Claim Missing Document
Check
Articles

Found 40 Documents
Search

SISTEM INFORMASI GEOGRAFIS PEMETAAN MASJID DI SAMARINDA BERBASIS WEB maharani, septya
Jurnal Informatika Vol 11, No 1 (2017): Januari
Publisher : Universitas Ahmad Dahlan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (547.481 KB) | DOI: 10.26555/jifo.v11i1.a5205

Abstract

The mosque was built to meet the needs of the Islamic religious community in implementing the obligations of the God Almighty. The presence of mosques that spread requires a system that facilitates the provision of information regarding the location of the mosque, the capacity of the church, the activities in mosques, the existing facilities in the mosque, as well as other information about the mosque is useful for local residents as well as residents of areas outside Samarinda. This study aims to make an application to the web-based geographic information system in order to facilitate the public in obtaining information and find the location of the mosque. The data were collected by observation and gather supporting information via the internet. The programming language used is PHP, Google Maps API as a framework, and MySQL as the database. Results of the study is a mosque-based geographic information system website, which displays information on the location of the mosque and the search for the closest distance that comes with directions Keywords: Geographic Information System, website, Mosque
PERANGKAT LUNAK BANTU PEMILIHAN KOMPUTER MENGGUNAKAN METODE PROMETHEE Arifin, Zainal; Maharani, Septya
Prosiding SAKTI (Seminar Ilmu Komputer dan Teknologi Informasi) Vol 1, No 1 (2016): Vol 1, No 1 (2016): Prosiding Seminar Nasional Ilmu Komputer dan Teknologi Infor
Publisher : Mulawarman University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (261.81 KB)

Abstract

User membutuhkan spesifikasi komputer yang sesuai dengan kebutuhannya dan anggaran yang dimiliki. Spesifikasi computer sendiri ada bermacam-macam jenisnya, sehingga user harus teliti sebelum membeli komputer. Dalam beberapa kasus, ada sebagian user yang biasanya langsung membeli komputer yang sudah dirakit tanpa mementingkan anggaran, namun ada juga user yang membeli komputer sudah sesuai dengan anggaran yang dimiliki tetapi tidak tahu apakah spesifikasi komputer yang didapat sesuai dengan kebutuhan atau tidak. Oleh karena itu, dibuatlah Sistem Pendukung Keputusan (SPK) untuk membantu user dalam memilih komputer sesuai dengan anggaran dan kebutuhannya. Metode yang digunakan adalah metode Preference rangking organization method for enrichment evaluation atau bisa disebut dengan PROMETHEE. Metode PROMETHEE adalah salah satu metode penentuan urutan atau prioritas dalam analisis multikriteria atau MCDM (Multi Criterion Decision Making). Peneliti menggunakan delapan kriteria yaitu motherboard, processor, random access memory (RAM), power supply, storage, monitor, video graphics array (VGA), dan casing. Penelitian ini menghasilkan suatu perangkat lunak bantu yang memudahkan user atau pengguna dalam memilih komputer lengkap sesuai dengan modal yang dimiliki. Komputer yang dihasilkan oleh sistem diproses dengan metode PROMETHEE sehingga menghasilkan sebuah rekomendasi komputer terbaik.
DIAGNOSIS PENYAKIT KEJIWAAN MENGGUNAKAN METODE CERTAINTY FACTOR Suyatno, Addy; Maharani, Septya
Prosiding SAKTI (Seminar Ilmu Komputer dan Teknologi Informasi) Vol 2, No 1 (2017): Vol 2, No 1 (2017): Prosiding Seminar Nasional Ilmu Komputer dan Teknologi Infor
Publisher : Mulawarman University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1075.903 KB)

