cover
Contact Name
Imam Syafa'at
Contact Email
-
Phone
+6224-8505680
Journal Mail Official
-
Editorial Address
Jl. Menoreh Tengah X/22 Sampangan Semarang » Tel / fax : 0248505680 / 0248505680
Location
Kota semarang,
Jawa tengah
INDONESIA
Majalah Ilmiah MOMENTUM
ISSN : 24069329     EISSN : 24069329     DOI : -
Core Subject : Education,
"MOMENTUM" adalah sebuah Jurnal Ilmiah yang dikelola oleh Fakultas Teknik Universitas Wahid Hasyim dengan ISSN cetak 0216-7395. Terbit setahun dua kali yaitu tiap bulan April dan Oktober. Lingkup bidang yang dapat dipublikasikan di jurnal ini adalah teknik mesin, teknik kimia dan teknik informatika
Arjuna Subject : -
Articles 16 Documents
Search results for , issue "Vol 14, No 1 (2018)" : 16 Documents clear
ANALISIS SIFAT MEKANIS PROPELER PERAHU NELAYAN TRADISIONAL BERBAHAN ALUMINIUM Suyanto Suyanto; Syafaat Imam
JURNAL ILMIAH MOMENTUM Vol 14, No 1 (2018)
Publisher : Universitas Wahid Hasyim

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36499/jim.v14i1.2183

Abstract

Nelayan tradisional di pantai utara Jawa Tengah banyak yang menggunakan propeler dengan bahan aluminium tuang sebagai penggerak kapal kayu, dengan pertimbangan harga yang murah. Pada umumnya propeler yang digunakan tidak berumur lama. Kerusakan yang paling banyak terjadi adalah patah pada daun propeler Hal ini disebabkan adanya benturan dengan benda keras. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui komposisi dan sifat mekanis aluminium sebagai bahan propeler. Pengujian yang dilakukan meliputi uji komposisi, uji densitas, uji kekerasan, uji tarik, dan struktur mikro. Hasil uji komposisi menunjukkan adanya unsur paduan dominan berupa Si, Zn, dan Fe. Nilai porositas yang dimiliki bahan adalah 7%. Sementara itu kekerasan rata-rata bahan adalah 83,6 BHN, kekuatan tarik sebesar 139,2 MPa, dan %EL sebesar 2,48%. Keberadaan unsur Fe dan Zn menyebabkan nilai kekerasan Aluminium meningkat. Nilai porositas yang cukup tinggi menyebabkan aluminium bersifat getas.Kata kunci : Aluminium, Propeler, Perahu, Tradisional
Sistem Pendukung Keputusan Penilaian Kelayakan Kredit dengan Menggunakan Metode Simple Additive Weighting di Koperasi Roda Sejahtera Semarang Riyantomo Agung; Budiyanto Nugroho Eko; Laksitasari Aish
JURNAL ILMIAH MOMENTUM Vol 14, No 1 (2018)
Publisher : Universitas Wahid Hasyim

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36499/jim.v14i1.2188

Abstract

Penilaian kelayakan kredit yang dilakukan Koperasi Roda Sejahtera masih menggunakan cara manual, sehingga membutuhkan waktu yang lama untuk mengetahui nilai kelayakan kredit anggota yang baru diperoleh, untuk meningkatkan pelayanan dalam pemberian kredit di Koperasi Roda Sejahtera dibuatlah sistem pendukung keputusan penilaian kelayakan kredit dengan menggunakan Metode Simple Additive Weighting. Sistem penilaian menggunakan Kriteria 5C yaitu Character, Capacity, Capital, Collateral, Condition of Economy sistem pendukung keputusan ini menghasilkan penilaian kelayakan kredit lebih tepat dan akurat sehingga dapat meninimalkan adanya resiko kredit macet ataupun permasalah lain yang dapat merugikan Koperasi Roda Sejahtera Semarang.Kata Kunci : Kredit , Simple Additive Weighting, Sistem Pendukung Keputusan.
RE-DESIGN METERING SILO KELOMPOK 6 DI PT.X GUNA MENGURANGI BUFFERING Fitriyana Fajar Deni; Sulardjaka Sulardjaka; Iskandar Norman; Rizal Maulana; M. Dzulfikar M. Dzulfikar
JURNAL ILMIAH MOMENTUM Vol 14, No 1 (2018)
Publisher : Universitas Wahid Hasyim

