cover
Contact Name
Arya Samudra Mahardhika
Contact Email
aryamahardhika1988@gmail.com
Phone
+6285879581454
Journal Mail Official
aryamahardhika1988@gmail.com
Editorial Address
Jl. Ronggowarsito No. 18 Pejagoan, Kebumen
Location
Kab. kebumen,
Jawa tengah
INDONESIA
Jurnal Ilmiah Akuntansi dan Keuangan
ISSN : 25489453     EISSN : 2580510X     DOI : https://doi.org/10.32639/jiak.v12i2
Jurnal Ilmiah Akuntansi dan Keuangan has been published since July 2014 by LP3M Universitas Putra Bangsa. JIAK is a scientific journal that focuses on the area of accounting and finance. JIAK is biannually issued (January-June and July-December). This Journal is indexed in DOAJ, Google Scholar, SINTA, Indonesian One Search, and Crossref.
Articles 32 Documents
Determining Factors of Fraud in Local Government Sukhemi Sukhemi; Indah Ayu Arum Sari; Inayat Hanum Indriati
Jurnal Ilmiah Akuntansi dan Keuangan Vol. 11 No. 1 (2022): Jurnal Ilmiah Akuntansi dan Keuangan: January - June 2022
Publisher : LP3M Universitas Putra Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32639/jiak.v11i1.13

Abstract

The objectives of this research are to analyze determining factors of fraud in local government. This study used internal control effectiveness, compliance with accounting rules, compensation compliance, and unethical behavior as an independent variable, while fraud as the dependent variable. The research was conducted at Bantul local government (OPD). The sample of this research were 86 respondents. The sample uses a purposive sampling method. The respondent data is analyzed with multiple linear regression. The results showed: Internal control effectiveness has an impact on fraud. Compliance with accounting rules does not affect fraud. Compensations compliance does not affect fraud. Unethical behavior has an impact on fraud.
Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Kualitas Informasi Laporan Keuangan Pemerintah Daerah Kota Balikpapan Fice Handayani; Dina Mustika Sari; Adea Yuniarti
Jurnal Ilmiah Akuntansi dan Keuangan Vol. 11 No. 1 (2022): Jurnal Ilmiah Akuntansi dan Keuangan: January - June 2022
Publisher : LP3M Universitas Putra Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32639/jiak.v11i1.14

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi kualitas informasi laporan keuangan pemerintah daerah Kota Balikpapan. Faktor-faktor yang diteliti antara lain sistem pengendalian intern, Sistem Informasi Pengelolaan Keuangan Daerah (SIPKD) dan kompetensi sumber daya manusia. Populasi dalam penelitian ini adalah Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kota Balikpapan. Jumlah kuesioner yang diolah dalam penelitian ini sebanyak 51 responden yang dikumpulkan dari 18 lokasi penelitian berupa dinas-dinas daerah yang berada di lingkup Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemerintah Kota Balikpapan. Analisis data menggunakan metode statistik deskriptif, regresi linear berganda dan uji asumsi klasik. Hasil dari pengujian hipotesis di dalam penelitian ini menunjukkan bahwa Sistem Pengendalian Intern, Sistem Informasi Pengelolaan Keuangan Daerah (SIPKD) dan kompetensi Sumber Daya Manusia secara parsial  berpengaruh positif terhadap kualitas informasi Laporan Keuangan Pemerintah Daerah Kota Balikpapan.
Key Indicators of Financial Ratios on Value of Food and Beverage Companies in Indonesia Faizul Mubarok; Muhammad Ridho Syakhran Siregar
Jurnal Ilmiah Akuntansi dan Keuangan Vol. 11 No. 1 (2022): Jurnal Ilmiah Akuntansi dan Keuangan: January - June 2022
Publisher : LP3M Universitas Putra Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32639/jiak.v11i1.15

