cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kab. sleman,
Daerah istimewa yogyakarta
INDONESIA
Jurnal Pendidikan Vokasi
ISSN : 20882866     EISSN : 24769401     DOI : 10.21831
Core Subject : Education,
Arjuna Subject : -
Articles 12 Documents
Search results for , issue "Vol 3, No 1 (2013): Februari" : 12 Documents clear
Model pembelajaran kewirausahaan dengan media koperasi sekolah di SMK kelompok bisnis dan manajemen Iin Nurbudiyani
Jurnal Pendidikan Vokasi Vol 3, No 1 (2013): Februari
Publisher : ADGVI & Graduate School of Universitas Negeri Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (398.62 KB) | DOI: 10.21831/jpv.v3i1.1577

Abstract

Penelitian bertujuan menghasilkan: (1) model pembelajaran Model Kwu-Kop yang dapat menumbuhkan keterampilan kewirausahaan siswa SMK; (2) perangkat pembelajaran Model KwuKop yang dapat dipergunakan di SMK; (3) model pembelajaran kewirausahaan yang memenuhi kriteria valid dan efektif; dan (4) model pembelajaran yang dapat dilaksanakan dan berfungsi dengan baik untuk menumbuhkan keterampilan kewirausahaan siswa SMK. Metode yang digunakan adalah penelitian dan pengembangan (RD). Tahap pengembangan terdiri empat tahap yaitu: (1) investigasi ; (2) perancangan; (3 realisasi; dan (4) evaluasi. Produk yang dihasilkan divalidasi oleh ahli materi dan ahli pendidikan. Penilaian dilakukan sebanyak dua kali, yaitu: (1) pra-ujicoba terbatas, dan (2) setelah ujicoba terbatas. Tingkat kesepakatan antar penilai dianalisis dengan statistik Coeffisient Cohen‟s Kappa dan Percentage of Agreement. Hasil penelitian adalah: (1) pengembangkan Model Kwu-Kop terbagi dalam dua kegiatan, yaitu: (a) pra-pengembangan, meliputi tahap investigasi, tahap perancangan, tahap realisasi; dan (b) pengembangan, meliputi tahap evaluasi; (2) perangkat model yang dihasilkan adalah buku panduan Model Kwu-Kop lengkap dengan perangkat pembelajaran (RPP, modul, job sheet dan alat evaluasi); (3) model yang dihasilkan memenuhi kriteria valid dan efektif; dan (4) Model Kwu-Kop dapat dilaksanakan dan berfungsi dengan baik untuk menumbuhkan keterampilan kewirausahaan siswa SMK. A SCHOOL COOPERATIVE-BASED ENTREPRENEURSHIP LEARNING MODEL IN THE VOCATIONAL HIGH SCHOOL OF BUSINESS AND MANAGEMENT GROUPAbstractThe objectives of this study are to develop: (1) the school cooperative-based entrepreneurship learning model (SC-ELM) that can build entrepreneurial skills among students in vocational high school (SMK); (2) a set of SC-ELM that can be used in SMK; (3) SC-ELM that can meet validity and effectiveness criteria; and (4) SC-ELM that can be applied and serve well to build the entrepreneurial attitudes and skills of SMK students. This study used the „R D‟ method. The development consisted of four steps, i.e.: (1) investigation; (2) designing; (3) realization; and (4) evaluation. The resultant products were validated by the experts in both learning material and education. Assessment was done twice: (1) limited pre-test and (2) post-test. To measure the level of inter-rater consensus by the experts, an analysis was done by using the statistic tests for the Coefficient Cohen‟s Kappa and the Percentage of Agreement. The results of the study are as follows. (1) The development of SC-ELM is divided into two types of activity, i.e. (a) predevelopment step, including investigation, designing, and realization; and (b) development, including evaluation. (2) The developed model consists of the manual of SC-ELM and a set of lesson plans (RPP, module, job sheet, and evaluation instrument). (3) The resultant model meets the validity and effectiveness criteria. (4) SC-ELM can be applied and serve well to build the entrepreneurial attitudes and skills of SMK students
Relevansi kurikulum SMK kompetensi keahlian teknik kendaraan ringan terhadap kebutuhan dunia industri di Kabupaten Sleman Dwi Jatmoko
Jurnal Pendidikan Vokasi Vol 3, No 1 (2013): Februari
Publisher : ADGVI & Graduate School of Universitas Negeri Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (353.72 KB) | DOI: 10.21831/jpv.v3i1.1572

