cover
Contact Name
Yudhi Nugroho Adi
Contact Email
library@tekomuniversity.ac.id
Phone
+628128000110
Journal Mail Official
library@telkomuniversity.ac.id
Editorial Address
Jl. Telekomunikasi - Ters. Buah Batu Bandung 40257 Indonesia
Location
Kota bandung,
Jawa barat
INDONESIA
eProceedings of Engineering
Published by Universitas Telkom
ISSN : 23559365     EISSN : -     DOI : https://doi.org/10.34818/eoe.v9i5.18452
Merupakan media publikasi karya ilmiah lulusan Universitas Telkom yang berisi tentang kajian teknik. Karya Tulis ilmiah yang diunggah akan melalui prosedur pemeriksaan (reviewer) dan approval pembimbing terkait.
Articles 267 Documents
Search results for , issue "Vol 2, No 3 (2015): Desember, 2015" : 267 Documents clear
Pengembangan Detail Desain, Pembuatan Prototype Dan Pengujian Mesin Autoloader Spotwelding Dengan Menggunakan Metode Perancangan Produk Generik Di Pt Dharma Precision Parts Riskika Dea Pratama; Rino Andias Anugraha; Muhammad Iqbal
eProceedings of Engineering Vol 2, No 3 (2015): Desember, 2015
Publisher : eProceedings of Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

PT Dharma Precision Parts adalah salah satu anak perusahaan Dharma Group yang didirikan pada tahun 1997 dan bergerak dalam bidang pengadaan sukucadang kendaraan bermotor (roda dua dan empat). Salah satu fokus produksi di PT Dharma Precision Parts ini adalah Arm Stay. Berdasarkan Upah Minimum Regional yang setiap tahunnya dikeluarkan oleh gubernur Jawa Barat, nilai Upah Minimum Kabupaten Bekasi kelompok 2 rata rata naik 21% dari tahun ke tahun dan diprediksikan nilai ini akan terus meningkat setiap tahunnya. Untuk mengatasi permasalah kenaikan UMR, diperlukan alat bantu/ mesin yang dapat menggantikan operator sebagai pengoprasi mesin. Produk sebagai alat bantu/ mesin tersebut harus dirancang sesuai kebutuhan fungsional. Pada penelitian sebelumnya sudah didapatkan target spesifikasi dan konsep produk terpilih yang dapat mengatasi masalah-masalah yang ada. Dengan pembahasan detail desain akan diketahui produk seperti apa yang dibutuhkan lengkap dengan spesifikasi dan gambar teknik, pembuatan prototipe dengan keluaran mesin yang sudah dalam bentuk fisik beserta diagram alur perakitan dan testing yang membuktikan apakah mesin usulan sudah layak untuk menggantikan posisi operator. Kata kunci : Detail Desain, Prototipe, Eksperimen
Prediksi Pergerakan Indeks Harga Saham Menggunakan Artificial Neural Network Dan Support Vector Machine Fani Nuraini; Jondri Jondri; Tjokorda Agung Budi Wirayuda
eProceedings of Engineering Vol 2, No 3 (2015): Desember, 2015
Publisher : eProceedings of Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Prediksi pergerakan indeks harga saham dapat dikategorikan sebagai permasalahan yang cukup menantang dalam prediksi finansial. Namun, kompleksitas pasar saham mengakibatkan pengembangan model prediksi yang dapat dikatakan efektif menjadi sangat sulit. Dua model yang digunakan untuk melakukan prediksi, yaitu Artificial Neural Network (ANN) dan Support Vector Machine (SVM) dikenal cukup akurat dalam memprediksi pergerakan indeks harga saham. Penelitian menggunakan sepuluh indikator analisis teknikal saham sebagai masukan untuk kedua model yang dibangun. Data indeks saham yang digunakan berasal dari Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG). Penelitian menunjukkan bahwa SVM mengungguli ANN dari segi akurasi prediksi pergerakan harga saham IHSG dengan akurasi tertinggi SVM sebesar 56,405% dan akurasi tertinggi ANN sebesar 56,40498% untuk data masukan berupa analisis teknikal saham dengan periode waktu tiga hari. Kata Kunci: Prediksi, Artificial Neural Network, Support Vector Machine, Indeks Harga Saham Gabungan, Analisis Teknikal
Deteksi Apnea Tidur Melalui Sinyal Elektrokardiogram Menggunakan Metode Discrete Wavelet Transform, Principal Component Analysis Dan Linear Dscriminant Analysis Meidiana Ajeng Lestari; Achmad Rizal; Unang Sunarya
eProceedings of Engineering Vol 2, No 3 (2015): Desember, 2015