Abstract

Penyakit kejiwaan adalah salah satu penyakit yang marak di kalangan masyarakat untuk berbagai tingkatan di negara Indonesia. Namun masih banyak masyarakat yang belum mengenali dan mengindikasi adanya penyakit kejiwaan. Hal ini disebabkan oleh penyakit kejiwaan adalah penyakit yang tidak dapat dilihat namun dapat diketahui dari gejala-gejala perilaku yang dialami pasien. Seringkali masyarakat mengabaikan gejala-gejala yang dialami pasien karena sifatnya yang samar. Untuk membantu masyarakat lebih mengenali gejala awal penyakit kejiwaan yang dialami pasien agar mendorong keinginan masyarakat untuk melakukan pemeriksaan medis kepada dokter jiwa maupun psikolog maka dibangun sistem pakar diagnosis penyakit kejiwaan berbasis website. Sistem pakar yang disajikan dengan metode Certainty Factor. Input dari sistem adalah biodata pasien dan gejala yang dialami pasien. Output dari sistem adalah hasil diagnosis dan saran penanganan penyakit kejiwaan.
PENERAPAN KRIPTOGRAFI DENGAN ALGORITMA DATA ENCRYPTION STANDART PADA TEXT HASIL KONVERSI DARI CITRA Agus, Fahrul; Maharani, Septya
Prosiding SAKTI (Seminar Ilmu Komputer dan Teknologi Informasi) Vol 1, No 1 (2016): Vol 1, No 1 (2016): Prosiding Seminar Nasional Ilmu Komputer dan Teknologi Infor
Publisher : Mulawarman University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (380.553 KB)

Abstract

Sistem pada keamanan data dan kerahasiaan data merupakan salah satu aspek penting dalam perkembangan kemajuan teknologi informasi namun yang cukup disayangkan adalah ketidakseimbangan antara setiap perkembangan suatu teknologi yang tidak diiringi dengan perkembangan pada sistem keamanannya itu sendiri, dengan demikian cukup banyak sistem – sistem yang masih lemah dan harus ditingkatkan keamanannya. Oleh karena itu pengamanan data yang sifatnya rahasia haruslah benar - benar diperhatikan. Untuk mengatasi masalah tersebut maka diperlukan suatu aplikasi pengamanan data yang dapat mencegah dan mengamankan data-data yang kita miliki dari orang-orang yang tidak berhak mengaksesnya. Salah satunya adalah metode algoritma kriptografi simteris, karena algoritma ini menggunakan kunci yang sama pada saat melakukan proses enkripsi dan dekripsi sehingga data yang penulis miliki akan sulit untuk dimengerti maknanya dan untuk proses enkripsi data yang sangat besar akan sangat cepat. Algoritma kriptografi (cipher) menggunakan DES.
Sistem Pakar Untuk Mendiagnosa Penyakit Pada Tanaman Kakao Menggunakan Metode Teorema Bayes Astuti, Indah Fitri; Maharani, Septya
Prosiding SAKTI (Seminar Ilmu Komputer dan Teknologi Informasi) Vol 3, No 2 (2018): Prosiding Seminar Nasional Ilmu Komputer dan Teknologi Informasi (SAKTI)
Publisher : Mulawarman University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (431.159 KB)

Abstract

Penyakit tanaman kakao merupakan salah satu faktor yang mempengaruhi penurunan luas lahan perkebunan dan produktivitas kebun kakao di Kalimantan Timur. Kurangnya pemahaman masyarakat dalam penanggulangan penyakit tanaman kakao menyebabkan hasil panen berkurang dan kualitas kakao kurang baik, sehingga perlu adanya mediamembantu berupa aplikasi yang dapat memberikan solusi dalam menyelesaikan permasalahan tersebut. Penelitian ini menggunakan enam penyakit yang dapat di diagnosa, yaitu Penyakit Vascular Streak Dieback (VSD), Penyakit Busuk Buah, Penyakit Kanker Batang, Penyakit Antraknose, Penyakit Jamur Akar dan Penyakit Jamur Upas. Gejala penyakit tanaman kakao yang digunakan ada 24 gejala. Penelitian ini menggunakan metode Teorema Bayes yang merupakan salah satu metode ketidakpastian karena dapat memberikan hasil diagnosa dengan nilai probabilitas kemuculan setiap penyakit dengan menghitung nilai probabilitas setiap gejala di semua penyakit tanaman kakao, sehingga jenis penyakit yang di diagnosa akan sesuai dengan gejala tanaman kakao yang terserang. Sistem pakar ini menggunakan framework PHP yaitu laravel. Hasil penelitian ini adalah sistem pakar untuk mendiagnosa penyakit tanaman kakao sebanyak enam penyakit serta penanggulangan. Hasil nilai akurasi yang dilakukan oleh narasumber dengan sistem sebesar 90 %.
SISTEM PAKAR DIAGNOSA PENYAKIT KUCING MENGGUNAKAN METODE CASE-BASED REASONING Agus, Fahrul; Maharani, Septya
Prosiding SAKTI (Seminar Ilmu Komputer dan Teknologi Informasi) Vol 1, No 1 (2016): Vol 1, No 1 (2016): Prosiding Seminar Nasional Ilmu Komputer dan Teknologi Infor
Publisher : Mulawarman University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (719.557 KB)