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kompetensi yang dikembangkan di SMK Kompetensi Keahlian Teknik Kendaraan Ringan dan relevansinya dengan kebutuhan industri servis mobil. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif. Teknik analisis data yang digunakan yaitu statistik analisis deskriptif. Hasil penelitian (1) relevansi kurikulum SMK Kompetensi Keahlian Teknik Kendaraan Ringan dengan kebutuhan industri servis mobil di Kabupaten Sleman untuk bidang engine sebesar 100%, chasis 100%, dan kelistrikan 91,67%; (2) kompetensi yang dibutuhkan industri servis mobil yang tidak disediakan dalam kurikulum untuk bidang engine sebesar 15%, chasis 4%, dan kelistrikan 0%; (3) kompetensi yang tidak dibutuhkan industri servis mobil namun dilaksanakan dalam kurikulum untuk bidang engine dan chasis 0%, dan kelistrikan 0,08%; (4) kompetensi yang dibutuhkan industri servis mobil dan ada dalam kurikulum tapi tidak dilaksanakan di SMK untuk bidang engine sebesar 22,88%, chasis 14,60%, dan kelistrikan 12,02%. Kesimpulan secara umum adalah bahwa kurikulum dalam kategori relevan, namun ada beberapa kompetensi yang tidak terlaksana. Kata kunci: relevansi, kurikulum, dan kompetensi yang dibutuhkan dunia industri. RELEVANCE OF VOCATIONAL CURRICULUM COMPETENCE OF LIGHT VEHICLE ENGINEERING EXPERTISE ON INDUSTRIAL WORLD NEEDS IN SLEMAN REGENCYAbstractThis research aims to find out a competence which was developed in SMK of light vehicles engineering skill competence and its relevancy by the need of car service industry. This research is a descriptive research. The analysis technique used was descriptive analysis. The result shows that (1) the curriculum relevancy of SMK light vehicles engineering skill competence and the need of car service industry in Sleman in engine field is 100%, chassis 100%, and the electricity 91,67%; (2) the competence needed in car service industry which is not provided in the curriculum in the engine field is 15%, chassis 4%, and the electricity 0%; (3) the competence which is not needed in car service industry but provided in the curriculum, in the engine and chassis field is 0%, and the electricity 0,08%; (4) the competence needed in car service industry and is available in the curriculum but is not provided in SMK, in the engine field is 22,88%, chassis 14,60%, and the electricity 12,02%. The general conclusion is that the curriculum is in the relevant category, but some competencies are not developed.
Pengaruh media animasi terhadap hasil belajar dan motivasi belajar siswa materi sistem kelistrikan otomotif Kadek Sukiyasa; Sukoco Sukoco
Jurnal Pendidikan Vokasi Vol 3, No 1 (2013): Februari
Publisher : ADGVI & Graduate School of Universitas Negeri Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (374.788 KB) | DOI: 10.21831/jpv.v3i1.1588

