Claim Missing Document
Check
Articles

Found 14 Documents
Search

Konservasi Mangrove sebagai Implementasi Program Desa Tangguh Bencana (DESTANA) dalam mengatasi Banjir Rob di Kabupaten Cirebon Bella Oktavianita; Febby Amanda Putri; Adriani
Jurnal Pusat Inovasi Masyarakat (PIM) Vol. 2 No. 3 (2020): Juni 2020
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat, Institut Pertanian Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (567.745 KB)

Abstract

Increased human activities in the coastal area will cause several problems, one of which is the tidal flooding that occurs due to excessive pumping of groundwater so that the sea level is higher than the groundwater level. The loss of mangroves causes the coast to lose its protective system against incoming waves so that the beach is increasingly vulnerable to tidal flooding. Therefore, this program aims to conserve mangroves as an effort to implement the DESTANA program in dealing with tidal floods in Cirebon district. The method used in this activity is socialization and conservation. The results show that the implementation in the DESTANA program, namely mangrove conservation can be carried out. Mangroves planted in this conservation activity are 5000 propagules in Grogol Village and 1500 Propagul in Gebangmekar Village. This program was carried out well because it collaborated with the local Karangtaruna. Keywords: Conservation, mangroves, coastal areas.
PELATIHAN HANDYCRAF DARI KAIN FLANEL UNTUK BERWIRAUSAHA DI NAGARI SUNGAI KUNYIT, KABUPATEN SOLOK SELATAN Adriani; Sri Zulfia Nofrita; Reni Fitria
Journal of Community Service Vol 1 No 1 (2019): JCS, Desember 2019
Publisher : Ikatan Dosen Menulis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (556.236 KB) | DOI: 10.56670/jcs.v1i1.21

Abstract

Dalam rangka mewujudkan kesejahteraan masyarakat Nagari Sungai Kunyit, ibu-ibu dan remaja putri juga dapat berpartisipasi aktif dalam menunjang perekonomian keluarga. Guna meningkatkan peranan mereka perlu lebih dikembangkan melalui penyuluhan pengetahuan dan pelatihan keterampilan diberbagai bidang, pelatihan yang sifatnya praktis tetapi berdampak membuka cakrawala mereka dalam menciptakan usaha sendiri dalam mengembangkan jiwa wirausaha,salah satunya adalah pelatihan keterampilan handycraf dari kain flanel , dibuat sebagai aneka souvenir dan cendramata. Selain dapat membantu ekonomi keluarga, kerajinan dari kain flanel ini dapat meningkatkan keterampilan, mengembangkan bakat serta mengisi waktu luang, sehingga dapat dimanfaatkan dan bernilai ekonomis guna menopang ekonomi keluarga.
Peran Partisipasi Masyarakat Pulau Sabutung Dalam Pengelolaan Lingkungan Permukiman Adriani
Gudang Jurnal Multidisiplin Ilmu Vol. 1 No. 5 (2023): GJMI - NOVEMBER
Publisher : PT. Gudang Pustaka Cendekia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59435/gjmi.v1i5.136

Abstract

Permukiman sebagai suatu produk tata ruang, merupakan hasil interaksi adaptasi manusia dengan lingkungan. Keberadaan manusia sebagai masyarakat yang menghuni suatu kawasan dapat memberikan pengaruh secara langsung maupun tidak langsung terhadap terbentuknya kualitas lingkungan permukiman. Pulau Sabutung sebagai lokasi penelitian merupakan pusat Pemerintahan yang berpotensi akan terus mengalami pengembangan. Masyarakat mengambil peran penting di dalamnya. Lingkungan permukiman yang terawat serta dikelola dengan baik dapat mendorong keberlanjutan suatu Kawasan. Informasi pada penelitian ini diperoleh melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi langsung di lokasi kemudian digambarkan secara deskriptif untuk memaparkan kondisi karakteristik serta peran partisipasi masyarakat di Pulau Sabutung dalam pengelolaan permukimannya. Hasil analisis memberikan gambaran bahwa pengelolaan lingkungan permukiman melalui partisipasi masyarakat belum dilakukan secara optimal, begitupula dengan dukungan dari pemerintah setempat. tetapi sebagai modal dasar adalah bahwa masyarakat Pulau Sabutung dapat digerakkan dan diajak dalam pengelolaan lingkungan. Perlu adanya pendampingan secara berkala dan kerja sama berbagai pihak serta dilaksanakan secara terpadu, terarah dan berkelanjutan.
HUBUNGAN PENGETAHUAN DAN USIA IBU TERHADAP PEMBERIAN ASI EKSKLUSIF Darmawati, Junay; Lidya Fransisca; Adriani
Jurnal Kesehatan dan Pembangunan Vol 14 No 2 (2024): Jurnal Kesehatan dan Pembangunan
Publisher : LPPM STIKes Mitra Adiguna