Abstract

Bagi para pecinta kucing, keterbatasan jumlah pakar yaitu dalam hal ini dokter hewan, sering menjadi masalah bagi yang memelihara kucing di rumah dan ingin menjaga kesehatan kucing peliharaannya. Untuk mengatasi masalah ini maka dibuatlah sistem pakar untuk diagnosa penyakit kucing menggunakan metode Case-Based Reasoning dengan algoritma K-Nearest Neighbor. Case-Based Reasoning adalah suatu pendekatan untuk menyelesaikan suatu permasalahan (problem solving) berdasarkan solusi dari permasalahan sebelumnya. Penelitian ini menghasilkan sebuah sistem pakar diagnosa penyakit kucing dengan tingkat akurasi sebesar 90%, yang dimanfaatkan untuk membantu semua orang terutama para pemilik kucing yang ingin mengetahui penyakit dan gejala serta pencegahan penyakit pada kucing.
PERANCANGAN ATURAN PENENTUAN KECOCOKAN TANAMAN UNTUK PERTANIAN LAHAN KERING MENGGUNAKAN METODE FORWARD CHAINING Hatta, Heliza Rahmania; Maharani, Septya; Arifin, Zainal
Prosiding SAKTI (Seminar Ilmu Komputer dan Teknologi Informasi) Vol 2, No 2 (2017): Vol 2, No 2 (2017): Prosiding Seminar Nasional Ilmu Komputer dan Teknologi Infor
Publisher : Mulawarman University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (71.534 KB)

Abstract

Pemanfaatan sistem penunjang keputusan pada penentuan tanaman untuk pertanian lahan kering diharapkan dapat membantu petani atau pemilik lahan dalam menentukan tanaman mana yang terbaik untuk lahannya. Metode sistem penunjang keputusan yang digunakan adalah metode forward chaining dimana forward chaining adalah metode pencarian atau teknik pelacakan ke depan yang dimulai dengan informasi yang ada dan penggabungan rule atau aturan untuk menghasilkan suatu kesimpulan atau tujuan. Sehingga dalam penelitian ini dirancang sebuah aturan atau rule forward chaining terhadap fakta atau kriteria tanaman dan lahan yang diteliti agar dapat dijadikan sebagai acuan atau masukan dalam pembuatan aplikasinya. Diharapkan dari aturan ini dapat dihasil sebuah sistem yang terkomputerisasi yang dapat menentukan tanaman untuk pertanian lahan kering.
Sistem Pendukung Keputusan Pemilihan Indukan Unggul Ikan Lele Jenis Sangkuriang (Clarias Gariepinus) Menggunakan Metode Weighted Product (WP) Persyadha, Swadika Ibnu; Maharani, Septya; Cahyadi, Dedy
Informatika Mulawarman : Jurnal Ilmiah Ilmu Komputer Vol 14, No 2 (2019): Informatika Mulawarman : Jurnal Ilmiah Ilmu Komputer
Publisher : Mulawarman University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (40.083 KB) | DOI: 10.30872/jim.v14i2.854

