal Pengabdian Vol 2 No 2 (2023): AGUSTUS 2023
Publisher : MIMBAR INTEGRITAS : Jurnal Pengabdian

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36841/mimbarintegritas.v2i2.3281

Abstract

Rumah Tahanan Negara (RUTAN) merupakan sebuah bagian yang berada di bawah naungan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia, yang bertanggung jawab untuk melaksanakan tugas utama Kementerian tersebut dalam hal penempatan, perawatan, dan pelayanan tahanan. Salah satu RUTAN di Indonesia adalah Rumah Tahanan Kelas II B Situbondo, yang merupakan lembaga pemasyarakatan yang terletak di Kabupaten Situbondo, Provinsi Jawa Timur, Indonesia.Warga binaan yang menjalani masa hukuman di Rutan ini memiliki kebutuhan untuk mengembangkan keterampilan selama masa tahanan mereka. Salah satu keterampilan yang sangat dapat diberikan adalah budidaya bayam cabut, mengingat lahan pekarangan di RUTAN memiliki ukuran yang cukup luas. Tujuan dari program pemberdayaan ini adalah untuk mencapai dua manfaat utama: pertama, mendorong motivasi para Warga binaan untuk menjadi wiraswasta setelah bebas dari hukuman, sehingga dapat meningkatkan kesejahteraan ekonomi mereka; kedua, meningkatkan pengetahuan mereka tentang cara budidaya bayam cabut yang baik.Dalam pelaksanaan program pemberdayaan ini, metode pelatihan dan praktek langsung diterapkan. Hasil yang diharapkan dari program ini adalah peningkatan pengetahuan dan keterampilan para warga binaan dalam melakukan budidaya sayuran terutama bayam cabut dengan cara yang efektif dan panen bayam cabut sebanyak 400 kg untuk lahan yang diusahakan.
PENDAMPINGAN GERAKAN LITERASI PADA PUSAT KEGIATAN BELAJAR MENGAJAR MASYARAKAT AL-ISLAMIYAH KECAMATAN ASEMBAGUS Nani Farah Fasica
MIMBAR INTEGRITAS : Jurnal Pengabdian Vol 2 No 2 (2023): AGUSTUS 2023
Publisher : MIMBAR INTEGRITAS : Jurnal Pengabdian

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36841/mimbarintegritas.v2i2.3297

Abstract

Rendahnya minat baca anak-anak di lingkungan PKBM AL-Islamiyah Asembagus tepatnya di desa Kertosari disebabkan karena anak-anak lebih cenderung suka bermain HP smartphone. Kecanggihan teknologi menjadi salah satu faktor rendahnya literasi siswa serta kurangnya motivasi pada anak yang membuat kemampuan anak dalam membaca menjadi rendah. Adanya pengabdian pada masyarakat di PKBM AL-Islamiyah diharapkan dapat memberikan motivasi dan pemahaman kepada anak-anak tentang pentingnya membaca dan dapat meningkatkan kemampuan literasi. Metode yang digunakan dalam kegiatan literasi ini adalah pendampingan secara langsung dengan pendekatan pendidikan. Dari kegiatan pendampingan literasi tersebut diharapkan dapat membuat anak menjadi termotivasi untuk meningkatkan kemampuan literasi, selain itu anak-anak juga menjadi lebih antusias belajar dan mengurangi untuk bermain ponsel.