cover
Contact Name
Lingga Nico Pradana
Contact Email
nicopgsd@unipma.ac.id
Phone
+6285856053202
Journal Mail Official
semnasfkip@unipma.ac.id
Editorial Address
Jl. Setia Budi No.85, Kanigoro, Kec. Kartoharjo, Kota Madiun, Jawa Timur 63118
Location
Kota madiun,
Jawa timur
INDONESIA
SEMINAR NASIONAL SOSIAL, SAINS, PENDIDIKAN, HUMANIORA
ISSN : -     EISSN : 29873940     DOI : -
Core Subject : Education,
SEMINAR NASIONAL SOSIAL, SAINS, PENDIDIKAN, HUMANIORA (SENASSDRA) merupakan program tahunan yang wajib diselenggarakan. Kegiatan ini merupakan wadah bagi para dosen dan mahasiswa untuk meningkatkan kompetensinya. Selain itu dalam rangka pemenuhan Tri Dharma Perguruan Tinggi bagi dosen karena dalam seminar nasional terdapat luaran yaitu artikel ilmiah publikasi. Dengan diadakannya seminar nasional ini, kami berkomitmen untuk meningkatkan kualitas dan kompetensi dosen dan mahasiswa di lingkup FKIP khususnya dan seluruh dosen dan mahasiswa di Indonesia pada umumnya.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 93 Documents
Search results for , issue "Vol 3, No 3 (2024): Tantangan dan Peluang dalam Menghadapi Revolusi Digital Dunia Pendidikan: Perspe" : 93 Documents clear
Identifikasi Kesiapan Guru dalam Mengintegrasikan Computational Thinking Pada Pembelajaran Sejarah di Era Revolusi Digital Sastiya Devy Nur Pratiwi; Khoirul Huda; Suprajitno Suprajitno
SEMINAR NASIONAL SOSIAL, SAINS, PENDIDIKAN, HUMANIORA (SENASSDRA) Vol 3, No 3 (2024): Tantangan dan Peluang dalam Menghadapi Revolusi Digital Dunia Pendidikan: Perspe
Publisher : SEMINAR NASIONAL SOSIAL, SAINS, PENDIDIKAN, HUMANIORA (SENASSDRA)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi kesiapan guru dalam mengintegrasikan Computational Thinking dalam pembelajaran Sejarah di era revolusi digital yang menuntut adaptasi guru cepat dalam metode pembelajaran, termasuk dalam pengajaran sejarah. Penelitian dilakukan di SMA N 4 Madiun. Metode yang digunakan melalui pendekatan kualitatif. Data di peroleh dari wawancara, observasi, dan dokumentasi. Validasi data melalui triangulasi sumber. Analisis data yang digunakan adalah adalah analisis interaktif. Hasil Penelitian menunjukan: 1) Pemahaman guru pada Computational Thinking; 2) Tingkat kesiapan guru dalam mengintegrasikan Computational Thinking pada pembelajaran terutama pembelajaran Sejarah; 3) Faktor yang mendukung dan menghambat guru dalam mengintagrasikan Computational Thinking pada Pembelajaran Sejarah.  Penelitian ini menyimpulkan bahwa dalam sebagain besar guru Sejarah pada SMA N 4 Madiun memiliki pemahaman dasar tentang Computational Thinking, tetapi kesiapan mereka untuk mengintegrasikan Computational Thinking pada pembelajaran masih bervariasi. Sehingga untuk meningkatkan kesiapan dan efektivitas integrasi, diperlukan upaya lebih dalam memberikan pelatihan yang berkelanjutan, menyediakan sumber teknologi yang memadai, serta dukungan institusional yang kuat agar dapat memabntu meningkatkan kualitas Pendidikan dan relevansi pembelajaran di era revolusi digital.
