cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
monex@poltektegal.ac.id
Editorial Address
Jalan Mataram No 9 Kota Tegal
Location
Kota tegal,
Jawa tengah
INDONESIA
Monex: Journal of Accounting Research
ISSN : 20895321     EISSN : 25495046     DOI : http://dx.doi.org/10.30591/monex
Core Subject : Economy,
Monex: Journal of Accoutning Research or Monex (previously known as Monex: Journal Research Accounting Politeknik Tegal) is a peer-reviewed and open-access journal published by Politeknik Harapan Bersama in collaboration with Ikatan Akuntan Indonesia Kompartemen Akuntan Pendidik (IAI-KAPd) and Relawan Jurnal Indonesia (RJI). Monex: Journal of Accounting Research registered with ISSN 2549-5046 (online) and ISSN 2089-5321(print). Monex particularly discusses the main problems in the development of the sciences of accounting finance, auditing, tax, accounting information system, and managerial accounting. Monex publishes empirical (research) papers conducted with various research approaches, namely quantitative, qualitative and mixed-method. Monex is accredited in SINTA (Science and Technology Index) at grade 4 by the Ministry on Research and Technology of the Republic of Indonesia based on the Surat Keputusan Decree of The Director General of Strengthening Research and Development of The Ministry of Research, Technology and Higher Education No. 28/E/KPT/2019. Please read these guidelines carefully. Authors who want to submit their manuscript to the editorial office of Monex: Journal of Accounting Research should obey the writing guidelines. If the manuscript submitted is not appropriate with the guidelines or written in a different format, it will be rejected by editors before further review. The editors will only accept manuscripts that meet the assigned format. Monex is going to publish journals twice in two terms: January and July. Please submit your manuscript. Please, make the new Template Article and Download HERE
Articles 220 Documents
Analisis Determinan Pengungkapan Islamic Social Reporting (ISR) Studi Kasus pada Bank Umum Syariah (BUS) di Indonesia Via Kumalasari; Ida Nurhayati; Iwan Budiyono
Monex: Journal of Accounting Research Vol 12, No 1 (2023)
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Politeknik Harapan Bersama

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30591/monex.v12i1.4318

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh Ukuran Perusahaan, Dewan Pengawas Syariah, dan Return On Asset terhadap Pengungkapan Islamic Social Reporting (ISR) pada Bank Umum Syariah Indonesia. Penelitian ini menggunakan metode purposive sampling yang menghasilkan 45 sampel dari 9 Bank Umum Syariah pada kurun waktu 5 tahun periode 2017-2021. Pengujian hipotesis pada penelitian ini menggunakan regresi linier berganda dengan data panel yang diolah dengan program Eviews 10. “Penelitian ini menemukan bahwa variabel independen berpengaruh signifikan terhadap pengungkapan Islamic Social Reporting (ISR)  secara simultan. Penelitian ini juga menemukan bahwa Ukuran Perusahaan berpengaruh signifikan positif dan Dewan Pengawas Syariah (DPS) berpengaruh signifikan negatif terhadap Pengungkapan ISR, sedangkan ROA tidak berpengaruh signifikan terhadap Pengungkapan ISR.“ 
Pengaruh Management Compensation, Corporate Social Responsibility, dan Intangible Asset Intensity Terhadap Profit Shifting Jihan Afia Karunia; Wiwit Irawati
Monex: Journal of Accounting Research Vol 12, No 1 (2023)
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Politeknik Harapan Bersama