Abstract

The country earns substantial foreign exchange from the food and beverage sector, the primary sector for people's needs. This study aims to analyze the effect of debt to equity ratio (DER), return on assets (ROA), free cash flow (FCF), and growth (GRW). This study uses five companies in the food and beverage sector from 2015 to 2019 with quarterly financial reports. The study results using the fixed-effect model prove that all the variables studied significantly affect the price to book value. Companies need to maintain and improve their business performance and financial performance, then report them following the principles and standards that apply to each period's financial statements to attract investors.
Return Analisis Teknikal Moving Average, Bollinger Band, dan Relative Strength Index pada Cryptocurrency Reza Nindya Maharani Harsono Putri; Niken Savitri Primasari; Hidayatul Khusnah
Jurnal Ilmiah Akuntansi dan Keuangan Vol. 11 No. 1 (2022): Jurnal Ilmiah Akuntansi dan Keuangan: January - June 2022
Publisher : LP3M Universitas Putra Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32639/jiak.v11i1.25

Abstract

Sebelum mengambil keputusan dalam melakukan investasi, seorang investor harus mengetahui analisis teknikal. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan keakuratan dan nilai return yang dihasilkan pada cryptocurrency periode 2019 – 2020 dengan menggunakan analisis teknikal. Jenis penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode komparatif. Sampel penelitian ini menggunakan purposive sampling, sehingga diperoleh 2 jenis cryptocurrency yang diperdagangkan pada platform Indodax. Teknik analisis data penelitian ini menggunakan platform Indodax untuk menganalisa harga dan dibantu dengan Microsoft Excel. Hipotesis dalam penelitian ini menggunakan uji beda Kruskal-Wallis dengan bantuan software SPSS 25. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa analisis teknikal moving average, bollinger band, dan rekative strength index baik dalam keakuratan ataupun nilai return yang hasilkan memiliki perbedaan secara signifikan pada cryptocurrency periode 2019 – 2020 dari segi statistik. Hal ini terjadi karena parameter yang digunakan setiap indikator analisis teknikal berbeda serta terjadinya covid-19 yang telah diumumkan sebagai global poandemic.
Analisis Kinerja Keuangan Pt. Kereta Api Indonesia (Persero) Pada Masa Pandemi Covid-19 Berdasarkan Metode Altman Z-Score Irvan Fajar Satria; Isnaeni Rokhayati; Dian Safitri Pantja Koesoemasari
Jurnal Ilmiah Akuntansi dan Keuangan Vol. 11 No. 1 (2022): Jurnal Ilmiah Akuntansi dan Keuangan: January - June 2022
Publisher : LP3M Universitas Putra Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32639/jiak.v11i1.60

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kinerja keuangan PT. Kereta Api Indonesia (Persero) tahun 2016, 2017, 2018, 2019 dan untuk mengetahui kinerja keuangan PT. Kereta Api Indonesia (Persero) tahun 2020 berdasarkan metode Altman Z-score. Jenis penelitian ini adalah studi empiris dengan metode analisis data menggunakan modifikasi model Altman Z-score. Hasil analisis menunjukkan bahwa Altman Z-score terhadap kinerja keuangan PT. Kereta Api Indonesia (Persero) tahun 2016 adalah 1,62, Altman Z-score untuk kinerja keuangan tahun 2018 adalah 2,05 dan Altman Z-score untuk kinerja keuangan tahun 2019 masing-masing 1,59 Z-Score antara 1,1 dan 2,6 . Hasil analisis menunjukkan bahwa Altman Z-score untuk kinerja keuangan tahun 2017 sebesar 2,67 lebih besar dari 2,6. Selanjutnya hasil analisis menunjukkan bahwa Altman Z-score terhadap kinerja keuangan PT. Kereta Api Indonesia (Persero) tahun 2020 sebesar 0,57 lebih kecil dari 1,1. Oleh karena itu, hipotesis pertama, ketiga dan keempat ditolak, sedangkan hipotesis kedua dan kelima dalam penelitian dapat diterima. Kesimpulan dari penelitian ini adalah kinerja keuangan PT. Kereta Api Indonesia (Persero) tahun 2016, 2018 dan 2019 berada di wilayah abu-abu. Kinerja keuangan PT. Kereta Api Indonesia (Persero) tahun 2017 dalam keadaan sehat, sedangkan kinerja keuangan PT. Kereta Api Indonesia (Persero) tahun 2020 berada dalam kondisi tidak sehat. Mengacu pada kesimpulan tersebut, manajemen PT. Kereta Api Indonesia (Persero) perlu secara berkala mengevaluasi rasio model Altman Z-score yang dimodifikasi khususnya Modal Kerja terhadap Total Aset (X1) yang negatif pada tahun 2019, melakukan evaluasi rasio profitabilitas secara berkala agar dapat diketahui trennya. atau pola kenaikan atau penurunan laba perusahaan, menjaga likuiditas perusahaan yang baik dan meningkatkan efisiensi usaha semaksimal mungkin agar dapat bertahan di masa pandemi Covid-19. Selain itu, manajemen PT. Kereta Api Indonesia (Persero) juga perlu terus meningkatkan investasi atau investasi produktif di tengah pandemi Covid-19 dengan tetap mempertimbangkan risiko usaha berdasarkan prinsip kehati-hatian dalam upaya untuk terus meningkatkan profitabilitas perusahaan.
Voluntary Disclosure, Credibility, and Triggering Factors of Voluntary Disclosure: An Overview of Beneficial Study Reviews Dielanova Wynni Yuanita; Christine Novita Dewi
Jurnal Ilmiah Akuntansi dan Keuangan Vol. 11 No. 1 (2022): Jurnal Ilmiah Akuntansi dan Keuangan: January - June 2022
Publisher : LP3M Universitas Putra Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32639/jiak.v11i1.61

