cover
Contact Name
Vit Ardhyantama
Contact Email
vit.10276@gmail.com
Phone
+6285932141099
Journal Mail Official
jpppacitan@gmail.com
Editorial Address
Jl. Cut Nyak Dien No.4-A, Kebon, Ploso, Kec. Pacitan, Kabupaten Pacitan, Jawa Timur 63515
Location
Kab. pacitan,
Jawa timur
INDONESIA
Jurnal Penelitian Pendidikan
ISSN : 20850581     EISSN : 24775851     DOI : -
Jurnal Penelitian Pendidikan adalah jurnal peer-review yang diterbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian pada Masyarakat, Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan PGRI Pacitan. Dipublikasikan dua kali setahun pada bulan Juni dan Desember. Jurnal ini menerbitkan makalah penelitian dan kajian di bidang pendidikan (semua jenjang, tahapan dan proses) seperti manajemen pendidikan, pendidikan sekolah dasar, pendidikan lanjut, praktik terbaik pendidikan, kurikulum, penilaian pendidikan, kebijakan pendidikan, teknologi pendidikan, pengajaran bahasa, pendidikan jasmani, pendidikan sejarah, dll.
Articles 9 Documents
Search results for , issue "Vol 11 No 1 (2019): Jurnal Penelitian Pendidikan" : 9 Documents clear
PENGARUH MINAT BELAJAR, MOTIVASI BELAJAR, KREATIFITAS SISWA, DAN SARANA PRAKTEK TERHADAP HASIL BELAJAR MATA PELAJARAN SIMULASI DIGITAL PADA SMK DI KLATEN Abu Puji Hartono
Jurnal Penelitian Pendidikan Vol 11 No 1 (2019): Jurnal Penelitian Pendidikan
Publisher : LPPM STKIP PGRI Pacitan Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (308.609 KB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui: (1) pengaruh minat belajar terhadap hasil belajar mata pelajaran simulasi digital di Kabupaten Klaten, (2) pengaruh motivasi belajar terhadap hasil belajar mata pelajaran simulasi digital di Kabupaten Klaten, (3) pengaruh kreativitas siswa terhadap hasil belajar mata pelajaran simulasi digital di Kabupaten Klaten, (4) pengaruh sarana praktek terhadap hasil belajar mata pelajaran simulasi digital di Kabupaten Klaten, dan (5) pengaruh minat belajar, motivasi belajar, kreatifitas siswa, dan sarana praktek secara bersama-sama terhadap hasil belajar mata pelajaran simulasi digital di Kabupaten Klaten. Jenis penelitian ini adalah ex-post facto yang bersifat korelasional. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa SMK paket keahlian teknik komputer dan jaringan pada mata pelajaran simulasi digital di Kabupaten Klaten. Pengambilan sampel menggunakan proportional random sampling menggunakan rumus Isaac dan Michael dengan taraf kesalahan 5%, sampel sebanyak 141 siswa diambil dari empat SMK di Kabupaten Klaten. Pengumpulan data ditentukan dengan menggunakan angket. Pengujian validitas instrumen dilakukan dengan expert judgement dan uji coba instrumen. Pengujian reliabilitas instrumen menggunakan rumus Alpha Cronbach. Teknik analisis data meliputi analisis regresi sederhana dan regresi ganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) terdapat pengaruh yang signifikan antara minat belajar terhadap hasil belajar mata pelajaran simulasi digital di Kabupaten Klaten, (2) terdapat pengaruh yang signifikan antara motivasi belajar terhadap hasil belajar mata pelajaran simulasi digital di Kabupaten Klaten, (3) terdapat pengaruh yang signifikan antara kreativitas siswa terhadap hasil belajar mata pelajaran simulasi digital di Kabupaten Klaten, (4) terdapat pengaruh yang signifikan antara sarana praktek terhadap hasil belajar mata pelajaran simulasi digital di Kabupaten Klaten, dan (5) terdapat pengaruh yang signifikan antara minat belajar, motivasi belajar, kreatifitas siswa, dan sarana praktek secara bersama-sama terhadap hasil belajar mata pelajaran simulasi digital di Kabupaten Klaten.