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30591/monex.v12i1.3961

Abstract

Tujuan dari studi ini yaitu guna mencari tahu, membuktikan serta menganalisis pengaruh management compensation, corporate social responsibility, dan intangible asset intensity terhadap profit shifting. Studi ini memakai pendekatan kuantitatif asosiatif di mana menggunakan populasi perusahaan manufaktur yang tercatat pada bei dalam kurun waktu 2016-2020. Sampel ditentukan menggunakan purposive sampling dengan pengujian menggunakan metode analisis regresi linier berganda yakni melalui uji statistik deskriptif, analisis model regulasi data panel tanda uji pemilihan model, uji regresi linier berganda dan juga uji hipotesis Melalui aplikasi eviews versi 9. Berdasarkan uji parsial menunjukkan bahwa, management compensation berpengaruh terhadap profit shifting, corporate social responsibility dan intangible asset intensity tidak berpengaruh profit shifting.Kata kunci: management compensation, corporate social responsibility, intangible asset intensity, profit shifting.
Evaluasi Corporate Governance pada Koperasi Serba Usaha (Studi Kasus: KSU Harapan Bersama) Nurul Mahmudah; Ghea Dwi Rahmadiane
Monex: Journal of Accounting Research Vol 12, No 1 (2023)
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Politeknik Harapan Bersama

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30591/monex.v12i1.4361

Abstract

This study aims to evaluate the implementation of corporate governance in multi-purpose cooperatives. This study uses primary data and secondary data. Primary data was obtained from field surveys by distributing questionnaires to respondents, while secondary data was obtained from various publication sources. Data analysis uses frequency distribution to classify statements or statements from respondents on matters relating to the implementation of corporate governance from three aspects, namely organizational and management accountability, business accountability and member services, financial accountability. The results of the analysis in this study showed that the organizational and management accountability aspects of a total of 11 indicators stated that 9 indicators implemented properly and completely while 2 indicators had not implemented properly and completely. The aspect of business accountability and member service states that out of a total of 13 aspects, 9 indicators have been implemented properly and completely, while 4 indicators have not been implemented properly and completely. From a total of 10 indicators, there are 7 aspects of financial accountability that are implemented properly and completely, 2 indicators have not been implemented properly and completely, while 1 indicator has not been implemented  at all.
Analisis Faktor-Faktor yang mempengaruhi Pengungkapan Akuntansi Sumber Daya Manusia pada Perbankan di Indonesia Hatta Setiabudhi; Mutia Pamikatsih
Monex: Journal of Accounting Research Vol 12, No 1 (2023)
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Politeknik Harapan Bersama

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30591/monex.v12i1.4184

Abstract

Akuntansi SDM merupakan suatu proses pengindentifikasian dan pengukuran mengenai data dari sumber darya manusia serta memberikan komunikasi atas informasi mengenai data ini ke pihak-pihak yang memiliki kepentingan. Akuntansi Sumber Daya Manusia juga dinilai berdampak terhadap kinerja perusahaan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh ukuran perusahaan, Profitabilitas, Umur perusahaan , ukuran dewan komisaris serta Gender terhadap Pengungkapan Akuntansi Sumber Daya Manusia. Penelitian ini dilakukan pada perusahaan perbankan go public periode 2020. Analisis regresi jenis berganda merupakan teknik didalam analisis data pada penelitian ini. Penelitian menunjukkan hasil bahwa ukuran perusahaan, Profitabilitas, ukuran dewan komisaris dan Gender tidak memiliki pengaruh terhadap Pengungkapan Akuntansi Sumber Daya Manusia. Umur perusahaan  memiliki pengaruh terhadap Pengungkapan Akuntansi Sumber Daya Manusia pada  perbankan di Indonesia.
Pengaruh Struktur Aset, Pertumbuhan Penjualan dan Penghindaran Pajak terhadap Struktur Modal Refi Lizara; Nanik Ermawati; Alfiyani Nur Hidayanti
Monex: Journal of Accounting Research Vol 12, No 1 (2023)
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Politeknik Harapan Bersama