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh penggunaan media animasi terhadap hasil belajar dan motivasi belajar materi sistem kelistrikan otomotif. Penelitian kuasi eksperimen ini menggunakan desain nonequivalent control group design. Jumlah responden sebanyak 63 orang. Instrumen pengumpulan data hasil belajar adalah tes, dan instrumen pengumpulan data motivasi belajar adalah angket. Data dianalisis dengan statistik parametris, yaitu uji-t dengan teknik independent sampel t-test dan uji lanjut dengan uji Scheffe. Hasilnya adalah terdapat pengaruh yang signifikan dari penggunaan media animasi terhadap hasil belajar dan motivasi belajar materi sistem kelistrikan otomotif pada siswa kelas X TKR di SMKN 1 Seyegan, ditunjukkan dengan hasil belajar dan motivasi belajar siswa yang diajarkan dengan media animasi lebih tinggi dari hasil belajar dan motivasi belajar siswa yang diajarkan dengan media powerpoint. EFFECT ANIMATION MEDIA ON STUDENT’S LEARNING OUTCOMES AND LEARNING MOTIVATIONAbstractThe purpose of this study to determine the effect of animation media on learning outcomes and learning motivation the automotive electrical system material. This quasi-experimental research using nonequivalent control group design. The number of respondents being 63 students. The instrument for data collection for learning outcomes was a test, and the instrument for learning motivation was a questionnaire. The data were analyzed using parametric statistic namely t-test with independent sample t-test techniques and advanced test with Scheffe test. The result is that there is a significant effect of the use of animation media on learning outcomes and learning motivation on the automotive electrical system material among class X student of TKR of SMK Negeri 1 Seyegan, indicated by the learning outcomes and learning motivation of students who are taught by the animation media higher than the learning outcomes and learning motivation of students who are taught by powerpoint media.
Pengaruh metode pembelajaran drills terhadap hasil belajar ditinjau dari motivasi belajar siswa di SMKN 1 Seyegan Darmawan, Muhammad Yusuf
Jurnal Pendidikan Vokasi Vol 3, No 1 (2013): Februari
Publisher : ADGVI & Graduate School of Universitas Negeri Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (433.926 KB) | DOI: 10.21831/jpv.v3i1.1578

Abstract

Penelitian ini untuk mengetahui perbedaan hasil belajar KKPI antara siswa yang diajar dengan metode pembelajaran Computer Assisted Instruction (CAI) format drills dengan siswa yang diajar dengan metode pembelajaran demonstrasi ditinjau dari motivasi belajar siswa. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen semu. Sampel penelitian sebanyak 63 siswa, yang terdiri dari 31 siswa kelas eksperimen dengan diberikan perlakuan metode pembelajaran CAI format drills dan 32 siswa kelas kontrol dengan diberikan perlakuan metode pembelajaran demonstrasi. Teknik analisis data menggunakan analisis varians (ANAVA). Hasil penelitian 1) terdapat perbedaan hasil belajar KKPI antara siswa yang diajar dengan metode pembelajaran CAI format drills dengan siswa yang diajar dengan metode pembelajaran demonstrasi; (2) tidak terdapat interaksi antara metode pembelajaran CAI format drills dan metode pembelajaran demonstrasi dengan motivasi belajar terhadap hasil belajar KKPI siswa; (3) terdapat perbedaan hasil belajar KKPI antara siswa yang diajar dengan metode pembelajaran CAI format drills dengan siswa yang diajar dengan metode pembelajaran demonstrasi ditinjau dari siswa yang memiliki motivasi tinggi; 4) terdapat perbedaan hasil belajar KKPI antara siswa yang diajar dengan metode pembelajaran CAI format drills dengan siswa yang diajar dengan metode pembelajaran demonstrasi ditinjau dari siswa yang memiliki motivasi rendah. THE EFFECT OF DRILLS INSTRUCTIONAL METHOD ON LEARNING OUTCOME VIEWED FROM STUDENT LEARNING MOTIVATION IN SMKN 1 SEYEGANAbstractThis research aims to find out the differences in learning KKPI outcomes between students who are taught using Computer-Assisted Instruction (CAI) format drills method and those taught using the demonstration method in terms of students’ learning motivation. This research is a quasi experimental. The subjects were 63 students, consisting of 31 students in the experiment class using CAI format drills method and 32 students in the control class using demonstration method. Data analyze techniques used the analysis of variances (ANOVA). The result of this research: (1) There are differences in learning KKPI outcomes between the students who are taught using CAI format drills method and those taught using the demonstration method. (2) There is no interaction between CAI format drills method and demonstration method and the students’ motivation on their learning KKPI outcomes. (3) There are differences in learning KKPI outcomes between the students who are taught using CAI format drills method and those taught using the demonstration method in terms of the high motivation of students. (4) There are differences in learning KKPI outcomes between students who are taught using CAI format drills method and those taught using the demonstration teaching method seen from the low motivation of the students.
Penerapan accelerated learning dengan pendekatan SAVI untuk meningkatkan motivasi dan hasil belajar kompetensi menggambar busana Mayliana, Esther; Sofyan, Herminarto
Jurnal Pendidikan Vokasi Vol 3, No 1 (2013): Februari
Publisher : ADGVI & Graduate School of Universitas Negeri Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (469.029 KB) | DOI: 10.21831/jpv.v3i1.1573

