Claim Missing Document
Check
Articles

Found 10 Documents
Search

Implementasi Internet of Things (IoT) untuk Meningkatkan Kompetensi Siswa SMK Jakarta 1 Ahmad Fitra Ritonga; Syafrima Wahyu; Frida Octavia Purnomo
Risenologi Vol. 5 No. 1 (2020): Risenologi
Publisher : Kelompok Peneliti Muda Universitas Negeri Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (290.603 KB) | DOI: 10.47028/j.risenologi.2020.51.57

Abstract

Internet of Things (IoT) needs to be developed in education and serves as one of the roles of education to face the industrial revolution 4.0. Vocational High School (SMK) is an appropriate level of education to prepare early for knowledge and application of IoT technology. Vocational High School Jakarta 1 has good technology but the competency of applying IoT expertise is still lacking. To improve the understanding and application of IoT, Physics Engineering Study Program of Binawan University proposes a solution in the form of training with the theme: Implementing Internet of Things (IoT) to improve student competence in Vocational High School Jakarta 1. This training aims to introduce about IoT especially implementation in the scheme monitoring by using light and temperature sensors to increase student motivation and competence in the industrial era 4.0. Based on the analysis of the data, it was concluded that the competency of student expertise could be significantly increased through IoT training to be accepted with significance level of 0.05. The method of implementing training is team work that is able to make the training more effectively and efficiently.
Identifikasi Struktur Geologi Dan Zona Alterasi Dengan Menggunakan Teknologi Remote Sensing Pada Daerah Prospek Geothermal Ahmad Fitra Ritonga; Kms Novranza; Ricky Ferdianto Herlambang
Jurnal Teknologi Vol 7, No 2 (2020): Jurnal Teknologi
Publisher : Universitas Jayabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1254.99 KB) | DOI: 10.31479/jtek.v7i2.45

Abstract

Eksplorasi merupakan salah satu tahap penting dalam pengembangan potensi geothermal. Tahapan eksplotasi terdiri dari tiga survei yaitu survei geologi, geokimia dan geofisika. Sebelum melakukan eksplorasi, sebaiknya membuat peta daerah prospek geothermal dengan menggunakan bantuan teknologi remote sensing untuk meningkatkan efektivitas dan efisiensi survei. Hasil pemetaan dapat dijadikan sebagai dasar untuk menentuan lokasi survei berikutnya.  Penelitian ini menggunakan Citra Landsat 8 gratis, diunduh dari situs www.earthexplorer.com dan diproses dengan teknik band combination. Teknik ini digunakan untuk mengidentifikasi kelurusan, zona alterasi, dan fitur kawah pada daerah sistem geothermal daerah “X”. Interpretasi data remote sensing dengan menggunakan metode band combination dan pengamatan secara manual menunjukkan bahwa arah utama dari kelurusan-kelurusan yang berkembang di daerah “X” adalah Utara-Selatan dan Barat Laut - Tenggara. Struktur-struktur tersebut berkorelasi dengan kemunculan manifestasi permukaan berupa fumarol, batuan teralterasi dan mata air panas. Selain itu juga ditemukan satu titik dugaan sebagai batuan teralterasi yang berada di sekitar puncak Gunung BA.
KARAKTERISTIK TEPUNG KULIT KENTANG (Solanum tuberosum) SEBAGAI BAHAN PANGAN SUMBER KALIUM Ratnayani -; Septiani -; Ahmad Fitra Ritonga; Nur Fahlia
J-KESMAS: Jurnal Kesehatan Masyarakat Vol 7, No 2 (2021): J-KESMAS Volume 7, Nomor 2, Nopember 2021
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Universitas Al Asyariah Mandar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35329/jkesmas.v7i2.1993