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30591/monex.v12i1.4365

Abstract

Penelitian ini diwujudkan untuk mengkaji struktur dari aset, pertumbuhan dari penjualan serta penghindaran pajak pada struktur modal. Alasan peneliti menggunakan struktur modal adalah karena modal hal penting di perusahaan, modal yang diperoleh akan berpengaruh lebih besar atau lebih kecil terhadap laba yang dihasilkan. Populasi ini terdiri dari perusahaan manufaktur subsektor makanan dan minuman yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2017-2020. Teknik proses sampel purposive sampling. Tujuannya mengutip sampel secara acak dengan kriteria tertentu, yang diperoleh yakni sebanyak 60 data dari 104 perusahaan. Analisis ujinya memakai regresi linier berganda. Temuan tersebut mengungkapkan bahwa struktur permodalan tidak dipengaruhi oleh struktur aset. pertumbuhan penjualan berdampak negatif pada struktur permodalan, dan penghindaran pajak memiliki dampak yang menguntungkan.Kata kunci: Struktur aset, pertumbuhan penjualan dan  penghindaran pajak, struktur modal.
Analisis Perbandingan Kinerja BPR Konvensional di Kabupaten Pekalongan Selama Covid – 19 Irwan Prasetyo; Liris Kristina
Monex: Journal of Accounting Research Vol 12, No 1 (2023)
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Politeknik Harapan Bersama

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30591/monex.v12i1.3606

Abstract

AbstrakPenelitian ini bertujuan untuk membandingkan hasil kesehatan keuangan Bank Perkreditan Rakyat (BPR) Konvensional di Kab. Pekalongan sejak adanya Covid-19 yang terdiri dari modal, kualitas aset produktif, kualitas manajemen, rentabilitas dan likuiditas. Metode yang digunakan adalah CAMEL. Hasil penelitian ini menunjukkan BPR Sejahtera Atha Sembada dan BPR BKK Kab. Pekalongan keduanya memiliki tingkat kinerja kesehatan keuangan lebih baik. Namun jika dilihat dari CAMEL kedua BPR di Kabupaten Pekalongan memiliki predikat tidak sehat.
Analisis Tingkat Perputaran Modal Kerja pada Perum Damri Cabang Kota Bandung Marsha Aulia Hakim; Ria Arifianti; Adika Fauzi Akbar Imran
Monex: Journal of Accounting Research Vol 12, No 1 (2023)
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Politeknik Harapan Bersama

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30591/monex.v12i1.4281

Abstract

Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui dan mendorong pengelolaan keuangan untuk dapat memaksimalkan perputaran modal pada Perum Damri Persero cabang Bandung periode tahun 2017-2020. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif, data yang digunakan adalah data sekunder berupa laporan keuangan Perum Damri cabang Bandung pada tahun 2017-2020. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling yang kemudian dianalisis dengan menggunakan rasio perputaran modal kerja yang meliputi rasio perputaran kas dan perputaran piutang.  Hasil penelitian menunjukkan bahwa rata-rata perputaran modal kerja pada 4 tahun terakhir menunjukkan angka di atas satu kali yang artinya perputaran modal kerja perusahaan dalam kondisi baik dan sehat, perputaran arus kas perusahaan pada periode 2017-2020 rata-rata sebesar 7 kali artinya perusahaan dapat dikatakan efisien dan mampu membayar kewajibannya dengan menggunakan kas tersebut. Adapun hasil perhitungan rasio piutang pada 4 tahun terakhir menunjukkan bahwa perputaran piutang rata-rata sebesar 4 kali dalam setahun, artinya uang kas yang diterima dari pelanggan seharusnya dapat digunakan untuk menutupi dan membayar berbagai tagihan perusahaan
Analisis Pengaruh Faktor Internal terhadap Cash Holding pada Perusahaan Yang Terdaftar di IDX30 Isnaeni Rokhayati; Dian Safitri P Koesoemasari; Ady - Achadi; Anggi Yulia Indriawati
Monex: Journal of Accounting Research Vol 12, No 1 (2023)
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Politeknik Harapan Bersama

