cover
Contact Name
Katon Abdul Fatah
Contact Email
katonfath@gmail.com
Phone
+628975841020
Journal Mail Official
jemb@jurnalistiqomah.org
Editorial Address
Metuk No.8 Kec, Mojosongo Kab, Boyolali, 57322
Location
Kab. boyolali,
Jawa tengah
INDONESIA
Jurnal Ekonomi Manajemen Dan Bisnis (JEMB)
ISSN : 30267153     EISSN : 30309026     DOI : https://doi.org/10.62017/jemb.v1i6
Core Subject : Economy,
Jurnal Ekonomi Manajemen Dan Bisnis (JEMB) adalah Jurnal manajemen dan bisnis menyediakan forum bagi Mahasiswa dan Dosen untuk mengeksplorasi masalah dan merefleksikan penelitian kuantitatif. Memuat artikel dibidang ekonomi khususnya ilmu manajemen, yang meliputi manajemen keuangan, manajemen pemasaran, manajemen operasional, manajemen sumber daya manusia dan kewirausahaan. Diterbitkan 6 kali setahun : September, November, Januari, Maret, Mei, dan Juli. Oleh Publikasi Inspirasi Indoensia. Silakan buat Artikel Template baru lalu kirimkan naskah anda. Jurnal Ekonomi Manajemen Dan Bisnis (JEMB) menerima makalah dalam bahasa Indonesia dan Inggris.
Articles 128 Documents
IMPLEMENTASI PENGEMBANGAN JIWA KEWIRAUSAHAAN DI KALANGAN PONPES AL-BASYARIYAH 2 DALAM MENDORONG KREATIVITAS DAN INOVASI Indri Ferdiani; Reza krisna permana; jenal alim
Jurnal Ekonomi Manajemen Dan Bisnis (JEMB) Vol. 1 No. 3 (2024): Januari
Publisher : Publikasi Inspirasi Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62017/jemb.v1i3.869

Abstract

Penelitian ini merangkum penelitian mengenai peran pondok dalam mengembangkan jiwa kewirausahaan di kalangan santrinya. Penelitian ini bertujuan untuk memahami bagaimana ponpes albasyariyah memotivasi pelajar untuk menjadi kewirausahaan dan mempromosikan kreativitas serta inovasi. Metodologi penelitian melibatkan survei, wawancara, dan analisis dokumen untuk mendapatkan wawasan yang mendalam. Temuan utama menunjukkan bahwa ponpes albasyariyah memberikan pendekatan pendidikan yang berfokus pada pengembangan keterampilan kewirausahaan, peningkatan kreativitas, dan promosi inovasi di antara pelajar. Implikasi dari penelitian ini adalah pentingnya peran sekolah dalam mempersiapkan pelajar menjadi individu yang siap berwirausaha dalam masa depan.
PERAN KEWIRAUSAHAAN DALAM MENDORONG PERTUMBUHAN PENGRAJIN LOKAL DI RUSTIC MARKET KOTA BANDUNG : KASUS DUKUNGAN BISNIS DAN PEMASARAN Indri Ferdiani Suarna; Ghaziyah Labibatus Sya’diyyah Abbas; Siti Aisyah
Jurnal Ekonomi Manajemen Dan Bisnis (JEMB) Vol. 1 No. 3 (2024): Januari
Publisher : Publikasi Inspirasi Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62017/jemb.v1i3.871

Abstract

Penelitian ini di laksanakan di Antapani kidul Kec. Antapani Kota Bandung. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan dan menganalisis tentang peran kewirausahaan dalam mendorong pertumbuhan pengrajin lokal di Rustic Market Kota Bandung serta mendreskripsikan dan menganalisis bagaimana tanggapan wirausahawan terhadap adanya para pengrajin lokal. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif. Penelitian dilakukan dengan observasi, dan wawancara pada informan yang terlibat langsung dalam peran kewirausahaan. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa karakteristik kewirausahaan yang dimiliki pengrajin lokal tersebut adalah sikap keorisinilan dalam inovasi produk, juga kreatif dalam bentuk prduknya. Penelitian tentang pengrajin lokal dapat memiliki berbagai implikasi positif, seperti meningkatkan pemahaman tentang warisan budaya, mendukung pembangunan ekonomi lokal, dan merangsang inovasi dalam produksi kerajinan. Selain itu, hasil penelitian dapat memberikan dasar bagi kebijakan publik yang mendukung pengembangan industri kreatif di tingkat lokal. Tujuan penelitian dan pengembangan adalah pada mengidentifikasi faktor-faktor yang berpengaruh pada kinerja dan daya saing industri kreatif untuk inovasi. Perlu diinformasikan bahwa strategi pengembangan tidak sekedar memberikan informasi, ketersediaan barang, uang serta adanya inovasi, tetapi ada plus dari sisi berkembangnya pengetahuan, mengetahui peta kekuatan, menerapkan efisiensi disertai adanya value.
Pengaruh Atribut Produk dan Promo Angka Kembar Terhadap Minat Beli Konsumen pada Produk iPhone di Toko Shopee iBox Indonesia Nur Supriyadi
Jurnal Ekonomi Manajemen Dan Bisnis (JEMB) Vol. 1 No. 3 (2024): Januari
Publisher : Publikasi Inspirasi Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62017/jemb.v1i3.880