Abstract

Penelitian tindakan kelas ini bertujuan untuk meningkatkan motivasi belajar dan hasil belajar pada kompetensi menggambar busana dengan menerapkan accelerated learning melalui pendekatan SAVI (Somatic, Auditory, Visual, Intellectual). Penelitian terdiri dari tiga siklus setiap siklus dilakukan dua pertemuan. Kegiatan penelitian meliputi perencanaan, tindakan, observasi dan refleksi. Data motivasi belajar dan hasil belajar dianalisis dengan teknik statistik deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) penerapan accelerated learning dengan pendekatan SAVI dapat meningkatkan motivasi belajar siswa sehingga jumlah siswa yang masuk kategori motivasi belajar tinggi dengan nilai 77,6 - 86,6 sebanyak 10 siswa (32,3%), jumlah siswa kategori motivasi belajar sedang dengan nilai 68,5 - 77,5 sebanyak 21 siswa (67,7%), dan tidak ada siswa (0%) dengan kategori motivasi belajar rendah dengan nilai 59,4 - 68,4; (2) penerapan accelerated learning dengan pendekatan SAVI dapat meningkatkan hasil belajar siswa sehingga jumlah siswa yang memperoleh nilai hasil belajar di atas KKM sebanyak 28 siswa (90,3%), sedangkan siswa dengan nilai hasil belajar di bawah KKM berjumlah 3 siswa ( 9,7%). APPLICATION OF ACCELERATED LEARNING WITH SAVI APPROACH TO IMPROVE MOTIVATION AND LEARNING RESULTS COMPETENCY DRAWING FASHIONAbstractThis study aims to improve the learning motivation and learning outcomes at fashion drawing competence by applying the accelerated learning SAVI (Somatic, Auditory, Visual, Intellectual) approach. This research consisted of three cycles, each of which consisted of two meetings. The research activities included planning, action, observation and reflection. The data on learning motivation and learning outcomes were analyzed using descriptive statistics technique.The results show that: (1) the application of accelerated learning using the SAVI approach can increase students’motivation so that the number of students who fall into the category of high learning motivation with scores 77.6 - 86.6 reaches 10 students (32.3%), the number of the students in the medium category of learning motivation with the scores of 68.5 - 77.5 reaches 21 students (67.7%), and no student (0%) falls in the low learning motivation category with scores of 59.4 - 68.4; (2) the application of accelerated learning using the SAVI approach can improve students’learning outcomes so that the number of students who can obtain the score of the learning outcomes above KKM is 28 students (90.3%), while the number of those with learning outcomes under the KKM is three students (9.7%).
Keefetifan e-learning sebagai media pembelajaran (studi evaluasi model pembelajaran e-learning SMK Telkom Sandhy Putra Purwokerto) Numiek Sulistyo Hanum
Jurnal Pendidikan Vokasi Vol 3, No 1 (2013): Februari
Publisher : ADGVI & Graduate School of Universitas Negeri Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (449.409 KB) | DOI: 10.21831/jpv.v3i1.1584