ETNOMATEMATIKA PADA AKTIVITAS TAHLILAN DI DUSUN NGANDONG DESA SIDOMULYO KEBONAGUNG PACITAN Etrya Narawati; Khoirul Qudsiyah; Sugiyono Sugiyono
Jurnal Penelitian Pendidikan Vol 11 No 1 (2019): Jurnal Penelitian Pendidikan
Publisher : LPPM STKIP PGRI Pacitan Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (322.226 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui konsep-konsep matematika pada aktivitas tahlilan, deskripsi pemahaman etnomatematika masyarakat, dan kontribusinya ke dunia pendidikan. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif, dengan pendekatan etnografi. Subjek penelitiannya adalah warga masyarakat RT 01 RW 03, Dusun Ngandong, Desa Sidomulyo, Kecamatan Kebonagung, Pacitan. Pemilihan subjek menggunakan teknik purposive sampling yaitu pengambilan subjek dengan pertimbangan tertentu. Teknik analisa data dilakukan dengan tahapan reduksi data, penyajian data, verivikasi atau kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Konsep-konsep matematika pada aktivitas tahlilan antara lain konsep kelipatan dan aktivitas menghitung; (2) Masyarakat Dusun Ngandong belum memahami sepenuhnya konsep matematika dalam aktivitas tahlilan; (3) Hasil eksplorasi etnomatematika ini dapat dijadikan acuan belajar pada pembelajaran matematika dasar.
KEKHASAN SENI KETHEK OGLENG PACITAN KARYA SUTIMAN Agoes Hendriyanto; Bakti Sutopo; Arif Mustofa
Jurnal Penelitian Pendidikan Vol 11 No 1 (2019): Jurnal Penelitian Pendidikan
Publisher : LPPM STKIP PGRI Pacitan Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (592.907 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan mengungkap kekhasan seni Kethek Ogleng Pacitan Karya Sutiman. Penelitian ini termasuk penelitian deskriptif kualitatif. Adapun lokasi yaitu desa Tokawi, kecamatan Nawangan, kabupaten Pacitan, Provinsi Jawa Timur, Indonesia. Penelitian ini berhasil mengungkap bahwa Seni Kethek Ogleng Pacitan Karya Sutiman mempunyai ciri khas yang terepresentasi dalam enam gerakan pokok yakni (1) Gerakan akrobatik, koprol, berguling seperti terlemparkan dari alam lain; (2) Duduk termenung gelisah memutar pandangan ke segala penjuru mata angin; (3) Berjalan mengintari arena pertunjukan berinteraksi dengan sekitarnya; (4) Gerakan menggangu penonton saat berinteraksi dengan penonton; (5) Grakan mulut dan kedua tangan Kethek Ogleng membawa lari makanan atau barang; dan (6) Bercanda, bermain dan bercengkerama dengan penonton maupun dengan sesama penari, serta gerakan lucu.
PERANAN DEWAN PENDIDIKAN DALAM PENGEMBANGAN PENDIDIKAN DI KABUPATEN PACITAN DI ERA REVOLUSI INDUSTRI 4.0 Mukodi Mukodi
Jurnal Penelitian Pendidikan Vol 11 No 1 (2019): Jurnal Penelitian Pendidikan
Publisher : LPPM STKIP PGRI Pacitan Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (503.176 KB)