Abstract

Adanya perkembangan teknologi dan informasi telah menyebabkan banyak perusahaan untuk terus berusaha meningkatkan kualitas produknya menjadi lebih baik. Salah satu perubahan yang terjadi adalah peralihan usaha ke penjualan online melalui e-commerce. Salah satu e-commerce yang banyak dimintai adalah Shopee. Kesulitan utama dalam menarik peminat konsumen terhadap produk yang dijual lewat Shopee adalah produk tidak dapat dilihat secara langsung. Maka diperlukan penjelasan atribut produk yang jelas dan lengkap. Selain itu, dibutuhkan strategi pemasaran yang tepat seperti promosi diskon pada tanggal kembar yang diadakan oleh Shopee tiap satu hari dalam satu bulan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh atribut produk dan promo angka kembar terhadap minat beli konsumen terhadap produk smartphone iPhone di Toko Shopee iBox Indonesia.
ANALISIS PENGARUH PADA PERILAKU MANAJEMEN KEUANGAN GEN Z DI INDONESIA Fauzi; Halvin Huang; Valencia; Kerin; Gilbert Tionardy; Grace Natalia Kenja; Erick Efendi; Angelline Beauty Colin; Michelle Lizzie; Joffin Fergio
Jurnal Ekonomi Manajemen Dan Bisnis (JEMB) Vol. 1 No. 3 (2024): Januari
Publisher : Publikasi Inspirasi Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62017/jemb.v1i3.888

Abstract

Generasi Z (Gen Z) telah mendominasi jumlah penduduk di Indonesia sejak tahun 2020. Artikel ini bertujuan untuk mengidentifikasi faktor-faktor yang memengaruhi manajemen keuangan Generasi Z di Indonesia. Dalam konteks literasi keuangan, studi menunjukkan tingkat moderat pada pemahaman dasar konsep keuangan. Pentingnya literasi keuangan tercermin dalam pengaruh positifnya terhadap kemampuan mengelola uang mahasiswa Gen Z, menekankan perlunya pendidikan dan sumber daya keuangan yang ditargetkan. Penelitian juga menyoroti hubungan negatif antara literasi keuangan dan perilaku konsumtif Generasi Z. Gaya hidup Generasi Z, khususnya yang dinamis, memainkan peran penting dalam membentuk perilaku keuangan mereka. Kombinasi gaya hidup dan literasi keuangan memberikan dampak positif signifikan terhadap perilaku keuangan Generasi Z dalam masyarakat tanpa uang tunai. Temuan ini menunjukkan perlunya pendekatan komprehensif yang mempertimbangkan pengetahuan keuangan dan gaya hidup untuk mendorong perilaku keuangan yang bertanggung jawab.
Faktor-faktor yang Mempengaruhi Kinerja Sistem Informasi Akuntansi di Lingkungan Pemerintahan Daerah Deli Serdang Cecilia M.L.Limbong; Graciella Evangeline; Stevannie Oktarina; Vivi; Clairine S.L; Victoria Lgwera; Mike Winata; Varrient
Jurnal Ekonomi Manajemen Dan Bisnis (JEMB) Vol. 1 No. 3 (2024): Januari
Publisher : Publikasi Inspirasi Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62017/jemb.v1i3.894