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk (1) mendeskripsikan standar mutu pelaksanaan e-learning sebagai media pembelajaran yang efektif; (2) mengidentifikasi keefektifan perencanaan pembelajaran elearning; (3) mengidentifikasi keefektifan perancangan dan pembuatan materi pembelajaran elearning; (4) mengidentifikasi keefektifan metode penyampaian pembelajaran e-learning; (5) mengidentifikasi keefektifan pelaksanaan dan interaktivitas pembelajaran e-learning; (6) mengidentifikasi keefektifan evaluasi pelaksanaan e-learning; (7) mengetahui faktor penghambat dan pendukung pelaksanaan e-learning sebagai media pembelajaran. Penelitian ini merupakan penelitian evaluasi dengan model evaluasi discrepancy. Data dikumpulkan melalui angket dan observasi, kemudian data dianalisis secara deskriptif. Keberhasilan program diukur dengan kriteria absolute, yakni standar pelaksanaan pembelajaran e-learning yang telah ditetapkan sebelumnya dari standar mutu penyelenggaraan e-learning yang ideal. Analisis deskripsi data mendiskripsikan dan memaknai keefektifan e-learning sebagai media pembelajaran di SMK Telkom Sandhy Putra Purwokerto dari tiap-tiap data ubahan dan sub ubahan, yaitu nilai rerata pada standar variabel penelitian. Masing-masing ubahan dibandingkan dengan acuan kriteria yang telah ditentukan berdasarkan rata-rata ideal dan simpangan baku ideal yang dapat dicapai oleh instrumen. Responden dari penelitian ini adalah guru dan siswa SMK Telkom Sandhy Putra Purwokerto yang terlibat langsung dengan pembelajaran e-learning. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelaksanaan pembelajaran e-learning di SMK Telkom Sandhy Putra Purwokerto sesuai dengan standar mutu pelaksanaan e-learning pada komponen perencanaan pembelajaran cukup efektif dengan kecenderungan 77,57%; komponen perancangan dan pembuatan materi cukup efektif dengan kecenderungan 75,14%; komponen penyampaian pembelajaran e-learning cukup efektif dengan kecenderungan 75%; komponen interaksi pembelajaran cukup efektif dengan kecenderungan 66,10%; dan komponen evaluasi pelaksanaan pembelajaran e-learning cukup efektif dengan kecenderungan 69,01%. Secara keseluruhan dapat disimpulkan bahwa pelaksanaan pembelajaran e-learning sebagai media pembelajaran di SMK Telkom Sandhy Putra Purwokerto cukup efektif dengan tingkat kecenderungan 77,27%. Hal ini menunjukkan bahwa pelaksanaan pembelajaran e-learning di SMK Telkom Sandhy Putra Purwokerto tidak sepenuhnya efektif bagi semua guru di SMK Telkom Sandhy Putra Purwokerto, dikarenakan beberapa faktor dari pelaksanaannya yang belum optimal. THE EFFECTIVENESS OF E-LEARNING AS INSTRUCTIONAL MEDIA (EVALUATION STUDY OF E-LEARNING INSTRUCTIONAL MODEL INSMK TELKOM SANDHY PUTRA PURWOKERTO)AbstractThis study aims to: (1) describe the quality standard of e-learning as effective instructional media, (2) identify the effectiveness of e-learning instructional plan, (3) identify the effectiveness of designing and developing the e-learning materials, (4) identify the effectiveness of delivery method of the e-learning instructional strategy, (5) identify the effectiveness of implementation and interactivities of e-learning instructional, (6) identify the effectiveness of evaluation of the elearning process, and (7) identify the inhibiting and supporting factors in the implementation of elearning as instructional media. This study is an evaluation research using the discrepancy evaluation model. The data were collected through questionnaire and observation, and analyzed descriptively. The success of the program was measured using absolute criteria, i.e. the standard process of e-learning instruction determined by the ideal standard of the quality of e-learning process. The descriptive data analysis described and interpreted the effectiveness of e-learning as instructional media in SMK Telkom Sandhy Putra Purwokerto by each alteration and subalteration data, i.e the average value in the standard of the research variable. Each alteration was compared with criterion standards determined based on the ideal mean and standard deviation obtained by the instrument. The respondents were teachers and students of SMK Telkom Sandhy Putra Purwokerto directly involved in the e-learning instruction. The results show that the implementation of e-learning in SMK Telkom Sandhy Putra Purwokerto based on the quality standard of e-learning implementation on the component of instructional plan is quite effective with the tendency of 77.57%; the component of designing and developing the material is quite effective with the tendency of 75.14%; the component of delivery method of instructional strategy is quite effective with the tendency of 75%; the component of interactivities is quite effective with the tendency of 66.10%; and the component of evaluation of e-learning process is quite effective with the tendency of 69.01%. Overall it can be concluded that the implementation of e-learning as instructional media in SMK Telkom Sandhy Putra Purwokerto is quite effective with the tendency of 77.27%. This study indicates that the implementation of elearning instruction at SMK Telkom Sandhy Putra Purwokerto is not completely effective, because several factors of implementation are not optimal.
Efektivitas pembelajaran ilmu resep di SMK bidang keahlian farmasi di Kabupaten Cilacap Hendri Hermawan
Jurnal Pendidikan Vokasi Vol 3, No 1 (2013): Februari
Publisher : ADGVI & Graduate School of Universitas Negeri Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (351.06 KB) | DOI: 10.21831/jpv.v3i1.1575

