Claim Missing Document
Check
Articles

Found 4 Documents
Search
Journal : Duta.com : Jurnal Ilmiah Teknologi Informasi dan Komunikasi

Rancang Bangun E-Commerce Paket Pemasaran Digital Social Media (Follower, Likes, Views) Eka Wijanarka Satata Putra; Hanifah Permatasari; Dwi Hartanti
Jurnal DutaCom Vol 15 No 1
Publisher : LPPM Universitas Duta Bangsa Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (3235.028 KB) | DOI: 10.47701/dutacom.v15i1.2002

Abstract

Saat ini Pemasaran Digital Social Media sangat diminati oleh masyarakat, dimana banyak konsumen menginginkan akun social media mereka memiliki follower, likes dan viewer yang banyak. Hal ini bertujuan untuk dapat meningkatkan Brand Awareness dan Kepercayaan pelanggan terhadap produk yang ditawarkan oleh penjual pemilik akun social media tersebut. Tapi, segala strategi social media yang disusun akan menjadi percuma apabila akun anda tidak memiliki follower dan mayoritas orang mem-follow akun social media anda terkadang telah memiliki info tentang bisnis dan produk yang anda jual, meskipun mereka belum pernah sama sekali melakukan pembelian. Tetapi, mereka dapat menjadi agen tidak resmi yang akan menyuarakan konten dari social media anda. Itulah mengapa penting bagi anda memiliki follower, likes, dan viewers yang banyak. Oleh karena itu penulis mengembangkan Website dengan metode Software Development Life Cycle (SDLC) yang dikembangkan menggunakan bahasa pemrograman PHP dan database MYSQL. Yang bertujuan untuk dapat membantu dan mempermudah pengelolaan informasi penjualan follower, likes, dan viewers kepada pembeli, serta memberikan informasi secara realtime sehingga diharapkan sistem yang dibuat nantinya juga akan membantu untuk menghasilkan service layanan jasa penambahan follower, likes, views terhadap akun social media yang menginginkan penambahan jasa social media tersebut agar lebih cepat dan akurat serta dapat mengefisiensikan waktu.
Penerapan Algoritma C4.5 Dan Constraint Base Recomendation Untuk Pengajuan Rekomendasi Kredit Nasabah Nafaria Rohmandani; Sri Sumarlinda; Hanifah Permatasari
Jurnal DutaCom Vol 15 No 2
Publisher : LPPM Universitas Duta Bangsa Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47701/dutacom.v15i2.2010

Abstract

PNPM Mandiri Kec. Bendosari merupakan program nasional untuk permberdayaan masyarakat dibidang ekonomi. Bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan dan kesempatan kerja khususnya untuk masyarakat miskin. Salah satu program kerja PNPM Mandiri adalah memberikan pinjaman kredit kredit yang berguna untuk modal usaha. Sistem Pengajuan kredit yang sedang berjalan di PNPM Mandiri Kec. Bendosari adalah diawali dengan nasabah mengajukan agungan, data nasabah, dan jumlah kredit yang diajukan. Setelah itu PNPM akan menyeleksi nasabah dari beberapa kriteria yaitu kondisi rumah, pendapatan perbulan, transakasi sebelumnya pada PNPM, dan harga agungan. Setelah diseleksi data nasabah pengajuan kredit diklasifikasi namun pada tahap ini masih dilakukan secara manual yaitu berupa seleksi dokumen nasabah yang menggunakan kertas, hal ini memiliki kelemahan untuk waktu jangka panjang karena beresiko data nasabah dapat rusak, hilang, penumpukan dokumen yang banyak dan memerlukan tempat dan seleksi kelayakan nasabah juga memerlukan waktu cukup lama. Dengan permasalahan tersebut, dapat dibuat sebuah sistem rekomendasi pengajuan kredit dengan menggunakan algoritma C4.5 agar dapat memudahkan pihak PNPM dalam menklasifikasi nasabah.
Aplikasi Online Report Status Gizi Balita Posyandu Mawar Seto Pada Puskesmas Gajahan Surakarta Claudia Swastikawati; Hanifah Permatasari; Herliyani Hasanah
Jurnal DutaCom Vol 14 No 1
Publisher : LPPM Universitas Duta Bangsa Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1006.463 KB) | DOI: 10.47701/dutacom.v14i1.2014

Abstract

Pos Pelayanan Terpadu Mawar Seto Kelurahan Joyosuran saat ini masih menggunakan pencatatan secara manual dan proses pelaporan yang belum terkomputerisasi. Hal tersebut dianggap dapat menghambat proses kinerja pelayanan dan pelaporan, sedangkan data yang dilaporkan harus segera ditindak lajuti. Berapa metode diterapkan di sini. Penulis menggunakan metode pengumpulan data dan metode pengembangan sistem. Metode pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dan studi pustaka. Sedangkan metode pengembangan sistem menggunakan metode prototype. Hasil dari penelitian ini berupa aplikasi report status gizi balita berbasis android yang dibuat dengan menggunakan bahasa pemrograman Embarcadero Delphi XE 10.2 dan menggunakan database MySQL. Aplikasi ini telah mengimplementasikan algoritma klasifikasi Naive Bayes untuk mengukur status gizi balita
Sistem Informasi Monitoring Perawatan Kendaraan Operasional Berbasis Web di PT. Batik Semar Surakarta Dewangga Ranggi Wiku; Sri Sumarlinda; Hanifah Permatasari
Jurnal DutaCom Vol 14 No 2
Publisher : LPPM Universitas Duta Bangsa Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1392.875 KB) | DOI: 10.47701/dutacom.v14i2.2018

Abstract

Dalam sebuah perusahan untuk menunjang salah satu aktifitas maka di perlukan kendaraan operasional, begitu juga di PT. Batik Semar Surakarta yang menyediakan beberapa kendaraan operasional yang berupa mobil niaga atau mobil box dan mobil konvensional atau mobil penumpang. Dengan adanya kendaraan operasional maka harus ada sebuah perawatan agar layak dan aman saat dipakai dan tidak terjadi hal hal yang diingikan saat di pakai, maka diperlukan sebuah sistem informasi berbasis web untuk memonitoring semua kendaraan yang bisa melihat semua history dari kendaraan tersebut , mulai dari pengecekan kendaraan, pemakaian kendaraan, serta perbaikan kendaraan. Untuk memperoleh data-data yang diperlukan selama penelitian, penulis menggunakan beberapa metode, antara lain: wawancara, observasi dan studi pustaka. Data yang diperoleh kemudian dianalisis dan digambarkan dengan menggunakan metode DFD(Data flow Diagram). Hasil akhir dari penelitian ini adalah berupa monitoring kendaraan operasional yang dapat membantu bagian umum untuk mempermudah dalam monitoring perawatan kendaraan operasional di PT. Batik Semar Surakarta.