Irma Fitri
UIN Suska Riau

Published : 8 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 8 Documents
Search

Validitas dan Praktikalitas Lembar Kerja Berbasis Strategi Small Group Discussion untuk Memfasilitasi Kemampuan Komunikasi Matematis Siswa Rama Andika; Irma Fitri
Suska Journal of mathematics Education Vol 7, No 2 (2021)
Publisher : Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24014/sjme.v7i2.13084

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengembangkan suatu LKS berbasis strategi small group discussion yang valid dan praktis dan untuk memfasilitasi kemampuan komunikasi matematis siswa pada materi SPLDV. Penelitian ini termasuk penelitian dan pengembangan (research and development) dengan mengikuti langkah-langkah model pengembangan ADDIE (Analysis, Design, Development, Implementation and Evaluation). Penelitian ini dilakukan di SMP Negeri 2 Rumbio Jaya dan yang menjadi subjek penelitian ini adalah para ahli materi pembelajaran dan ahli teknologi pendidikan yang berasal dari dosen & guru dan siswa SMP Negeri 2 Rumbio Jaya tahun pelajaran 2020/2021. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah teknik angket dan tes dengan istrumen berupa angket dan soal tes kemampuan komunikasi matematis. Berdasarkan data dari angket yang diberikan menunjukkan bahwa LKS yang dikembangkan telah valid dan praktis, tetapi pada praktikalitas kelompok terbatas dan efektivitas tidak dapat dilakukan karena sekolah ditutup akibat wabah covid-19 sehingga peneliti tidak bisa menerapkan LKS ke dalam kelas. Berdasarkan hasil tersebut menunjukkan bahwa LKS berbasis strategi small group discussion ini layak digunakan dalam pembelajaran pada materi SPLDV
Pengaruh Penerapan Model Discovery Learning terhadap Kemampuan Penalaran Matematis Ditinjau dari Pengetahuan Awal Siswa SMP Negeri 3 Tambang Kabupaten Kampar Linda Rahman; Depi Fitraini; Irma Fitri
JURING (Journal for Research in Mathematics Learning) Vol 2, No 1 (2019)
Publisher : Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (325.992 KB) | DOI: 10.24014/juring.v2i1.7467

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen dengan jenis Quasi Eksperimen dan bertujuan untuk mengetahui pengaruh penerapan model discovery learning terhadap kemampuan penalaran matematis ditinjau dari pengetahuan awal siswa SMP Negeri 3 Tambang Kabupaten Kampar. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VIII SMP Negeri 3 Tambang tahun pelajaran 2017/2018 yang berjumlah 202 siswa dan sampel dalam penelitian ini adalah kelas VIII4 sebagai kelas eksperimen dan kelas VIII2 sebagai kelas kontrol. Pengambilan sampel dilakukan dengan teknik purposive sampling. Teknik analisis data menggunakan ujit, uji korelasi (pearson product moment) dan anova dua jalan. Berdasarkan hasil analisis data dapat diambil kesimpulan bahwa: 1) Terdapat perbedaan kemampuan penalaran matematis antara siswa yang diterapakan model discovery learning dengan siswa yang tidak diterapkan model discovery learning. Pengujian hipotesis bahwa terdapat perbedaan antara kelas eksperimen dengan kelas kontrol. Hasilnya diperoleh dan pada taraf signifikan . Maka nilaiyang berarti  diterima.2) Adanya kontribusi yang diberikan pengetahuan awal siswa terhadap kemampuan penalaran matematis yakni dan sisanya ditentukan oleh faktor lain. 3) Tidak terdapat interaksi antara model pembelajaran dengan pengetahuan awal terhadap kemampuan penalaran matematis siswa yakni =1,84 dan  nilai  yang berarti  diterima. Berdasarkan pemaparan tersebut, secara umum pembelajaran dengan model discovery learning berpengaruh terhadap kemampuan penalaran matematis
Pengembangan Lembar Kerja Siswa Berbasis Model Pembelajaran Think Pair Share pada Materi Sistem Persamaan Linear Dua Variabel untuk Siswa SMP Irma Fitri; Rahayu Sari
JURING (Journal for Research in Mathematics Learning) Vol 4, No 4 (2021)
Publisher : Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (854.751 KB) | DOI: 10.24014/juring.v4i4.12903

