Claim Missing Document
Check
Articles

Found 15 Documents
Search

Kelayakan Investasi Usahatani Jambu Air Di Kecamatan Wonosalam Kabupaten Demak Provinsi Jawa Tengah Irfan Adikumoro; Nur Rahmawati
Proceedings University of Muhammadiyah Yogyakarta Undergraduate Conference Vol. 2 No. 1 (2022): Strengthening Youth Potentials for Sustainable Innovation
Publisher : Universitas Muhammadiyah Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.18196/umygrace.v2i1.458

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui biaya investasi, biaya operasional, benefit, serta mengetahui kelayakan investasi dari usahatani jambu air di Kecamatan Wonosalam Kabupaten Demak. Responden yang dipilih adalah petani jambu air yang berada di Kecamatan Wonosalam sebanyak 25 orang. Metode yang digunakan untuk menganalisis kelayakan usahatani jambu air adalah Net Present Value (NPV), Internal Rate of Return (IRR), Net Benefit Cost Ratio (B/C), dan Payback Period. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan dapat disimpulkan bahwa total biaya biaya investasi usahatani jambu air adalah sebesar Rp 168.612.376 dan biaya operasional sebesar Rp 225.959.224 dengan benefit sebesar Rp 1.895.870.846. Berdasarkan hasil analisis kelayakan yang telah dilakukan dengan menghitung nilai Net Present Value (NPV), Internal Rate of Return (IRR), Net Benefit Cost Ratio (B/C), dan Payback Period, usahatani jambu air di Kecamatan Wonosalam layak dijalankan. Nilai NPV lebih besar dari 0 yaitu sebesar Rp 518.035.823, Net B/C lebih besar dari 1 yaitu sebesar 3,93, IRR sebesar 18,34% lebih besar dari tingkat suku bunga yang berlaku, dan payback period menunjukkan bahwa usahatani jambu air dapat mengembalikan biaya investasi dalam waktu 10,8 tahun.
PPM KELOMPOK GURU PENGEMBANG KREASI KAIN MOTIF SHIBORI DENGAN PEWARNA ALAMI DI SD AL KAUTSAR PAKAL SURABAYA dwi hardaningtyas; Arini Sulistyowati; Nur Rahmawati; Elisa Vina Ivanka
Prosiding Konferensi Nasional Pengabdian Kepada Masyarakat dan Corporate Social Responsibility (PKM-CSR) Vol 5 (2022): PERAN PERGURUAN TINGGI DAN DUNIA USAHA DALAM AKSELERASI PEMULIHAN DAMPAK PANDEMI
Publisher : Asosiasi Sinergi Pengabdi dan Pemberdaya Indonesia (ASPPI)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37695/pkmcsr.v5i0.1445

Abstract

Pendidikan Lingkungan Hidup (PLH) sudah mulai diterapkan dalam dunia pendidikan di Indonesia. Banyak sekolah sudah mulai melakukan upaya meningkatkan perilaku kepedulian terhadap lingkungan dalam kegiatan pembelajarannya. SD Al Kautsar Surabaya merupakan salah satu sekolah yang pembelajarannya menerapkan pendidikan lingkungan Hidup. Dalam pelajaran Seni Budaya Keterampilan kelas 6, siswa sering diajak untuk membuat karya kain ikat celup/jumputan, namun masih menggunakan pewarna sintetis yang cenderung mencemari lingkungan. Kegiatan PPM ini diharapkan menjadi solusi bagi SD Al Kautsar, karena dalam kegiatan ini guru diberi pelatihan membuat pewarna alami dari bahan yang mudah didapat di lingkungan sekolah. Selain itu untuk mengembangkan desain ikat celup/jumputan, guru juga diberi pelatihan tentang pembuatan kain motif arashi dan itajime shibori. Pembuatan kain motif shibori merupakan teknik ikat celup juga. Teknik ikat celup ini cenderung lebih sederhana dan lebih mudah pengerjaannya dibandingkan dengan membuat batik, sehingga dipilih sebagai kegiatan yang sesuai untuk perkembangan motorik (keterampilan) siswa kelas 6. Selanjutnya guru melakukan diseminasi pada siswa kelas 6. Diseminasi ini meliputi pembelajaran membuat pewarna alami dari daun mangga, pembelajaran membuat kain ikat celup motif arashi dan itajime shibori serta membuat karya kreatif yang bermanfaat dan dibutuhkan berbahan kain shibori pewarna alami dengan harga jual yang terjangkau, seperti konektor masker, karet rambut, maupun taplak meja.
Cash Information System Design Based on Website (Case Study on Café XYZ) Yoga Andys Strada; Dwi Sukma Donoriyanto; Nur Rahmawati
Tibuana Vol 5 No 2 (2022): TIbuana
Publisher : UNIPA PRESS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36456/tibuana.5.2.5594.99-106

