cover
Contact Name
Septi
Contact Email
septi@unib.ac.id
Phone
+6281369674090
Journal Mail Official
septi@unib.ac.id
Editorial Address
Jl.WR Supratman Kandang Limun Bengkulu, Indonesia 38371A
Location
Kota bengkulu,
Bengkulu
INDONESIA
Jurnal Perpustakaan dan Informasi (JAPRI)
Published by Universitas Bengkulu
ISSN : 2686147X     EISSN : 30249880     DOI : -
Core Subject : Science,
Jurnal Perpustakaan dan Informasi (JAPRI) dikelola secara profesional dan diterbitkan oleh Tim Publikasi Perpustakaan Universitas Bengkulu. Jurnal Perpustakaan dan Informasi (JAPRI) adalah jurnal nasional, yang didedikasikan untuk publikasi hasil kajian, penelitian yang berkualitas dibidang Ilmu Perpustakaan dan Sains Informasi namun tak terbatas secara implisit serta bebas biaya dalam proses submusi. Selanjutnya Jurnal Perpustakaan dan Informasi (JAPRI) secara online menerbitkan paper secara berkala 2 kali setahun pada bulan Juni dan Desember dengan Nomor SK ISSN : 30249880/II.7.4/SK.ISSN/08/2023 EISSN 3024-9880 (Online - Elektronik)
Articles 6 Documents
Search results for , issue "Vol. 4 No. 2 (2022): JAPRI: JURNAL PERPUSTAKAAN DAN INFORMASI" : 6 Documents clear
EVALUASI PEMANFAATAN KNOWLEDGE SHARING DALAM RANGKA PENINGKATAN KOMPETENSI PUSTAKAWAN DI LINGKUNGAN BADAN RISET DAN INOVASI NASIONAL Septi Septi; Suci Wulandari; Tupan Tupan; Rahmadani Ningsih Maha
Jurnal Perpustakaan dan Informasi (JAPRI) Vol. 4 No. 2 (2022): JAPRI: JURNAL PERPUSTAKAAN DAN INFORMASI
Publisher : UPT Perpustakaan Universitas Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Guru Dilakukan evaluasi pemanfaatan knowledge sharing di Perpustakaan BRIN dilakukan dengan tujuan mengetahui apakah materi yang diberikan nara sumber bermanfaat dan mudah dipahami; apakah penjelasan nara sumber dapat menambah pengetahuan; apakah pelatihan dapat menambah pengetahuan dan keterampilan baru; apakah pemaparan nara sumber cukup baik; dan tingkat kesulitan aplikasi dan kendala pustakawan dalam proses pelaksanaan KS. Kajian dilakukan dengan menggunakan metode survey dengan teknik accidental sampling dan kuesioner. Sampel diambil dari acara KS secara daring (zoom) untuk internal pustakawan BRIN. Data yang terkumpul dianalisis secara deskriptif berdasarkan hasil kuesioner dan wawancara. Hasil kajian menunjukkan bahwa kendala pelaksanaan Knowledge Sharing (KS), yaitu pelatihan dilaksanakan secara daring sehingga materi yang diberikan nara sumber walaupun penyampaian dan isi materi sangat bagus namun kurang efektif. Memerlukan bimbingan secara tatap muka.
