Claim Missing Document
Check
Articles

Found 9 Documents
Search
Journal : SPRINTER: Jurnal Ilmu Olahraga

Tingkat Aktivitas Fisik Mahasiswa Pendidikan Jasmani Saat Pandemi Covid-19 Ilmul Ma’arif; Puguh Satya Hasmara
SPRINTER: Jurnal Ilmu Olahraga Vol. 2 No. 3 (2021): SPRINTER: Jurnal Ilmu Olahraga
Publisher : MAN Insan Cendekia Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46838/spr.v2i3.127

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat aktivitas fisik mahasiswa saat pandemi covid -19, metode penelitian dengan survei, hasil penelitian masuk kategori tinggi ada 21 mahasiswa, yang masuk kategori sedang 41 mahasiswa, masuk kategori rendah 23 mahasiswa. Hasil perhitungan presentase kategori tinggi (24,70%), kategori sedang (48,24 %) dan kategori rendah (27,06 %). kesimpulan bahwa aktivitas fisik mahasiswa pada masa pandemi covid-19 masuk kategori sedang dengan jumlah 41 (48,24 %).
Tingkat Aktivitas Fisik Mahasiswa Pendidikan Jasmani Saat Pandemi Covid-19 Ilmul Ma’arif; Puguh Satya Hasmara
SPRINTER: Jurnal Ilmu Olahraga Vol. 2 No. 3 (2021): SPRINTER: Jurnal Ilmu Olahraga
Publisher : MAN Insan Cendekia Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46838/spr.v2i3.127

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat aktivitas fisik mahasiswa saat pandemi covid -19, metode penelitian dengan survei, hasil penelitian masuk kategori tinggi ada 21 mahasiswa, yang masuk kategori sedang 41 mahasiswa, masuk kategori rendah 23 mahasiswa. Hasil perhitungan presentase kategori tinggi (24,70%), kategori sedang (48,24 %) dan kategori rendah (27,06 %). kesimpulan bahwa aktivitas fisik mahasiswa pada masa pandemi covid-19 masuk kategori sedang dengan jumlah 41 (48,24 %).
Survey Tingkat Kepercayaan Diri Peserta Didik Dalam Pembelajaran Online PJOK Pada Masa Pandemi Covid 19 Novita Nur Synthiawati; Ilmul Ma’arif
SPRINTER: Jurnal Ilmu Olahraga Vol. 2 No. 3 (2021): SPRINTER: Jurnal Ilmu Olahraga
Publisher : MAN Insan Cendekia Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46838/spr.v2i3.130

Abstract

Seseorang yang memiliki kepercayaan diri biasanya menganggap bahwa dirinya mampu melakukan segala sesuatu yang dihadapinya dengan kemampuan yang dimilikinya. Rasa percaya diri sangat membantu manusia dalam masa perkembangan pribadinya. khususnya bagi remaja. Tujuan penelitian ini adalah Memperoleh gambaran tingkat percaya diri peserta didik SMA Negeri 1 Nganjuk tahun ajaran 2019/2020 terhadap kehidupan di sekolah. Subyek penelitian ini adalah siswa SMA Negeri 1 Nganjuk tahun ajaran 2019/2020 yang berjumlah total 100 siswa. Desain penelitian ini menggunakan metode survey dengan pendekatan kuantitatif. Data tingkat kepercayaan diri di dapatkan dari lembar angket/ kuesioner yang terdiri dari 46 butir pernyataan dengan menggunakan skala Likert. Hasil penelitian yang didapat disimpulkan melalui analisis Deskriptif persentase dengan hasil SMA Negeri 1 Nganjuk sebesar 51%. Masuk dalam kategori “tinggi” dengan kategori tinggi sebanyak 38% dan kategori rendah sebanyak 11% responden. Dengan hasil yang didapat demikian diharapkan peserta didik lebih dapat mengontrol emosinya, terlebih pada kepercayaan diri sehingga dapat meengeluarkan segenap kemampuan yang dimiliki agar mendapatkan sesuai hasil yang diharapkan.
Survey Status Gizi saat Pandemi Covid-19 pada Siswa Sekolah Dasar Negeri Se-Kecamatan Gudo Ilmul Ma’arif; Faizatul Mahfud
SPRINTER: Jurnal Ilmu Olahraga Vol. 3 No. 1 (2022): SPRINTER: Jurnal Ilmu Olahraga
Publisher : MAN Insan Cendekia Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46838/spr.v3i1.138