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) Efektivitas pembelajaran ilmu resep di SMK bidang keahlian farmasi di Kabupaten Cilacap, dan (2) Pengaruh kompetensi profesional guru, pengelolaan kelas dan sarana prasarana pembelajaran dengan efektivitas pembelajaran ilmu resep pada siswa SMK bidang keahlian farmasi di Kabupaten Cilacap. Populasi seluruh siswa SMK bidang keahlian farmasi kelas XI di kabupaten Cilacap. Pengumpulan data menggunakan angket dengan model skala likert dan rating scale. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif, analisis regresi sederhana dan analisis regresi ganda pada taraf signifikansi 5%. Hasil analisis deskriptif menunjukkan bahwa efektifitas pembelajaran ilmu resep di SMK bidang keahlian farmasi di Kabupaten Cilacap berada pada kategori sangat baik. Hasil analisis regresi ganda menunjukkan bahwa terdapat pengaruh yang positif secara bersama-sama kompetensi profesional guru, pengelolaan kelas dan sarana prasarana pembelajaran terhadap efektivitas pembelajaran ilmu resep di SMK bidang keahlian farmasi di Kabupaten Cilacap dengan koefisien korelasi 0,521 dengan Fhitung=15,497 dan sumbangan efektif 27,1%.  THE EFFECTIVENESS OF PRESCRIBING SCIENCE LEARNING AT PHARMACY SKILL PROGRAM OF VOCATIONAL HIGH SCHOOL IN CILACAP REGENCYAbstractThis study aims to reveal: (1) the effectiveness of prescribing science learning at pharmacy skill program of vocational high school in Cilacap Regency, and (2) the effect of teacher’s professional competency, class management and educational facilities and infrastructures on the effectiveness of prescribing science learning at pharmacy skill program of vocational high school in Cilacap Regency. The population is all grade XI students of the pharmacy skill program of vocational high schools in Cilacap Regency. The data were collected by means of questionnaires with the Likertscale model and rating scale. The data were analyzed using the descriptive, simple regression, and multiple regression analysis at a significance level of 5%. The results of the descriptive analysis show that the effectiveness of perscribing science learning at pharmacy skill program of vocational high school in Cilacap Regency is in the very good category. The result of the multiple regression analysis shows that there is a positive and significant effect of the teacher’s professional competency, class management and educational facilities and infrastructures as an aggregate on the effectiveness of prescribing science learning at pharmacy skill program of vocational high school in Cilacap Regency with a correlation coefficient of 0.521 with Fobserved= 15.497 and an effective contribution of 27.1%.
Minat siswa SMP Negeri melanjtukan ke SMK ditinjau dari sosial ekonomi keluarga di Kabupaten Bantul Rony Windarto
Jurnal Pendidikan Vokasi Vol 3, No 1 (2013): Februari
Publisher : ADGVI & Graduate School of Universitas Negeri Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (371.316 KB) | DOI: 10.21831/jpv.v3i1.1585