Pengaruh Konformitas Teman Sebaya dan Self Disclosure Terhadap Keprcayaan Diri Peserta Didik Sersannita Ayu mayangsari; Dahlia Novarianing Asri; Ratih Christiana
SEMINAR NASIONAL SOSIAL, SAINS, PENDIDIKAN, HUMANIORA (SENASSDRA) Vol 3, No 3 (2024): Tantangan dan Peluang dalam Menghadapi Revolusi Digital Dunia Pendidikan: Perspe
Publisher : SEMINAR NASIONAL SOSIAL, SAINS, PENDIDIKAN, HUMANIORA (SENASSDRA)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Suatu keberhasilan dari seorang peserta didik berasal dari dalam diri sendiri, sejauh ini masih banyak peserta didik yang tidak mengetahui kemampuan yang ada dalam dirinya bahkan benyak yang kurang memiliki kepercayaan diri. Tingkat konfrmitas teman sebaya dan  self disclosure mempunyai pengaruh terhadap kepercayaan diri peserta didik. secara umum penelitian ini untuk mengetahui pengaruh konformitas teman sebaya dan  self disclosure terhadap kepercayaan diri peserta didik kelas VII SMPN 1 Jiwan Kabupaten Madiun. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode ex-post facto. Populasi dalam penelitian ini sebesar  126 siswa, dan sampel sejumlah 55 siswa. Pengambilan sampel menggunakan Nonprobability Sampling. Data yang diperoleh kemudian dihitung menggunakan bantuan IBM SPSS Statistics versi 26. Dari data yang telah dianalisis maka dapat disimpulkan 1) Terdapat pengaruh konformitas teman sebaya terhadap kepercayaan diri peserta didik kelas VII SMPN 1 Jiwan Kabupaten Madiun. 2) Terdapat pengaruh self disclosure terhadap kepercayaan diri peserta didik Kelas VII SMPN 1 Jiwan Kabupaten Madiun. 3) Terdapat pengaruh konformitas teman sebaya dan self disclosure terhadap kepercayaan diri peserta didik kelas VII SMPN 1 Jiwan Kabupaten Madiun.
Implementasi Model Process Oriented Guided Inquiry Learning (POGIL) dengan Pendekatan Teaching at the Right Level (TaRL) untuk Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kritis Siswa pada Kelas IV SDN Sidorejo 02 Ihwan Rosadi; Octarina Hidayatus S; Sri Endah Wahyuningtyas
SEMINAR NASIONAL SOSIAL, SAINS, PENDIDIKAN, HUMANIORA (SENASSDRA) Vol 3, No 3 (2024): Tantangan dan Peluang dalam Menghadapi Revolusi Digital Dunia Pendidikan: Perspe
Publisher : SEMINAR NASIONAL SOSIAL, SAINS, PENDIDIKAN, HUMANIORA (SENASSDRA)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kemampuan berpikir kritis siswa adalah keterampilan siswa dalam mengamati, menanya, melakukan percobaan, melngintelrpreltasi data hasil pelrcobaan, melnganalisis, dan melngambil kelputusan yang telpat. Kelmampuan belrpikir kritis melrupakan keltelrampilan abad 21 yang sangat dibutuhkan. Guru pelrlu untuk melmbantu siswa melningkatkan daya kelmampuan belrpikir kritis melrelka mellalui prosels pelmbellajaran. Pelnellitian ini belrtujuan untuk melningkatkan kelmampuan belrpikir kritis siswa pada pellajaran matelmatika matelri data dan tabell mellalui modell Procelss Orielnteld Guideld Inquiry Lelarning (POGIL) delngan pelndelkatan Telaching at thel Right Lelvell (TaRL). Jelnis pelnellitian ini adalah Pelnellitian Tindakan Kellas. Pelnellitian ini telrdiri dari dua siklus. Masing-masing siklus melliputi pelrelncanaan (planning), pellaksanaan (acting), pelngamatan (obselrvasing), dan relflelksi (relflelcting). Subjelk dalam pelnellitian