Claim Missing Document
Check
Articles

Found 20 Documents
Search

Analisis Kerentanan Seismik dan Model Vs30 Berdasarkan Survei Mikrotremor HVSR dan SPAC (Studi Kasus: Kota Banda Aceh) Andrean Vesalius Hasiholan Simanjuntak; Yusran Yusran; Muksin Umar; Rahmati Rahmati
Jurnal Lingkungan dan Bencana Geologi Vol 12, No 2 (2021)
Publisher : Badan Geologi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.34126/jlbg.v12i2.324

Abstract

ABSTRAK Banda Aceh dikategorikan sebagai kota besar yang rentan akan bahaya gempa bumi karena terletak pada sistem tektonik aktif yaitu Patahan Sumatra yang tersegmentasi yaitu Seulimeum di bagian timur dan Aceh di bagian barat. Aktivitas kedua segmen yang membangkitkan kegempaan lokal dapat memberikan potensi kerusakan besar pada masa mendatang. Potensi tersebut dapat dipelajari dengan analisis kerentanan seismik berdasarkan parameter mikrotremor seperti nilai frekuensi (f0), amplifikasi (A), kerentanan seismik (Kg) dan kecepatan geser (Vs30). Dalam studi ini, kami melakukan survei mikrotremor Horizontal Vertical Spectral Ratio (HVSR) dan SPatial AutoCorrelation (SPAC) pada daerah Peukan Bada yang menjadi bagian Kota Banda Aceh. Sebanyak 19 titik HVSR dianalisis dengan perbandingan spektrum H/V dan 3 titik SPAC dianalisis dengan F-K analisis pada kurva dispersi gelombang rayleigh untuk mendaptkan nilai kecepatan geser pada kedalaman 30m (Vs 30). Hasil parameter yang diperoleh yaitu frekuensi 2.5 – 4 Hz dan periode 0 – 0.5 detik berasal dari formasi sedimen aluvial muda (Qh) yang terbentuk sejak Kenozoik. Amplifikasi tertinggi berada bagian barat dengan nilai > 1, sedangkan bagian barat nilai kecil < 1 karena dekat dengan formasi batuan gamping tersier (Murl). Sekitar 63% wilayah studi area sangat rentan terhadap gempabumi karena nilai indeks kerentanan yang tinggi dari formasi batuan lunak atau tidak kompak. Selain itu, Vs30 yang diperoleh berkisar pada nilai 200-250 m/s yang berasal dari formasi peralihan batuan lunak-keras. Kondisi tersebut membuat indeks kerentanan seismik bernilai cukup tinggi dan gelombang gempa bumi berpotensi dikuatkan karena melewati formasi batuan-batuan lunak. Hasil yang diperoleh dari studi ini diharapkan bisa menjadi pendukung mitigasi dan memahami kondisi geologi Banda Aceh dari segi kerentanan seismik.Kata kunci: mikrotremor, kerentanan seismik, Banda AcehABSTRACT Banda Aceh is categorized as a city that is prone to earthquake as it is located in an active tectonic system, named the Sumatran Fault, stretched from Seulimeum in the east and Aceh in the west. The activities of the two segments with its local seismicity can potentially caused major damage in the future. This potential can be studied by seismic susceptibility analysis based on microtremor parameters such as frequency (f0), amplification (A), seismic susceptibility (Kg) and shear velocity (Vs30). In this study, we conducted a HVSR and SPAC microtremor survey in the Peukan Bada at the outskirt of Banda Aceh. A total of 19 HVSR points were analyzed with a comparison of the H/V spectrum and 3 SPAC points analyzed by F-K analysis on the Rayleigh wave dispersion curve to obtain the value of shear velocity at a depth of 30m (Vs 30). The parameter results obtained are a frequency of 2.5 - 4 Hz and a period of 0 - 0.5 seconds derived from the formation of young aluvial sediments (Qh) formed since Cenozoic. The highest amplification is in the western part with a value of> 1, whereas the western part has a small value <1 because it is close to the tertiary limestone (Murl) rock formation. About 63% of the study area is highly vulnerable to earthquakes due to the high susceptibility index values of soft or non-compact rock formations. In addition, the value of Vs 30 obtained is in the range of 200-250 m / s which is derived from the intermediate soft-hard rock formation. These conditions make the seismic vulnerability index is recorded as high enough and earthquake waves have the potential to be amplified as they pass through soft rock formations. The results from this study are expected to be a supporting for mitigation measurement and for having greater understanding to the geological conditions of Banda Aceh in terms of seismic vulnerability. Keywords: microtremor, seismic susceptibility, Banda Aceh
Spatial Temporal Condition of Recent Seismicity In The Northern Part of Sumatra Inna Nurana; Andrean Vesalius Hasiholan Simanjuntak; Muksin Umar; Djati Cipto Kuncoro; Syamsidik Syamsidik; Yusran Asnawi
Elkawnie: Journal of Islamic Science and Technology Vol 7, No 1 (2021)
Publisher : Universitas Islam Negeri Ar-Raniry Banda Aceh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22373/ekw.v7i1.8797