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36499/jim.v14i1.2179

Abstract

PT. X merupakan salah satu perusahaan rokok terbesar di Indonesia. PT. X melakukan peremajaan weight conveyor pada silo kelompok 6 karena memiliki debit yang kecil sehingga buffering berjalan cepat dan menyebabkan motor listrik panas akibat banyaknya on-off yang terjadi (121 kali), hal ini mengakibatkan metering silo kelompok 6 didesign ulang. Penelitian ini mempelajari tentang design ulang, mengetahui spesifikasi dan menghitung buffering pada metering silo kelompok 6 di PT. X. Langkah awal mendesign ulang metering yaitu mengetahui spesifikasi weight conveyor dan feeder conveyor, kemudian melakukan beberapa design metering menggunakan software Solidworks 2013 dan menganalisa aliran tembakau pada metering menggunakan ANSYS 15.0, setelah itu menghitung buffering metering yang terpilih. Hasil design ulang metering yaitu berbentuk balok dengan panjang 550 mm, lebar 200 mm, dan tinggi 1700 mm dengan ketebalan 2 mm. Volume dari metering yaitu 0,187 m3 sedangkan luas selimutnya 1,6877 m2. Jumlah buffering selama 1 jam adalah 23,47 kali, jumlah ini 1/5 dari jumlah buffering pada metering lama. Jadi, dengan jumlah buffering sebanyak 23,47 kali dapat meminimalisir panas berlebih pada motor listrik yang dapat menyebabkan kerusakan motor listrik.Kata kunci : Buffering, Design, Metering, Re-design, Rokok.
SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PROMOSI LEADER MENGGUNAKAN METODE AHP (Analytic Hierarchy Process) Utami Dian Tri; Riyantomo Agung; Mustagfirin Mustagfirin
JURNAL ILMIAH MOMENTUM Vol 14, No 1 (2018)
Publisher : Universitas Wahid Hasyim

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36499/jim.v14i1.2184

Abstract

Perekrutan/promosi jabatan leader pada perusahaan dilakukan dengan cara menghitung banyaknya mitra yang dimiliki oleh para calon leader serta lamanya bergabung dalam perusahaan. Dalam Penelitian ini, bertujuan membangun sebuah aplikasi pendukung keputusan untuk promosi leader dengan menggunakan metode Analytical Hierarchy Process (AHP) dengan harapan dapat mempermudah dan menyederhanakan proses pengambilan keputusan. Pada aplikasi ini, pengguna memasukkan data calon leader, data kriteria beserta bobot kriterianya yang kemudian mengurutkan calon leader berdasarkan nilainya menggunakan AHP. Penerapan aplikasi ini memberikan hasil yang akurat dan proses yang efisien karena pendataan dan perhitungan proses penilaian yang berhubungan dengan promosi leader lebih cepat, akurat dan terorganisir.Kata kunci: sistem pendukung keputusan, Analytical Hierarchy Process (AHP), promosi leader
ANALISIS PEMANFAATAN LIMBAH SAMPAH PLASTIK JENIS POLYPROPYLENE MENJADI BAHAN BAKAR ALTERNATIF Muchammad Muchammad
JURNAL ILMIAH MOMENTUM Vol 14, No 1 (2018)
Publisher : Universitas Wahid Hasyim

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36499/jim.v14i1.2189

Abstract

Permasalahan sampah di Indonesia khususnya sampah plastik sampai saat ini masih belum terselesaikan. Plastik sangat sulit untuk terurai secara alami, sehingga perlu adanya solusi untuk permasalahan tersebut, bahkan Indonesia menduduki peringkat kedua dunia pengguna plastik setelah Cina. Plastik adalah suatu material organik sintetik atau material organik semi sintetik yang berasal dari minyak bumi dan gas alam. Dari produk plastik, dihasilkan salah satunya polypropylene. Polypropylene sendiri merupakan polimer termoplastik yang dibuat dari hasil polimerisasi molekul propilena. Sebagian besar monomer polypropylene berasal dari proses perengkahan uap dengan menggunakan nafta yang merupakan percahan berharga minyak mentah. Salah satu solusi alternatif untuk menangani sampah plastik yang saat ini adalah mengkonversi sampah plastik tersebut menjadi bahan bakar minyak. Sehubungan dengan kondisi tersebut maka penelitian ini bertujuan mengolah sampah plastik jenis polypropylene menjadi minyak dengan metode pirolisis menggunakan tiga variasi suhu pirolisis yaitu 250 oC, 300 oC, dan 350 oC. Hasil penelitian menunjukkan bahwa suhu pirolisis 250 oC menghasilkan volume minyak 420 ml, densitas 0,75 gr/ml, nilai kalor 39.221 J/gr, kemudian suhu 300 oC menghasilkan volume 480 ml, densitas 0,76 gr/ml, nilai kalor 38.870 J/gr, sedangkan pada suhu 350 oC menghasilkan volume 500 ml, densitas 0,77 gr/ml, nilai kalor 38.301 J/gr. Adapun nilai oktan minyak pirolisis adalah 83,5 dan nilai viskositasnya sebesar 0,034 Poise.Kata kunci: Plastik polypropylene, pirolisis, nilai kalor, densitas, nilai oktan.
PENGARUH SUHU TEMPERING TERHADAP KEKUATAN TARIK, KEKERASAN DAN MIKROSTRUKTUR PADA SAMBUNGAN LAS SHIELDED METAL ARC WELDING (SMAW) BAJA PEGAS DAUN Miharja Awan Jaya; Respati Bondan Sri Mulyo; Purwanto Helmy
JURNAL ILMIAH MOMENTUM Vol 14, No 1 (2018)
Publisher : Universitas Wahid Hasyim