Abstract

Riset ini bertujuan untuk mendeskripsikan dan menganalisis dua hal, yakni: (1) peranan dewan pendidikan dalam mengembangkan pendidikan Kabupaten Pacitan di era revolusi industri 4.0; (2) konsep pengembangan pendidikan Kabupaten Pacitan di era revolusi industri 4.0. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif yang bersifat tela’ah pustaka. Yakni, mengkaji peranan dewan pendidikan dalam pengembangan pendidikan di Kabupaten Pacitan di era revolusi industri 4.0 dengan menganalisa data yang telah ada didalam kajian kepustakaan. Penelitian ini menemukan bahwa (1) peranan dewan pendidikan dalam mengembangkan pendidikan Kabupaten Pacitan di era revolusi industri 4.0 sangat menentukan arah kebijakan dibidang pendidikan; (2) konsep pengembangan pendidikan Kabupaten Pacitan di era revolusi industri 4.0 dapat memadukan antara pendidikan informal, formal dan non formal secara simultan. Dijalur pendidikan informal dapat melalui penyuluhan dan pelatihan berbagai program keluarga harapan. Kemudian, dijalur pendidikan non formal dan formal dapat dilaksanakan melalui pelbagai pelatihan, workshop, dan lokarya pendidikan
EVALUASI USER EXPERIENCE PADA SISTEM INFORMASI AKADEMIK DI STKIP PGRI PACITAN Akbarullah Akbarullah; M Suyanto; Sukoco Sukoco
Jurnal Penelitian Pendidikan Vol 11 No 1 (2019): Jurnal Penelitian Pendidikan
Publisher : LPPM STKIP PGRI Pacitan Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (341.296 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi User Experience untuk melihat pengalaman dari sisi pengguna disaat berinteraksi dengan interface (antarmuka). User Experience merangkum semua aspek emosi pengguna, keyakinan,keinginan, persepsi, respon fisik, psikologi, perilaku dan pencapaian yang terjadi sebelum, saat dan setelah digunakan. Objek dari penelitian ini adalah sistem informasi akademik. penelitian ini menggunakan metode User Experience dengan beberapa variabel penelitian berupa Happiness, Engagement, Adoption, Retention dan Task Success. Teknik pengambilan sample dalam penelitian ini menggunakan teknik sample random sampling yang berjumlah 30 responden. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa sistem informasi akademik secara keseluruhan dinyatakan baik. Sedangkan hasil responden menunjukkan pada aspek Adoption (penerimaan sebuah sistem) mendapatkan penilaian 45,25% dan pada aspek Task Success (keberhasilan pengguna) mendapatkan penilaian 49,43 %. hal tersebut menunjukan bahwa masih banyak pengguna sistem informasi akademik yang kesulitan dalam menggunakannya.
ANALISIS KREATIVITAS DAN PRODUKTIVITAS MAHASISWA PADA MATAKULIAH KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus Mahasiswa STKIP PGRI Pacitan) Erna Setyawati
Jurnal Penelitian Pendidikan Vol 11 No 1 (2019): Jurnal Penelitian Pendidikan
Publisher : LPPM STKIP PGRI Pacitan Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (320.793 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana upaya meningkatkan kreativitas dan produktivitas mahasiswa melalui matakuliah kewirausahaan. Subyek penelitian adalah mahasiswa program studi pendidikan pendidikan matematika, pendidikan sejarah, pendidikan bahasa dan sastra Indonesia, serta pendidikan bahasa Inggris STKIP PGRI Pacitan semester genap tahun akademik 2017/2018. Jenis penelitian yang digunakan adalah kualitatif deskriptif dengan menggunakan metode studi kasus. Data dikumpulkan dengan metode observasi produk dan wawancara selanjutnya dilakukan triangulasi teknik dan sumber. Analisa data dilakukan dengan tahapan reduksi data, penyajian data, dan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan terdapat kreativitas dan produktivitas mahasiswa. Untuk menjaga kreativitas dan produktivitas diperlukan kemitraan yang lebih produktif antara perguruan tinggi dengan pemerintah daerah, lembaga swasta, dan masyarakat guna memberikan akses bagi mahasiswa untuk dapat mengembangkan kegiatan ekonomi kreatif dan produktif berdasarkan potensi lokal dan kebutuhan masyarakat. Kemandirian, kreativitas, dan inovasi mahasiswa perlu ditingkatkan melalui pelibatan mereka dalam kegiatan ekonomi produktif secara rutin bersama-sama dengan pelaku UKM dan pelaku usaha yang ada.
PERANAN DEWAN PENDIDIKAN DALAM PENGEMBANGAN PENDIDIKAN DI KABUPATEN PACITAN DI ERA REVOLUSI INDUSTRI 4.0 Mukodi, Mukodi
Jurnal Penelitian Pendidikan Vol 11 No 1 (2019): Jurnal Penelitian Pendidikan
Publisher : LPPM STKIP PGRI Pacitan Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (436.232 KB)

