cover
Contact Name
Miftahul Huda
Contact Email
mh130@ums.ac.id
Phone
+6285642388900
Journal Mail Official
mh130@ums.ac.id
Editorial Address
Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Muhammadiyah Surakarta Jl. Ahmad Yani, Pabelan, Kartasura, Surakarta 57162, Jawa Tengah, Indonesia
Location
Kota surakarta,
Jawa tengah
INDONESIA
Buletin Pengembangan Perangkat Pembelajaran
ISSN : -     EISSN : 27213404     DOI : https://doi.org/10.23917/bppp
Buletin Pengembangan Perangkat Pembelajaran adalah buletin yang mempublikasikan kegiatan pengembangan dan implementasi inovasi kegiatan pembelajaran di sekolah. Buletin ini menfasilitasi luaran Program Pengenalan Lapangan Persekolahan – pengembangan perangkat pembelajaran dan asisten guru yang diterbitkan oleh PLP FKIP Universitas Muhammadiyah Surakarta. Lingkup kajian Buletin ini adalah kegiatan pengenalan lapangan persekolahan yang berupa: (a) penyusunan perangkat pembelajaran, (b) pengembangan perangkat pembelajaran, (c) Implementasi perangkat pembelajaran, (d) inovasi pembelajaran, (e) pengenalan model-model pembelajaran, (f) asistensi guru mengajar, (g) praktek pengalaman mengajar, dan (h) pemberdayaan pembelajaran yang lainnya dalam konteks pembelajaran di era komputasi global. Program PLP II ini dalam era disrupsi pendidikan ini menjadi sangat berperan karena hakikatnya yang bertujuan untuk: (a) menelaah kurikulum dan perangkat pembelajaran yang digunakan guru, (b) menelaah strategi pembelajaran yang digunakan guru, (c) menelaah sistem evaluasi yang digunakan guru, (d) membantu guru dalam mengembangkan RPP, media pembelajaran, bahan ajar, dan perangkat evaluasi, (e) menelaah pemanfaatan teknologi informasi dan komunikasi dalam pembelajaran, (f) latihan mengajar dengan bimbingan guru pamong dan dosen pembimbing PLP II, dengan tujuan mengalami langsung proses pembelajaran, serta pemantapan jati diri calon pendidik; (g) melaksanakan tugas-tugas pendampingan peserta didik dan kegiatan ekstrakurikuler; dan (h) membantu guru dalam melaksanakan tugas-tugas pekerjaan administasi guru. Buletin ini terbit dua kali dalam setahun. Periode Juli dan Desember. Buletin Pengembangan Perangkat Pembelajaran mengundang penulis, pelaksana, dan/atau inisiator pembelajaran untuk berkontribusi pada buletin ini sebagai sumbangan berbagi pengalaman pengembangan pembelajaran untuk memajukan pendidikan dalam konteks perubahan pendidikan.
Articles 3 Documents
Analisis Faktor yang Mempengaruhi Minat Mahasiswa dalam Pemilihan Perguruan Tinggi Kedinasan (Studi Kasus pada Politeknik Penerbangan Jayapura) Ukkasyah Sabbit Aqdamana Lubis
Buletin Pengembangan Perangkat Pembelajaran Vol. 5 No. 2 (2023): Vol 5, No.2, Desember 2023
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23917/bppp.v5i2.3214