Abstract

Abstract: The condition of stress and recent seismicity in the seismic-prone area can be statistically analyzed with the Gutenberg-Richter relation (Log N = a-bM). We apply this relation to the hypocenter distribution for the period 1970-2020 with M ≥ 4 and depth ≤ 100 km in the northern part of Sumatra. Spatially, The results obtained a-values and b-values that figure a lateral heterogeneity and stress accumulation at the interface zone in the subduction system and the northern segmentation of the Seulimeum fault. In time, both zones illustrate a slow time-to-failure cycle and the seismic gap with high-stress accumulation in the specific clusters with high parameter values. The results of the spatial-temporal analysis illustrate that a low statistical parameter value usually precedes each major earthquake event.Abstrak: Kondisi stress dan seismisitas terkini di daerah rawan gempa dapat dianalisis secara statistik dengan hubungan Gutenberg-Richter (Log N = a-bM). Kami memakai hubungan ini pada distribusi hiposenter pada periode 1970 - 2020 dengan M ≥ 4 dan kedalaman ≤ 100 km di bagian utara Sumatera. Secara spasial, hasil yang diperoleh yaitu nilai-a dan nilai-b yang menggambarkan heterogenitas lateral dan akumulasi stress pada zona pertemuan di sistem subduksi dan segmentasi utara dari sesar Seulimeum. Secara waktu, kedua wilayah menggambarkan siklus time-to-failure yang lambat dan zona seismic-gap dengan akumulasi stress yang tinggi pada kluster tertentu dengan nilai parameter yang tinggi. Hasil analisis spasial temporal menggambarkan bahwa setiap kejadian gempa besar biasanya didahului dengan nilai parameter statistik yang rendah.
A Microtremor Survey to Identify Seismic Vulnerability Around Banda Aceh Using HVSR Analysis Andrean Vesalius Hasiholan Simanjuntak; Yusran Asnawi; Muksin Umar; Syamsul Rizal; Muhammad Syukri
Elkawnie: Journal of Islamic Science and Technology Vol 6, No 2 (2020)
Publisher : Universitas Islam Negeri Ar-Raniry Banda Aceh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22373/ekw.v6i2.7886

Abstract

Abstract: Banda Aceh can be categorized as an earthquake-prone city because of the existence of two active segments namely Seulimeum and Aceh. Both segments are considered to provide great potential damage in the future. In this article, we conduct a microtremor survey in the Peukan Bada, sub-part of Banda Aceh city, to learn the vulnerability level and support disaster mitigation plan. A total of 20 sites were measured with a seismometer to record the seismic waveform. The waveform was recorded in 45 minutes with a sampling rate of 100 sps and has analyzed using the horizontal-vertical spectrum ratio (HVSR). The results obtained are the dominant parameters, such as the period with a range of 0 – 0.5s, frequency with a range of 0 – 6 Hz, seismicity vulnerability index with a range of 0.1 – 0.5. The result was relevant to the geological conditions of Peukan Bada that dominated by alluvial rocks and mud sediments. The level of vulnerability (Kg > 1.0) obtained is quite high and proportional to the soil type that can amplify the seismic waveform. The results obtained are expected to be a supporting study of disaster mitigation and understand the geological conditions of Banda Aceh in terms of seismic vulnerability.Abstrak: Banda Aceh dapat dikategorikan sebagai kota rawan gempa karena adanya dua segmen aktif yaitu Seulimeum dan Aceh. Kedua segmen tersebut bisa memberikan potensi kerusakan yang besar di masa mendatang. Pada tulisan ini, kami melakukan survei mikrotremor di Kecamatan Peukan Bada, salah satu sub-wilayah kota Banda Aceh, untuk mempelajari tingkat kerentanan dan mendukung rencana mitigasi bencana. Sebanyak 20 lokasi diukur dengan seismometer untuk merekam bentuk gelombang seismik. Gelombang direkam selama 45 menit dengan jumlah sampel 100 sps dan dianalisis menggunakan horizontal-vertical spectrum ratio (HVSR). Hasil yang diperoleh adalah parameter yang dominan yaitu periode dengan rentang 0 – 0,5s, frekuensi dengan range 0 - 6 Hz, indeks kerentanan kegempaan dengan rentang 0,1 – 0,5. Hasil tersebut relevan dengan kondisi geologi Peukan Bada yang didominasi oleh batuan aluvial dan endapan lumpur. Tingkat kerentanan (Kg > 1,0) yang diperoleh cukup tinggi dan sebanding dengan jenis tanah yang dapat memperbesar gelombang seismik. Hasil yang diperoleh diharapkan dapat menjadi pendukung kajian mitigasi bencana dan memahami kondisi geologi Banda Aceh dari segi kerentanan seismik.
Peningkatan Keterampilan 4C Melalui Model Pembelajaran Berbasis Portofolio Iwan Fajri; Khairan Ar; Andika Prajana; Yusran Yusran; Sanusi Sanusi
Jurnal Dedikasi Pendidikan Vol 4, No 2 (2020): Juli 2020
Publisher : Center for Research and Community Service (LPPM) University of Abulyatama