Publisher : eProceedings of Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Sleep Apnea merupakan gangguan tidur yang langka, pendeteksiannya pun perlu dilakukan secara tepat salah satunya melalui sinyal elektrokardiogram yang dapat mendeteksi Sleep Apnea lebih mudah dan tepat. Penilitian ini dilakukan untuk medeteksi penyakit Sleep Apnea menggunakan perbandingan dua buah metode, yaitu Discrete Wavelet Transform (DWT) dan Principal Component Analysis (PCA) serta diklasifikasian menggunakan Linear Discriminant Analysis (LDA). Sistem yang dibuat dengan metode PCA mendapatkan akurasi yang cukup baik, yaitu 79.16%, sensitivitas 73.3% dan spesifitas 88.8% dengan pengambilan 1-60 PC. Waktu komputasi untuk metode PCA didapatkan 9.2 s. Sedangkan sistem dengan metode DWT mendapatkan hasil akurasi 75%, sensitivitas 68.75% dan spesifitas 87.5% dengan dilakukan proses windowing menggunakan overlapping 25%, menggunakan jenis wavelet Discrete Meyer, dan melakukan dekomposisi di level ke-5. Waktu komputasi metode DWT didapatkan 34 s. Kata kunci : Sleep Apnea, DWT, PCA, LDA
Implementasi Sistem Parkir Cerdas Di Universitas Telkom. Subsistem : Pengolahan Citra Digital Dengan Deteksi Tepi Canny Dan Embedded System Restu Aulia Ulfah; Agus Virgono; Agung Nugroho Jati
eProceedings of Engineering Vol 2, No 3 (2015): Desember, 2015
Publisher : eProceedings of Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kendaraan beroda empat membutuhkan space lebih luas sehingga pengemudi harus mengelilingi area parkir untuk mendapatkan tempat parkir. Pada Tugas Akhir ini akan diimplementasikan smart parking system dengan pendeteksi ketersediaan parkir mobil berbasis pengolahan citra digital dan Raspberry pi. Masukkan data dari kamera usb berupa model citra RGB kemudian dilakukan konversi warna menjadi grayscale selanjutnya dilakukan thresholding untuk menghasilkan keluaran citra biner yang akan dikirim ke server melalui LAN. Pengolahan citra pada sistem menggunakan metode canny edge detetction. Berdasarkan pengujian yang dilakukan diperoleh rata-rata presentase konsistensi data dalam mendeteksi tanda segitiga sebesar 83.333% dan keberhasilan sistem dalam memastikan informasi yang di peroleh database pada server sesuai dengan data pada Raspbery pi memiliki presentase sebesar 92%. Waktu komputasi sistem dalam mendeteksi tiga tanda mencapai 46.8 ms, deteksi dua tanda selama 36.1 ms dan deteksi satu tanda yaitu 33.2 ms. Kondisi cahaya yang berbeda mempengaruhi kestabilan sistem dalam mendeteksi tanda. Sistem stabil dalam mendeteksi tanda pada intensitas cahaya dengan rentang nilai sebesar 6000 - 4000 lux. Kata kunci : Pengolahan citra digital, Raspberry pi , Local Area Network, Canny Edge Detetction, Ketersediaan parkir.
Pengenalan Ekspresi Wajah Menggunakan Local Binary Pattern (LBP) Adi Saputra; Tjokorda Agung Budi Wirayuda
eProceedings of Engineering Vol 2, No 3 (2015): Desember, 2015
Publisher : eProceedings of Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pengenalan eskpresi wajah meupakan subjek yang penelitian yang menarik. Pengaplikasiannya membuka kesempatan hadirnya suatu bentuk interaksi yang lebih alami antara manusia dan komputer. Dalam paper ini dibangun sebuah sistem pengenalan ekspresi wajah menggunakan metode Local Binary Pattern (LBP) sebagai metode ekstraksi ciri. LBP memiliki perhitungan yang cepat karena algoritmanya yang sederhana, namun tetap dapat menhasilkan ciri wajah secara efisien. Percobaan dilakukan menggunakan dataset JAFFE. Klasifikasi menggunakan metode kNN dan SVM (Support Vector Machine) dengan skema one-againts-one. Hasil pengujian menunjukkan bahwa metode LBP dapat menghasilkan ciri diskriminatif dari ekspresi wajah. Dari percobaan yang dilakukan didapatkan akurasi tertinggi sebesar 84% untuk skema pengujian person-dependent dengan konfigurasi operator LBP (p=8,r=8) dan segmentasi 16 region. Kata Kunci: - Pengenalan Ekspresi Wajah, LBP, kNN, SVM
Perancangan Dan Realisasi Sistem Panel Pantul Bola Untuk Latihan Umpan Datar Dalam Sepakbola Wildan Fauzan; Erwin Susanto; Junartho Halomoan
eProceedings of Engineering Vol 2, No 3 (2015): Desember, 2015
Publisher : eProceedings of Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penerapan teknologi dalam olahraga sudah semakin banyak dan terus berkembang, salah satunya penerapan pada sepakbola. Latihan passing merupakan hal yang paling mendasar bagi setiap pemain bola, namun sulit dilakukan oleh perseorangan, maka dibutuhkan sebuah media bantu untuk dapat melakukannya. Alat ini terdiri dari 4 buah panel berupa papan yang tujuannya adalah sebagai media pantul bola yang dioper dari seorang pemain. Panel tersebut dipasangi sensor piezoelectric yang dapat mendeteksi getaran yang dihasilkan dari pantulan bola pada panel. Di setiap panel dipasangi juga lampu LED sebagai pertanda panel yang menjadi sasaran di setiap passing yang dilakukan oleh user. Microprocessor yang dipergunakan adalah ATMega328 untuk dapat mengatur sistem yang dirancang pada alat tersebut, dengan sistem Arduino. Adapun hasil keluaran sistem berupa data jumlah passing yang berhasil dilakukan. Hal ini diharapkan dapat menjadi nilai untuk dapat mengevaluasi kinerja atau kemampuan passing seorang pemain Kata kunci : olahraga, latihan mengumpan, sepakbola, ATMega328, piezoelectric
