Claim Missing Document
Check
Articles

Analisis Kesulitan Belajar MYOB Pada Mahasiswa Pendidikan Akuntansi Herlina Oka Pratama; Supri Wahyudi Utomo; Elana Era Yusdita
Wahana: Jurnal Ekonomi, Manajemen dan Akuntansi Vol 23, No 1 (2020)
Publisher : Akademi Akuntansi YKPN Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35591/wahana.v23i1.166

Abstract

Abstract. The purpose of this study is to find out internal and external factors as well as an understanding of basic accounting and English vocabulary which is why students have difficulty learning MYOB. This research was conducted in the Accounting Education Department at one of the Universities in Madiun in 2019 using descriptive qualitative methods. The results showed (1) internal factors include: intelligence factors, interests, talents, maturity, spiritual fatigue, concentration of learning, exploring learning outcomes and learning habits, (2) external factors include: discipline, time to study, mass media, friends, (3) lack of understanding of basic accounting, (4) lack of understanding of English vocabulary causes accounting education students to have difficulty learning MYOB.Keywords : Learning Difficulties, MYOB Accounting, Understanding MYOB, Accounting Education Abstrak. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui faktor internal dan eksternal serta pemahaman akuntansi dasar dan kosakata bahasa Inggris yang menjadi penyebab mahasiswa mengalami kesulitan belajar MYOB. Penelitian ini dilaksanakan di Program Studi pendidikan Akuntansi pada salah satu Universitas di Madiun pada tahun 2019 menggunakan metode kualitatif deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan (1) faktor internal meliputi: faktor intelegensi, minat, bakat, kematangan, kelelahan rohani, konsentrasi belajar, menggali hasil belajar dan kebiasaan belajar, (2) faktor eksternal meliputi: disiplin, waktu belajar, mass media, teman bergaul, (3) kurangnya pemahaman akuntansi dasar, (4) kurangnya pemahaman kosakata bahasa Inggris menyebabkan mahasiswa Pendidikan Akuntansi mengalami kesulitan belajar MYOB.Kata Kunci: Kesulitan Belajar; MYOB Accounting; Pemahaman MYOB; Pendidikan Akuntansi
Praktik bagi hasil antara penarik becak dengan penjual bakpia pathok Dyah Ayuni Prilaningsih; Supri Wahyudi Utomo; Elana Era Yusdita
Imanensi: Jurnal Ekonomi, Manajemen, dan Akuntansi Islam Vol 5 No 1 (2020): Imanensi : Jurnal Ekonomi, Manajemen, dan Akuntansi Islam
Publisher : Forum Dosen Ekonomi dan Bisnis Islam (FORDEBI)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.34202/imanensi.5.1.2020.45-52

Abstract

Abstrak Penelitian ini bertujuan menganalisis bagi hasil berkearifan lokal antara penarik becak dengan penjual bakpia pathok. Data dianalisis menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan etnografi. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi partisipan dan wawancara terbuka mendalam. Keabsahan data dilakukan dengan triangulasi teknik dan sumber. Hasil menunjukkan bagi hasil yang terjadi antara penarik becak dan Bakpia Pathok tidak hanya sekedar kerjasama yang saling menguntungkan akan tetapi dilandasi dengan ikatan sosial yaitu kedermawanan pemilik Bakpia Pathok YY. Tema yang dapat diangkat dari hasil penelitian yaitu pemilik dermawan “nomer satu”, bekerja ala becak paguyuban, bekerja ala becak liar, paguyuban, dan bagi hasil ala Bakpia Pathok YY. Abstract study aims to analize the profit sharing of local wisdom between pedicab drivers and Bakpia Pathok YY. The data obtained were analyzed using qualitative methods with ethnographic approaches. The technique data uses participant observation and in-depth interview. The validity of the data is done by triangulation of techniques and sources. The result show that the application of profit sharing that occurs between pedicab drivers and Bakpia Pathok YY is based on sosial ties namely the generosity of the owner Bakpia Pathok YY. The themes that can be raised from the result of study include generous owners ”number one”, working style of a pedicab comunity, working style of a wild pedicab, pedicab comunity, profit sharing style of Bakpia Pathok YY.
MENGUPAS PRAKTIK PENGELOLAAN ADMINISTRASI KEUANGAN KANTOR KECAMATAN Nora Erfianingtyas; Supri Wahyudi Utomo; Nur Wahyuning Sulistyowati
Imanensi: Jurnal Ekonomi, Manajemen, dan Akuntansi Islam Vol 7 No 1 (2022): IMANENSI: Jurnal Ekonomi, Manajemen, dan Akuntansi Islam
Publisher : Forum Dosen Ekonomi dan Bisnis Islam (FORDEBI)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.34202/imanensi.7.1.2022.33-40