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

The researchaaims to describeathe results of the improvement of 4C skills through a portfolio-based citizen project learning model. In addition, this study aims to analyze the hypotheses resulting from the improvement of 4C skills through a portfolio-based project citizen learning model. The research method used in this study is a pre-experimental research design One-Group Pretest-Posttest Design (One group pre-test). The results of the study show that the average value of the 4C skills statistical analysis before being taught with the project citizen learning model is 3.904 then increasing to 4.116 after being taught with the project citizen learning model. The results of hypothesis testing from thisastudy are thatathere is a significant increase in the implementation of a citizen-based project portfolio model for the 4C skills ofastudents. This is indicatedaby the valueaof sig. (2-tailed) is smaller than 0.05 α (0.005 <0.05) basedaon thearesults of the analysis through the SPSS program. Basedaon the resulta of the study it can beaconcluded that learning through the project citizenamodel can improve the 4C skills of students. It is expected that teachers of all subjects can use the project citizen learning model to improve 4C skills with the material in accordance.
PENERIMAAN METODE PEMBALAJARAN BERBASIS E-LEARNING DI DAYAH JEUMALA AMAL LUENG PUTU, PIDIE JAYA Bustami Yusuf; Hendri Ahmadian; Masrura Mailany; Basrul Abdul Majid; Yusran Asnawi
CYBERSPACE: Jurnal Pendidikan Teknologi Informasi Vol 1, No 2 (2017)
Publisher : UIN Ar-Raniry

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (559.238 KB) | DOI: 10.22373/cs.v1i2.2071

Abstract

The growth of Information Technology (IT) has changed the order of conventional learning process toward the learning model without geographical boundaries, which is known as E-learning. This study aims to explore the readiness of Dayah Jeumala Amal Lueng Putu to implement the E-learning method by using ELR Aydin & Tasci data analysis model. The results of this study has shown that Dayah Jeumala Amal is ready to implement learning system based on E-learning except on Human Resources factor (2.99) and Innovation factor (3.11). The highest score is on Technology factor (4.02), followed by self-development factor (3.57). This study contributes to educational institutions to improve the quality of human resources and innovation in the implementation of learning methods based on E-learning.
PERBANDINGAN PENGGUNAAN APLIKASI SCRATCH DAN MACROMEDIA FLASH 8 TERHADAP MINAT BELAJAR PADA MATA PELAJARAN ANIMASI 2D JURUSAN MULTIMEDIA DI SMK NEGERI 1 MESJID RAYA Nadia Satriana; Yusran Yusran; Basrul Abdul Majid
CYBERSPACE: Jurnal Pendidikan Teknologi Informasi Vol 3, No 1 (2019)
Publisher : UIN Ar-Raniry

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (341.146 KB) | DOI: 10.22373/cj.v3i1.4722