Abstract

Penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh minat siswa SMP Negeri dalam melanjutkan sekolah di SMK ditinjau dari sosial ekonomi keluarga di Kabupaten Bantul. Desain penelitian ini adalah ex post facto. Populasi penelitian ini adalah siswa kelas IX SMP Negeri tahun ajaran 2012/2013 di Kabupaten Bantul. Dari populasi di atas diambil 17 SMP sebagai sampel penelitian, sehingga sampel penelitian menjadi 364 orang, yang diambil secara proporsional random sampling. Instrumen untuk pengambilan data menggunakan angket. Teknik analisis data yang digunakan yaitu uji person correlation dan regresi ganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengaruh antara lingkungan siswa dengan minat sebesar 0,627, kesejahteraan keluarga dengan minat siswa sebesar -0,227, informasi pendidikan dengan minat siswa sebesar -0,181, pemenuhan kebutuhan keluarga dengan minat siswa sebesar -0,156, dan nilai F sebesar 65,037 dengan nilai sig 0,000 dengan persamaan regresi Y = 44,623 + 0,533X1 - 0,113X2 - 0,122X3 – 0,089X4, Sumbangan variabel bebas mempunyai pengaruh 42% terhadap minat siswa SMP Negeri dalam melanjutkan sekolah di SMK. CONTINUING PUBLIC INTEREST TO STUDENTS VOCATIONAL VIEWED FROM THE SOCIO ECONOMIC FAMILY IN THE DISTRICT BANTULAbstractThe aim of this study is to find out the effects between public junior high school students’ interests in continuing their studies in vocational high schools and their families’ socio-economic in Bantul Regency.This study employed the ex post facto design. The research population comprised 7718 Grade IX students of 48 public junior high schools in the academic year of 2012/2013 in Bantul Regency. From the population, 17 junior high schools were selected as the sample, consisting of 364 students, selected by means of the proportional random sampling technique. The data were collected through a questionnaire. The data analysis techniques, namely the Pearson’s product moment correlation and multiple regression. The results of the study show that the correlation coefficient between the students environments and their interests is 0.627, the family welfare and their interests is -0.227, the educational information and their interests is -0.181, and the family need fulfilment and their interests is -0.156, and an F value of 65.037 at a significance value of 0.000 with the regression equation Y = 44.623 + 0.533X1 – 0.113X2 – 0.122X3 – 0.089X4. The independent variables have a contribution of 42% to public junior high school students’ interests in continuing their studies in vocational high.
Pengembangan multimedia pembelajaran bahasa inggris untuk SMK Herman Dwi Surjono; Heni Rita Susila
Jurnal Pendidikan Vokasi Vol 3, No 1 (2013): Februari
Publisher : ADGVI & Graduate School of Universitas Negeri Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (480.967 KB) | DOI: 10.21831/jpv.v3i1.1576