ini adalah 12 siswa kellas IV SDN Sidoreljo 02 Kabupateln Madiun. Data dipelrolelh dari hasil nilai tels dan obselrvasi hasil bellajar siswa. Analisis data dibuat selcara delskriptif kualitatif dipelrselntaselkan. Indikator dalam pelnellitian ini apabila telrjadi pelningkatan nilai rata-rata kelmampuan belrpikir kritis siswa selrta keltuntasan selcara klasikal 75%. Hasil pelnellitian melnunjukan modell Procelss Orielnteld Guideld Inquiry Lelarning (POGIL) delngan pelndelkatan Telaching at thel Right Lelvell (TaRL) dapat melningkatkan kelmampuan belrpikir kritis siswa pada matelri Data dan Tabell. Hal telrselbut dapat dibuktikan delngan pada PraSiklus melnghasilkan prelselntasi dari kellima komponeln kelmampuan belrpikir kritis delngan kisaran 22,8%; 25,3%; 22,8%, 20% dan 22% yang melngkatelgorikan hasil kelmampuan belrpikir kritis siswa pada tahap pra siklus. Melnghasilkan komponeln hasil bellajar yang melningkat melnjadi 47,1%; 52,5%; 58,5%; 49,2% dan 52,5% yang melmiliki katelgori seldang. Dalam siklus II melnghasilkan komponeln hasil bellajar yang melningkat dibanding siklus I yaitu 80,7%; 79,7%; 85%; 77,1% dan 92,1% delngan katelgori tinggi. Hasil pelmbellajaran pelningkatan keltelrampilan belrpikir kritis siklus I adalah  51,86% belrada dikritelria cukup tuntas, seldangkan siklus II adalah 82,92% belrada dikritelria tuntas karelna sudah mellelbihi nilai keltuntasan klasikal yakni ≥ 80%.
Peningkatkan Hasil Belajar dan Aktivitas Belajar Mata Pelajaran Bahasa Indonesia Melalui Media Pembelajaran Linktr.ee Pada Siswa Kelas IV SDN 04 Klegen Fina Prastiya; Hartini Hartini; Rohmadi Rohmadi
SEMINAR NASIONAL SOSIAL, SAINS, PENDIDIKAN, HUMANIORA (SENASSDRA) Vol 3, No 3 (2024): Tantangan dan Peluang dalam Menghadapi Revolusi Digital Dunia Pendidikan: Perspe
Publisher : SEMINAR NASIONAL SOSIAL, SAINS, PENDIDIKAN, HUMANIORA (SENASSDRA)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatkan hasil belajar dan aktivitas belajar siswa kelas IV SD pada mata pelajaran Bahasa Indonesia dengan menggunakan media pembelajaran linktr.ee. Linktr.ee dipilih sebagai media karena dapat mengumpulkan berbagai tautan sumber belajar dalam satu halaman, sehingga memudahkan akses siswa terhadap materi pembelajaran. Penelitian ini menggunakan pendekatan tindakan kelas.. Jenis tindakan penelitian menggunakan tahapan pra siklus, siklus 1, dan siklus 2, masing-masing siklus terdiri dari perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Instrumen yang digunakan (1) lembar angket respon siswa, (2) lembar aktivitas siswa, (3) lembar hasil belajar siswa. Instrumen ini berfungsi untuk mengumpulkan data penelitian. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) pemanfaatan media pembelajaran linktr.ee untuk pembelajaran yaitu pada siklus pertama media pembelajaran linktr.ee terdapat bebrapa menu saja sedangkan pada siklus kedua media linktr.ee terdapat banyak pilihan menu yang dapat diakses secara langsung oleh siswa dan guru. (2) Hasil belajar siswa pada siklus I memperoleh presentase 74 % sedangkan pada siklus II presentase 89%, ini menujukan ada peningkatan sebesar 15%. Kemudian aktivitas siswa siklus I presentase rata-rata 65% dan siklus II presentase rata-rata 84 %. Ini menunjukkannpeningkatan sebesar 19%.