Abstract

All human activities are very easy due to the rapid development of information technology. Website is a product of information technology. Currently, the use of websites has mushroomed everywhere as a promotional medium to other uses. Cafe XYZ is one of the sellers of various processed coffee drinks in Surabaya. Before the research was conducted, the cafe cashier's transaction process was still carried out in a conventional way only by relying on a notebook which was very inefficient. Not only that, it is also very difficult in the process of managing the data recap, the possibility of the data being lost is very high. The researcher offers a website-based information system design with the Laravel framework supported by a development method, namely SDLC (System Development Life Cycle) which is connected online on the internet so that it can be accessed by anyone and anywhere. With the design of this cashier website, it is hoped that it can help and simplify the transaction process, process product data collection, and also recap transaction data to be more effective and efficient and can save time and costs.
ANALISA SKENARIO KEBIJAKAN PENINGKATAN CUSTOMER MELALUI PEMANFAATAN LAYANAN PESAN ANTAR MAKANAN SELAMA PANDEMI COVID-19 MENGGUNAKAN SISTEM DINAMIS PADA UMKM. XYZ Almas Afifah; Dwi Sukma Donoriyanto; Nur Rahmawati
Tekmapro Vol. 17 No. 2 (2022): TEKMAPRO
Publisher : Program Studi Teknik Industri Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jawa Timur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pandemi Covid-19 membuat pemerintah membuat kebijakan adanya PSBB (Pembatasan Sosial Berskala Besar) untuk seluruh Indonesia dan tagar dirumah saja menjadi motivasi untuk menekan jumlah positif Covid-19 di Indonesia.UMKM XYZ merupakan salah satu UMKM di Magelang yang merasakan dampak karena adanya Covid-19, dimana penjualan pada dine in, takeaway, maupun pada layanan pesan antar menurun drastis. Pandemi Covid-19 menyebabkan adanya pergeseran dan perubahan cara pembelian konsumen. Sehingga banyak konsumen yang menggunakan jasa layanan pesan antar untuk memenuhi kebutuhan hidupnya. Namun, tidak sedikit masyarakat yang tidak tertarik menggunakan jasa layanan pesan antar dikarenakan adanya beberapa faktor. Maka dari itu, UMKM XYZ harus meningkatkan penjualan dengan pemanfaatan layanan pesan antar makanan. Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan rancangan model simulasi dan menentukan skenario kebijakan terbaik untuk meningkatkan layanan pesan antar makanan selama pandemi. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode simulasi sistem dinamis yang dapat membuat model simulasi sesuai kondisi nyata dan formulasi model matematis, sehingga didapatkan desain skenario kebijakan yang akan dipilih untuk mencapai tujuan. Hasil penelitian yang telah dilakukan berupa skenario yang dapat meningkatkan jumlah customer pada layanan pesan antar di UMKM XYZ melalui peningkatan potential market pada UMKM XYZ antara lain memberikan potongan biaya ongkos kirim sebesar 10% dan memberikan potongan harga sebesar 20% dengan minimum pembelian Rp150000. Simulasi yang dilakukan menghasilkan jumlah customer yang membeli produk UMKM XYZ dari bulan pertama hingga bulan ke-12 mengalami peningkatan. Kata Kunci: Layanan Pesan Antar, UMKM, Simulasi, Sistem Dinamis.
FAKTOR-FAKTOR YANG MENGHAMBAT KEBERHASILAN IMPLEMENTASI REVERSE LOGISTIC (CASE STUDI: CONSTRUCTION COMPANY) Farida Pulansari; Nur Rahmawati; Isna Nugraha
Tekmapro Vol. 18 No. 1 (2023): TEKMAPRO
Publisher : Program Studi Teknik Industri Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jawa Timur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Reverse logistics saat ini telah menjadi isu hangat di beberapa perusahaan di seluruh dunia. Beberapa perusahaan bahkan sangat baik dalam menerapkan reverse logistics yang ditandai dengan tingkat implementasi yang sudah dikategorikan pada level tinggi. Namun, tidak sedikit perusahaan yang masih menerapkannya pada tahap awal. PT. X adalah perusahaan manufaktur yang bergerak di bidang konstruksi kayu yang berlokasi di Lawang. Saat ini, mengacu pada kerangka maturitas reverse logistics yang telah disusun sebelumnya, perusahaan telah menerapkan reverse logistics pada tingkat pengembangan. Namun pada kondisi sebenarnya masih banyak faktor yang menjadi penghambat keberhasilan implementasinya. Dalam penelitian ini, metode SWOT akan digunakan untuk memetakan kekuatan, kelemahan, hambatan, dan tantangan yang dihadapi perusahaan. Dari hasil penelitian ini ditemukan bahwa faktor-faktor yang mempengaruhi penerapan reverse logistics di industri konstruksi antara lain rumitnya alur daur ulang, kurangnya pasar yang mau menerima produk daur ulang, kurangnya dukungan dari manajemen, dan juga tren desain produk yang tidak memperhatikan pengurangan limbah.