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36499/jim.v14i1.2180

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh suhu tempering terhadap nilai kekuatan tarik, kekerasan dan struktur mikro pada hasil pengelasan elektroda E7018 dengan pengelasan shielded metal arc welding (SMAW). Lasan dilakukan tempering dengan variasi suhu 300°C, 450°C dan 600°C. Hasil pengujian menunjukkan bahwa suhu temper 300°C mengasilkan kekuatan tarik tertinggi yaitu 78,752 kgf/mm2 dan kekerasan rata-rata yaitu 42,67 HRC, pada daerah HAZ memiliki kekerasan 42,50 HRC. Semakin tinggi suhu temper kekerasan akan semakin menurun. Pada daerah logam las kekerasan paling tinggi adalah spesimen dengan suhu temper 450°C yaitu 15,33 HRC. Pada suhu temper 300°C daerah logam induk dan daerah HAZ yang terbentuk adalah berstruktur ferit dan martensit lebih rapat dan ferit widmanstatten, pada daerah logam las tampak ferit batas butir pada columnar grains terlihat lebih jelas dan merata pada pengaruh suhu temper 450°C.Kata kunci: kekerasan, kekuatan tarik, pengelasan, struktur mikro, tempering
PENGARUH SUHU HYDROTHERMAL TERHADAP KARAKTERISTIK ZEOLIT YANG DISINTESIS DARI LIMBAH GEOTHERMAL Fitriyana Deni Fajar; Sulardjaka Sulardjaka; Iskandar Norman; M. Dzulfikar M. Dzulfikar
JURNAL ILMIAH MOMENTUM Vol 14, No 1 (2018)
Publisher : Universitas Wahid Hasyim

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36499/jim.v14i1.2185

Abstract

Telah dilakukan sintesis zeolite berbahan dasar limbah geothermal dari Pembangkit Listrik Tenaga Panas Bumi (PLTP) Geo Dipa Energi, Dieng, Wonosobo, Jawa Tengah. Penelitian ini bertujuan untuk meneliti pengaruh suhu hidrotermal terhadap karakteristik zeolit yang disintesis dari limbah geothermal. Sebelum digunakan sebagai bahan dasar sintesis, lumpur geothermal terlebih dahulu dilakukan kalsinasi pada suhu 850oC selama 3 jam. Sintesis menggunakan metode hidrotermal dengan variasi suhu 100oC, 110oC dan 120oC selama 5 jam dengan pH > 12. Karakterisasi produk sintesis dilakukan dengan menggunakan spektroskopi serapan atom (AAS), difraktometer sinar-x (XRD) dan scanning electron microscope (SEM). Dari hasil uji AAS kandungan silika pada lumpur geothermal setelah proses kalsinasi meningkat dari 49,1% menjadi 80.0426%. Dari hasil analisis data XRD dan SEM, proses sintesis menghasikan zeolit A (variasi suhu 100oC, 110oC) dan sodalit (variasi suhu 120oC).Kata Kunci: Sintesis, hidrotermal, zeolit A, Sodalit
PENGARUH KETEBALAN KOMPOSIT MATRIK RESIN DENGAN PENGUAT KULIT ECENG GONDOK (EICHHORNIA CRASSIPES) YANG DIANYAM TERHADAP KEMAMPUAN BALISTIK Aji Topan Asmoro; Purwanto Helmy; Respati Bondan Sri Mulyo
JURNAL ILMIAH MOMENTUM Vol 14, No 1 (2018)
Publisher : Universitas Wahid Hasyim

