Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Jurnal Inovasi Kesehatan

Perbedaan Daya Adsorbsi Serbuk Tanah Liat Diaktivasi Dengan Tanpa Aktivasi Untuk Menurunkan Bilangan Peroksida Minyak Goreng Bekas untari untari
Jurnal Inovasi Kesehatan Vol 1, No 1 (2019): Oktober
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Papua

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (225.944 KB)

Abstract

Tanah  liat merupakan salah satu kekayaan alam yang dapat digunakan sebagai adsorben karena mengandung mineral – mineral yang memiliki daya serap yang tinggi. Namun penggunaanya secara langsung memberikan hasil yang kurang maksimal, sehingga perlu dilakukan proses aktivasi untuk meningkatkan daya adsorbsi tanah liat. Aktivasi dilakukan secara basa dengan menggunakan larutan NaOH. Penelitian ini melihat bagaimana perbedaan hasil adsorbsi tanah liat yang diaktivasi dengan tanpa aktivasi dalam menurunkan bilangan peroksida minyak goreng bekas. Tanah liat yang digunakan adalah tanah liat yang di tumbuk dengan ukuran 50 mesh. Berdasarkan hasil pengujian diketahui bahwa adsorben yang diaktivasi menunjukkan hasil adsorbsi yang lebih tinggi dibandingkan dengan adsorben tanpa diaktivasi. Daya adsorbsi tanah liat yang diaktivasi lebih besar 66,94% dibandingkan tanah liat tanpa diaktivasi. Hal ini menyimpulkan bahwa proses aktivasi sangat efisien untuk meningkatkan kemampuan suatu adsorben tanah liat.