Abstract

Potato peel flour (Solanum tuberosum) is a flour that has a potential to be developed as a food source of potassium. This research was conducted to determine the chemical properties of potato peel flour. Potato peel flour is carried out in several stages: peeling potatoes; soaking in 0.3% sodium bisulfite (NaHSO3) solution for 60, 90 and 120 minutes; drying; milling; and sifting. Parameters observed were water content, ash content, protein, fat, carbohydrates and potassium (K). Potato peel flour with various immersions produced has the characteristics of water content (7.84 – 9.03%), ash content (4.15 – 4.67%), protein (11.35 – 11.60 %), fat ( 0.74 – 0.87%), carbohydrates (74.63 – 75.26%), and potassium (1231.32 – 1671.86 mg/100 g). Based on the potassium content, potato skin flour with the highest potassium content was soaked for 120 minutes. 
PEMERIKSAAN KADAR SGOT-SGPT PADA LANSIA PENDERITA TUBERKULOSIS Tiara Putri Syalia; Nicolaus Sri Widada; Ahmad Fitra Ritonga
Binawan Student Journal Vol. 4 No. 1 (2022)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Universitas Binawan (LPPM Universitas Binawan)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54771/bsj.v4i1.215

Abstract

Tuberkulosis (TB) adalah penyakit menular langsung yang disebabkan oleh kuman Mycobacterium tuberculosis. Kuman TB ini sebagian besar menyerang organ paru (TB paru), tetapi juga dapat menyerang hampir seluruh organ tubuh manusia. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kadar SGOT dan SGPT pada pasien lansia penderita tuberkulosis yang sedang menjalani pengobatan tahap 4-6 bulan. Jenis penelitian yang digunakan adalah deskriptif kuantitatif dengan desain cross-sectional terhadap 30 data pasien TB Paru yang menjalani pengobatan Obat Anti Tuberkulosis (OAT) 4-6 bulan di Rumah Sakit Bhayangkara Tk. I Raden Said Sukanto, Jakarta Timur. penelitian menemukan terjadinya peningkatan kadar SGOT 73.3% dari total responden yang menjalani pengobatan OAT di kelompok usia 60-69 tahun (n=21) dan 70-80 tahun (n=9). Sementara itu 66.7% dari total responden mengalami peningkatan kadar SGPT. Peningkatan kadar SGOT atau SGPT karena adanya perubahan permeabilitas atau kerusakan dinding sel hati sehingga dijadikan sebagai penanda gangguan integritas di hati.
HUBUNGAN INDEKS MASSA TUBUH DENGAN KADAR GLUKOSA DARAH PUASA PADA USIA DEWASA DAN LANSIA Efon Nurmalasari; Melvinawati Kristina Naibaho; Ahmad Fitra Ritonga
Binawan Student Journal Vol. 3 No. 1 (2021)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Universitas Binawan (LPPM Universitas Binawan)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54771/bsj.v3i1.263

Abstract

Usia merupakan faktor yang secara langsung berhubungan dengan Indeks Massa Tubuh (IMT). IMT diatas normal disebut obesitas sehingga dapat meningkatkan kadar glukosa darah. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan indeks massa tubuh dengan kadar glukosa darah puasa pada usia dewasa dan lansia di Puskesmas Kecamatan Kramat Jati. Metode penelitian yang digunakan adalah observasional deskriptif analitik, desain penelitian dilakukan secara cross sectional prospektif  dengan sumber data primer. Data yang telah terkumpul dianalisis secara statistik menggunakan SPSS dengan dianalisis secara univariat dan bivariat dengan menggunakan uji pearson correlation. Hasil penelitan menunjukan bahwa dari 32 responden tidak terdapat hubungan yang signifikan antara IMT dengan kadar glukosa darah puasa pada usia dewasa dan lansia dengan p value > 0,05.
HUBUNGAN POLA MAKANAN DENGAN KADAR TRIGLISERIDA PADA PENDERITA DIABETES MELITUS Faramudia Firdani; Zitthar Aritonang; Ahmad Fitra Ritonga
Binawan Student Journal Vol. 3 No. 2 (2021)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Universitas Binawan (LPPM Universitas Binawan)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54771/bsj.v3i2.586