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36499/jim.v14i1.2190

Abstract

Penggunaan material komposit dengan pengisi (filler) serat alam kulit eceng gondok (EichhorniaCrassipes) berpotensi sebagai bahan teknik alternatif. Komposit mempunyai keunggulan tersendiri dibanding dengan bahan teknik alternatif lain, karena sifat komposit yang memiliki kekuatan yang bisa diatur (tailorability), memiliki kekuatan lelah (fatigue) yang baik, memiliki kekuatan jenis (strenght/weight) yang tinggi dan tahan korosi. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisa pengaruh ketebalan komposit matrik resin dengan penguat kulit eceng gondok yang disusun anyam terhadap ketahanan balistik. Kulit serat direndam larutan NaOH 5% dan tanpa perlakuan selama 1 jam. Komposit matrik dibuat dengan pengisi kulit eceng gondok dan resin dengan perbandingan 89 % resin dan 11 % kulit eceng gondok. Variabel ketebalan yang digunakan yaitu 3 mm, 6 mm dan 10 mm. Hasil uji tarik pilinan kulit eceng gondok tanpa perendaman memiliki kekuatan tarik sebesar 2,0756 kg/mm2. dan pilinan kulit eceng gondok dengan perendaman NaOH 5% memiliki kekuatan tarik sebesar 3,5512 kg/mm2. Hasil uji balistik menunjukkan komposit dengan ketebalan 10 mm mampu menahan laju proyektil, sedangkan komposit dengan ketebalan 3 mm dapat tertembus proyektil. Dari hasil penelitian semakin tebal panel komposit maka semakin mampu menahan laju balistik.Kata kunci: Kulit eceng gondok, ketebalan komposit tahan balistik.
ANALISA WAKTU DENGUNG PADA MOBIL LISTRIK NASIONAL UNS GENERASI DUA Budiman Ade Samsoni; Himawanto Dwi Aries; Raharjo Wijang Wisnu
JURNAL ILMIAH MOMENTUM Vol 14, No 1 (2018)
Publisher : Universitas Wahid Hasyim

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36499/jim.v14i1.2181

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui nilai waktu dengung pada mobil listrik. Objek penelitian ini adalah mobil listrik nasional UNS generasi dua dengan type hatchback. Metode pengujian waktu dengung mengacu pada US patent No. 4,953,219. Pengujian waktu dengung dilakukan pada frekuensi 125 Hz, 250 Hz, 500 Hz, 1000 Hz, 2000 Hz, dan 4000 Hz. Alat pengujian yang digunakan adalah sound level meter dengan dilengkapi dudukan tripod, speaker, dan software soundlab untuk pembacaan grafik waktu dengung. Sumber bunyi yang digunakan sebesar 30 dB. Pengujian dilakukan tanpa adanya penambahan panel akustik dan tanpa perlakuan tambahan. Hasil dari pengujian waktu dengung pada mobil listrik nasional generasi dua didapatkan nilai waktu dengung tertinggi sebesar 16,30 detik pada frekuensi 2000 Hz, dan nilai waktu dengung terendah 14,28 detik pada frekuensi 125 Hz.Kata kunci: energi bunyi, kebisingan, mobil listrik nasional, panel akustik, waktu dengung
SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN UNTUK MENENTUKAN SISWA BERPRESTASI DENGAN MENGGUNAKAN METODE SIMPLE ADDITIVE WEIGHTING Wijanarko Rony; Riyantomo Agung; Pambudi Sulistiyo
JURNAL ILMIAH MOMENTUM Vol 14, No 1 (2018)
Publisher : Universitas Wahid Hasyim

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36499/jim.v14i1.2186

Abstract

Strategi pendidikan yang ditempuh selama ini bersifat umum, memberikan perlakuan standar atau rata-rata kepada semua siswa, sehingga kurang memperhatikan perbedaan antar siswa dalam kecakapan, minat, dan bakatnya. Pada penelitian ini telah di implementasikan kedalam sebuah prototype perangkat lunak Sistem Pendukung Keputusan menggunakan metode Simple Additive Weighting dan dirancang dengan menggunakan pemodelan UML. Kriteria yang menjadi penilaian untuk menentukan siswa berprestasi di SMK Palapa Semarang adalah nilai raport kompetensi, nilai sikap berdasarkan nilai kepribadian siswa, nilai UKK berdasarkan nilai dari hasil ujian praktek. Dari hasil penelitian menunjukan pemanfaatan metode Simple Additive Weighting (SAW) ini untuk Sistem Pendukung Keputusan untuk menentukan siswa berprestasi melalui proses pembobotan kriteria dan seleksi dengan lebih cepat, cermat dan lebih efektif.Kata Kunci : Keputusan, Perangkingan, Prestasi, Simple Additive Weighting (SAW)

Page 1 of 2 | Total Record : 16