Abstract

Pada mata pelajaran Animasi 2D di kelas XI Multimedia SMKN 1 Mesjid Raya masih menggunakan aplikasi Macromedia Flash 8 . Padahal masih banyak aplikasi lainnya. Pada penelitian ini, penulis memperkenalkan aplikasi Scratch pada siswa-siswi dengan tujuan agar peneliti dapat membandingkan minat belajar siswa pada mata pelajaran Animasi 2D menggunakan aplikasi Scratch dan Macromedia Flash 8. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kuantitatif, yaitu menggambarkan dan menginterpretasikan sesuai data yang diperoleh. Sedangkan untuk pengumpulan datanya dengan menyebarkan angket/kuisioner kepada responden. Kemudian dari hasil angket dilakukan pengolah data dengan menggunakanediting, scoring, dan tabulating. Berdasarkan hasil penelitian, minat belajar siswa menggunakan aplikasi Scratch lebih meningkat dibandingkan dengan menggunakan aplikasi Macromedia Flash 8. Rata-rata presentase respon siswa terhadap minat belajar pada mata pelajaran Animasi 2D adalah termasuk kriteria sangat tertarik, dengan perolehan rata-rata skor 97,48 dan persentase 81,2%. Sedangkan hasil frekuensi nilai rata-rata minat belajar Animasi 2D adalah siswa mencapai kriteria minat belajar yang tinggi terhadap mata pelajaran Animasi 2D, dengan perolehan skor 81,2.
PERANCANGAN MODUL PRAKTIKUM KOMPUTER & JARINGAN DASAR BERBASIS MULTIMEDIA INTERAKTIF PADA SMKN 1 KOTA JANTHO Ammarsyah Ammarsyah; Yusran Yusran; Basrul Basrul
CYBERSPACE: Jurnal Pendidikan Teknologi Informasi Vol 3, No 2 (2019)
Publisher : UIN Ar-Raniry

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (536.759 KB) | DOI: 10.22373/cj.v3i2.6282

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana hasil belajar dan respon siswa terhadap modul praktikum komputer dan jaringan dasar berbasis multimedia interaktif menggunakan Macromedia Flash 8. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode Research And Development (R&D). Adapun pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kuantitatif. Untuk melihat hasil belajar siswa SMKN 1 Kota Jantho maka dilakukan tes, dengan bentuk Pre-Test dan Post-Test.Untuk melihat ketertarikan siswa terhadap modul praktikum maka dilakukan pembagian angket respon. Hasil penelitian ini menyatakan bahwa nilai rata-rata pada hasil Pre-Test adalah lebih rendah yaitu 39,79 dibandingkan Post-Test sebanyak 53,33. Dapat disimpulkan bahwa pembelajaran menggunakan modul praktikum komputer dan jaringan dasar berbasis multimedia interaktif menggunakan Macromedia Flash 8 berpengaruh terhadap hasil belajar siswa.Adapun respon siswa SMKN 1 Kota Jantho Aceh Besar terhadap modul praktikum komputer dan jaringan dasar berbasis multimedia interaktif adalah baik. Dibuktikan dengan hasil presentase data angket menunjukan  bahwa setiap butir soal, siswa dominan merespon pembelajaran dengan respon positif, nilai rata-rata presentase respon positif pada lembaran koesioner adalah 77,9%, sedangkan siswa dengan respon negatif sebanyak 22,1% maka dapat disimpulkan bahwa siswa tertarik belajar menggunakan modul praktikum ini.
DESIGN OF ACEH LANGUAGE LEARNING ANDROID BASED APPLICATION FOR PAUD TEACHERS USING USER CENTERED DESIGN (UCD) METHOD Mushaddiq Mushaddiq; Yusran Yusran; Dewi Fitriani
CYBERSPACE: Jurnal Pendidikan Teknologi Informasi Vol 6, No 1 (2022)
Publisher : UIN Ar-Raniry

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (525.857 KB) | DOI: 10.22373/cj.v6i1.12993

Abstract

This research is purpose to develop a android application that can be a Aceh language learning media based on PAUD curriculum. Backgrounds of this research is a requirement of PAUD teacher media for learning Aceh language based on Aceh curriculum. This research using User Centered Design (UCD) for the method and system usability scale (SUS) method for apps usability test, the final result for this apps who tested on 20 respondent consist of 14 respondent from PAUD teacher, 3 respondent from lecture of PTI and 3 respondent from PAUD lecture is79 score point, in the percentile rank graphic this application get B grade and based on adjective rank this apps get good rating, so thi]s app categorized as good apps cause already according to users need and easy to use for users
MASYARAKAT EKONOMI ASEAN (MEA) ANTARA HARAPAN DAN TANTANGAN DARI SUDUT PANDANG PENDIDIKAN Yusran Yusran
Prosiding Seminar Nasional Biotik Vol 4, No 1 (2016): PROSIDING SEMINAR NASIONAL BIOTIK IV 2016
Publisher : Prosiding Seminar Nasional Biotik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (94.763 KB) | DOI: 10.3126/pbio.v4i1.2591

