Claim Missing Document
Check
Articles

Found 5 Documents
Search

Rancang Bangun Sistem Monitoring Kualitas Air PDAM Surabaya berbasis Internet Of Things Subyakto, Doris; Yuliananda, Subekti; Ridhoi, Ahmad; Prenata, Giovanni Dimas
Elsains : Jurnal Elektro Vol 3 No 1 (2021): Elsains : Jurnal Elektro
Publisher : Program Studi Teknik Elektro, Fakultas Teknik, Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30996/elsains.v3i1.5430

Abstract

Perkembangan industri yang semakin pesat menimbulkan produksi limbah pabrik sehingga meningkatkan jumlah pencemaran kualitas air. Sehingga diperlukan pengelolaan kualitas air dengan benar dan melakukan pengawasan air pada beberapa titik lokasi untuk menjaga kualitas air yang didisbusikan kepada penduduk pada air PDAM. Tingkat pertumbuhan penduduk berkebalikan dengan keterbatasan sumber air di Indonesia merupakan tantangan untuk pengawasan kualitas air PDAM secara real time. Dari permasalahan berikut penelitian ini menyajikan perancangan alat monitoring kualitas air PDAM berbasis Internet of Things (IoT) yang terdapat beberapa parameter untuk menentukan kualitas air, pemilihan sensor dilakukan berdasarkan parameter yang telah ditetapkan yaitu sensor kekeruhan, sensor pH dan sensor suhu kemudian ditransmisikan ke mikrokontroler ESP32 yang memiliki modul WiFi sehingga dapat diimplementasikan ke dalam IoT sehingga informasi data dapat dimonitor dari mana saja dan kapan saja.  Kata Kunci: Air PDAM,  IoT, Monitoring, PH, Sensor Kekeruhan.
Rancang Bangun Kontrol Kekeruhan dan Level Air pada Tangki Air Pamsimas dengan Memanfaatkan IoT Wasesa, Limpat Budi; Hariadi, Balok; Setyajid, Kukuh; Ridhoi, Ahmad
Elsains : Jurnal Elektro Vol 3 No 1 (2021): Elsains : Jurnal Elektro
Publisher : Program Studi Teknik Elektro, Fakultas Teknik, Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30996/elsains.v3i1.5429

Abstract

Air melambangkan kehidupan untuk kebutuhan utama manusia yang banyak dipakai untuk mencukupi kegiatan keseharian seperti minum, membersihkan diri, mencuci baju dan banyak lainnya. Di pedesaan terutama di kelurahan Desa Sidomulyo pelayanan jasa air bersih diselenggarakan oleh pimpinan pusat melalui PAMSIMAS (Program Penyediaan Air Minum dan Sanitasi Berbasis Masyarakat). Desa Sidomulyo Kecamatan Krian, Sidoarjo terpilih untuk merealisasikan PAMSIMAS. Dalam pelaksanaannya air yang didistribusikan ke tempat tinggal warga bersumber dari tanah dengan kedalaman tertentu, kemudian di saring dan ditampung dalam tangki air, dan di salurkan di rumah warga setempat. Namun dalam pengelolaannya ditemukan sebuah kendala berupa, di mana posisi tangki air yang tinggi sehingga membuat proses kontrol dari kualitas air kurang efektif. Sehingga pengurus tidak dapat mengetahui kondisi air dalam tangki air. Dari permasalahan tersebut maka tercipta berupa sistem kendali elektronik dan bisa memlihat kondisi kualitas air beserta level air yang ada di dalam tangki, Perangkat ini menggunakan ESP32 dan yang akan dipakaikan sensor untuk mengukur seberapa kotor air dan seberapa tinggi air yang terdapat di dalam tangki yaitu sensor Turbidity dan Ultrasonik. Sistem kendali ini memiliki prinsip kerja yaitu memperoleh sinyal data yang berasal dari sensor level air dan kekeruhan air yang nantinya dapat mempermudah proses kontrol kualitas air.Kata Kunci:  ESP 32, Kontrol, PAMSIMAS, Turbidity
Klasifikasi Jenis Biji Kopi menggunakan Algoritma LDA dan NN Agung Swarga, Lutfi; Setyadjit, Kukuh; Ridhoi, Ahmad
SinarFe7 Vol. 6 No. 1 (2024): SinarFe7-6 2024
Publisher : FORTEI Regional VII Jawa Timur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kopi merupakan tanaman agrikulutur yang diproses untuk menjadikan minuman hasil seduhan yang telah dihaluskan menjadi bubuk. Kopi juga salah satu komodi yang sering dikonsumsi oleh masyarakat Indonesia. Tercatat pada tahun 2001 komoditas kopi di Indonesia mampu menghasilkan devisa sebesar US$ 595,7 juta dan menduduki peringkat pertama diantara komoditas ekspor subsektor perkebunan. Kemudian untuk mengetahui jenis kopi perlu adanya pakar yang mengetahui jenis tersebut dari bentuk, dikarenakan adanya kesamaan bentuk dari jenis satu dengan yang lainnya. Hal tersebut memakan waktu lama dan tidak efisien. Maka dari itu dibuatlah system yang mengetahui jenis-jenis tembakau dari bijinya menggunakan 2 metode Algoritma Linier Discrminant Analysis (LDA) dan Artificial Neural Network (ANN) dengan data 2 jenis kopi Arabica dan Robusta yang memiliki akurasi rata-rata mencapai diatas 90%.
Sirkulasi Udara Otomatis pada Kandang Pertumbuhan DOC KUB Ridhoi, Ahmad; Setyadjit, Kukuh; Swarga, Luti Agung; Hartayu, Ratna; Wardah, Izza Aula
Jurnal JE-UNISLA : Electronic Control, Telecomunication, Computer Information and Power System Vol 9 No 1 (2024): MARET
Publisher : Universitas Islam Lamongan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30736/je-unisla.v9i1.1147

