cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota cirebon,
Jawa barat
INDONESIA
Jurnal Orasi
ISSN : -     EISSN : -     DOI : -
Core Subject : Science,
Arjuna Subject : -
Articles 9 Documents
Search results for , issue "Vol 6, No 1 (2015)" : 9 Documents clear
PERAN KYAI DALAM PEMBINAAN MENTAL SPIRITUAL SANTRI REMAJA DI PONDOK PESANTREN KOTA CIREBON (Studi Multisitus di Pondok Pesantren Jagasatru, Al-Istiqomah, Ulumuddin, dan Madinatunnajah Kota Cirebon ) Jaja Suteja
ORASI: Jurnal Dakwah dan Komunikasi Vol 6, No 1 (2015)
Publisher : IAIN Syekh Nurjati Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (531.492 KB) | DOI: 10.24235/orasi.v6i1.1406

Abstract

Maraknya pergaulan bebas di kalangan remaja, sebagian besar kerena disebabkan oleh beberapa faktor, dan faktor yang berperan sekali dalam hal ini adalah dari faktor lingkungan keluarga yang kurang memberikan perhatian kepada anak-anaknya, sehingga banyak anak yang kehilangan arah dalam bergaul dan tidak mampu memilih teman yang baik dan mana teman yang tidak baik. Dari sederet masalah remaja tersebut, tentunya membutuhkan perhatian serius dari berbagai pihak baik itu dukungan keluarga, pemerintah, aparat penegak hukum, maupun para kyai-kyai yang berada di lingkungan pesantren agar dapat memberikan pembinaan mental spiritual kepada para remaja tersebut.Kata Kunci : Kyai, Pembinaan Mental, Spiritual
ANALISIS DESKRIFTIF TENTANG SEJARAH DAKWAH DI DUNIA ISLAM Aan Mohamad Burhanudin
ORASI: Jurnal Dakwah dan Komunikasi Vol 6, No 1 (2015)
Publisher : IAIN Syekh Nurjati Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (767.378 KB) | DOI: 10.24235/orasi.v6i1.1401

Abstract

Sejarah dakwah di dunia Islam mencatat adalah zaman rosulullah telah membuat dakwah Islam menjadi maju dan berwibawa. Dakwah bukan hanya kewenangan ulama atau tokoh agama. Setiap muslim bisa melakukan dakwah, karen dakwah bukan hanya ceramah agama. Saat ini banyak bentuk dan aktifitas penyebaran atau syiar Islam.. Pendekatan dakwah ditunjang dengan perkembangan teori dakwah akan semakin menunjang efektivitas dakwah.Kata kunci : Sejarah, pendekatan, teori dakwah
FILSAFAT MANUSIA DALAM BIMBINGAN KONSELING ISLAM Muhammad Fuad Anwar
ORASI: Jurnal Dakwah dan Komunikasi Vol 6, No 1 (2015)
Publisher : IAIN Syekh Nurjati Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (500.688 KB) | DOI: 10.24235/orasi.v6i1.1407

Abstract

Kajian ini adalah untuk menemukan konsep konseling islam, yaitu tentang hakikat manusia, pribadi sehat, dan pribadi tidak sehat. Bentuk kajian ini adalah kajian pustaka yang bersifat kualitatif. Hasil kajian ini disimpulkan: manusia pada hakikatnya adalah makhluk biologis, pribadi, sosial, dan makhluk religius. Pribadi sehat adalah pribadi yang mampu mengatur diri dalam hubungannya dengan diri sendiri, orang lain, lingkungan, dan Allah. Pribadi tidak sehat adalah pribadi yang tidak mampu mengatur diri dalam hubungannya dengan diri sendiri, orang lain, lingkungan, dan Allah.Kata-kata kunci: Konsep konseling, hakikat manusia, pribadi sehat, pribadi tidak sehat       
KONSELING DALAM BIDANG KESEHATAN Asriyanti Rosmalina
ORASI: Jurnal Dakwah dan Komunikasi Vol 6, No 1 (2015)
Publisher : IAIN Syekh Nurjati Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (433.714 KB) | DOI: 10.24235/orasi.v6i1.1403

Abstract

Perkembangan teknologi telah memudahkan para ahli bidang kedokteran dalam melakukan pekerjaannya. Perkembangan teknologi juga telah menyebabkan munculnya penyakit dari infeksi mengarah kepada penyakit degeneratif yang notabene lebih sulit diatasi. Hal tersebut sangat membutuhkan bidang konseling untuk membantu bidang kedokteran untuk mengobati penyakit generatif tersebut. Pelaksanaan konseling (helping relationship) sebenarnya bukan hanya terjadi dalam setting pendidikan (formal) saja,  tetapi juga dalam semua bidang kehidupan di mana terjadi hubungan antar manusia dengan manusia.Kata kunci : Kesehatan, konseling, penyakit                            
ANALISA KOMUNIKASI DAKWAH ISLAMIYAH PADA MANHAJ DAKWAH MODERN Aah Syafa'ah
ORASI: Jurnal Dakwah dan Komunikasi Vol 6, No 1 (2015)
Publisher : IAIN Syekh Nurjati Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (474.715 KB) | DOI: 10.24235/orasi.v6i1.1408