Abstract

Riset ini bertujuan untuk mendeskripsikan dan menganalisis dua hal, yakni: (1) peranan dewan pendidikan dalam mengembangkan pendidikan Kabupaten Pacitan di era revolusi industri 4.0; (2) konsep pengembangan pendidikan Kabupaten Pacitan di era revolusi industri 4.0. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif yang bersifat tela?ah pustaka. Yakni, mengkaji peranan dewan pendidikan dalam pengembangan pendidikan di Kabupaten Pacitan di era revolusi industri 4.0 dengan menganalisa data yang telah ada didalam kajian kepustakaan. Penelitian ini menemukan bahwa (1) peranan dewan pendidikan dalam mengembangkan pendidikan Kabupaten Pacitan di era revolusi industri 4.0 sangat menentukan arah kebijakan dibidang pendidikan; (2) konsep pengembangan pendidikan Kabupaten Pacitan di era revolusi industri 4.0 dapat memadukan antara pendidikan informal, formal dan non formal secara simultan. Dijalur pendidikan informal dapat melalui penyuluhan dan pelatihan berbagai program keluarga harapan. Kemudian, dijalur pendidikan non formal dan formal dapat dilaksanakan melalui pelbagai pelatihan, workshop, dan lokarya pendidikan.
Pengembangan Bahan Ajar Desain Pembelajaran PAI Berbasis Kurikulum 2013 Ismatul Maula; Indra Indra
Jurnal Penelitian Pendidikan Vol 11 No 1 (2019): Jurnal Penelitian Pendidikan
Publisher : LPPM STKIP PGRI Pacitan Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (376.036 KB)

Abstract

Kajian penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kelayakan dari pengembangan bahan ajar desain pembelajaran (berbasis kurikulum 2013) adapun permasalahan dari penelitian ini adalah dikarenakan belum adanya bahan ajar yang menjelaskan tentang desain pembelajaran PAI yang berbasis 2013. Penelitian ini merupakan penelitian diskriptif-kualitatif dengan menggunakan teori skala likert. Metode untuk memperoleh data dilakukan melalui angket yang diberikan kepada 2 orang ahli materi, 2 orang ahli media, dan 26 mahasiswa. Temuan penelitian adalah untuk ahli materi 82,23%, ahli media 76,78% dan uji lapangan yang dilakukan kepada mahasiswa 73.94%. Berdasarkan kriteria pada tabel kelayakan menurut Arikunto, total skor tersebut termasuk dalam kategori layak, dan bahan ajar ini dapat dikategorikan layak dipergunakan dalam perkuliahan.
PENGGUNAAN MEDIA KARTU “HIPAT” UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERHITUNG PERMULAAN ANAK TK Wijayanti, Arwendis; Rahmawati, Arum Dwi
Jurnal Penelitian Pendidikan Vol 11 No 1 (2019): Jurnal Penelitian Pendidikan
Publisher : LPPM STKIP PGRI Pacitan Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (332.737 KB)