Abstract

Peternakan di Indonesia cukup banyak baik itu sapi, kambing, dan jenis unggas. Apa lagi di desa hampir setiap rumah memelihara unggas atau sering disebut ayam kampung. Tidak sedikit yang dijadikan usaha untuk menghasilkan uang, apalagi pekembangan yang ayam kampung sekarang banyak macamnya. Pengembangan ayam kampung sekarang sampai adanya KUB, Joper dan sebagainya. Ayam jenis KUB pada saat pertumbuhan dari DOC sampai umur beberapa bulan perlu perhatian dari segi udara, panas kelembaban, asupan makannya. Disini peneliti mengambil tentang masalah udara yang terdapat di dalam kandang pertumbuhan DOC KUB. Udara yang ada di dalam kandang DOC KUB perlu dilakukan pergantian atau sirkulasi, dengan melakukan sirkulasi udara dan kelembaban dapat dikondisikan. Untuk itu dibuatlah sistem sirkulasi udara otomatis dengan menggunakan single chip sebagai otaknya dan sensor suhu sebagai masukan terhadap single chip tersebut. Dengan memasang kipas pada dua sisi kanan dan kiri maka sirkulasi udara dapat dibuat otomatis. Dengan memanfaatkan letak dari kipas maka udara dapat ditentukan udara masuk atau udara keluar, kondisi udara yang ada di dalam kandang tersebut.
Pelatihan dan Penyuluhan Budidaya Ikan Gurami dengan Perhitungan Persediaan Pakan yang Optimal pada Warga Desa Tebel, Kecamatan Gedangan, Kabupaten Sidoarjo Arief, Zainal; Lokajaya, I Nyoman; Ridhoi, Ahmad; Khoiroh, Siti Muhimatul
Jurnal Pengabdian Masyarakat dan aplikasi Teknologi Vol 3, No 1 (2024)
Publisher : Institut Teknologi Adhi Tama Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31284/j.adipati.2024.v3i1.5367

Abstract

Wilayah Desa Tebel, Kec. Gedangan, Kabupaten Sidoarjo, merupakan daerah perbatasan dengan kota Surabaya yang masyarakatnya masih mempunyai lahan yang cukup dan cocok untuk budidaya ikan. Daerah ini memiliki letak strategis untuk budi daya ikan dan pemasaran ikan Gurami, yang relatif mudah karena banyak masyarakat yang menyukai hidangan ikan ini, baik itu Gurami bakar, Gurami goreng, dan Gurami Penyet. Ikan Gurami merupakan ikan yang relatif mudah untuk dibudidayakan. Kandungan gizi ikan Gurami cukup bagus untuk tumbuh kembang otak anak. Harga ikan Gurami cukup bersaing. Taraf kehidupan masyarakat dengan tingkat pendidikan yang relatif tidak terlalu tinggi, banyak para pemuda yang tidak terserap di dunia kerja formal sehingga terlihat banyak pemuda yang masih dalam keadaan menganggur. Pemberdayaan pemuda desa yang lebih baik dan kelak menjadi seorang wirausaha yang sukses yang akan mampu menciptakan lapangan pekerjaan. Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat Prodi Teknik Industri Universitas 17 Agustus 1945 merupakan bakti nyata yang dapat dilakukan saat ini dengan kegiatan pelatihan dan penyuluhan budidaya ikan Gurami dengan memberikan ilmu dan pengetahuan cara budidaya yang tepat dengan memanfaatkan lahan yang ada dan dengan memperhitungkan jumlah persediaan pakan yang optimal, sehingga biaya menjadi efisien dan masyarakat bisa merasakan hasil budidaya ikan Guraminya dengan maksimal, mampu meningkatkan kesejahteraan ekonomi dan kebutuhan gizi akan lauk pauk rumah tangga serta mengurangi pengangguran akibat pemutusan hubungan kerja akibat adanya virus COVID 19 yang lalu dan dampak penurunan ekonomi global saat ini