Abstract

Pola makan merupakan asupan energi yang memberikan kontribusi besar untuk melakukan berbagai aktivitas sehari hari, energi ini sangat diperlukan oleh seseorang. Pengaturan pola makan yang tidak tepat seperti yang dianjurkan dapat mengakibatkan peningkatan kadar trigliserida darah tinggi. Pola makanan yang baik dapat menjaga kadar trigliserida tetap normal dan mencegah terjadinya peningkatan kadar trigliserida. Penelitian ini dilakukan di Puskesmas Kecamatan Kramat Jati dengan tujuan untuk mengetahui dan mengidentifikasi hubungan pola makanan dengan kadar trigliserida pada penderita diabetes melitus. Jenis Penelitian ini menggunakan observasional analitik dengan pengumpulan data cross sectional dan instrument penelitian menggunakan kuesioner, analisis data menggunakan uji statistik chi square. Jumlah sampel yang digunakan 64 sampel dengan teknik purposive sampling. Hasil dalam penelitian ini yang didapatkan yaitu terdapat 60 responden dengan pola makan yang baik dan 4 responden dengan pola makan yang cukup dengan rata-rata karakteristik trigliserida <150 mg/dl (Normal). Kesimpulan yang didapatkan pada uji chi square menunjukkan p= 0,674>0,05 sehingga hasil penelitian ini didapatkan tidak ada hubungan yang signifikan antara pola makan dengan kadar trigliserida pada penderita diabetes melitus.
Direct Investigation of Synthesis of Gold Nanoparticles Using Polyscias scutellaria Leaf Extract in the Hexane-Water System Using the Centrifugal Liquid Membrane-Spectrophotometry Method Muhammad Rizki Kurniawan; Aji Humaedi; Ahmad Fitra Ritonga
Jurnal Kimia Sains dan Aplikasi Vol 23, No 7 (2020): Volume 23 Issue 7 Year 2020
Publisher : Chemistry Department, Faculty of Sciences and Mathematics, Diponegoro University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (2495.316 KB) | DOI: 10.14710/jksa.23.7.255-260

Abstract

The Centrifugal liquid Membrane (CLM) method, which provides an ultra-thin two-phase liquid membrane system in a rotating glass cell, was successfully applied to Green Synthesis from Polyscias scutellaria (PS) capped gold nanoparticles (AuNPs-PS) using a Mangkokan leaf (Polyscias scutellaria) extract as a reducing agent and stabilizer in the hexane-water system. PS extract in hexane fraction as the organic phase has a UV absorption spectrum at the maximum wavelength, λmax of 220 nm, while the precursor of HAuCl4 solution as an aqueous phase has an λmax of 214 nm. Investigation of AuNPs-PS formation was carried out at various concentrations of Mangkokan leaf extract concentration; i.e., 0.001 0.003; 0.005; 0.007 and 0.009%, while the reaction was carried out at various rotational speeds of 5,000-9,000 rpm. The formation and stability of AuNPs-PS were observed from the phenomenon of surface plasmon resonance (SPR) and absorbance changes as measured by a UV-Vis spectrophotometer. The results of measurements using CLM-Spectrophotometry shows the formation of AuNPs-PS in the hexane-water system at λmax of 534 nm.
PERBANDINGAN KADAR UREUM DAN KREATININ DARAH PASIEN GAGAL GINJAL KRONIK PRE DAN POST HEMODIALISA Vifin Tia Sarofah; NS. Widada; Ahmad Fitra Ritonga
Binawan Student Journal Vol. 4 No. 2 (2022)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Universitas Binawan (LPPM Universitas Binawan)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54771/bsj.v4i2.214

