Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : Jurnal Ilmu Kebidanan dan Kesehatan

STUDI DESKRIPTIF KARAKTERISTIK DAN SIKAP REMAJA PUTRI DALAM MELAKUKAN PEMERIKSAAN PAYUDARA SENDIRI (SADARI) DI SMK N 8 SEMARANG KOTA SEMARANG Sri Mularsih; Ratih Astarida
Jurnal Ilmu Kebidanan dan Kesehatan (Journal of Midwifery Science and Health) Vol. 9 No. 1 (2018): Jurnal Ilmu Kebidanan dan Kesehatan (Journal of Midwifery Science and Health)
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Bakti Utama Pati

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1413.285 KB) | DOI: 10.52299/jks.v9i1.6

Abstract

Kanker payudara merupakan penyebab kematian kedua akibat kanker pada wanita. Kecenderungan kanker payudara saat ini dialami oleh perempuan dengan usia 15-20 tahun. Menurut badan kesehatan dunia World Health Organiztion (WHO) cara yang efektif untuk deteksi dini terhadap kanker payudara adalah Pemeriksaan Payudara Sendiri (SADARI). Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran dari karakteristik dan sikap remaja putri dalam melakukan Pemeriksaan Payudara Sendiri (SADARI).Pemeriksaan payudara sendiri (SADARI) adalah pengembangan kepedulian seorang wanita terhadap kondisi payudaranya sendiri dengan langkah-langkah khusus. Waktu yang tepat untuk melakukan SADARI adalah satu minggu setelah selesai haid dan dilakukan tidak lebih dari 5 menit.Penelitian ini telah dilakukan di SMK N 8 Semarang. Jenis penelitian ini adalah survey dengan menggunakan rancangan penelitian deskriptif. Populasi dalam penelitian ini adalah siswi-siwi SMK N 8 Semarang sebanyak 866 siswi. Teknik sampling dalam penelitian ini menggunakan proportionate stratified random sampling dengan sampel yang berjumlah 90 responden.Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa sebagian besar responden berusia 17 – 20 tahun sebanyak 58 siswi (64,4%). Sebagian besar responden memiliki tingkat pengetahuan yang baik tentang SADARI sebanyak 56 siswi (62,3%). Sebagian besar responden menunjukkan sikap yang positif terhadap SADARI sebanyak 49 siswi (54,4%).Saran yang dapat diberikan adalah diharapkan adanya penyuluhan serta pelatihan secara langsung tentang SADARI dan remaja putri diharapkan dapat melakukan pemeriksaan ini secara rutin mengingat kecenderungan kanker payudara saat ini terjadi pada usia remaja.Kata Kunci : karakteristik, sikap, SADARI
STUDI DESKRIPTIF KARAKTERISTIK DAN PENGETAHUAN IBU PRIMIPARA TENTANG TEKNIK MENGEJAN YANG BENAR PADA PERSALINAN KALA II DI BPM KOTA SEMARANG Titik Kurniawati; Sri Mularsih; Dina Safrina
Jurnal Ilmu Kebidanan dan Kesehatan (Journal of Midwifery Science and Health) Vol. 9 No. 2 (2018): Jurnal Ilmu Kebidanan dan Kesehatan (Journal of Midwifery Science and Health)
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Bakti Utama Pati

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1384.158 KB) | DOI: 10.52299/jks.v9i2.12

Abstract

Pengetahuan merupakan hasil dari tahu, dan ini terjadi setelah orang melakukan penginderaan terhadap suatu objek tertentu. Pengetahuan tentang teknik mengejan yaitu pengetahuan ibu dalam melakukan regangan atau mengejan saat melahirkan. Persalinan adalah suatu proses pengeluaran hasil konsepsi (janin dan plasenta) yang dapat hidup kedunia luar, dari rahim melalui jalan lahiratau dengan jalan lain. Mengejan adalah reaksi tak sadar terhadap tekanan bayi pada dasar panggul rasa tertekan atau gerakan bayi jauh didalam panggul, yang menyababkan keinginan yang tidak tertahan untuk meregang. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui Karakteristik dan Pengetahuan Ibu Primipara tentang Teknik Mengejan yang Benar pada Persalinan Kala II di BPM Ny. Esti Wijayanti, Am. Keb Kota Semarang. Penelitian ini menggunakan studi deskriptif yaitu penelitian yang dilakukan dengan tujuan utama membuat gambaran atau deskriptif tentang suatu keadaan secara objektif, dan penelitian ini termasuk jenis penelitian “Survey”. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 50 responden dan yang dijadikan sampel berjumlah 34 responden, teknik sampel yang digunakan adalah Purposive Sampling. Penelitian ini telah dilakukan pada tanggal 23 Desember 2013 – Februari 2014. Hasil penelitian ini yaitu sebagian besar responden yang berumur antara 21-35 tahun yaitu sebanyak 24 (70.6%) responden; sebagian besar yang berpendidikan menengah yaitu sebanyak 22 (64.7%) responden; sebagian besar yang sudah bekerja yaitu sebanyak 21 (61.8%) responden dan sebagian besar yang tingkat pengetahuan kategori cukup baik yaitu sebanyak 20 (58.8%) responden. Saran yang dapat diberikan kepada masyarakat khususnya kepada ibu yang akan menghadapi persalinan untuk mencari informasi kepada tenaga kesehatan tentang teknik mengejan dan cara melakukan persalinan yang normal.