Abstract

The purpose of this study was to find out more about the financial administration management practices of the West District Head Office, West District, Magetan Regency. This type of qualitative research is descriptive and data obtained from interviews, observations, and documentation. The study resulted in the findings that the West Camat office in managing financial administration is in accordance with Permendagri No.64 of 2013 and the financial information compiled includes LRA; LO; balance sheet; LPE; and CaLK. The obstacles faced by the sub-district office are delays in the preparation and reporting of financial information, besides that the compilers of financial information at the West sub-district office are not from the accounting department. Abstrak Tujuan penelitian ini mengetahui lebih jauh praktik pengelolaan administrasi keuangan Kantor Camat Barat Kecamatan Barat Kabupaten Magetan. Jenis penelitian kualitatif deskriptif dan data didapatkan dari interview, pengamatan, dan dokumentasi. Penelitian menghasilkan temuan bahwa kantor Camat Barat dalam pengelolaan administrasi keuangan sudah sesuai Permendagri No.64 Tahun 2013 dan informasi finansial yang disusun meliputi LRA; LO; Neraca; LPE; dan CaLK. Hambatan yang dihadapi kantor camat adalah keterlambatan dalam penyusunan dan pelaporan informasi finansial, selain itu penyusun informasi finansial pada kantor Camat Barat bukan berasal dari jurusan akuntansi.
Apakah Audit Judgment Dipengaruhi oleh Ukuran Perusahaan, Tekanan Ketaatan, dan Pengetahuan Auditor? Winda Apriliastuty; Supri Wahyudi Utomo; Nur Wahyuning Sulistyowati
STATERA: Jurnal Akuntansi dan Keuangan Vol 1 No 2 (2019)
Publisher : Universitas Matana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1144.805 KB) | DOI: 10.33510/statera.2019.1.2.1-13

Abstract

This study aims to examine the effect of company size, compliance pressure, and auditor knowledge on audit judgment. This type of research is quantitative research. The sampling technique was purposive sampling with a sample of 18 companies 56 financial statements. The data analysis technique used in this study is a statistical regression using the IBM SPSS Statistics version 22 program. The results show that: obedience pressure and auditr knowledge influence audit judgment because obedience pressure is influenced by the client and the senior auditor and the level of knowledge influence judgment given the auditor. The size of the company does not affect audit judgment because a small amount of assets does not affect the evaluation results of the auditor's judgment.
Analisis Profesionalisme Guru Akuntansi dan Keuangan Lembaga Pada Pelaksanaan Kurikulum 2013 Di SMK Negeri Bringin Endar Dwi Wardana; Supri Wahyudi Utomo; Liana Vivin Wihartanti
Soedirman Economics Education Journal Vol 2 No 1 (2020)
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Jenderal Soedirman

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32424/seej.v2i1.2188

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk Mendeskripsikan tingkat profesionalisme guru akuntansi dan keuangan lembaga meliputi : a) kompetensi pedagogik; b) kompetensi kepribadian; c) kompetensi profesional, dan d) kompetensi sosial pada pelaksanaan kurikullum 2013 di SMK Negeri 1 Bringin. Penelitian ini dilaksanakan di SMKN 1 Bringin pada jurusan Akuntansi dan Keuangan Lembaga, khususnya kepada guru produktif akuntansi dan keuangan lembaga sejumlah 4 orang. Akan tetapi salah seorang guru bertindak sebagai peneliti. Sehinggga dalam pelaksaan penelitian ini, aspek yang diteliti berjumlah tiga orang. Pemilihan sampel ini, dianggap peneliti telah mewakili seluruh aspek yang diharapkan oleh penulis. Penelitian yang dilaksanakan oleh peneliti dalam hal ini menggunakan pendekatan kualitatif, dengan menggunakan sudut padang secara perspektif dari pengamatan suatu fenomena sosial dan kemampuan untuk memahaminya. penelitian ini, peneliti langsung melakukan studi kelapangan, wawancara, Dokumentasi guna memperoleh data yang relevan dengan subjek yang diteliti. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1) kompetensi pedagogik guru berpengaruh positif terhadap efektivitas pembelajaran dengan latar belakang pendidikan sesuai maupun tidak sesuai, (2) Kompetensi kepribadian dalam pelaksanaannya, dituntut untuk menjunjung tinggi kode etik guru, (3) kompetensi guru dalam pengelolaan pembelajaran, strategi profesional guru dan evaluasi pembelajaran dapat meningkatkan mutu pendidikan, (4) kompetensi sosial dapat mempengaruhi profesionalitas bekerja.
PENGARUH MOTIVASI, GAYA BELAJAR DAN LINGKUNGAN SEKOLAH TERHADAP HASIL BELAJAR DI SMKN 1 GEGER Supri Wahyudi Utomo; Sanita Oktari Andriyani; Liana Vivin Wihartanti
Soedirman Economics Education Journal Vol 3 No 1 (2021)
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Jenderal Soedirman