IMPLEMENTASI FUNGSI PUSTAKAWAN SEBAGAI AGEN PERUBAHAN Septi Septi; Nanik Rahmawati
Jurnal Perpustakaan dan Informasi (JAPRI) Vol. 4 No. 2 (2022): JAPRI: JURNAL PERPUSTAKAAN DAN INFORMASI
Publisher : UPT Perpustakaan Universitas Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini membahas pustakawan sebagai agen perubahan. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif. Berdasarkan hasil pembahasan dan pemaparan di atas dapat disimpulkan bahwa pustakawan sebagai agen perubahan harus pro aktif dalam memberikan layanan baik bimbingan maupun yang bersifat teknis kepada pemustaka. Pustakawan dalam mengemas informasi dengan cara meningkatkan kompetensi pustakawan. dalam mengembangkan perpustakaan dengan berinovasi tata ruang perpustakaan, inovasi layanan serta inovasi pembelajaran. Dengan keterampilan dan kepiawaian seorang pustakawan sangat diperlukan untuk memberikan layanan prima kepada para pemustaka dalam menyediakan informasi
ANALISIS PEMAHAMAN PEMUSTAKA TERHADAP TATA TERTIB YANG BERLAKU DI UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS BENGKULU Septi Septi; Zafiratul Ashra
Jurnal Perpustakaan dan Informasi (JAPRI) Vol. 4 No. 2 (2022): JAPRI: JURNAL PERPUSTAKAAN DAN INFORMASI
Publisher : UPT Perpustakaan Universitas Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini menganalisa bagaimana pemahaman pemustaka terhadap tata tertib yang berlaku di ruang baca UPT Perpustakaan Universitas Bengkulu. Tujuan dari penelitian ini untuk mendiskripsikan bagaimana pemahaman pemustaka terhadap tata tertib yang berlaku di UPT. Perpustakaan Universitas Bengkulu. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu kualitatif dengan pendekatan deskriptif untuk mengetahui pemahaman pemustaka terhadap tata tertib yang berlaku di UPT Perpustakaan Universitas Bengkulu. Data yang dikumpulkan berdasarkan hasil observasi dan dokumentasi. Penelitian ini memperoleh hasil bahwa sebagian dari pemustaka terutama pemustaka yang merupakan mahasiswa baru di Universitas Bengkulu masih banyak yang belum mengetahui tata tertib yang berlaku di UPT. Perpustakaan Universitas Bengkulu. Meskipun sudah ada tata tertib yang ditempelkan di pintu masuk ruang baca masih banyak yang luput dari perhatian pemustaka, sehingga pemustaka masih banyak yang melanggar tata tertib tersebut saat akan memasuki ruang baca di UPT Perpustakaan Universitas Bengkulu
PENERAPAN CUSTOMER RELATIONSHIP MANAGEMENT (CRM) DI PERPUSTAKAAN DAERAH KOTA BOGOR Septi Septi; Edy Suryanto
Jurnal Perpustakaan dan Informasi (JAPRI) Vol. 4 No. 2 (2022): JAPRI: JURNAL PERPUSTAKAAN DAN INFORMASI
Publisher : UPT Perpustakaan Universitas Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Penerapan Customer Relationship Management(CRM) di Perpustakaan Daerah Kota Bogor. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kualitatif deskriptif, dengan teknik pengumpulan data yang dilakukan yaitu teknik observasi, dokumentasi dan wawancara. Hasil penelitian menunjukan bahwa penerapan CRM di Perpustakaan Daerah Kota Bogor dapat dilihat dari user profiling yaitu membuat segmentasi pemustaka, kemudian edukasi CRM dengan mengedukasi para pustakawan dan penerapan media CRM atau penggunaan media yang digunakan oleh Perpustakaan Kota Bogor untuk penerapan CRM. Konsep CRM sudah diaplikasikan di Perpustakaan Daerah Kota Bogor, agar perpustakaan dapat memberikan layanan informasi yang dapat memuaskan pengguna dalam rangka menciptakan komunitas pengguna yang loyal.