Abstract

The economic development as a trigger of mandatory disclosure has no longer provided information needed by stakeholder, especially the primary users including investors and creditors. The high information demand from stakeholder urges company to reveal their information through voluntary disclosure. An inquiry to voluntary disclosure has been an interesting discussion and extensively studied in Indonesia as well as the rest of the world. It is obvious because the subject solidates relationship between company with investors, attracts potential investors, and reduces capital risk. The ultimate factor of voluntary disclosure (either in Indonesia or worldwide) is size of company. Those companies which reveal voluntary disclosure in the form of information content, wheter good news or bad news, might obtain feedback from the market in form of price increase or price decrease in stock prices.
Analisis Rasio Solvabilitas, Likuiditas, dan Aktivitas Terhadap Kinerja Keuangan Perusahaan di Sektor Perdagangan yang Terdaftar di BEI Periode 2016-2020 Evi Grediani; Evieana Saputri; Hanifah Hanifah
Jurnal Ilmiah Akuntansi dan Keuangan Vol. 11 No. 1 (2022): Jurnal Ilmiah Akuntansi dan Keuangan: January - June 2022
Publisher : LP3M Universitas Putra Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32639/jiak.v11i1.62

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh rasio solvabilitas, likuiditas, dan aktivitas terhadap kinerja keuangan perusahaan di sektor perdagangan yang terdaftar di BEI periode 2016-2020. Solvabilitas diproksikan dengan debt to assets ratio (DAR) dan debt to equity ratio (DER), likuiditas diproksikan dengan current ratio (CR), aktivitas diprosikan dengan total asset turn over (TATO), sedangkan kinerja keuangan perusahaan diproksikan dengan Return on Assets (ROA). Penelitian ini tergolong penelitian kausal komparatif. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan perdagangan yang terdaftar di BEI sejumlah 92 perusahaan. Jumlah sampel sebanyak 53 perusahaan yang diambil melalui teknik purposive sampling. Analisis data yang digunakan yaitu analisis deskriptif sedangkan uji yang digunakan adalah uji asumsi klasik dan uji hipotesis. Untuk meganalisis data menggunakan metode statistik yaitu analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa variabel DAR, CR, dan TATO berpengaruh secara signifikan terhadap ROA, sedangkan DER tidak memiliki pengaruh secara signifikan terhadap ROA.
Menilik Penyebab Deviasi antara Rencana dengan Realisasi Belanja Satuan Kerja Kementerian Negara/Lembaga: Studi Kasus Kantor Pertanahan Kabupaten Bojonegoro Dwi Ratnasari
Jurnal Ilmiah Akuntansi dan Keuangan Vol. 11 No. 2 (2022): Jurnal Ilmiah Akuntansi dan Keuangan: July - December 2022
Publisher : LP3M Universitas Putra Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32639/jiak.v11i2.101