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32424/seej.v3i1.4016

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh motivasi, gaya belajar serta lingkungan sekolah sebagai variabel terhadap hasil belajar siswa. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Peneliti mengumpulkan data dari penyebaran kuesioner (Primer) kepada sampel sebanyak 76 siswa, serta data daftar nilai siswa (Sekunder). Kuesioner ini di uji dengan uji validitas dan uji reabilitas. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa motivasi, gaya belajar serta lingkungan sekolah terdapat pengaruh yang signifikan dan positif terhadap hasil belajar. Uji f menunjukkan bahwa motivasi, gaya belajar dan lingkungan sekolah terdapat pengaruh yang signifikan dan simultan terhadap hasil belajar.
PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN BERBASIS MASALAH TERHADAP MINAT MAHASISWA BERWIRAUSAHA Moh. Ubaidillah; Supri Wahyudi Utomo
PROMOSI: Jurnal Program Studi Pendidikan Ekonomi Vol 6, No 1 (2018): PROMOSI
Publisher : UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH METRO

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24127/pro.v6i1.1471

Abstract

This study aims to determine and obtain empirical evidence about the influence of problem-based learning model of entrepreneurship interest in students. This research is also to know the result of student learning. This type of research is ex post facto and sampling method using quota sampling method as much as 32 students of class D semester 4 of accounting education program of Universitas PGRI Madiun. Data collection techniques of this study using questionnaires and student learning outcomes. Data analysis method of this research questionnaire using structural equation modeling (SEM) with partial least squares (PLS) tool. The results showed that the problem-based learning model positively affects entrepreneurship interest. Furthermore, student learning outcomes show that the overall score of students above achievement criteria.
IMPLEMENTASI APLIKASI QUIZIZZ UNTUK KEAKTIFAN PESERTA DIDIK KELAS DARING PADA MATA PELAJARAN AKUNTANSI KEUANGAN Rohana Intan Astuti; Supri Wahyudi Utomo; Elana Era Yusdita
Jurnal Pendidikan Akuntansi Indonesia Vol 19, No 2 (2021): Jurnal Pendidikan Akuntansi Indonesia
Publisher : Universitas Negeri Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21831/jpai.v19i2.43613

Abstract

Tujuan dalam penelitian ini adalah keaktifan peserta didik didalam kelas pada mata pelajaran akuntansi keuangan dengan menggunakan aplikasi Quizizz untuk melengkapi pembelajaran daring dengan media Whatsapp Grup dan Google Classroom agar materi pelajaran akuntansi keuangan dapat dipahami dengan mudah oleh peserta didik.  Metode yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif. Informan menggunakan 11 orang yang terdiri dari 1 guru akuntansi keuangan dan 10 peserta didik kelas XI AKL 2 di SMK PGRI Wonoasri.  Hasil penelitian menggunakan aplikasi Quizizz ini sangat membantu untuk pembelajaran daring, meningkatkan belajar dan pemahaman peserta didik. Aplikasi Quizizz  lebih mudah diakses dan digunakan dari pada aplikasi yang pernah peserta didik gunakan yaitu Google Classroom. Namun aplikasi Quizizz memiliki keterbatasan apabila sinyal tidak stabil saat mengerjakan soal bisa keluar dari aplikasi, meskipun dapat melanjukan soal namun cukup menghambat pengerjaan. Aplikasi Quizizz ini cukup menyenangkan, seru bagi peserta didik yang dapat beradaptasi dengan pembelajaran daring, sedangkan bagi peserta didik yang memiliki gaya belajar auditori yang harus mendengar penjelasan materi secara langsung dari guru saat pembelajaran di kelas, aplikasi Quizizz tidak berhasil menumbuhkan semangat belajarnya.
RESCHEDULING GOTONG ROYONG UNTUK PENANGANAN KREDIT BERMASALAH PADA PT BPR BCS MAGETAN Nurma Dwi Puspitasari; Supri Wahyudi Utomo; Elana Era Yusdita
Jurnal Ilmu Keuangan dan Perbankan (JIKA) Vol 11 No 1: Desember 2021
Publisher : Program Studi Keuangan & Perbankan, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Komputer Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.34010/jika.v11i1.5058