Evaluasi Berbasis Quiziz dalam Pembelajaran IPS untuk Menumbuhkan Motivasi Siswa Ardhian Dwi Putra; Sherina Lutfi Rahmadani; Rika Triana; Maria Ayu Trivena; Eka Yeni Yunila Puspitasari; Liana Vivin Wihartanti
SEMINAR NASIONAL SOSIAL, SAINS, PENDIDIKAN, HUMANIORA (SENASSDRA) Vol 3, No 3 (2024): Tantangan dan Peluang dalam Menghadapi Revolusi Digital Dunia Pendidikan: Perspe
Publisher : SEMINAR NASIONAL SOSIAL, SAINS, PENDIDIKAN, HUMANIORA (SENASSDRA)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pemanfaatan media pembelajaran menjadi salah satu alternatif yang tepat untuk meningkatkan motivasi belajar siswa. Motivasi dalam belajar merupakan indikator penting yaitu sebagai pendorong untuk menentukan kunci keberhasilan dalam belajar. Pendidikan saat ini telah mengalami banyak perubahan tergantung model pembelajaran yang dapat digunakan oleh guru dalam kegiatan belajar mengajar. Pendidikan saat ini telah didukung oleh adanya teknologi yang saat ini semakin mendominasi dalam pembelajaran, dalam hal ini guru bisa memanfaatkan teknologi sebagai alat pembelajaran dalam menciptakan media pembelajaran yang tepat untuk meningkatkan motivasi belajar siswa. Media pembelajaran yang mungkin bisa diterapkan dalam pembelajaran adalah quizizz. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui hasil evaluasi pembelajaran IPS dengan menggunakan quizizz dalam meningkatkan motivasi belajar siswa. Jenis penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan kombinasi studi kepustakaan (literatur review). Hasil studi kepustakaan berasal dari jurnal Nasional yang terakreditasi pada laman google scholar dengan batas tahun jurnal adalah 10 tahun terakhir. Teknik studi kepustakaan menggunakan matriks sintesis berdasarkan pada sumber rujukan, jenis, sampel, metode, intervensi dan hasil temuan dalam penelitian. Hasil yang telah didapat, terdapat 10 jurnal tentang media pembelajaran quizizz pada pelajaran IPS dalam meningkatkan motivasi belajar. Hasil dari penelitian ini dapat disimpulkan bahwa media pembelajaran quiziz sangat efektif diterapkan dalam kegiatan belajar mengajar karena dapat meningkatkan motivasi dalam belajar siswa. Media pembelajaran quiziz ini dapat menciptakan suasana belajar yang menyenangkan sehingga pembelajaran berlangsung tidak monoton, dan siswa tidak mudah bosan dalam belajar.
Peningkatan Hasil Belajar Peserta Didik Kelas XA Melalui Model Pembelajaran Snowball Throwing Pada Mata Pelajaran Pendidikan Pancasila di SMAN 6 Madiun Maya Dwi Andini; Mahfud Fauzi
SEMINAR NASIONAL SOSIAL, SAINS, PENDIDIKAN, HUMANIORA (SENASSDRA) Vol 3, No 3 (2024): Tantangan dan Peluang dalam Menghadapi Revolusi Digital Dunia Pendidikan: Perspe
Publisher : SEMINAR NASIONAL SOSIAL, SAINS, PENDIDIKAN, HUMANIORA (SENASSDRA)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran Snowball Thrawing dengan hasil belajar peserta didik pada mata pelajaran Pendidikan Pancasila. Penelitian ini menggunakan penelitian tindakan kelas yang didalamnya terdapat beberapa rangkaian siklus kegiatan pembelajaran. Sampel penelitian yang digunakan adalah peserta didik kelas XA SMAN 6 Madiun yang berjumlah 38 peserta didik. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan tes berupa tes tertulis. Penelitian ini dilaksanakan dalam 3 siklus, yaitu yang pertama pada pra Siklus, yang kedua pada sikuls I dan yang ketiga yaitu pada siklus ke II. Pada tahap pra siklus guru menggunakan metode ceramah dengan media PPT untuk pengambilan data awal. Untuk tahapan selanjutnya yaitu pada kegiatan siklus I dan siklus II guru menerapkan model pembelajaran Snowball Thrawing. Indikator keberhasilan penelitian ini dapat ditunjuan dengan hasil kenaikan nilai rata-rata kelas dan juga presentasi ketuntasan pada setiap tahap siklus kegiatan pembelajaran. Nilai rata-rata pada tahap pra siklus 69, untuk siklus I yaitu  76 dan untuk siklus II yaitu 83. Untuk presentase ketuntasan pada peserta didik kelas XA SMAN 6 Madiun juga mengalami peningkatan pada Mata Pelajaran Pendidikan Pancasila dengan presentase ketuntasan yaitu pada pra siklus 45%, pada siklus 1 yaitu 79% dan untuk siklus 2 yaitu 89%. Dari hasil penelitian, dapat ditarik kesimpulan bahwa model pembelajaran Snowball Thrawing dapat meningkatkan hasil belajar peserta didik kelas XA SMAN 6 Madiun.