Abstract

Peningkatan kadar ureum dan kreatinin dalam darah adalah manifestasi klinis yang paling utama pada penderita gagal ginjal. Hemodialisa (HD) merupakan terapi pengganti ginjal yang paling tepat untuk menurunkan kadar ureum dan kreatinin dalam darah penderita. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui rata-rata kadar ureum dan kreatinin antara pre dan post hemodialisa berdasarkan karekteristik usia, jenis kelamin dan lamanya menjalani hemodialisa. Jenis penelitian ini adalah komparatif dan menggunakan teknik accidental sampling dengan di dapatkan sampel sebanyak 63 pasien. Penelitian ini dilakukan di RSAU dr. Esnawan Antariksa. Berdasarkan uji statistik Paired T-Test dengan CI = 95% dan α = 0,05, terbukti bahwa terdapat perubahan pada kadar ureum dan kreatinin pre dan post hemodialisa dengan di peroleh nilai p_value = 0.000 yang mempunyai makna bahwa terdapat penurunan yang signifikan. Dapat disimpulkan bahwa terapi hemodialisa cukup efektif karena dapat menurunkan kadar ureum dan kreatinin berdasarkan usia, jenis kelamin, dan lamanya pasien menjalani terapi hemodialisa tersebut.
HUBUNGAN NLR DENGAN KADAR HS-CRP PADA KASUS DEMAM DENGUEPERIODE TAHUN 2019-2021 DI PRODIA DEPOK Dhian Ekawati; Dian Rachma Wijayanti; Ahmad Fitra Ritonga Ritonga
Binawan Student Journal Vol. 4 No. 3 (2022)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Universitas Binawan (LPPM Universitas Binawan)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54771/bsj.v4i3.677

Abstract

Demam dengue (DD) merupakan penyakit yang disebabkan oleh virus dengue dan ditularkan melalui vektor nyamuk Aedes aegypti dan Aedes Albopictus. Gejala klinis yang ditimbulkan berupa demam 2–7 hari, sakit atau nyeri pada ulu hati serta manifestasi perdarahan. Pada infeksi yang lebih berat disertai dengan leukopenia dan trombositopenia. Neutrophil Lymphocyte Ratio (NLR) dan High sensitive C-reactive protein(Hs-CRP) menjadi salah satu pemeriksaan penunjang DD. Rasio neutrofil limfosit atau NLR memberikan gambaran terhadap respon imun dan derajat inflamasi yang terjadi Hs-CRP merupakan protein fase akut yang diproduksi oleh hati sebagai respon imun nonspesifik terhadap infeksi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan NLR dengan kadar Hs-CRP pada kasus DD tahun 2019-2021 di Prodia Depok, sebanyak 30 pasien dengan diagnosis DD menjadi subjek dalam penelitian ini. Penelitian dilakukan dengan desain penelitian cross-sectional. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini adalah 16 responden laki-laki dan 14 responden. Usia yang mendominasi adalah kategori lansia awal dan akhir (46-65 tahun) sebanyak 10 responden. Berdasarkan Uji Spearman p-value 0,989 yaitu tidak ada hubungan antara nilai NLR dengan kadar Hs-CRP pada kasus DD Prodia Depok.
Penyuluhan Penyebab dan Bahaya Kecacingan di SDN Susukan Pagi 4 Ciracas Jakarta Timur Intan Kurniawati Pramitaningrum; Ahmad Fitra Ritonga; Wulan Fitriani Safari; Achmadi Achmadi
Prosiding Seminar Nasional Pemberdayaan Masyarakat (SENDAMAS) Vol 2, No 1 (2022): Desember 2022
Publisher : UniversitasAl Azhar Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36722/psn.v2i1.1619

Abstract

Infeksi kecacingan merupakan masalah kesehatan pada anak usia sekolah. Tujuan pengabdian kepada masyarakat ini adalah untuk memberikan penyuluhan mengenai penyebab dan bahaya kecacingan pada anak usia sekolah dasar di SDN Susukan Pagi 4 Ciracas, Jakarta Timur. Kegiatan penyuluhan bertujuan mencegah dan menekan angka kecacingan. Kegiatan penyuluhan dilakukan pada 16 September 2022 yang dihadiri 50 siswa kelas 3, kepala sekolah dan 6 guru. Metode penyampaian dilakukan dengan penyuluhan menggunakan video, poster, dan interaksi langsung. Kegiatan diawali dengan pembagian kuesioner mengenai pemahaman siswa mengenai penyebab dan bahaya kecacingan. Dari hasil kuesioner menunjukkan 68% siswa tidak memahami penyebab kecacingan dan 69% tidak memahami bahaya kecacingan. Seluruh kegiatan berjalan lancar dan disarankan untuk kegiatan selanjutnya dilakukan pemeriksaan feses untuk mengetahui angka infeksi kecacingan.Kata kunci: Bahaya kecacingan, Infeksi kecacingan, Penyebab kecacingan