Claim Missing Document
Check
Articles

Found 5 Documents
Search

Peran Digital Parenting bagi Perkembangan Kognitif Anak Usia Dini selama Pembelajaran E-Learning Neni Sumarni
Hadlonah : Jurnal Pendidikan dan Pengasuhan Anak Vol 3 No 1 (2022): Hadlonah : Jurnal Pendidikan dan Pengasuhan Anak
Publisher : Program Studi Pendidikan Islam Anak Usia Dini Fakultas Tarbiyah IAI BBC

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (397.116 KB) | DOI: 10.47453/hadlonah.v3i1.613

Abstract

The outbreak of the disease pandemic caused by the corona virus (COVID-19) has changed social and organizational interactions, including in the education sector. The government through the ministry of education and culture has also changed the face-to-face learning system to online learning from home using gadgets as learning aids. This has positive and negative impacts on children as students, parents, and teachers. This article aims to analyze how the challenges of teachers and parents in the role of digital parenting for early childhood cognitive development. The method of writing articles is a literature study, namely by reviewing literature and scientific journals in the last three years about the role of parents and teachers, early childhood education, learning media, and the incidence of pandemics in Indonesia. The results of the literature study provide an explanation that children who use gadgets with a duration of less than 30 minutes per day can feel the positive impact of using gadgets, among others, children are easier to get new knowledge, easier to digest and enrich new vocabulary, and get new stimulations that obtained through spectacles such as movements and children's songs. However, if children use gadgets with a duration of more than 3 hours per day then it can bring negative things for children, especially for cognitive such as decreased concentration, loss of focus, lazy to study and write, and decreased learning achievement. Abstrak Kejadian pandemi penyakit yang disebabkan oleh virus corona (COVID-19) telah mengubah interaksi sosial dan organisasi termasuk di sektor pendidikan. Pemerintah melalui kementerian pendidikan dan kebudayaan juga mengubah sistem pembeajaran tatap muka menjadi belajar dari rumah secara daring yang menggunakan gadget sebagai alat bantu pembelajaran. Hal ini menimbulkan dampak positif dan negatif bagi anak sebagai peserta didik, orangtua, dan guru. Artikel ini bertujuan untuk menganalisis bagaimana tantangan guru dan orangtua dalam peran digital parenting untuk pengembangan kognitif anak usia dini. Metode penulisan artikel adalah studi pustaka yaitu dengan melakukan review literatur dan jurnal ilmiah tiga tahun terakhir tentang peran orangtua dan guru, pendidikan anak usia dini, media pembelajaran, dan kejadian pandemi di Indonesia. Hasil studi pustaka memberikan penjelasan bahwa bagi anak yang menggunakan gadget dengan durasi waktu kurang dari 30 menit perhari dapat merasakan dampak positif dari penggunaan gadget antara lain anak lebih mudah mendapatkan pengetahuan baru, lebih mudah mencerna dan memperkaya kosakata baru, serta mendapatkan stimulasi-stimulasi baru yang didapat melalui tontonan seperti gerak dan lagu anak-anak. Namun jika anak menggunakan gadget dengan durasi lebih dari 3 jam perhari maka hal itu dapat membawa hal negatif bagi anak terutama untuk kognitifnya seperti penurunan konsentrasi, kehilangan fokus, malas belajar dan menulis, serta mengalami penurunan prestasi belajar.
ANALISIS JABATAN PADA KOPERASI KONSUMEN YAYASAN PUSAKA RAUDHATUL IRFAN DESA KUTAWARGI KEC. RAWAMERTA KAB.KARAWANG Enjang Suherman; Neni Sumarni; Suroso
JURNAL BUANA PENGABDIAN Vol 3 No 2 (2021): JURNAL BUANA PENGABDIAN
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat, Universitas Buana Perjuangan Karawang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (163.8 KB) | DOI: 10.36805/jurnalbuanapengabdian.v3i2.1969

Abstract

Pelaksanaan perkoperasian ini terntu harus memiliki struktur organisasi yang jelas dan jabatan apa saja yang harus ada didalam koperasi tersebut. Serperti pengurus dan pengawas serta pegawainya. Oleh sebab itu diperlukan analisis jabatan untuk merancang setiap jabatan pada koperasi tersebut.Metode penulisan ini mengunakan pendekatan kualitatif deskriftif, Metode pengumpulan data menggunakan wawancara dan obsevasi. Analisis data menggunakan penggabungan studi literasi dengan wawancara sehingga menghasilakan job description dan job specification. Data sekunder dikumpulkan dari buku, jurnal, internet serta dokumen-dokumen yang lain yang relevan. Hasil penulisan artikel ini mengenai hasil dan pembahasan mengenai produk dari suatu analisis jabatan yaitu deskripsi jabatan dan spesifikasi jabatan pengurus sebagai contohnya pada organisasi koperasi yang diperoleh dari beberapa tahap analisis jabatan. Namun penulisan artikel ini tidak membahas korelasi analisis jabatan dengan praktik MSDM lainnya seperti remunerasi,beban kerja dan penilaian kinerja pada setiap jabatan.Kata kunci: Analisis Jabatan, Koperasi
Pelatihan dan Pendampingan Model Promosi Online Diversifikasi Produk Kopi Sanggabuana (Kosa) di Desa Mekarbuana Kecamatan Tegalwaru Kabupaten Karawang Citra Savitri; Syifa Pramudita Faddila; Neni Sumarni
VIVABIO: Jurnal Pengabdian Multidisiplin Vol. 5 No. 1 (2023): VIVABIO:Jurnal Pengabdian Multidisiplin
Publisher : Sam Ratulangi University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35799/vivabio.v5i1.44138