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Status Gizi Saat Pandemi Covid-19 Pada Siswa Sekolah Dasar Negeri Se-Kecamatan Gudo. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dengan pendekatan Survey. Penelitian ini dilakukan di SDN Se-Kecamatan Gudo. Sampel dalam penelitian yang digunakan adalah siswa kelas VI SDN Se–Kecamatan Gudo yang berjumlah150 siswa. Hasil Penelitian menunjukkan bahwa status gizi siswa kelas VI SDN Se-Kecamatan Gudo dengan kategori kurus sebanyak 87 siswa (58%), kategori normal sebanyak 46 siswa (30,7%), kategori berat badan lebih sebanyak 15 siswa (10%) dan kategori obesitas sebanyak 1 siswa (1,3%) dengan keseluruhan jumlah siswa 150 siswa yang terdiri dari siswa laki-laki sebanyak 85 siswa dan jumlah siswa perempuan sebanyak 65 siswa, dari data tersebut diketahui bahwa status gizi seluruh siswa kelas VI SDN Se-Kecamatan Gudo sebagian besar pada kategori kurus sebanyak 87 siswa (58%). Berdasarkan hasil perhitungan status gizi siswa SDN se-kecamatan Gudo masuk kategori kurus.
Survey Status Gizi saat Pandemi Covid-19 pada Siswa Sekolah Dasar Negeri Se-Kecamatan Gudo Ilmul Ma’arif; Faizatul Mahfud
SPRINTER: Jurnal Ilmu Olahraga Vol. 3 No. 1 (2022): SPRINTER: Jurnal Ilmu Olahraga
Publisher : MAN Insan Cendekia Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46838/spr.v3i1.138

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Status Gizi Saat Pandemi Covid-19 Pada Siswa Sekolah Dasar Negeri Se-Kecamatan Gudo. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dengan pendekatan Survey. Penelitian ini dilakukan di SDN Se-Kecamatan Gudo. Sampel dalam penelitian yang digunakan adalah siswa kelas VI SDN Se–Kecamatan Gudo yang berjumlah150 siswa. Hasil Penelitian menunjukkan bahwa status gizi siswa kelas VI SDN Se-Kecamatan Gudo dengan kategori kurus sebanyak 87 siswa (58%), kategori normal sebanyak 46 siswa (30,7%), kategori berat badan lebih sebanyak 15 siswa (10%) dan kategori obesitas sebanyak 1 siswa (1,3%) dengan keseluruhan jumlah siswa 150 siswa yang terdiri dari siswa laki-laki sebanyak 85 siswa dan jumlah siswa perempuan sebanyak 65 siswa, dari data tersebut diketahui bahwa status gizi seluruh siswa kelas VI SDN Se-Kecamatan Gudo sebagian besar pada kategori kurus sebanyak 87 siswa (58%). Berdasarkan hasil perhitungan status gizi siswa SDN se-kecamatan Gudo masuk kategori kurus.
Gambaran Aktivitas Fisik pada Siswa Kelas IV SDN Mojorejo Kabupaten Mojokerto Ilmul Ma’arif; Iman Abdul Hamid
SPRINTER: Jurnal Ilmu Olahraga Vol. 3 No. 2 (2022): SPRINTER: Jurnal Ilmu Olahraga
Publisher : MAN Insan Cendekia Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46838/spr.v3i2.192

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat aktivitas fisik pada siswa kelas IV di SDN Mojorejo Kabupaten Mojokerto, Metode penelitian yang digunakan Merupakan jenis penelitian deskriptif kuantitatif, dengan menggunakan metode survey, hasil penelitian aktivitas fisik siswa kelas IV di SDN Mojorejo Kabupaten Mojokerto kabupaten Mojokerto berada pada kategori “sangat tinggi” 6 siswa (15,79%), “tinggi” 16 siswa (42,10%), “sedang” 11 (28,95%), “rendah” 5 siswa (13,16 %), dan “sangat rendah” 0 siswa (0,00%).  Berdasarkan hasil yang diperoleh aktivitas fisik siswa masuk dalam kategori “Tinggi”. Berdasarkan data penelitian yang di analisis dapat diketahui dan di simpulkan bahwa aktivitas fisik siswa kelas IV di SDN Mojorejo Kabupaten Mojokerto masuk kategori tinggi dengan 16 siswa (42,10%).
Gambaran Tingkat Indeks Massa Tubuh Siswa Sekolah Dasar setelah Bulan Puasa Ramadhan Risfandi Setyawan; Ilmul Ma’arif
SPRINTER: Jurnal Ilmu Olahraga Vol. 3 No. 3 (2022): SPRINTER: Jurnal Ilmu Olahraga
Publisher : MAN Insan Cendekia Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46838/spr.v3i3.276