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan dan mengevaluasi perangkat lunak multimedia pembelajaran bahasa Inggris untuk siswa Sekolah Menengah Kejuruan. Tahapan penelitian ini meliputi perencanaan, desain dan pengembangan. Tahap perencanaan meliputi penentuan ruang lingkup, identifikasi karakteristik siswa dan pengumpulan bahan ajar. Tahap desain meliputi analisis konsep materi, pembuatan flowcharts dan storyboards. Tahap akhir yakni proses pengembangan meliputi penyiapan komponen multimedia, pembuatan program, dan evaluasi. Evaluasi terdiri atas uji alpha oleh ahli materi dan ahli media, uji beta oleh siswa dan uji sumatif melalui pretes dan postes. Multimedia pembelajaran yang telah dikembangkan ini terdiri atas materi bahasa Inggris dengan topic personality traits, people dan compliments. Menurut ahli materi, media ini termasuk sangat baik dalam aspek pembelajaran dan baik dalam aspek materi. Sedangkan menurut ahli media, media ini termasuk sangat baik. Siswa yang belajar menggunakan media ini mencapai tingkat ketuntasan 70%, sedangkan yang belajar menggunakan media cetak mencapai ketuntasan 50%. THE DEVELOPMENT OF MULTIMEDIA LEARNING FOR ENGLISH SUBJECT FOR VOCATIONAL SCHOOLAbstractThis study aims to develop and evaluate software of multimedia learning for English subject for vocational students. The development steps are: plan, design and development. The plan includes determining the scope, identifying student, and gathering resources. The design includes analyzing, making flowcharts and storyboards. The development includes creating multimedia components, programming, and evaluating. The evaluation includes alpha testing, beta testing, and summative evaluation. The developed software of multimedia learning for English subjects contains topics of personality traits, people and compliments. According to a subject expert, this software is very good in aspect of learning and good in aspect of material. According to a media expert, the software quality is very good. Students who used this software reached 70% mastery learning.
Model evaluasi diri sekolah menengah kejuruan di Daerah Isitimewa Yogyakarta Nuchron Nuchron; Soenarto Soenarto; FX. Sudarsono
Jurnal Pendidikan Vokasi Vol 3, No 1 (2013): Februari
Publisher : ADGVI & Graduate School of Universitas Negeri Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (395.195 KB) | DOI: 10.21831/jpv.v3i1.1583

Abstract

Penelitian ini bertujuan mengembangkan model evaluasi diri yang efektif dan dapat memberikan hasil yang akurat dan menunjukkan kelebihan dan manfaat untuk pengambilan keputusan pengembangan. Penelitian dilaksanakan di 8 SMK di DIY. Fokus penelitian untuk mengetahui problem internal sekolah yang dihadapi, tujuan yang akan dicapai, dan capaian program yang telah diperoleh, sehingga dapat digunakan sebagai dasar pengembangan sekolah mendatang secara berkelanjutan. Metode pengembangan melalui pendekatan RD (Research and Development) yang dikembangkan oleh Borg and Gall terdiri 10 tahapan/langkah yaitu: penelitian dan pengumpulan informasi, perencanaan, membangun prarencana produk, uji pendahuluan, revisi produk, uji produk di lapangan, revisi produk operasional, uji operasional di lapangan, revisi produk akhir, dan tahap penyebaran dan pelaksanaan. Pengembangan untuk memperoleh komponen dan indikator mutu sekolah digunakan dua pendekatan, yakni teknik Delphi dan focus group discussion (FGD). Spesifikasi produk adalah model evaluasi diri yang dikembangkan berbasis teori, hasil riset, dan informasi yang dapat digunakan untuk menetapkan kinerja SMK berupa: Panduan Umum (Guideline), Instrumen, dan Panduan Pengisian Instrumen, analisis data dan hasil evaluasi. A MODEL OF SELF-EVALUATION FOR VOCATIONAL HIGH SCHOOLS IN DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTAAbstractThe research aims to develop a model of effective self-evaluation, to provide an accurate result and to show the advantages of implementation within the decision making. The research wass conducted in 8 vocational high schools in Yogyakarta. The focus of the research is to find the internal problems that the school encounters, the objective that the school would like to achieve and the achievements that the school has accomplished so that the research might be used as the foundation for the school development in the future. The development method by means of Research and Development (RD) developed by Borg and Gall consists of 10 stages namely: research and information gathering, planning, pre-plan product assembling, preliminary test, product revision, field test, operational product revision, operational field test, final product revision and implementation/distribution. The development for attaining the component and the indicator of quality is obtained by means of two approaches, namely Delphi and focus group discussion (FGD). The product spesification is a model of self-evaluation being developed based on the theory, the results of research and information. Then, the items that might be used evaluating the performance of vocational high school are: Guideline, Instrument and Instrument Manual, data analysis and results of evaluation.

Page 1 of 2 | Total Record : 12