Abstract

Penelitian ini dibuat dengan latar belakang pentingnya Sistem Informasi Akuntansi (SIA) dalam menyusun laporan keuangan. Penelitian ini bertujuan untuk melihat bukti empiris tentang faktor-faktor seperti keterlibatan pengguna, kemampuan yang dimiliki (teknik), besaran organisasi, dukungan manajemen puncak, formalisasi pengembangan sistem informasi, pelatihan dan pendidikan bagi pengguna, lokasi bagian sistem informasi, komitmen organisasi, motivasi kerja yang mempengaruhi kinerja Sistem Informasi Akuntansi (SIA) di lingkungan pemerintahan Daerah Deli Serdang. Populasi dalam penelitian ini adalah masyarakat di lingkungan Pemerintahan Daerah Deli Serdang yang terdapat di 22 kelurahan yang berbeda dengan sampel penelitian yaitu Kepala Bagian beserta staff Bagian Keuangan  yang bekerja di 22 kelurahan yang terdapat di Pemerintah Daerah Deli Serdang untuk tahun 2023. Hasil dari penelitian ini adalah keterlibatan pengguna, kemampuan yang dimiliki (teknik), besaran organisasi, dukungan manajemen puncak, formalisasi pengembangan sistem informasi, pelatihan dan pendidikan bagi pengguna, lokasi bagian sistem informasi, komitmen organisasi, motivasi kerja secara bersama–sama berpengaruh signifikan terhadap kinerja sistem informasi akuntansi di lingkungan pemerintah Deli Serdang. Hal ini dilihat dari nilai signifikansi 0,000<0,05. Dari nilai penelitian ini bisa disimpulkan bahwa keseluruhan variabel bebas yaitu keterlibatan pengguna, kemampuan yang dimiliki (teknik), besaran organisasi, dukungan manajemen puncak, formalisasi pengembangan sistem informasi, pelatihan dan pendidikan bagi pengguna, lokasi bagian sistem informasi, komitmen organisasi, motivasi kerja yang mempengaruhi kinerja Sistem Informasi Akuntansi (SIA) di lingkungan pemerintahan Daerah Deli Serdang atau dengan kata lain bahwa Ha diterima.
Peran Manajemen Dalam Membentuk Kedisiplinan Karyawan di Perusahaan X Angeline; Winter; Joycelyn Calista; Shelly Graciella; Frincillia; Marcella Angelin Cou; Willy; Steven Rionaldo Chen; Santina
Jurnal Ekonomi Manajemen Dan Bisnis (JEMB) Vol. 1 No. 3 (2024): Januari
Publisher : Publikasi Inspirasi Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62017/jemb.v1i3.897

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis peran disiplin kerja sebagai mediator dalam hubungan antara kepemimpinan, motivasi, dan kinerja pegawai di konteks organisasi. Dilakukan di Dinas Kepemudaan dan Olahraga Provinsi Sulawesi Selatan, metode penelitian yang digunakan adalah survei dengan pendekatan kuantitatif, fokus pada pengujian hipotesis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa gaya kepemimpinan dan motivasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap disiplin kerja secara serempak maupun parsial. Selain itu, kepemimpinan dan motivasi juga berpengaruh terhadap kinerja pegawai, dengan disiplin kerja berperan sebagai mediator dalam hubungan tersebut. Penelitian ini memberikan kontribusi pada pemahaman faktor-faktor yang mempengaruhi kinerja pegawai, dengan disiplin kerja menjadi faktor penentu. Kesimpulan dari penelitian ini menyoroti pentingnya memperhatikan dan meningkatkan disiplin kerja sebagai landasan utama dalam mencapai hasil kinerja yang optimal.
EFEKTIVITAS MEDIA SOSIAL SEBAGAI SARANA PROMOSI JASA PERCETAKAN BUNGA CITRA Muhammad Fadly; Irwan Septayuda
Jurnal Ekonomi Manajemen Dan Bisnis (JEMB) Vol. 1 No. 4 (2024): Maret
Publisher : Publikasi Inspirasi Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62017/jemb.v1i4.955

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana penggunaan media sosial sebagai sarana promosi dan pemasaran pada UMKM Percetakan Bunga Citra dalam mengembangkan usahanya di era digital ini, yang kita ketahui dimana perkembangan teknologi digital saat ini telah memberikan banyak kemudahan dalam kehidupan manusia, tanpa terkecuali dalam membentuk efektivitas media sosial dalam mendorong promosi dan pemasaran yang ada. Promosi dan Pemasaran di media sosisal biasanya menggunakan platform-platform online yang sering digunakan oleh masyarakat dunia. Adapun platform online yang digunakan oleh Percetakan Media Sosial dalam pemasaran dan promosinya yaitu instagram. Metodologi penelitian yang digunakan adalah deskriftip kualitatif untuk membuat deskripsi dan gambaran secara sistematis, faktual dan akurat mengenai fakta-faka serta hubungan antar fenomenanya. Dengan segala upaya dilakukkan diharapkan dapat membuat promosi dan pemasaran lebih efektifit dalam penggunaan media sosial yang dilakukan oleh UMKM Percetakan Bunga Citra, sehingga dalam promosi dan pemasarannya lebih hemat biaya dan dapat meningkatkan penjualan UMKM Percetakan Bunga Citra.
PENERAPAN AKUNTANSI MANAJEMEN LINGKUNGAN TERHADAP INOVASI PRODUK PADA OMAH JENANG KELAPA SARI BLITAR Ratri Mila Maretha
Jurnal Ekonomi Manajemen Dan Bisnis (JEMB) Vol. 1 No. 4 (2024): Maret
Publisher : Publikasi Inspirasi Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62017/jemb.v1i4.962