Abstract

Ikan lele Sangkuriang merupakan ikan marga clarias terkenal dari tubuhnya yang licin panjang tak bersisik. Beberapa hal yang perlu dipertimbangkan dalam rangka pemilihan indukan unggul ikan lele sangkuriang seperti ukuran, berat, warna, cacat fisik, bahkan kondisi air. Masalah yang dihadapi adalah tidak semua penjual ikan lele mengetahui hal tersebut, maka dari itu diperlukan sebuah sistem yang dapat membantu penjual ikan lele dalam menentukan indukan unggul yang berkualitas. Sistem pendukung keputusan ini menggunakan metode Weighted Product (WP) merupakan salah satu metode yang menggunakan nilai sebenarnya dalam menentukan rating dari setiap alternatif pada setiap kriteria untuk menentukan kesimpulan dari suatu permasalahan. Hasil yang dicapai dari penelitian ini menerapkan metode Weighted Product (WP) dalam sistem pendukung keputusan yang  dapat  memberikan  rekomendasi kepada penjual ikan lele sebagai bahan pertimbangan ataupun rekomendasi untuk pengambilan keputusan secara tepat. Penelitian ini telah di lakukan terhadap 8 ikan lele dengan tingkat akurasi 87,5 %.
APLIKASI DIAGNOSA GEJALA DEMAM PADA BALITA MENGGUNAKAN METODE CERTAINTY FACTOR (CF) DAN JARINGAN SYARAF TIRUAN (JST) Maharani, Septya; Adi, Kusworo; Sugiharto, Aris
JSINBIS (Jurnal Sistem Informasi Bisnis) Vol 3, No 1 (2013): Volume 3 Nomor 1 Tahun 2013
Publisher : Universitas Diponegoro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1163.989 KB) | DOI: 10.21456/vol3iss1pp25-29

Abstract

Symptoms of fever of toddlers have a devastating effect if too late to get treatment is not appropriate, to make it easier for parents to detect the type of disease, it is necessary to build an expert system application detection of disease symptoms of fever in children for early detection of disease. Knowledge base is implemented as a basis for expert system applications by using a combination of certainty factors (certainty factor) and ANN (artificial neural networks). Methods This study is a combination of CF as CF is the rule and the results will form a pattern which is a merger of the ANN clinical parameter that indicates the amount of trust as the knowledge base of disease diagnosis of fever in children 10 to 40 symptoms, the system uses a total of 40 symptoms as a medic training data with records of 20 patients. From the results of such testing, the application has been concluded at 86.67% accuracy rate.   Keywords: fever, expert systems, Certainty Factor, Neural Networks
STEGANOGRAFI VIDEO MENGGUNAKAN METODE END OF FILE (EOF) Maharani, Septya; Maula, Ismiatul; Arifin, Zainal
SCAN - Jurnal Teknologi Informasi dan Komunikasi Vol 11, No 3 (2016)
Publisher : Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Jawa Timur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33005/scan.v11i3.871

Abstract

Abstrak. Steganografi adalah ilmu untuk menyembunyikan pesan atau informasi dalam suatu media, seperti teks, gambar, audio ataupun video yang bertujuan untuk menghindari kecurigaan dari orang yang tidak berhak. Untuk itu diperlukan sebuah perangkat lunak yang dapat menyembunyikan informasi yang bersifat rahasia pada sebuah media yaitu video.Metode End of file  (EOF) merupakan salah satu teknik yang dapat digunakan untuk menyembunyikan informasi atau pesan rahasia yang dikirimkan pada orang lain. Penerapan metode EOF pada video dilakukan dengan menyisipkan pesan pada akhir file dengan menambahkan kunci pada proses encoding dan decoding.Hal ini bertujuan untuk mengamankan informasi rahasia yang telah disembunyikan pada video agar dapat terjaga dan hanya dapat dibuka oleh pengguna yang memiliki kunci dan aplikasi steganografi tersebut.   Kata Kunci: Steganografi, Video, Encoding, Decoding, EOF