KAJIAN BIBLIOMETRIK JURNAL PERPUSTAKAAN PADA DATABASE GARUDA KEMENDIKBUD Septi Septi
Jurnal Perpustakaan dan Informasi (JAPRI) Vol. 4 No. 2 (2022): JAPRI: JURNAL PERPUSTAKAAN DAN INFORMASI
Publisher : UPT Perpustakaan Universitas Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kajian ini mengungkapkan studi bibliometrik publikasi jurnal online di Indonesia, terbatas pada jurnal tertentu, periode dan sumber data dasar. Bertolak dari penelitian terdahulu yang hanya mengkaji pada satu jurnal saja, maka Peneliti melakukan kajian dalam ruang lingkup yang melibatkan jurnal yang tergabung dalam database Garuda kemendikbud, dengan periode publikasi tahun 2018-2022 dan diperoleh data sebanyak 44 jurnal. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perkembangan penelitian di bidang Perpustakaan dan Informasi. Penelitian ini berfokus pada pertanyaan penelitian berikut yaitu bagaimana produktivitas, kolaborasi, dan dampak publikasi kutipan pada jurnal kepustakawanan yang tergabung dalam database Garuda Kemendikbud sebagai Garda Rujukan Digital. Analisis bibliometrik pada penelitian ini secara deskriptif kuantitatif mengukur perkembangan publikasi artikel ilmiah Perpustakaan dan Informasi yang tergabung dalam database Garuda Kemendikbud. Dari hasil analisis diperoleh hasil, jumlah publikasi paper pada periode ditentukan berjumlah 2824 paper. Jurnal yang paling produktif pada periode 2018–2022, merupakan publikasi dari jurnal perpustakaan Universitas Diponegoro, Anuva: Jurnal Kajian Budaya, Perpustakaan dan Informasi sebanyak 229 paper (n=229) dengan persentase (8,11%). Analisis lebih lanjut dari data mengungkapkan bahwa penulis dengan jumlah kutipan teratas oleh Ana Irhandayani penulis tunggal dengan jumlah kutipan 141 kali pada publikasi artikel jurnal di tahun 2020. Kemudian berada di puncak urutan kedua penulis Heriyanto sebagai penulis tunggal dengan publikasi jurnal tahun 2018. Tinjauan literatur mengungkapkan beberapa studi bibliometrik yang dilakukan pada Jurnal Perpustakaan dan Informasi dengan ruang lingkup terbatas mengenai database sumber, periode yang dicakup dan domain. Studi ini mengungkapkan jurnal paling produktif dan dampak kutipan penulis, dengan penyebaran tren subjek di bawah payung penelitian perpustakaan dan informasi mengalami peningkatan
EFESIENSI PENGGUNAAN APLIKASI SLiMS DALAM MENUNJANG TUGAS PUSTAKAWAN DI PERPUSTKAAN UNIVERSITAS BENGKULU Septi Septi; Daryono Daryono
Jurnal Perpustakaan dan Informasi (JAPRI) Vol. 4 No. 2 (2022): JAPRI: JURNAL PERPUSTAKAAN DAN INFORMASI
Publisher : UPT Perpustakaan Universitas Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kemajuan teknologi mengakibatkan adanya perubahan dalam pengelolaan dan pelayanan perpustakaan. Pada saat ini hampir seluruh perpustakaan melakukan layanan dengan menggunakan sistem otomasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sejauh mana penggunaan aplikasi SLiMS dalam menunjang tugas-tugas pustakawan pada perpustakaan Universitas Bengkulu. Metode penelitian menggunakan deskkriptif dengan pendekatan kualitatif. Teknik Pengumpulan data menggunakan teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Data dalam penelitian diperoleh dengan teknik Snowball Sampling. Penelitian ini menggunakan teori Usability. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan aplikasi SliMS sudah cukup baik dan aplikasi SLiMS berhasil berperan penting dalam menunjang tugas-tugas pustakawan. Fitur bibliografi, sirkulasi, keanggotan, OPAC, dan layanan visitor sudah merasakan manfaat dari fitur-fitur yang disediakan oleh sistem aplikasi. Manfaat yang dirasakan seperti kemampuan performa untuk bekerja lebih cepat. Namun Penggunaan Aplikasi SliMS masih memiliki kendala seperti eror pada saat aplikasi dijalankan, fitur bibliografi, fitur sirkulasi, sistem pada server SLiMS.

Page 1 of 1 | Total Record : 6