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30591/monex.v12i1.4449

Abstract

Tujuan riset ini untuk menganalisis adanya pengaruh Arus Kas, Modal Kerja Bersih, Leverage, Profitabilitas, dan Likuiditas pada Cash Holding. Penelitian dilakukan pada perusahaan terindeks IDX30 yang tecatat di BEI periode 2017-2020 dengan populasi 45 perusahaan, dan jumlah sampel ada 11 perusahaan yang diperoleh dengan metode purposive sampling. Metode analisis data digunakan analisis regresi linear berganda. Adapun tingkat signifikansi pada pengujian model penelitian digunakan uji F sedangkan uji hipotesis dengan uji t. Hasil penelitian dengan analisis linear berganda menemukan bahwa arus kas memiliki pengaruh positif tidak signifikan, modal kerja bersih menunjukkan pengaruh yang positif dan signifikan pada kepemilikan kas, leverage berpengaruh yang negatif tidak signifikan, profitabilitas memiliki pengaruh negatif tidak signifikan, sedangkan likuiditas berpengaruh negatif tidak signifikan pada cash holding. Pengujian dilakukan dengan menggunakan Random Effect Model yang merupakan model terbaik pada penelitian ini. Dengan R square yang menjelaskan kemampuan variabel bebas (X) dalam menjelaskan variabel tergantung (Y) sebesar 39,41%, sedangkan sisanya sebesar 60,59% dijelaskan oleh variabel lain di luar model penelitian seperti; total asset turnover, tingkat pajak, suku bunga, nilai tukar, inflasi, sales growth, firm size.
Rate of Return on Equity: Third Party Funds, Problem Finance, and Operational Efficiency at Indonesian Sharia Bank Listya Sugiyarti; Nur Asmilia; Siti Hanah
Monex: Journal of Accounting Research Vol 12, No 1 (2023)
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Politeknik Harapan Bersama

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30591/monex.v12i1.3644

Abstract

This study seeks empirical evidence of the relationship between third-party funding, non-performing loans, and operational efficiency and the rate of capital return for Islamic Commercial Banks in Indonesia from 2014 to 2018. This study's population consists of Islamic Commercial Banks registered with the Financial Services Authority in Indonesia. For the sample, this study used a form of purposive sampling. This methodology yielded a sample of eleven Islamic commercial banks. Using descriptive statistics, the classical assumption test, hypothesis testing, and multiple linear regression, this study tests its hypotheses. According to the findings of this study, the rate of return on equity in Islamic Commercial Banks is significantly influenced by third-party funding, non-performing financing, and operational efficiency. While third party funds partially have no effect and are not significant on the rate of return on capital at Islamic Commercial Banks, non-performing financing has a major impact on both the rate of return on capital and operational efficiency of Islamic Commercial Banks
Keberagaman Gender, Struktur Kepemilikan serta Kinerja Perusahaan Real Estate di Indonesia Rani Raharjanti; Eka Murtiasri; Novitasari Eviyanti; Muhammad Asrori; Moh. Haris
Monex: Journal of Accounting Research Vol 12, No 1 (2023)
Publisher : Pusat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Politeknik Harapan Bersama

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30591/monex.v12i1.4286

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana pengaruh keberagaman gender dan struktur kepemilikan terhadap kinerja perusahaan. Perusahaan real estate yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2016-2020 digunakan sebagai sampel perusahaan. Regresi data panel digunakan dalam penelitian ini dan diuji menggunakan SPSS versi 28. Dalam penelitian ini, terbukti bahwa keberagaman gender berpengaruh negatif terhadap kinerja perusahaan dan kepemilikan institusional berpengaruh positif terhadap perusahaan. Namun, kepemilikan manajerial terbukti tidak berpengaruh terhadap kinerja perusahaan. Penelitian mendatang sebaiknya membandingkan dengan negara lain di kawasan Asia Tenggara dan menambahkan variabel lain seperti keberagaman latar belakang pendidikan dan kepemilikan keluarga.Kata kunci: keberagaman gender, struktur kepemilikan, kinerja perusahaan.