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52047/jkp.v14i2.339

Abstract

Exclusive breastfeeding for babies aged 0-6 months has a great contribution to the growth and development and immunity of babies which can help prevent various childhood diseases, especially gastric, airway and asthma disorders in children. The purpose of this study was to determine the relationship between maternal knowledge and age to exclusive breastfeeding. The research method used in this study is an analytical survey with a cross sectional approach. The population in this study is all mothers who have babies aged 7-12 months who visited RB Asri Palembang in 2023 with a research sample of 40 respondents taken using an accidental sampling technique. The results of the study were obtained from 40 respondents who gave exclusive breastfeeding as many as 21 respondents (52.5%) while mothers who did not give exclusive breastfeeding were 19 people (47.5%), mothers with good knowledge as many as 22 respondents (55.0%) while mothers with poor knowledge were 18 people (45.0%), and mothers with the age of 20-35 years as many as 21 people (52.5%) while mothers with the age of <20 years and >35 years were 19 people (47.5%). The results of the statistical test found that there was a meaningful relationship between maternal knowledge and age and exclusive breastfeeding at RB Asri Palembang in 2023.
Optimizing an Ultisol of marginal land for soybean cultivation through inorganic fertilizer substitution with Tithonia compost and biochar ameliorant Lestari, Ardiyaningsih Puji; Zulkarnain; Adriani; Mapegau; Nusifera, Sosiawan; Martino , Dede
Journal of Degraded and Mining Lands Management Vol. 12 No. 1 (2024)
Publisher : Brawijaya University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.15243/jdmlm.2024.121.6685

Abstract

Soybean has a strategic role as a food commodity in Jambi, Indonesia, but until now, it has still not been self-sufficient. There is still an opportunity to increase soybean productivity in Jambi by 35-49.6% by optimizing the use of marginal, dominated by Ultisol, which has low inherent soil fertility. One of the efforts that can be made to improve soil fertility for cultivating soybean plants in Jambi is to utilize compost and biochar as soil ameliorants to substitute for inorganic fertilizer. This study aimed to assess the effect of compost and biochar ameliorant as substitutes for inorganic fertilizer on the growth and yield of soybean plants grown on an Ultisol of Jambi. The experiment was arranged in a simple randomized block design with the combination of the percentage of inorganic fertilizer with compost and biochar ameliorant (100+0, 75+25, 50+50, 25+75, and 0+100) as the treatment factors. The observed variables were plant height, number of branches, plant nitrogen content, rate of symbiotically fixed nitrogen, weight of 100 seeds, and yield. The results showed that providing compost and biochar ameliorants can replace the role of inorganic fertilizer, and providing 100% compost and biochar ameliorant and a combination of 25% inorganic fertilizer and 75% compost biochar ameliorant can provide the highest growth and yield in soybean plants planted in Ultisol dry land.
PENGARUH KONFLIK TERHADAP MOTIVASI KERJA PEGAWAI PEMERINTAH DI DESA LAKATAN KABUPATEN TOLITOLI Fathur, Alfansyah; Adriani
Jurnal Teknik Ibnu Sina (JT-IBSI) Vol. 7 No. 01 (2022): JT-IBSI (Jurnal Teknik Ibnu Sina)
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Ibnu Sina