Abstract

Berhitung di Taman Kanak-kanak diharapkan tidak hanya berkaitan dengan kemampuan kognitif saja, tetapi juga kesiapan mental, sosial dan emosional. Kemampuan anak dalam berhitung masih mengalami kesulitan yaitu terlihat ketika anak menyebutkan lambang bilangan 1-20 dan mengklasifikasikan benda secara sederhana. Oleh karena itu dalam pelaksanaannya, berhitung di Taman Kanak-kanak seharusnya dilakukan secara menarik dan bervariasi. Media yang akan menunjang pembelajaran berhitung di Taman Kanak-kanak dengan cara yang menarik adalah kartu “HIPAT”. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan berhitung permulaan melalui media kartu “HIPAT”. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas yang meliputi empat tahapan yaitu perencanaan, tindakan, pengamatan dan refleksi. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis data kualitatif dan kuantitatif. Analisis data kualitatif dengan cara menganalisis data dari hasil catatan observasi, catatan wawancara dan catatan dokumentasi selama penelitian dengan langkah-langkah reduksi data, display data dan verifikasi data. Analisis data kuantitatif melalui statistik deskriptif. Penelitian ini dilaksanakan di TK Kartika IV Ngawi pada anak kelompok B sebanyak 11 anak. Hasil penelitian memberikan implikasi bahwa media kartu “HIPAT” dapat dijadikan sebagai salah satu media untuk meningkatkan kemampuan berhitung anak usia dini.

Page 1 of 1 | Total Record : 9


Filter by Year

2019 2019


Filter By Issues
All Issue Vol 13 No 2 (2021): Jurnal Penelitian Pendidikan Vol 13 No 1 (2021): Jurnal Penelitian Pendidikan Vol 12 No 2 (2020): Jurnal Penelitian Pendidikan Vol 12 No 1 (2020): Jurnal Penelitian Pendidikan Vol 11 No 2 (2019): Jurnal Penelitian Pendidikan Vol 11 No 1 (2019): Jurnal Penelitian Pendidikan Vol 10 No 2 (2018): Jurnal Penelitian Pendidikan Vol 10 No 2 (2018): Jurnal Penelitian Pendidikan Vol 10 No 1 (2018): Jurnal Penelitian Pendidikan Vol 9 No 2 (2017): Jurnal Penelitian Pendidikan Vol 9 No 2 (2017): Jurnal Penelitian Pendidikan Vol 9 No 1 (2017): Jurnal Penelitian Pendidikan Vol 8 No 2 (2016): Jurnal Penelitian Pendidikan Vol 8 No 1 (2016): Jurnal Penelitian Pendidikan Vol 7 No 2 (2015): Jurnal Penelitian Pendidikan Vol 7, No 2 (2015): Jurnal Penelitian Pendidikan Vol 7 No 1 (2015): Jurnal Penelitian Pendidikan Vol 7, No 1 (2015): Jurnal Penelitian Pendidikan Vol 6 No 2 (2014): Jurnal Penelitian Pendidikan Vol 6, No 2 (2014): Jurnal Penelitian Pendidikan Vol 6, No 1 (2014): Jurnal Penelitian Pendidikan Vol 5, No 2 (2013): Jurnal Penelitian Pendidikan Vol 5 No 2 (2013): Jurnal Penelitian Pendidikan Vol 5, No 1 (2013): Jurnal Penelitian Pendidikan Vol 4, No 2 (2012): Jurnal Penelitian Pendidikan Vol 4, No 1 (2012): Jurnal Penelitian Pendidikan Vol 4 No 1 (2012): Jurnal Penelitian Pendidikan Vol 3 No 2 (2011): Jurnal Penelitian Pendidikan Vol 3, No 2 (2011): Jurnal Penelitian Pendidikan Vol 3 No 1 (2011): Jurnal Penelitian Pendidikan Vol 3, No 1 (2011): Jurnal Penelitian Pendidikan Vol 2 No 2 (2010): Jurnal Penelitian Pendidikan Vol 2, No 2 (2010): Jurnal Penelitian Pendidikan Vol 2, No 1 (2010): Jurnal Penelitian Pendidikan Vol 2 No 1 (2010): Jurnal Penelitian Pendidikan Vol 1 No 2 (2009): Jurnal Penelitian Pendidikan Vol 1, No 2 (2009): Jurnal Penelitian Pendidikan Vol 1, No 1 (2009): Jurnal Penelitian Pendidikan Vol 1 No 1 (2009): Jurnal Penelitian Pendidikan More Issue