Abstract

Krisis kemanusiaan yang terjadi pada saat ini bukan hanya terletak pada jurang kemiskinan yang semakin dalam, tapi jurang itu juga terjadi dalam hal keagamaan. Mengapa sikap hidup beragama dijadikan sebagai falsafah yang utama bagi bangsa ini jika pada akhirnya tidak bisa disampaikan melalui komunikasi dakwah yang baik. Bagaimana pun juga peran dan fungsi seorang da’i dalam menyebarluaskan dakwah Islamiyah memerlukan beberapa hal yang krusial dalam proses komunikasi meliputi message yang disampaikan dan diterimanya message dakwah itu oleh komunikan. Sehingga, dakwah tidak hanya menyampaikan prinsip-prinsip aqidah, muamalah, aqidah dan syari’ah. Tapi juga komunikasi dakwah diharapkan mampu menyeru pada kebaikan saling menasehati dalam bingkai ukhuwah Islamiyah yang solid.Keyword: Dakwah Islamiyah, komunikasi, message, komunikan
PERAN KOMUNIKASI INTERPERSONAL DALAM MENGHADAPI KONFLIK ORGANISASI Anisul Fuad
ORASI: Jurnal Dakwah dan Komunikasi Vol 6, No 1 (2015)
Publisher : IAIN Syekh Nurjati Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (297.224 KB) | DOI: 10.24235/orasi.v6i1.1404

Abstract

Peran komunikasi dalam sebuah organisasi sangatlah penting. Proses pertukaran informasi, gagasan, dan pengalaman sangat menentukan efektivitas kegiatan sebuah organisasi. Komunikasi yang terjadi menentukan budaya komunikasi yang dapat menggambarkan proses komunikasi dalam sebuah organisasi, Persepsi interpersonal dalam proses komunikasi organisasi dapat menunjang efektivitas komunikasi organisasi.Kata Kunci: komunikasi organisasi, budaya komunikasi, persepsi interpersonal
STRATEGI KOMUNIKASI PEMASARAN BATIK TULIS CIWARINGIN Nurul Chamidah
ORASI: Jurnal Dakwah dan Komunikasi Vol 6, No 1 (2015)
Publisher : IAIN Syekh Nurjati Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (708.977 KB) | DOI: 10.24235/orasi.v6i1.1409

Abstract

Keberadanaan batik sebagai warisan budaya untuk masyarakat menjadi kebanggan tersendiri. Cirebon memiliki batik khas yang telah mendunia dengan batik mega mendungnya. Namun Cirebon memiliki batik khas lain  bisa dikembangkan yaitu Batik Ciwaringin. Batik dengan motif khas dan mengunakan pewarnaan alam.  Saat ini batik ciwaringin masih belum terkenal dikarenakan proses pemasaran masih menggunakan pola konvensional. Mulai dua tahun yang lalu, para pengusaha mulai mengunakan media sosial sebagai sarana pemasaran lain. Sebatas facebook, BBM, WhatsApp penggunaan web masih belum dilakukan. Kesan rumit dan mahal menjadi kendala. Keterbatasan jaringan internet juga menjadi alasan. Penggunaan Strategi komunikasi pemasaran perlu digunakan dalam pemasaran batik ciwaringin untuk lebih baik hingga menjadi pangsa pasar nasional dan internasional. Kedepannya masyarakat bisa siap menghadapi Masyarakat Ekonomi Asean (MEA) dengan Produk unggulan batik Tulis Ciwaringin. Kata kunci: strategi  komunikasi  pemasaran,  Batik Ciwaringin, Cirebon
PEMANFAATAN MEDIA SOSIAL BAGI PENCIPTAAN, PEMELIHARAAN DAN PENYEBARLUASAN PENGETAHUAN DAN KETERAMPILAN KEARIFAN LOKAL DI AFRIKA TIMUR Arief Rachman
ORASI: Jurnal Dakwah dan Komunikasi Vol 6, No 1 (2015)
Publisher : IAIN Syekh Nurjati Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (931.423 KB) | DOI: 10.24235/orasi.v6i1.1405

Abstract

Perkembangan teknologi sedemikian pesatnya dalam dekade ini. Mobile-phone sudah sedemikian canggihnya sehingga memiliki multi-fungsi dari sekedar sarana komunikasi. Pemanfaatan mobile-phone guna merekam, mendokumentasikan serta menyebarluaskan fenomena sosial keseharian terutama kearifan lokal sangatlah mudah untuk dilakukan pada saat ini. Sosialisasi dan kesadaran bagi pemanfaatan tersebut sangat menunjang kegiatan perpustakaan dalam melakukan proses tersebut.                                                        Kata kunci : Teknlogi komunikasi mobile, kearifan lokal, perpustakaan 
PARTISIPASI POLITIK PEREMPUAN INDONESIA DALAM RELASI GENDER Suryadi Suryadi
ORASI: Jurnal Dakwah dan Komunikasi Vol 6, No 1 (2015)
Publisher : IAIN Syekh Nurjati Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (297.181 KB) | DOI: 10.24235/orasi.v6i1.1410

Abstract

From quantitative measurement, gender discrimination is still a reality in our country. Woman is less access in development than man.  Government seemingly is not serious in implementing gender mean streaming in development, whereas Indonesia has been consensus to support and implement international conventions and agreements in gender empowerment. This situation has to be changed by more increase woman quality. One principal aspect to do that is by strengthening woman bargaining position in politic. Meanwhile, 30 percent quota of woman in parliament is still not be implemented. Many parties are still uncertain in woman capabilities cause of gender paradigm that is unbalanced. Recently, gender discrimination is still operating in work place, in community and in any segment of our life. Thus, government has to be more serious in supporting gender empowerment, especially in bureaucracy. Parliament also has to initiate in creating regulation which pro woman. NGOs, university, gender study center also have to be more concern in women in diverse background; rural, city, career woman, etc.Key words: Gender discrimination, political position of woman                                                                                                            

Page 1 of 1 | Total Record : 9