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor yang mempengaruhi minat mahasiswa untuk melanjutkan pendidikan di Politeknik Penerbangan Jayapura sebagai bahan evaluasi untuk meningkatkan kualitas perguruan tinggi. Terdapat 22 variabel yang diduga berpengaruh terhadap minat mahasiswa. Keseluruhan data yang diperlukan tersebut merupakan data primer yang diperoleh melalui kuesioner dengan responden yaitu mahasiswa Politeknik Penerbangan Jayapura. Dikarenakan banyaknya variabel penelitian, dilakukan reduksi menggunakan Principal Component Analysis yang dilanjutkan dengan Regresi Logistik Ordinal untuk mengetahui keberpengaruhan faktor yang terbentuk terhadap minat mahasiswa melanjutkan studi di Politeknik Penerbangan Jayapura. Berdasarkan hasil analisis data, didapatkan kesimpulan bahwa terdapat lima faktor terbentuk dengan total variance explained sebesar 66,684% yang diberi nama kesempatan dalam pekerjaan, kualitas dan karakteristik perguruan tinggi, faktor sosial, kualitas dan karakteristik program studi, dan fasilitas kerja sama mitra pada program. Secara simultan dan parsial, keseluruhan faktor tersebut berpengaruh signifikan terhadap minat mahasiswa untuk melanjutkan pendidikan di Politeknik Penerbangan Jayapura.
Pengaruh Kualitas Pembelajaran terhadap Capaian Akademik Mahasiswa Perguruan Tinggi Kedinasan Pipa Biringkanae; Rifqi Raza Bunahri; Musri Kona; Dhian Supardam; Hadi Prayitno
Buletin Pengembangan Perangkat Pembelajaran Vol. 5 No. 2 (2023): Vol 5, No.2, Desember 2023
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23917/bppp.v5i2.3216

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh jenjang pendidikan dosen, keterampilan dosen, kualitas materi, kualitas media, dan metode pembelajaran terhadap capaian akademik mahasiswa perguruan tinggi kedinasan dengan studi kasus di Politeknik Penerbangan Jayapura agar dapat dijadikan bahan evaluasi untuk meningkatkan kualitas pembelajaran. Dalam hal ini, capaian akademik dapat dinilai melalui Indeks Prestasi Kumulatif (IPK). Keseluruhan data yang diperlukan tersebut merupakan data primer yang diperoleh melalui kuesioner dengan responden yaitu mahasiswa Politeknik Penerbangan Jayapura. Data yang didapatkan kemudian dianalisis menggunakan analisis Regresi Dummy. Berdasarkan hasil analisis data, didapatkan kesimpulan bahwa secara simultan, jenjang pendidikan dosen, keterampilan dosen, kualitas materi, kualitas media, dan metode pembelajaran berpengaruh signifikan terhadap capaian akademik atau IPK sebesar 80,5%, sedangkan 19,5% sisanya dipengaruhi oleh faktor lain di luar penelitian. Sementara itu, hasil uji individua tau parsial menyatakan bahwa jenjang pendidikan dosen, kualitas materi, kualitas media berpengaruh negatif dan signifikan terhadap capaian akademik. Variabel keterampilan dosen berpengaruh positif dan signifikan terhadap capaian akademik. Sementara itu, metode pembelajaran tidak berpengaruh signifikan terhadap capaian akademik mahasiswa Politeknik Penerbangan Jayapura.
Prototype Traffic Light Menggunakan Sistem Kontrol Jarak Jauh Berbasis Internet of Things Sebagai Media Pembelajaran Inovatif Musri Kona; Rifqi Raza Bunahri; Dhian Supardam; Hadi Prayitno; Andi Muhammad Afrilianto Asning; Yehezkiel Laodjaya Sangrapu; Niken Stephanie Tarrua Kabanga; Puput Amarta Lestari
Buletin Pengembangan Perangkat Pembelajaran Vol. 5 No. 2 (2023): Vol 5, No.2, Desember 2023
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23917/bppp.v5i2.3317

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah mengembangkan sebuah media pembelajaran untuk Program Studi Teknik Listrik Politeknik Penerbangan Jayapura yang dapat digunakan mahasiswa dalam pembelajaran berdasarkan keadaan aslinya. Metode yang dipakai yaitu research and development melalui identifikasi kebutuhan, perancangan prototype, implementasi, hingga evaluasi. Tahap pengujian dilakukan uji fungsional yaitu dengan menguji software dan hardware sesuai dengan prinsip kerjanya, setelah itu dilakukan uji efektivitas pada 3 responden ahli menggunakan instrument kuesioner. Hasil dari penelitian ini prototype traffic light yang menggunakan sistem manual dan kontrol dengan internet of things berjalan dengan baik serta mendapatkan efektivitas sebesar 87% atau sangat efektif sehingga media ini dapat digunakan pada mahasiswa untuk melakukan praktik dalam pembelajaran serta berimplikasi pada potensi peningkatan pengetahuan mahasiswa dengan memperkenalkan pada teknologi terkini yang relevan dengan kebutuhan industri.

Page 1 of 1 | Total Record : 3