Abstract

This community service activity aims to provide training and assistance on online promotion models about the results of diversifying Sanggabuana (Kosa) coffee products in order to increase sales and expand product sales networks so that products are not only known in the surrounding area but globally.  The community service method used is training and mentoring on how to use the right promotion model for online businesses from diversifying coffee products (Kosa). The results obtained from this activity are expected to contribute to Mekarbuana Village in the form of an appropriate online promotion model that can be applied in introducing Sanggabuana (Kosa) coffee products which have an impact on increasing sales of products other than coffee. Keywords:  Online Promotion; Product Diversification; Sanggabuana Coffee ABSTRAKKegiatan pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk memberikan pelatihan dan pendampingan model promosi online tentang hasil diversifikasi produk kopi sanggabuana (kosa) agar dapat meningkatkan penjualan dan memperluas jaringan penjualan produk sehingga produk tidak hanya dikenal pada daerah sekitar saja namun secara global. Metode pengabdian kepada masyarakat yang digunakan adalah pelatihan dan pendampingan tentang bagaimana model promosi yang tepat bagi bisnis online dari diversifikasi produk kopi (kosa). Hasil yang diperoleh dari kegiatan ini diharapkan dapat memberikan sumbangan bagi Desa Mekarbuana dalam bentuk model promosi online yang tepat yang dapat diterapkan dalam mengenalkan produk kopi sanggabuana (kosa) yang memberikan dampak pada peningkatan penjualan produk selain kopi. Kata Kunci: Promosi Online; Diversifikasi Produk; Kopi Sanggabuana.
The Impact of Service Quality on Cooperative Customer Satisfaction (Case Study: of Jakarta Cooperatives) Ricky Yudhatama; Budi Rismayadi; Neni Sumarni
JESI (Jurnal Ekonomi Syariah Indonesia) Vol 13, No 1 (2023)
Publisher : Universitas Alma Ata

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (203.626 KB) | DOI: 10.21927/jesi.2023.13(1).105-114

Abstract

Cooperatives have provided quality service for their members but the steps taken by cooperatives for members are not very easy, over time it has provided the best service benefits for members, and some members disagree with providing services and some agree to give service. The research method used in this study is a qualitative method which is useful for providing facts and data. Then the techniques used by researchers are source triangulation techniques, data collection technique triangulation, and time triangulation. In this study, the Jakarta Cooperative of educators and education staff has explained the analysis of service quality and satisfaction of cooperative members, expert judgment on service quality must be made on all services available at cooperatives, service treatment and satisfaction of cooperative members must be (equalized) both Honorary, civil servants as well as government employees with work agreements. Meanwhile, all members, employees, and administrators to further enhance the cohesiveness of togetherness to advance the cooperation of educators and education staff in Jakarta.
Pengaruh Kualitas Pelayanan Terhadap Volume Penjualan pada UMKM Mie Cihuy Karawang Said Muharam; Puji Isyanto; Neni Sumarni
El-Mal: Jurnal Kajian Ekonomi & Bisnis Islam Vol 5 No 2 (2024): El-Mal: Jurnal Kajian Ekonomi & Bisnis Islam
Publisher : Institut Agama Islam Nasional Laa Roiba Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47467/elmal.v5i2.4986

Abstract

“Mie Cihuy” yang berlokasi di Karawang merupakan salah satu UMKM yang bergerak dibidang rumah makan. “Mie Cihuy” sudah bertahan lebih dari 20 tahun dan dipercaya memiliki kualitas pelayanan yang baik, sesuai hasil pada penelitian ini yang menunjukan bahwa pembeli menganggap pelayanan sudah baik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh kualitas pelayanan terhadap volume pejualan UMKM “Mie Cihuy”. Penelitian ini menggunakan uji validitas dan realibitas untuk mengetahui seberapa valid dan reliabel reponden pada penelitian ini. Skala kualitas pelayanan yang bertujuan mengetahui kualitas pelayanan dengan indikator variabel dimensi Berwujud (tangibles), Kehandalan (reliability), Ketanggapan (responsiviness), Jaminan dan Kepastian (assurance), dan Empati (emphaty) menggunakan metode kuantitatif. Tekhnik analisis data yang digunakan adalah analisis regresi sederhana dengan menggunakan software bantuan SPSS versi 26 dengan total 46 responden. Berdasarkan hasil skala kualitas pelayanan menunjukan bahwa responden setuju tentan kualitas pelayanan dan volume penjualan pada UMKM Mi Cihuy. Analisis regresi sederhana menunjukan bahwa kualitas pelayanan berpengaruh signifikan terhadap volume penjualan UMKM Mie Cihuy. Hasil Adjust R Square menunjukan nilai 0,653, hal ini berarti sebesar 65,3% volume penjualan dipengaruhi oleh kualitas pelayanan dan sebanyak 34,7% dipengaruihi oleh variabel yang tidak terdapat pada model regresi ini.