Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : SinarFe7

Pendeteksi Kecepatan Proyektil Mortir Bertekanan Udara Menggunakan Sinar Inframerah Arya Mahesa Jenar; Dyah Lestari; I Made Wirawan
SinarFe7 Vol. 3 No. 1 (2020): Sinarfe7-3 2020
Publisher : FORTEI Regional VII Jawa Timur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (369.391 KB)

Abstract

Dalam menggunakan sebuah proyektil tidak diketahui seberapa besar kecepatan yang dihasilkan. Selain dari pengaruh tekanan sel mesiu yang dihasilkan mengikuti standar internasional, panjang laras dan banyak ulir dalam laras yang digunakan dapat mempengaruhi percepatan, sehingga kecepatan proyektil tersebut bertambah cepat dan harus dapat diperkirakan. Pada kasus kali ini pengukuran kecepatan proyektil dilakukan pada mortir latih bertekanan udara yang digunakan untuk pelatihan kadet, gaya dorong proyektil dipengaruhi oleh tekanan udara yang digunakan sehingga mempengaruhi kecepatan yang dihasilkan agar dapat benar- benar terlontar ke langit. Karena dalam pelatihan kadet jangkauan jatuh mortir sangat diperlukan sebagai pelatihan penggunaan mortir yang sesungguhnya, maka faktor kecepatan proyektil mortir yang harus dapat di deteksi dengan mengukurnya menggunakan alat. Dengan menggunakan cahaya inframerah, uji coba dapat dilakukan diluar ruangan selayaknya menembak sungguhan. Sistem akan memulai manghitung waktu selama sensor mendeteksi ujung kepala proyektil hingga ekor proyektil. Besar nilai panjang objek harus sudah diketahui dan diprogramkan pada microcontroller, panjang objek proyektil yang digunakan sekitar 50 cm. Hasil pengukuran menunjukkan besar kecepatan yang dihasilkan oleh proyektil mortir dengan tekanan udara 50 psi sekitar 102 m/s hingga 129 m/s berdasarkan pada waktu yang didapat dan panjang proyektil.