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui indeks massa tubuh siswa setelah puasa ramadhan, Jenis penelitian yang di gunakan merupakan deskriptif kuantitatif, dengan menggunakan metode survey yang dilakukan untuk mengetahui nilai variabel mandiri, baik satu variabel atau lebih (independen), peneliti tidak memberikan sebuah perlakuan hanya mengambil data di lapangan. Hasil tingkat indeks massa tubuh siswa di SDN Alang-Alang Caruban 2 menunjukkan klasifikasi pada kategori kurus ada 28 siswa, kategori normal 55 siswa, kategori berat badan lebih 7 siswa dan kategori gemuk 3 siswa. Untuk nilai persentase di atas menunjukan bahwa kategori kurus 30.11 %, kategori normal 59.14%, kategori berat badan lebih 7.53 %, kategori obesitas 3.22%. simpulan indeks massa tubuh siswa kelas atas di SDN Alang-Alang Caruban 2 menunjukan kategori normal dengan jumlah 55 siswa dengan nilai persentase 59.14%.
Pengaruh Pola Aktivitas Fisik Mingguan Terhadap Kebugaran Jasmani Siswa Sekolah Dasar Negeri Pandan Kabupaten Mojokerto Ilmul Ma’arif; Puguh Satya Hasmara
SPRINTER: Jurnal Ilmu Olahraga Vol. 4 No. 2 (2023): SPRINTER: Jurnal Ilmu Olahraga
Publisher : MAN Insan Cendekia Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46838/spr.v4i2.309

Abstract

Penelitian ini mempunyai tujuan untuk mengetahui pengaruh pola aktivitas fisik mingguan terhadap kebugaran jasmani siswa, metode Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif, hasil penelitian untuk klasifikasi kebugaran pada pre test masuk kategori kurang 22 (45,83), untuk post test sedang 24 siswa (50%), Berdasarkan perhitungan untuk melihat perbandingan data pre test dan post test dengan mengunakan uji paired sample T – test dapat diketahui bahwa nilai sig 0,00 < 0,05, sehingga bisa di simpulkan bahwa ada pengaruh pola aktivitas fisik mingguan terhadap kebugaran jasmani siswa Sekolah Dasar Negeri Pandan berdasarkan nilai sig.
Pembelajaran Flipped Classroom Berbasis E-Learning untuk Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kritis PJOK Siswa Kelas X TKJ 1 SMKN 1 Kemlagi Kabupaten Mojokerto Puguh Satya Hasmara; Ilmul Ma’arif
SPRINTER: Jurnal Ilmu Olahraga Vol. 4 No. 2 (2023): SPRINTER: Jurnal Ilmu Olahraga
Publisher : MAN Insan Cendekia Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46838/spr.v4i2.312

Abstract

Penelitian ini bertujuan yang berkaitan dengan meningkatkan kemampuan berifikir kritis dengan pembelajaran Flipped Classroom berbasis E-Learning pada peserta didik Kelas X TKJ 1 SMKN 1 Kemlagi. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif, dengan desain penelitian Non Randomized Control Group Pretest-Posttest Design. Sampel penelitian ini berjumlah 36 peserta didik Instrumen yang digunakan berupa soal essay sebanyak 10 pertanyaan. Berdasarkan perhitungan hasil uji menggunakan rumus t-test diperoleh nilai thitung sebesar -20,431. Hasil thitung tersebut kemudian disamakan dengan menggunakan table distribusi uji-t dengan taraf signifikan 5% diperoleh Nilai ttabel sebesar 2,0301. Jadi, nilai thitung -20,431 > ttabel 2,0301 sehingga H1 diterima dan H0 ditolak yang berarti terdapat pengaruh model pembelajaran flipped classroom terhadap kemampuan berpikir kritis PJOK Kelas X TKJ 1 SMKN 1 Kemlagi Kabupaten Mojokerto.