Abstract

Tingginya deviasi antara rencana dengan realisasi belanja satuan kerja Kementerian Negara/Lembaga (K/L) berdampak pada rendahnya kinerja pelaksanaan anggaran. Penelitian ini bertujuan untuk menjawab pertanyaan mengapa terjadi deviasi antara rencana dengan realisasi belanja satuan kerja K/L. Penelitian dilakukan pada satuan kerja Kantor Pertanahan Kabupaten Bojonegoro di wilayah kerja Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara Tipe A2 Bojonegoro. Metode penelitian ini adalah kualitatif dengan data penelitian yang diperoleh melalui wawancara dengan pengelola keuangan satuan kerja K/L dan studi pustaka. Hasil penelitian menunjukkan bahwa deviasi antara rencana dengan realisasi belanja satuan kerja K/L disebabkan oleh perencanaan anggaran yang tidak ideal, koordinasi internal yang lemah, dan keterbatasan kompetensi sumber daya manusia. Hasil penelitian ini kiranya dapat mendorong satuan kerja K/L mengupayakan perencanaan penarikan dana yang akurat.      
The Effects of Company Size, Business Diversification, and Investment Decision on Firm Value with Capital Structure as a Moderating Thia Margeretha Tarigan; Novia Utami; Selvi Arifin
Jurnal Ilmiah Akuntansi dan Keuangan Vol. 11 No. 2 (2022): Jurnal Ilmiah Akuntansi dan Keuangan: July - December 2022
Publisher : LP3M Universitas Putra Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32639/jiak.v11i2.122

Abstract

This research aims at reviewing whether company size, business diversification, and investment decision affect firm value by using capital structure as a mediator. Samples were collected from a population (all manufacturing companies listed in Indonesia Stock Exchange within observation period of 2016-2020) using a purposive sampling method following specific criteria. Data were then analyzed using a quantitative approach and a multiple linear regression technique. Results show that company size and investment decision affect firm value positively and significantly. Meanwhile, business diversification negatively and significantly affects firm value. At the same time, capital structure variable makes the relationship between independent and dependent variables stronger.
Analisis Kompetensi dan Kepuasan Kerja Terhadap Kinerja Karyawan melalui Motivasi sebagai Variabel Intervening pada PT. Astellas Pharma Indonesia Muhammad Rafi Maulana; Sriyono Sriyono
Jurnal Ilmiah Akuntansi dan Keuangan Vol. 12 No. 1 (2023): Jurnal Ilmiah Akuntansi dan Keuangan: January-June 2023
Publisher : LP3M Universitas Putra Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32639/jiak.v12i1.175

Abstract

Penelitian ini memiliki tujuan untuk mengetahui dan menjawab permasalahan-permasalahan yang terjadi diperusahaan terkait dengan kompetensi, kepuasan kerja, moitvsasi dan kinerja karyawan pada perusahaan. Metode penelitian yang dilakukan pada penelitian ini adalah kuantitatif dengan mengambil sampel menggunakan tehnik Proposive sampling yang ditentukan yaitu pada karyawan bagian marketing di perusahaan dengan menggunakan sampel sebanyak 100 karyawan di perusahaan. Hasil Penelitian yang dihasilkan menunjukkan bahwa kompetensi yang dimiliki oleh karyawan dapat meningkatkan kinerja karyawan di perusahaan seperti ketrampilan yang dimiliki karyawan, pengetahuan yang mendalam terkait dengan produk dan kegiatan pemasaran yang dimiliki karyawan dan difasilitasi oleh perusahaan, kepuasan kerja yang diterima oleh karyawan juga berdampak positif terhadap kinerja karyawan sehingga dapat meningkatkan penjualan perusahaan, motivasi juga menjadi faktor pendukung yang dapat meningkatkan kinerja karyawan seperti kebutuhan yang diinginkan oleh karyawan yang berkaitan dengan perusahaan seperti penghargaan dan kebutuhan fisik sehingga kinerja karyawan dapat meningkatkan dan dapat mempengaruhi pekerjaan mereka.      

Page 1 of 4 | Total Record : 32