Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Creative Information Technology Journal

Evaluasi Kepuasan Pelayanan Pengguna Aplikasi OPAC Perpustakaan STMIK AMIKOM Yogyakarta Fatimah Nur Arifah; Abidarin Rosidi; Hanif Al Fatta
Creative Information Technology Journal Vol 1, No 1 (2013): November - Januari
Publisher : UNIVERSITAS AMIKOM YOGYAKARTA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (577.589 KB) | DOI: 10.24076/citec.2013v1i1.9

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mengukur tingkat kepuasan pengguna terhadap aplikasi Online Public Access Catalog (OPAC) pada Perpustakaan STMIK AMIKOM Yogyakarta. Subjek penelitian ini ialah mahasiswa yang terdaftar sebagai anggota perpustakaan dan objek penelitian ini adalah aplikasi OPAC Perpustakaan STMIK AMIKOM Yogyakarta. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan diagram Importance Performance Analysis (IPA) dipadukan dengan Indeks Kepuasan Pengguna (IKP) didasarkan pada indikator-indikator dari lima dimensi End User Computing Satisfaction yaitu isi (content), keakuratan (accuracy), bentuk (format), kemudahan penggunaan (ease of use) dan ketepatan waktu (timeliness). Hasil penelitian menunjukkan pengguna OPAC Perpustakaan STMIK AMIKOM Yogyakarta cukup puas dengan hasil perhitungan IKP 78,01 %. Penelitian ini diharapkan dapat memberi masukan pada pengelola OPAC sebagai bahan acuan untuk meningkatkan kinerja OPAC.This study aims to identify and measure the level of satisfaction of users of the application Online Public Access Catalog (OPAC) in the library STMIK AMIKOM Yogyakarta. These subjects are students who are registered as members of the library and the object of this study is OPAC STMIK Library AMIKOM Yogyakarta. Analysis of the data in this study using a diagram of Importance Performance Analysis (IPA) which is combined with User Satisfaction Index (IKP) based on the five dimensions of End User Computing Satisfaction; content, accuracy, format, ease of use and timeliness. The results showed users of OPAC STMIK AMIKOM Yogyakarta quite satisfied with the results of the calculation IKP 78.01%. This research is expected to provide input to the manager of the OPAC as a reference to improve performance of the OPAC.