Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search
Journal : Jurnal Teknika : Jurnal Teoritis dan Terapan Bidang Keteknikan

STUDI ANALISIS DIMENSI DAN STABILITAS TUBUH BENDUNGAN URUGAN BERINGIN SILA Natalia Yuliana Margaretha; I Made Kamiana; Dwi Anung Nindito
JURNAL TEKNIKA Vol. 4 No. 1 (2020): Jurnal Teoritis dan Terapan Bidang Keteknikan
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Palangka Raya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Bendungan urugan Beringin Sila merupakan konstruksi penampung air yang direncanakan untuk mengatasi masalah ketidakseimbangan kuantitas air yang tersedia dalam memenuhi kebutuhan masyarakat di Kecamatan Utan, Kabupaten Sumbawa. Oleh karena itu, analisis dimensi dan stabilitas bendungan perlu dilakukan dengan tujuan memperoleh konstruksi bendungan yang efektif untuk menampung air dan memenuhi syarat keamanan bendungan yang dipengaruhi oleh gaya-gaya yang bekerja pada bendungan. Metode perhitungan yang digunakan dalam menentukan analisis dimensi yaitu penelusuran banjir kala ulang 1.000 tahun dan metode S.M.B. Metode perhitungan stabilitas yang digunakan yaitu metode Cassagrande untuk mengetahui formasi garis depresi dengan syarat Qf < Qinflowmaks, Forchheimer untuk menggambar jaringan trayektori, dan Bishop untuk mengetahui stabilitas lereng tubuh bendungan dengan syarat Fk > 1,2. Hasil perhitungan dimensi diperoleh tinggi bendungan 87 meter, lebar mercu 13 meter, panjang bendungan 800,93 meter, kemiringan lereng hulu 1:4, kemiringan lereng hilir 1:3, dimensi drainase horisontal 2 meter x 240 meter. Hasil analisis terhadap stabilitas aliran filtrasi bendungan diperoleh 11,88 x 10-3 m3/det < 11,88 m3/det (aman). Hasil analisis terhadap stabilitas lereng bendungan pada kondisi baru selesai dibangun sisi hulu 4,34 (aman) dan hilir 2,99 (aman), pada kondisi muka air bendungan mencapai elevasi penuh 2,13 (aman), dan pada kondisi bendungan mengalami penurunan air mendadak 3,82 (aman). Hasil analisis stabilitas terhadap boiling dan piping diperoleh 6,44 x 10-6 m/det < 0,06 m/det (aman).
KINERJA TURBIN HIDROKINETIK VENTILATOR Elia Sucie; Dwi Anung Nindito; Allan Restu Jaya
Jurnal Teknika: Jurnal Teoritis dan Terapan Bidang Keteknikan Vol. 5 No. 2 (2022): Jurnal Teknika: Jurnal Teoritis dan Terapan Bidang Keteknikan, April 2022
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Palangka Raya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52868/jt.v5i2.7650

Abstract

Turbin hidrokinetik merupakan turbin yang memanfaatkan energi kinetik dari aliran sungai dan memiliki prinsip kerja seperti halnya turbin angin. Densitas pada aliran fluida lebih tinggi daripada aliran angin. Hal ini dapat diujikan pada turbin ventilator agar dapat mengoptimalkan kinerja turbin yang lebih baik. Studi ini melakukan uji eksperimental terhadap kinerja turbin ventilator dengan variasi jumlah bilah yang berbeda-beda yaitu variasi turbin ventilator 16 bilah, 12 bilah dan 8 bilah dengan variasi kecepatan aliran (v) yang diujikan pada saluran prismatik (flume). Hasil pengujian pada kecepatan aliran 0,188–0,222 m/s menghasilkan kinerja turbin ventilator yang beragam untuk masing-masing variasi yang diamati. Penggunaan variasi turbin ventilator 16 bilah, menghasilkan Rotasi Per Menit (RPM) dan torsi (τ) yang lebih tinggi daripada penggunaan variasi turbin ventilator 12 bilah ataupun turbin ventilator 8 bilah.
EFEK SUDUT ODGV TERHADAP PROFIL DISTRIBUSI KECEPATAN ALIRAN DI HILIR TURBIN HIDROKINETIK SAVONIUS Yunda Monika; Dwi Anung Nindito; Haiki Mart Yupi
Jurnal Teknika: Jurnal Teoritis dan Terapan Bidang Keteknikan Vol. 6 No. 1 (2022): Jurnal Teknika: Jurnal Teoritis dan Terapan Bidang Keteknikan, Oktober 2022
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Palangka Raya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52868/jt.v6i1.7691

Abstract

Turbin hidrokinetik Savonius merupakan salah satu jenis turbin sumbu vertikal. Penempatan turbin Savonius pada saluran menyebabkan perubahan aliran pada bagian hilir turbin. Pada studi literatur, umumnya ODGV (Omni-Directional Guide Vanes) berbentuk persegi panjang. ODGV terdiri dari beberapa rectifier yang memiliki susunan tertentu. Perubahan sudut pada rectifier bertujuan untuk menangkap kecepatan aliran pada saluran. Dalam pengujian digunakan tiga variasi sudut rectifier yaitu 0°, 15° dan 30° . Pengujian dilakukan pada tiga variasi kecepatan aliran yang berbeda. Variasi kecepatan aliran yang digunakan yaitu 0,11m/s, 0,13 m/s dan 0,14 m/s. Data kecepatan aliran diambil tepat di posisi penempatan turbin. Pengukuran diambil pula pada bagian hilir turbin dengan jarak 25 cm dan 50 cm dari turbin Savonius. Hasil pengamatan menunjukkan bahwa penggunaan ODGV pada turbin hidrokinetik Savonius menyebabkan kecepatan aliran pada bagian hilir turbin Savonius menjadi lebih kecil, baik pada jarak 25 cm maupun pada jarak 50 cm. Pada variasi sudut rectifier 0°, kecepatan aliran di bagian hilir turbin berkurang sebesar 12,14% pada jarak 25 cm dan 9,85% pada jarak 50 cm dari kecepatan aliran pada turbin Savonius. Bertambahnya sudut rectifier menyebabkan kecepatan aliran hilir turbin semakin mengecil. Untuk variasi rectifier sudut 30°, kecepatan aliran bagian hilir jarak 25 cm dan 50 cm berkurang masing-masing sebesar 12,24% dan 12,31% dari turbin Savonius. Pada rectifier sudut 30°, kecepatan aliran di bagian hilir yang dihasilkan relatif sama.