Rancangan Program Komunikasi Pemasaran Restoran Kumaramen Menggunakan Pendekatan Benchmarking Raditya Artha Prasetyo; Husni Amani; Sari Wulandari
eProceedings of Engineering Vol 2, No 3 (2015): Desember, 2015
Publisher : eProceedings of Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Restoran Kumaramen adalah salah satu restoran khas Jepang yang menawarkan ramen “leveling” di kota Bandung. Karena ketatnya persaingan usaha restoran di kota Bandung restoran Kumaramen mengalami penurunan pendapatan dan brand awareness. Sehingga pemilik restoran Kumaramen memiliki keinginan untuk meningkatkan kembali brand awareness dan meningkatkan kembali pendapatannya. Oleh karena itu, dilakukan sebuah penelitian untuk merumuskan rancangan program komunikasi pemasaran yang tepat untuk restoran Kumaramen agar dapat memberikan informasi produk, program-program promosi yang dapat menarik minat pembeli dan membuat restoran Kumaramen dikenal kembali oleh masyarakat kota Bandung. Penelitian ini menggunakan pendekatan benchmarking dengan membandingkan program komunikasi pemasaran eksisting restoran Kumaramen dengan usaha yang lebih sukses. Usaha restoran yang dijadikan obyek adalah restoran sejenis yang sukses dan restoran beda jenis namun masih masuk pesaing di kota Bandung. Dalam penentuan program komunikasi pemasaran dilakukan identifikasi komunikasi pemasaran eksisting antara restoran Kumaramen dan pesaing yang dijadikan pembanding dan ditentukan indikator pembandingnya, setelah itu dilakukan proses benchmarking untuk mengetahui perbedaaan diantara ketiganya. Setelah didapatkan kesenjangan diantara ketiga objek tersebut maka akan dilakukan analisis gap untuk menentukan indikator yang dijadikan sebagai acuan dalam melakukan perbaikan. Sehingga akan dihasilkan rancangan program komunikasi pemasaran yang tepat bagi restoran Kumaramen. Berdasarkan hasil benchmarking restoran Kumaramen mendapatkan suatu rekomendasi program komunikasi pemasaran yang sesuai dengan kemampuan sumber daya yang dimiliki. Program komunikasi pemasaran yang dapat diterapkan antara lain perbaikan packaging, program membership, optimalisasi media sosial, menjalin kerja sama dengan komunitas Jepang dan word of mouth. Rekomendasi yang diusulkan tersebut telah disesuaikan dengan sumber daya, sehingga dapat diimplementasi oleh restoran Kumaramen. Kata Kunci : Komunikasi Pemasaran, Benchmarking, Gap, Word of mouth
Simulasi Tsunami 2-d Dengan Menggunakan Metode Smoothed Particle Hydrodynamics (SPH) Nenny Lisbeth Minarno; Sri Suryani Prasetyowati; Dede Tarwidi
eProceedings of Engineering Vol 2, No 3 (2015): Desember, 2015
Publisher : eProceedings of Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Besarnya kerusakan yang diakibatkan oleh gelombang tsunami pada pinggir pantai sangat besar, termasuk kerusakan ekosistem lingkungan bahkan banyak jiwa yang meninggal. Oleh karena itu diperlukan solusi untuk mengurangi efek tersebut. Pada tugas akhir ini akan membahas simulasi tsunami dua dimensi untuk mengurangi efek dari gelombang tsunami. Untuk memodelkan permasalahan fluida digunakan metode Smoothed Particle Hydrodynamics (SPH). Persamaan gerak pada tsunami didasarkan oleh persamaan Navier-Stokes dan kontinuitas. Metode SPH dapat mengatasi kedua persamaan tersebut. Metode SPH mendiskritisasikan domain fluida menjadi bentuk partikel SPH. Pada tugas akhir ini terdapat beberapa kasus yaitu diberikan penghalang berupa trapesium dan persegi pada dasar pantai yang berbentuk datar dan landai. Hasil simulasi tsunami dengan durasi 15 detik menggunakan 6435 partikel SPH sudah dapat menghasilkan visualisasi yang cukup realistis dalam menggambarkan pergerakan gelombang tsunami. Menurut hasil validasi didapatkan bahwa pada dasar pantai berbentuk landai, penghalang berupa persegi lebih efektif dibandingkan penghalang berupa trapesium sedangkan pada dasar pantai berbentuk datar, penghalang berupa trapesium maupun persegi tidak terdapat perbedaan nyata.Kata kunci: tsunami, metode Smoothed Particle Hydrodynamics (SPH), penghalang trapesium dan persegi.
