Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

DESKRIPSI SELF-EFFICACY BERPIKIR KRITIS MATEMATIS SISWA DALAM PEMBELAJARAN SOCRATES KONTEKSTUAL Siti Laelatul Chasanah; Tina Yunarti; Widyastuti Widyastuti
JURNAL PENDIDIKAN MATEMATIKA UNIVERSITAS LAMPUNG Vol 3, No 4 (2015): JURNAL PENDIDIKAN MATEMATIKA UNIVERSITAS LAMPUNG
Publisher : Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

This qualitative research aimed to describe students mathematical critical thinking self-efficacy in Socrates Contextual learning. The subject of this research was students of VII E class of SMP Al Kautsar Bandarlampung in academic year of 2014/2015. The sample of this research was chosen by purposive random sampling technique. The data was collected through observation, interview, questionnaire and video during learning process. Based on analysis of data, students have mathematical critical thinking self-efficacy in high category for magnitude dimension and medium for strength and generality dimension in Socrates Contextual learning. Penelitian kualitatif ini bertujuan untuk mendeskripsikan self-efficacy berpikir kritis matematis siswa dalam pembelajaran Socrates Kontekstual. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas VII E SMP Al Kautsar Bandarlampung tahun ajaran 2014/2015. Sampel penelitian ini dipilih menggunakan teknik purposive random sampling. Data diperoleh hasil observasi, wawancara, angket, dan video selama proses pembelajaran. Berdasarkan analisis data, siswa memiliki self-efficacy berpikir kritis matematis yang tinggi pada dimensi magnitude dan self-efficacy berpikir kritis yang tergolong sedang pada dimensi strength dan generality dalam pembelajaran Socrates Kontekstual.Kata kunci: berpikir kritis matematis, self-efficacy, Socrates Kontekstual
Pelatihan Pembuatan Eco Enzyme dari Limbah Organik sebagai Hand Sanitizer di SMK Muhammadiyah Seputih Raman Yohana Tri Utami; Devi Nur Anisa; Dina Eka Nurvazly; Siti Laelatul Chasanah; Humairoh Ratu Ayu; Dewi Asiah Shofiana
Indonesian Journal of Community Service and Innovation (IJCOSIN) Vol 3 No 2 (2023): Juli 2023
Publisher : LPPM IT Telkom Purwokerto

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20895/ijcosin.v3i2.1094

Abstract

Penyakit yang disebabkan oleh agen biologi seperti bakteri, virus atau parasite tergolong ke dalam penyakit infeksi atau penyakit menular. Lingkungan sekolah adalah lingkungan yang rentan terhadap penularan penyakit tersebut. Oleh karena itu diperlukan kebiasaan hidup sehat yaitu dengan kebiasaan cuci tangan menggunakan sabun dan penggunaan antiseptik Salah satu yang umum digunakan adalah hand sanitizer. Hand sanitizer merupakan antiseptik yang dapat digunakan secara instant tanpa menggunakan air dimana saja dan kapan saja. Tujuan dari kegiatan ini ialah mensosialisasikan perilaku hidup sehat dengan memilah sampah dan menghasilkan eco enzyme dari fermentasi limbah organik yang digunakan sebagai bahan baku pembuatan produk Kesehatan berupa hand sanitizer. Metode pembuatan yang mudah, dan menggunakan limbah organik sehingga sangat terjangkau menambah nilai keunggulan dari produk kesehatan ini. Metode pelaksanaan kegiatan dilakukaan dengan forum group discussion dan pelatihan pembuatan ecoenzyme serta pembuatan hand sanitizer dari eco enzyme untuk para guru dan staf tata usaha SMK Muhammadiyah Seputih Raman. Hasil dari pengabdian ini adalah meningkatnya pengetahuan perilaku hidup sehat dan ketrampilan peserta dalam pembuatan eco enzyme dan hand sanitizer.