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36352/jt-ibsi.v6i02.287

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Konflik Terhadap Motivasi Kinerja Pegawai Pemerintah Desa Lakatan. Penelitian Ini Dilakukan Pada Kantor Desa Lakatan / Desa Lakatan Kecamatan Galang Kabupaten Tolitoli. Metode pengumpulan data yaitu observasi, wawancara dan teknik sampel yang digunakan adalah sampling jenuh. Metode analisis yang digunakan adalah menggunakan uji linear sederhana dan uji hipotesis. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa Konflik Berpengaruh Terhadap Motivasi Kerja Pegawai Pemerintah Desa Di Desa Lakatan Kecamatan Galang Kabupaten. Tolitoli. Setelah melakukakan uji hipotetsis diketahui dari hasil analisis uji t diketahui nilai thitung 2,258 dan ttabel 1,690 sehingga dapat dikatakan bahwa variabel konflik terdapat pengaruh yang signifikan terhadap variabel motivasi pemerintahan.
Edukasi Pelestarian Ekosistem Hutan Dan Lingkungan Melalui Pengenalan Konsep Ramah Lingkungan Adriani; Arif, Nurfadhilah; Tidore, Muh Faedly H; Rosita
Gudang Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 2 No. 1 (2024): GJPM - JANUARI s/d JUNI
Publisher : PT. Gudang Pustaka Cendekia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59435/gjpm.v2i1.262

Abstract

Lingkungan merupakan wadah interaksi dan aktivitas makhluk hidup termasuk manusia yang ada di dalamnya. Lingkungan yang sifatnya dinamis memiliki kemampuan memulihkan dirinya tapi kemampuannya terbatas sehingga dibutuhkan pemahaman dan kesadaran dalam menjaga dan merawatnya agar tetap lestari. Keberadaan manusia dengan segala aktivitas dan pemahamannya memberikan dampak secara langsung maupun tidak langsung terhadap kelestarian lingkungan hidup. Pelestarian lingkungan merupakan suatu bentuk perlindungan dan pengelolaan terhadap lingkungan hidup agar keberlanjutannya tetap terjaga. Permasalahan lingkungan dan kesadaran masyarakat terhadap kelestarian lingkungan masih menjadi hal yang perlu dibenahi hingga saat ini. Kegiatan pengabdian mengambil tema Edukasi Pelestarian Ekosistem Hutan dan Lingkungan yang dilakukan melalui sosialisasi pemaparan materi Pengenalan Konsep Ramah Lingkungan. Pengabdian dilakukan sebagai langkah awal untuk keberlanjutan lingkungan dengan menyasar generasi muda penerus bangsa dan generasi pendidik yang akan memberikan input terhadap generasi selanjutnya. Pengabdian dilakukan di sekolah yang merupakan wadah memperoleh pendidikan dan pengetahuan dengan lokasi di SMKN 4 Ternate. Kegiatan sosialisasi berjalan lancar dan antusias. Sosialisasi ini diharapkan dapat menumbuhkan kesadaran dan terbentuk partisipasi masyarakat secara umum dan warga SMKN 4 Ternate pada khususnya terhadap pelestarian lingkungan hidup. Manusia sebagai makhluk berakal berperan penting terhadap keberlanjutan lingkungan hidup.
Perancangan Smart Trash Menggunakan Mikrokontroler Nodemcu Berbasis Iot (Internet of Things) Jaya, Faisal Nur; Ardiansya, Taufik; Adriani; Ridwang
Arus Jurnal Sains dan Teknologi Vol 2 No 2: Oktober (2024)
Publisher : Arden Jaya Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