Penerapan Metode Association Rule Menggunakan Algoritma Apriori Pada Simulasi Prediksi Hujan Wilayah Kota Bandung
eProceedings of Engineering Vol 2, No 3 (2015): Desember, 2015
Publisher : eProceedings of Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Prakiraan cuaca saat ini telah menjadi satu hal yang dibutuhkan bagi banyak orang di dunia. Dalam memprediksi hujan pengolahan data cuaca merupakan hal yang penting. Namun permasalahannya, data cuaca yang semakin hari semakin bertambah menyebabkan penumpukan data sehingga pengolahan data tersebut perlu penanganan lebih lanjut. Oleh karena itu pemanfaatan data mining digunakan untuk menyelesaikan masalah ini. Association rule mining adalah salah satu metode data mining yang dapat mengidentifikasi hubungan kesamaan antar item. Pada tugas akhir ini akan mencoba menerapkan Association rule mining dengan harapan aturan-aturan asosiatif yang dihasilkan dapat menjadi acuan dalam memprakirakan cuaca. Tugas akhir ini dilakukan dengan tiga tahapan utama yaitu : 1) melakukan analisa pola frekuensi tinggi menggunakan algortima apriori; 2) pembentukan aturan asosiasi (association rule); 3) uji kekuatan rule yang terbentuk dengan menghitung lift ratio pada masing-masing rule. Dataset yang digunakan adalah data klimatologi yang diambil dari BMKG stasiun geofisika kelas 1 Bandung. Hasil akhir dari tugas akhir ini berupa aturan-aturan asosiasi (association rules) dimana aturan-aturan ini dapat dijadikan sebagai acuan dalam memprediksi cuaca hujan atau tidak hujan untuk satu hari kedepan. Kata kunci : data mining, association rule, apriori, prediksi hujan
Evaluasi Kinerja Dsdv, Aodv, Dan Zrp Pada Vanet Dengan Skema Pengimbangan Beban Trafik Kendaraan Abdulqadir Muhtadi; Doan Perdana; Rendy Munadi
eProceedings of Engineering Vol 2, No 3 (2015): Desember, 2015
Publisher : eProceedings of Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kinerja suatu jaringan akan sangat dipengaruhi oleh bentuk topologi dari jaringan tersebut. Bagi VANET, topologi jaringan adalah model mobilitas kendaraan yang menyusun jaringan VANET. Saat ini sudah banyak terdapat aplikasi navigasi baik itu yang dipasang pada gadget seperti Google Maps, Waze, dan Sygic, maupun aplikasi navigasi yang tertanam pada kendaraan. Semakin banyak orang yang telah menggunakan layanan navigasi untuk menentukan rute tercepat untuk mencapai lokasi tujuan. Penentuan rute dengan waktu tempuh terendah ini secara prinsip menggunakan skema penyeimbangan beban. Dengan begitu dapat diasumsikan pada masa yang akan datang model mobilitas kendaraan akan sesuai dengan model mobilitas yang telah menggunakan skema pengimbangan beban. Disini akan dibahas mengenai pengaruh model mobilitas yang telah menggunakan skema pengimbangan beban terhadap kinerja jaringan VANET. Terdapat tiga routing protocol yang digunakan dalam penelitian ini yaitu AODV, DSDV, dan ZRP. Selain itu juga akan diuraikan perbandingan kinerja routing dari masing-masing routing protocol yang digunakan pada model mobilitas yang digunakan. Dari hasil pengujian dan analisis dapat disimpulkan bahwa kinerja jarigan pada model mobilitas yang telah menggunakan skema pengimbangan beban cenderung menurun relatif terhadap jaringan dengan model mobilitas tanpa skema pengimbangan beban. Routing protocol teruji yang paling sesuai untuk model mobilitas yang telah dirancang adalah DSDV. Kata kunci: VANET, model mobilitas, pengimbangan beban trafik kendaraan, NS2, VanetMobiSim