Abstract

MEA merupakan singkatan dari Masyarakat Ekonomi ASEAN yang memiliki pola mengintegrasikan ekonomi ASEAN dengan cara membentuk sistem perdagangan bebas atau free trade antara negara-negara anggota ASEA. Pembahasan ini bertujuan untuk memberikan suatu tinjauan terhadap masalah utama, konsep dan strategi serta alternatif pemecahan masalah yang berkaitan dengan Perkembangan Pendidikan Vokasional dalam menhadapi penerapan kebijakan kawasan terintegrasi Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA). Adapun ciri-ciri utama MEA adalah (1) kawasan ekonomi yang sangat kompetitif, (2) memiliki wilayah pembangunan ekonomi yang merata, (3) seluruh wilayah akan terintegrasi secara penuh dalam ekonomi global, dan (4) basis dan pasar produksi tunggal. Pemerintah dalam upaya penyiapan tenaga kerja terampil, telah merencanakan peningkatan jumlah peserta didik SMK secara proporsional termasuk upaya penataan bidang keahlian dan program studi di SMK serta fasilitas magang agar relevan dengan kebutuhan dunia kerja. Penataan ini dilakukan agar lulusan sekolah menengah kejuruan dapat makin memadai untuk memenuhi kebutuhan dunia kerja. Beberapa langkah-langkah strategis yang harus dilakukan, yaitu (1) kerja sama antar Kementerian/Lembaga, (2)penentuan kurikulum SMK sesuai dengan kebutuhan lapangan kerja, (3) prioritas rekruitmen tenaga kerja lokal bangsa, (4) pendampingan usaha, (5) standarisasi produk dari hasil usaha siswa SMK, (6) insentif, subsidi atau pajak ringan untuk produk dalam negeri, dan (7) menciptakan inovasi sesuai dengan SDA yang dimiliki.
KEEFEKTIFAN PEMBELAJARAN DARING MENURUT ORANG TUA PADA SATUAN PENDIDIKAN SELAMA MASA PANDEMI COVID-19 DI KECAMATAN DARUL IMARAH DAN DARUSALAM KABUPATEN ACEH BESAR Putri Muspida; Yusran Yusran; Rahmad Musfikar
Prosiding Seminar Nasional Biotik Vol 9, No 2 (2021): PROSIDING SEMINAR NASIONAL BIOTIK IX 2021
Publisher : Prosiding Seminar Nasional Biotik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (434.391 KB) | DOI: 10.3126/pbio.v9i1.11610

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk megetahui harapan orang tua terhadap pembelajaran jarak jauh anak terhadap satuan pendidikan selama masa pandemi Covid-19. Penelitian ini menggunakan metode kualitafif deskriptif dan metode survei, populasi yang digunakan dalam penelitain ini yaitu pada Kabupaten Aceh Besar sedangkan sampel yang digunakan yaitu Kecamatan Darul Imarah dan Darussalam dengan jumlah responden 105 orang. Instrument Penelitian Yang digunakan untuk menggumpulkan data Berupa hasil Wawancara secara tatap muka dan kuesioner yang tersebar ke 105 orang tua pada Kecamatan Darul Imarah dan Darussalam secara online dengan menggunakan Google Form. Hasil yang didapat dari tanggapan kuesioner berupa pembelajaran yang dilakukan selama Covid-19 Efektif dilakukan akan tetapi dalam pembelajaran anak kurang memahami pembelajaran yang diberikan oleh guru. Hasil dari harapan orang tua banyakanya orang tua berharap akan adanya protokol kesehatan di setiap sekolah, adanya juga bantuan sarana dari pihak sekolah dan pemerintah bagi orang tua dalam pembelajaran anak, adanya pembelajran yang mudah dipahami oleh anak dalam proses pembelajaran dan dibatasinya warga luar masuk ke Aceh dalam masa pandemi ini. Sebaiknya adanya materi pembelajaran yang mudah bagi anak dan bantuan sarana bagi orang tua dalam pembelajaran anak selama pandemi Covid-19 ini.