sampah yang susah di daur ulang sehingga terjadi pencemaran lingkungan. Maka dari itu kami merancang sebuah prototype Smart Trash yang dapat membedakan jenis sampah organik maupun anorganik yang menggunakan mikrokontroler NodeMCU ESP32 sebagai pengontrol utama dan memiliki sistem monitoring volume sampah menggunakan Internet Of Things. Metode penelitian yang digunakan adalah metode eksperimen yang di uji coba berdasarkan fungsi alat yang telah di buat sebelumnya dan Metode pengumpulan data yang digunakan adalah metode observasi yaitu melibatkan pengamatan langsung terhadap alat Smart Trash dengan memanfaatkan sensor-sensor yang terpasang pada wadah sampah, observasi dilakukan dengan cara mencatat data sensor serta mendokumentasikan proses dan hasil pengujian alat.Alat ini berfungsi dengan baik dalam membedakan jenis sampah organik dan anorganik sehingga diharapkan kedepannya dapat bermanfaat dalam mengurangi pencemaran lingkungan yang diakibatkan susahnya daur ulang sampah.
Perancangan Sistem Smart Home dengan Pengontrolan Empat Beban Listrik Berbasis Iot (Internet of Things) Syam, Muh Chairul Juniardi; Hamid, Muh. Irfan; Adriani; Ridwang
Arus Jurnal Sains dan Teknologi Vol 2 No 2: Oktober (2024)
Publisher : Arden Jaya Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Listrik merupakan salah satu sumber energi yang menjadi suatu kebutuhan yang sangat penting di era perkembangan teknologi saat ini, mulai dari bangun tidur hingga tidur, listrik selalu dibutuhkan. Peralatan listrik yang tidak beroperasi terus menerus pada saat tidak digunakan dapat menyebabkan pemborosan listrik. Oleh karena itu, Penelitian ini mengembangkan sistem smart home dengan pengontrolan empat beban litrik berbasis internet of things (IoT). Sistem ini terdiri dari, sonoff, selector switch, kontaktor, dan relay. sonoff sebagai pengontrol jarak jauh, selector switch sebagai pengontrol manual, kontaktor sebagai pengaman jika ada arus balik. relay berfungsi untuk menghubungkan dan memutuskan arus listrik ke bagian yang menuju beban atau pemakai. Hasil pengujian menunjukkan efektifitas sistem sebesar 100%. Sistem ini memanfaatkan sonoff sebagai pengontrol jarak jauh dan selector swich serta saklar sebagai pengontrol manual. Jadi, kesimpulannya, sistem ini menjadi solusi yang memudahkan pengguna dalam mengontrol peralatan listrik rumah tangga. Saran untuk penelitian selanjutnya menambahkan alat atau sensor yang dapat mengetahui atau mengukur beban listrik yang dipakai, dan penambahan beban yang dapat dikontrol secara otomatis dan manual.
Rancang Bangun Prototype Smart Home System Menggunakan Konsep Berbasis Internet of Things (IOT) Tawakkal, Iqbal; Arsyad , Muh.; Hafid , Abdul; Adriani
Arus Jurnal Sains dan Teknologi Vol 2 No 2: Oktober (2024)
Publisher : Arden Jaya Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pada saat ini banyak perangkat-perangkat listrik di kendalikan secara manual oleh pengguna. Seseorang harus mematikan dan menghidupkan sakelar secara langsung yang terhubung ke perangkat listrik tersebut. terkadang ada beberapa perangkat listrik yang masih menyala saat tidak digunakan, hal ini dapat disebabkan oleh kelalaian pengguna untuk mematikan perangkat listrik tersebut. Maka dari itu Penelitian ini bertujuan untuk merancang bangun prototype smart home system menggunakan konsep berbasis Internet of things (IoT). Dengan metode Penelitian pengembangan berdasarkan studi literatur dari berbagai sumber yang relevan. Sistem ini menggunakan berbagai sensor, termasuk PIR Motion Sensor, Sensor Gas MQ-2, Soil Humidity Sensor, sensor air hujan, dan LDR (Light Dependent Resistor). Pembacaan dan fungsi setiap sensor didapatkan melalui hasil observasi secara langsung sehingga ditampilkan pada tabel hasil pembacaan sensor. Hasil pengujian menunjukkan bahwa rancangan prototipe Smart home melalui IoT Keyes ini efektif dalam mengontrol dan memantau perangkat listrik dari jarak jauh, memberikan notifikasi real-time, serta meningkatkan keamanan dan efisiensi energi di rumah. Penelitian ini menyimpulkan bahwa sistem rumah pintar berbasis IoT memiliki potensi besar untuk diterapkan dalam rumah tangga modern, membantu pengguna dalam mengatur penggunaan energi secara lebih efisien dan aman.