Abstract

ABSTRACT The purpose of this study is to determine the handling of bad loans or problem loans at PT BPR BPR Buana Citra Sejahtera from the Bank's behavior or the behavior of bank employees. This type of research is qualitative research. The research method uses interviews and observations. The data source in this study is primary data, obtained from several employees of PT BPR Buana Citra Sejahtera related to the credit section. Troubled credit handling carried out by the behavior of PT BPR Buana Citra Sejahtera employees in addition to implementing technical imposed by the Financial Services Authority, namely in the form of rescheduling, reconditioning, restructuring, and confiscation of guarantee goods. PT BPR Buana Citra Sejahtera also applies a sense of chair and humanity by through the process of resignation of the monthly book close to wait for customers who have agreed to pay off their bad credit. So besides considering the return of credit for the bank in the end there are values caught on the practice of PT BPR Buana Citra Sejahtera, namely still considering a sense of mutual cooperation, humanity, kinship. Keywords: People's credit bank, employee behavior, accounting for confectional, financial institutions, principle timeliness. ABSTRAK Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui penanganan kredit macet atau kredit bermasalah pada PT BPR Buana Citra Sejahtera dari perilaku pihak bank atau perilaku karyawan bank. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif. Metode penelitian menggunakan wawancara dan observasi. Sumber data pada penelitian ini adalah data primer, diperoleh dari beberapa karyawan PT BPR Buana Citra Sejahtera yang berhubungan dengan bagian kredit. Penanganan kredit bermasalah yang dilakukan oleh perilaku karyawan PT BPR Buana Citra Sejahtera selain menerapkan tehnik yang diberlakukan oleh Otoritas Jasa Keuangan yaitu berupa rescheduling, reconditioning, restructuring, serta penyitaan barang jaminan. PT BPR Buana Citra Sejahtera juga menerapkan rasa kekelurgaan dan kemanusian dengan melalui proses pengunduran tanggal tutup buku bulanan untuk menunggu nasabah yang telah sepakat akan melunasi kredit macetnya. Jadi selain pertimbangan kembalinya kredit untuk pihak bank pada akhirnya terdapat nilai-nilai yang tertangkap pada praktik PT BPR Buana Citra Sejahtera yaitu masih mempertimbangkan rasa gotong royong, kemanusiaan, kekeluargaan. Kata Kunci: Bank perkreditan rakyat, Perilaku karyawan, Akuntansi keperilakuan, Lembaga Keuangan, Prinsip ketepatan waktu.
Pengaruh Literasi Ekonomi, Sosial Ekonomi dan Penggunaan Media Sosial terhadap Kecenderungan Berwirausaha Mahasiswa Arky Rahayuning Kahyangan; Supri Wahyudi Utomo; Liana Vivin Wihartanti
EQUILIBRIUM : Jurnal Ilmiah Ekonomi dan Pembelajarannya Vol 10, No 1 (2022)
Publisher : Universitas PGRI Madiun

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25273/equilibrium.v10i1.11921

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengukur terkait beberapa faktor-faktor yang mempengaruhi kecenderungan berwirausaha mahasiswa. Populasi dalam penelitian ini adalah mahasiswa FKIP UNIVERSTAS PGRI Madiun, dengan pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik random sampling dengan toleransi kesalahan 10% dengan jumlah 97 mahasiswa.Penelitian ini menggunakan teknik analisis data kuantitatif, dengan instrumen penelitian kuesioner yang disebarkan melalui mediagoogle form. Berdasarkan hasil analisis yang dilakukan, penelitian ini menunjukkan hasil: (1) Literasi ekonomi memiliki pengaruh yang signifikan dan positif terhadap kecenderungan berwirausaha mahasiswa, (2) Sosial ekonomi tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kecenderungan berwirausaha mahasiswa diakibatkan beberapa faktor ekternal dan internal lainnya, (3) Penggunaan menjadi variabel independen yang paling berpengaruh dan signifikan terhadap kecenderungan berwirausaha mahasiswa, (4) Secara simultan ketiga variabel indeped memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kecenderungan berwirausaha mahasiswa. Hasil tersebut dapat memberikan gambaran kepada mahasiswa terkait faktor-faktor yang perlu diperhatikan untuk mengembangkan minat berwirausaha. selain bagi mahasiswa hasil penelitian juga dapat menjadi referensi bagi lembaga terkait tingakat pemahaman literasi yang dimiliki mahasiswa