ASEP SOPIAN
UIN Sunan Gunung Djati Bandung

Published : 2 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Kesiapan Guru Agama Islam Dalam Menghadapi Isu-Isu Global ASEP SOPIAN; HAKIN NAJILI; MOHAMMAD ERIHADIANA; UUS RUSWANDI
JURNAL EDUSCIENCE (JES) Vol 9, No 1 (2022): Jurnal Eduscience (JES)
Publisher : Universitas Labuhanbatu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (270.083 KB) | DOI: 10.36987/jes.v9i1.2549

Abstract

Pengaruh globalisasi ternyata mampu memaksa sebagian generasi muda meninggalkan nilai-nilai kebaikan, sehingga terjebak dengan kebiasaan yang jauh dari nilai-nilai kebaikan. Inilah yang menjadi tantangan dalam pembelajaran Pendidikan Agama Islam, yang melahirkan berbagai paradigma baru dalam Pendidikan Agama Islam melalui berbagai komponen pendidikan. Guru Agama Islam dapat memberikan jawaban yang tepat atas berbagai tantangan sesuai dengan perkembangan zaman. Tujuan penelitian ini adalah untuk menjelaskan permasalahan global dan kesiapan Guru Agama Islam untuk menghadapinya. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian pustaka. Guru Agama Islam harus siap menghadapi era globalisasi yang mengangkat isu global. Namun demikian terdapat beberapa permasalahan yang terkadang dihadapi, di antara guru yang tidak ingin “melek” dengan era globalisasi, Guru Agama Islam cenderung menggunakan pola-pola lama yang tertinggal dan telah diwariskan dari generasi ke generasi. Guru Agama Islam tidak mampu mengikuti tantangan globalisasi yang menuntut untuk terus berinovasi dan bergerak di bidang pendidikan. Di sinilah pentingnya kesadaran global yang meliputi ilmu pengetahuan global dan keterampilan global harus dimiliki oleh seorang guru Agama Islam dalam mengimbangi arus globalisasi.
Pengelolaan (Managing) Teknologi Pendidikan Dan Peranannya Pada Pendidikan Agama Islam Asep Sopian; Eko Budi Prasetyo; Supiana Supiana; Qiqi Yuliati Zaqiah
Edumaspul: Jurnal Pendidikan Vol 6 No 1 (2022): Edumaspul: Jurnal Pendidikan
Publisher : Universitas Muhammadiyah Enrekang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (585.43 KB) | DOI: 10.33487/edumaspul.v6i1.3630

Abstract

Penelitian ini menjelaskan tentang pengelolaan (managing) teknologi pendidikan dan peranannya pada pendidikan agama islam. Metode yang digunakan dalam kajian ini menggunakan metode atau pendekatan kepustakaan (library research), bahwa studi pustaka atau kepustakaan dapat diartikan sebagai serangkaian kegiatan yang berkenaan dengan metode pengumpulan data pustaka, membaca dan mencatat serta mengolah bahan penelitian. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa dengan akal dan pikiran manusia mampu menciptakan sebuah teknologi dari yang berwujud sederhana, dan semakin canggih seperti saat ini. Sehingga memberikan kemudahan dalam setiap aktivitas manusia. Teknologi memiliki nilai tambahan dalam proses pembelajaran, hal ini dikarenakan dalam dunia pendidikan kebutuhan ilmu pengetahuan semakin meningkat dan tidak semuanya bisa diperoleh dalam lingkungan sekolah. Teknologi Pendidikan hanya mungkin dikembangkan dan dimanfaatkan dengan baik bilamana ada tenaga yang menanganinya. Dengan tersedianya tenaga terdidik dan terlatih dalam bidang Teknologi Pendidikan, maka secara konseptual akan terjamin usaha penerapan teknologi pendidikan dalam lembaga-lembaga yang menyelenggarakan pembelajaran. Selanjutnya, teknologi pendidikan hanya dapat diakui sebagai suatu disiplin keilmuan apabila memberikan kemungkinan untuk dilakukannya berbagai macam penelitian yang diselenggarakan dengan pendekatan yang bervariasi sesuai dengan perkembangan paradigma penelitian. Hasil penelitian tersebut akan menunjang dan memperkokoh teknologi pembelajaran sebagai suatu disiplin keilmuan yang tidak bebas nilai sesuai dengan konsep Al-Quran.