Upaya Meningkatkan Kemampuan Kognitif Siswa Kelas IV B pada Mata Pelajaran Matematika melalui Penggunaan Media Flashcard Materi Ciri-Ciri Bangun Datar di SD Negeri 03 Klegen Ardy Effendi; Khoirul Huda; Agustinah Agustinah
SEMINAR NASIONAL SOSIAL, SAINS, PENDIDIKAN, HUMANIORA (SENASSDRA) Vol 3, No 3 (2024): Tantangan dan Peluang dalam Menghadapi Revolusi Digital Dunia Pendidikan: Perspe
Publisher : SEMINAR NASIONAL SOSIAL, SAINS, PENDIDIKAN, HUMANIORA (SENASSDRA)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Latar belakang penelitian ini adalah rendahnya kemampuan kognitif siswa kelas IV B SD Negeri 03 Klegen Kota Madiun dalam memahami materi ciri-ciri bangun datar di mata pelajaran Matematika. Tujuan dari penelitian ini yaitu membantu siswadalam upaya peningkatan kemampuan kognitifnya melalui penggunaan media pembelajaran flashcard. Metode penelitian yang digunakan oleh peneliti adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Hasil penelitian mendapatkan hasil bahwa penggunaan flashcard sebagai media pembelajaran dinilai efektif dalam meningkatkan kemampuan kognitif siswadalam belajar Matematika. Hasil ini dibuktikan dengan adanya  peningkatan nilai rata-rata kelas dari 62,5 menjadi 75 di siklus 1 dan dari 75 menjadi 87,5 di siklus 2. Selain itu, penggunaan media pembelajaran flashcard juga memberikan dampak positif pada suasana belajar, pemahaman materi siswa, dan kemudahan guru dalam mengajar. Kesimpulannya, media pembelajaran flashcard dapat menjadi solusi untuk meningkatkan kemampuan kognitif siswa kelas IV B SD Negeri 03 Klegen dalam memahami materi ciri-ciri bangun datar di mata pelajaran Matematika.
Keefektifan Model Contextual Teaching and Learning Berbantuan Media Kartu Bergambar Terhadap Minat Belajar Siswa pada Pendidikan Pancasila Kelas IV MIN 2 Magetan Putri Virgina Sugiarto; Fauzatul Marufah Rohmanurmeta; Candra Dewi
SEMINAR NASIONAL SOSIAL, SAINS, PENDIDIKAN, HUMANIORA (SENASSDRA) Vol 3, No 3 (2024): Tantangan dan Peluang dalam Menghadapi Revolusi Digital Dunia Pendidikan: Perspe
Publisher : SEMINAR NASIONAL SOSIAL, SAINS, PENDIDIKAN, HUMANIORA (SENASSDRA)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pendidikan Pancasila pembelajarannya berfokus pada pembentukaan karakter siswa. Dilihat dari fenomena saat ini banyak siswa yang kurang berminat terhadap mata pelajaran Pendidikan Pancasila. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui keefektifan Model Contextual Teaching And Learning berbantuan media kartu bergambar terhadap minat belajar siswa pada pendidikan pancasila kelas IV. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan menerapkan metode eksperimen. desain penelitian ini mengambil bentuk quasi eksperimen dengan menerapkan post-test only control group design. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat keefektifan yang signifikan antara kelas eksperimen dan kelas kontrol.