Abstract

Penerapan Akuntansi Manajemen Lingkungan dilakukan untuk mengetahui seberapa besar pengaruhnya terhadap Inovasi Produk dalam perusahaan pada tahun 2022 Permasalahan pada penelitian bertujuan untuk mengetahui bagaimana penerapan Akuntansi Manajemen Lingkungan terhadap Inovasi Produk di Omah Jenang Kelapa Sari Blitar. Dengan mengetahui bagaimana penerapannya sehingga jika dirasa perusahaan belum melakukan dengan baik bisa dilakukan perbaikan. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif dengan pendekatan deskriptif. Penelitian ini menggunakan data primer yang diperoleh dari wawancara dan dokumentasi dengan pemilik usaha Omah Jenang Kelapa Sari. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa Omah Jenang Kelapa Sari Blitar sudah menerapkan akuntansi manajemen lingkungan tetapi belum melaporkan biaya lingkungan khusus sesuai standar akuntansi keuangan yang berlaku. Hal ini ditunjukkan bahwa dengan biaya yang sebenarnya ditujukan untuk biaya lingkungan sebesar Rp 2.376.000,- dimasukkan kedalam biaya lain-lain. Selain itu penerapan inovasi produk yang baik meningkatkan kemampuan Omah Jenang Kelapa Sari Blitar dalam menghasilkan produk yang berkualitas, sehingga dapat dikatakan bahwa akuntansi manajemen lingkungan merupakan alat pengendalian untuk meningkatkan inovasi produk.
Analisis Produktivitas Usaha Kecil Menengah Kerupuk Asap Baputra Desa Tegalwangi Kecamatan Umbulsari Kabupaten Jember Siti Maimunah; Hanif Puji Triani; Arzeti Maryam Zaidina; Alvis Fahreisy; Fais Jefri Al Buchory; Septian Teguh Maulana
Jurnal Ekonomi Manajemen Dan Bisnis (JEMB) Vol. 1 No. 4 (2024): Maret
Publisher : Publikasi Inspirasi Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62017/jemb.v1i4.963

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis produktivitas Usaha Kecil Menengah (UKM) Kerupuk Asap Baputra di Desa Tegalwangi, Kecamatan Umbulsari, Kabupaten Jember. Studi ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan pendekatan studi kasus untuk mengevaluasi potensi pasar, kualitas bahan baku, proses produksi, aspek keuangan, pemasaran, manajemen, serta dampak ekonomi, sosial, dan lingkungan. Hasilnya menunjukkan bahwa UMKM ini memulai usahanya dengan modal sendiri, menggunakan beberapa bahan baku dan peralatan produksi, serta menerapkan strategi pemasaran yang inklusif. Manajemen yang efektif, alokasi modal yang tepat, dan dampak ekonomi, sosial, dan lingkungan yang positif juga teridentifikasi. Dengan komitmen terhadap praktik bisnis yang bertanggung jawab, UMKM Kerupuk Asap Baputra menunjukkan potensi pertumbuhan yang berkelanjutan, memberikan kontribusi positif bagi ekonomi lokal dan kesejahteraan masyarakat di sekitarnya.
Partisipasi dan Kesadaran Masyarakat Dalam Pengembangan Ekonomi Syariah Rahma Zhafirah; Djauharotun Nafisah; Siti Nur Jannah; Renny Oktafia
Jurnal Ekonomi Manajemen Dan Bisnis (JEMB) Vol. 1 No. 4 (2024): Maret
Publisher : Publikasi Inspirasi Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62017/jemb.v1i4.968

Abstract

Sistem yang menurut ajaran Tuhan dan dapat menjamin kesesuaian ajarannya dengan semua umat yaitu sistem ekonomi Islam. Ekonomi Islam tidak hanya sekedar nilai normatif dan etika namun juga positif pelaksanaannya. Karena, membahas perilaku manusia positif dan permasalahan ekonomi di dalam perspektif Islam. Ekonomi syariah disajikan dengan tujuan untuk mencapai keadilan yang tidak memihak dan bebas dari kendala, sehingga menciptakan kehidupan ekonomi masyarakat yang lebih kaya. Oleh karena itu peran masyarakat juga penting dalam ekonomi Islam. Pendekatan deskriptif kualitatif dengan menggunakan metode  penelitian kepustakaan telah digunakan dalam penulisan jurnal ini. Data sekunder yang digunakan dalam penelitian kepustakaan berasal dari artikel, hasil penelitian, dan referensi yang membahas topik-topik yang berkaitan dengan topik peneliti. Peran masyarakat dalam ekonomi Islam adalah krusial dalam menciptakan ekosistem yang inklusif dan berkelanjutan. Masyarakat dapat berperan di berbagai bidang ekonomi seperti pengembangan keuangan mikro syariah, sektor keuangan sosial Islam, serta pendidikan ekonomi dan keuangan.

Page 7 of 13 | Total Record : 128