Claim Missing Document
Check
Articles

Found 22 Documents
Search

Analisis dan Visualisasi Periodisitas Gempa Bumi di Maluku Utara Ika Arfiani; Dwi Normawati; Muhammad Dzikrullah Suratin
Jurnal Ilmiah FIFO Vol 16, No 1 (2024)
Publisher : Fakultas Ilmu Komputer

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22441/fifo.2024.v16i1.004

Abstract

Gempa bumi juga dapat dipahami sebagai suatu peristiwa terjadinya guncangan bumi akibat pelepasan energi secara tiba-tiba, yang ditandai dengan pecahnya lapisan batuan pada kerak bumi. Gempa bumi biasanya disebabkan oleh pergerakan kerak atau lempeng bumi. Indonesia termasuk negara rawan gempa karena Indonesia dilalui pertemuan 3 lempeng tektonik: Indo-Australia, Eurasia, dan Pasifik. Beberapa penelitian tentang gempa bumi di Indonesia telah menghubungkan gempa bumi dengan data mining dan pembelajaran mesin. Namun gempa bumi merupakan peristiwa alam yang tidak dapat diprediksi atau diprediksi, sehingga untuk mengurangi risiko terjadinya gempa bumi perlu dilakukan analisis clustering pada daerah yang dicurigai. Kontribusi dalam penelitian ini bertujuan untuk memvisualisasikan data hasil pengolahan dataset gempa bumi kedalam peta geospasial wilayah Maluku Utara dengan menerapkan tahapan data mining, sehingga bisa mengetahui daftar wilayah yang termasuk dalam kawasan rawan bencana sebagai langkah antisipasi untuk mitigasi bencana di daerah Maluku Utara. Selain itu hasil penelitian ini juga dapat digunakan sebagai dataset untuk melakukan proses data mining lain seperti pengelompokan maupun klasisfikasi data gempa bumi di wilayah Maluku Utara.
Aplikasi Penilaian Studi Proyek Independen Kurikulum Merdeka Belajar Kampus Merdeka Berbasis Android Isnan Arif Cahyadi; Ika Arfiani
Jurnal Sarjana Teknik Informatika Vol 11, No 2 (2023): Juni
Publisher : Program Studi Informatika, Universitas Ahmad Dahlan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.12928/jstie.v11i2.24845

Abstract

Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan membuat kebijakan baru dibidang pendidikan yaitu Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) dengan dilandasi oleh Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia No.3 Tahun 2020 tentang Standar Nasional Pendidikan Tinggi. Model penilaian yang berbeda dari sebelumnya mengakibatkan pekerjaan menjadi lama, dan belum tersedianya sistem informasi dan sistem penilian otomatis untuk mendukung kegiatan belajar terutama pada program Studi Proyek Independen. Task Centered System Design (TCSD) merupakan sebuah metode yang digunakan untuk merancang user interface dari sebuah sistem. Perancangan sistem menggunakan metode waterfall sebagai alur pengerjaan dari aplikasi kemudian mnggunakan TCSD sebagai perancangan user interface. Penelitian ini menghasilkan sebuah aplikasi sistem penilaian yang dapat membantu dalam melaksanakan kurikulum MBKM. Aplikasi akan melalui dua pengujian yaitu pengujian blackbox dan System Usability Scale (SUS) dengan nilai minimal SUS yang harus dicapai adalah 80.