Penerapan Metode Pembelajaran Team Game Tournament (TGT) dalam Meningkatkan Hasil Belajar Peserta Didik Kelas XB di SMAN 6 Madiun pada Mata Pelajaran Pendidikan Pancasila Yunita Epa Purnama; Mahfud Fauzi
SEMINAR NASIONAL SOSIAL, SAINS, PENDIDIKAN, HUMANIORA (SENASSDRA) Vol 3, No 3 (2024): Tantangan dan Peluang dalam Menghadapi Revolusi Digital Dunia Pendidikan: Perspe
Publisher : SEMINAR NASIONAL SOSIAL, SAINS, PENDIDIKAN, HUMANIORA (SENASSDRA)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Peneltian ini dilakukan bertujuan untuk (1) mengetahui bagaimana pengaruh model pembelajaran Team Game Tournament (TGT) terhadap hasil belajar pada mata pelajaran Pendidikan Pancasila (2) Sebagai rujukan guru dalam membuat perencanaan pembelajaran (3) Sebagai salah satu solusi untuk mengatasi permasalahan peserta didik dalam kegiatan pembelajar di dalam kelas. Sampel yang digunakan pada penelitian ini adalah peserta didik kelas XB SMAN 6 Madiun yang berjumlah 37 peserta didik. Jenis penelitian yang digunakan adalah Penilaian Tindakan Kelas (PTK) melalui 3 tahap. Tahap I (pra siklus), dimana guru melakukan pembelajaran secara konvensional yaitu metode ceramah. Pada Tahap 2(Siklus 1) dan 3(Siklus II), guru menerapkan metode pembelajaran diskusi dan Team Game Tournament. Berdasarkan hasil penelitian, didapatkan bahwa Penerapan metode pembelajaran Team Games Tournament (TGT) dapat meningkatkan hasil belajar peserta didik pada mata pelajaran Pendidikan Pancasila dikelas XB SMAN 6 Madiun. Hal ini dapat ditunjukkan hasil kenaikan nilai rata rata kelas dan presentase ketuntasan pada setiap tahapnya. Nilai rata rata pada tahap pra siklus 62,78 kemudian siklus 1 yaitu 77,16 dan siklus 2 yaitu 84,62. Sedangkan presentase ketuntasan pada tahap pra siklus yaitu 40,54 % Kemudian siklus 1 yaitu 67,57 % dan siklus 2 yaitu 89,19%.
Pengaruh Pembelajaran Pendidikan Pancasila Dan Kewarganegaraan Berbasis Project dalam Meningkatkan Sikap Gotong Royong Siswa SDN Beran 4 Ngawi Syari Hanifah; Darmadi Darmadi; Lis Yanthi Nurhayati
SEMINAR NASIONAL SOSIAL, SAINS, PENDIDIKAN, HUMANIORA (SENASSDRA) Vol 3, No 3 (2024): Tantangan dan Peluang dalam Menghadapi Revolusi Digital Dunia Pendidikan: Perspe
Publisher : SEMINAR NASIONAL SOSIAL, SAINS, PENDIDIKAN, HUMANIORA (SENASSDRA)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh belum optimalnya penerapan pembelajaran pada mata pelajaran Pendidikan Pancasila dan kewarganegaraan dalam mengembangkan karakter gotong royong pada siswa. Oleh sebab itu diadakan penelitian tindakan kelas, untuk meningkatkan sikap gotong royong siswa dalam mata pelajaran Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan melalui pembelajaran berbasis project berjumlah. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu penelitian tindakan kelas dengan design milik Kemmis dan Mc Taggart. Subjek dari penelitian ini adalah siswa kelas II SDN Beran 4 yang berjumlah 22 siswa. Teknik pengumpulan data yang digunakan untuk mengumpulkan data berupa observasi dan dokumentasi menggunakan instrument berupa lembar observasi. Setelah mengumpulkan data, kemudian dianalisis menggunakan teknik statistik deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada pra siklus, skor hasil penilaian sikap gotong royong adalah 2 atau tergolong cukup pada siklus I skor hasil gotong royong 3 menunjukkan ada peningkatan dari sebelumnya, dan pada siklus II skor gotong royong adalah 3,36 yang menunjukkan termasuk dalam kriteria sangat baik. Setelah dilakukan pembelajaran berbasis project siswa menunjukkan sikap gotong royong yang baik daam mengerjakan tugas kelompok, bersedia menyelesaikan tugas bersama-sama, menghargai teman, dan tidak mudah menyalahkan teman kelompoknya.

Page 5 of 10 | Total Record : 93