This Author published in this journals
All Journal Konvergensi
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

APLIKASI METODE FUZZY MAMDANI UNTUK PENENTUAN HERO COUNTER PADA PERMAINAN MOBILE LEGENDS Tanjung, Christian Adikusuma; Hermawati, Fajar Astuti; Indasyah, Enny
KONVERGENSI Vol 15 No 1 (2019)
Publisher : Informatics, Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1027.919 KB) | DOI: 10.30996/konv.v15i1.2834

Abstract

Mobile Legends adalah game bergenre MOBA android yang memiliki banyak peminat sejak pertama rilis pada tahun 2016. Banyak pemain pemula game ini yang sebelumnya tidak tahu cara melawan hero musuh dengan cara memilih hero yang tepat untuk dapat mengalahkannya sehingga seringkali mengalami kekalahan dalam pertandingan. Pada tugas akhir ini penulis akan menerapkan logika fuzzy metode mamdani yang diimplementasikan untuk membuat sistem penentuan hero counter pada game Mobile Legends guna membantu pemain dalam pemilihan hero. Untuk itu diperlukan beberapa variable input yaitu kelincahan dan ability effect yang dimiliki setiap hero serta waktu lama berjalannya pertandingan. Setelah itu semua variabel input akan diolah dengan logika fuzzy dengan tahapan pembentukan himpunan fuzzy, fungsi implikasi, komposisi aturan, dan defuzzyfikasi. Berdasarkan pengujian tingkat keakuratan untuk mengetahui hero counter, dilakukan dengan percobaan pada setiap hero assassin dengan kondisi waktu yang berbeda dan menghasilkan nilai akurasi dari sistem ini sebesar 84,375%. Dengan begitu aplikasi ini diharapkan dapat membantu pemain pemula Mobile Legends saat memilih hero untuk meningkatkan presentase kemenangan guna menghindari kekalahan dalam pertandingan.