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan dan menghasilkan Lembar Kerja Siswa (LKS) berbasis model pembelajaran Think Pair Share (TPS) pada materi SPLDV yang valid, praktis, dan efektif. Jenis penelitian ini merupakan penelitian pengembangan dengan menggunakan model pengembangan ADDIE (Analysis, Design, Development, Implementation, Evaluation). Penelitian ini dilakukan di SMP Negeri 1 Bangkinang tahun pelajaran 2020/2021. Subjek penelitian adalah para ahli atau pakar dalam bidang matematika yang berasal dari dosen dan guru. Objek dari penelitian ini adalah LKS berbasis model pembelajaran TPS. Instrumen pengumpulan data berupa angket dan tes. Data yang diperoleh kemudian dianalisis dengan teknik analisis data kualitatif dan teknik analisis data kuantitatif. Berdasarkan uji validitas, LKS berbasis model pembelajaran TPS dinyatakan sangat valid dengan tingkat persentase 85,82% dan soal penilaian hasil belajar juga dinyatakan sangat valid dengan tingkat persentase 89,58%. Berdasarkan uji praktikalitas, LKS berbasis model pembelajaran TPS dinyatakan sangat praktis dengan tingkat persentase pada kelompok kecil 91,17%, sedangkan untuk kelompok terbatas dan efektivitas tidak dapat dilakukan karena sekolah ditutup dalam waktu yang cukup lama akibat wabah covid-19. Dengan demikian hasil penelitian ini dapat digunakan guru dalam meningkatkan kualitas pembelajaran pada materi SPLDV di kelas
Pengaruh Penerapan Model Pembelajaran Problem Based Learning (PBL) Terhadap Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis BerdasarkanSelf Efficacy Siswa SMPN 42 Pekanbaru Dini Farera; lies andriani; Irma Fitri
JURING (Journal for Research in Mathematics Learning) Vol 3, No 2 (2020)
Publisher : Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (340.234 KB) | DOI: 10.24014/juring.v3i2.9385

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh adanya fakta dilapangan yang menunjukkan masih rendahnya kemampuan pemecahan masalah matematis siswa. Adapun tujuan penelitian ini untuk mengetahui ada tidaknya perbedaan kemampuan pemecahan masalah matematis antara siswa yang mengikuti pembelajaran dengan model pembelajaran Problem Based Learning (PBL) dengan siswa yang mengikuti pembelajaran langsung jika berdasarkan self efficacy siswa, dan ada tidaknya interaksi antara model pembelajaran dengan self efficacy terhadap kemampuan pemecahan masalah matematis. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen dan desain yang digunakan adalah factorial eksperimental design.Populasi pada penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VIII SMPN 42 Pekanbaru, dengan sampel penelitian adalah kelas VIII.3 dan kelas VIII.4 dengan siswa masing-masing sebanyak 33 siswa.Teknik sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah cluster random sampling.Teknik pengumpulan data beserta instrumen penelitian adalah tes berupa soal posttest kemampuan pemecahan masalah matematis, angket berupa lembar angket self efficacy, observasi berupa lembar observasi, dan dokumentasi berupa foto dan profil sekolah.Analisis data yang digunakan peneliti yaitu dengan menggunakan uji anova dua arah.Berdasarkan hasil analisis data dapat diambil kesimpulan bahwa: 1) Terdapat perbedaan kemampuan pemecahan masalah matematis antara siswa yang menggunakan model pembelajaran PBL dengan siswa yang menggunakan model pembelajaran langsung, 2) Terdapat perbedaan kemampuan pemecahan masalah matematis pada siswa yang memiliki self efficacy tinggi, sedang, dan rendah, dan 3) Tidak terdapat interaksi antara model pembelajaran dengan self efficacy terhadap kemampuan pemecahan masalah matematis siswa
Pengaruh Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Team Assisted Individualization (TAI) terhadap Kemampuan Pemahaman Konsep Matematis ditinjau dari Pengetahuan Awal Matematika Siswa Madrasah Tsanawiyah Uzli Fatil Jannah; Depi Fitraini; Irma Fitri
JURING (Journal for Research in Mathematics Learning) Vol 2, No 1 (2019)
Publisher : Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (296.406 KB) | DOI: 10.24014/juring.v2i1.7258

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen dengan jenis penelitian Quasi Eksperimen dan bertujuan untuk mengetahui pengaruh penerapan model pembelajaran kooperatif tipe Team Assisted Individualization (TAI) terhadap kemampuan pemahaman konsep matematis ditinjau dari pengetahuan awal matematika siswa Madrasah Tsanawiyah. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VIII MTs Al-Munawwarah Pekanbaru tahun pelajaran 2018/2019 yang berjumlah 109 siswa dan sampel dalam penelitian ini adalah kelas VIII. Fatimah sebagai kelas eksperimen dan kelas VIII. Aisyah sebagai kelas kontrol. Pengambilan sampel dilakukan dengan teknik purposive sampling. Teknik analisis data menggunakan uji t dan uji anova dua arah. Berdasarkan hasil analisis data dapat diambil kesimpulan bahwa: 1) Terdapat perbedaan kemampuan pemahaman konsep matematis yang belajar menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe Team Assisted Individualization (TAI) dengan siswa yang belajar menggunakan model pembelajaran langsung. 2) Terdapat perbedaan kemampuan pemahaman konsep matematis antara siswa dengan pengetahuan awal matematika tinggi, sedang dan rendah. 3) Tidak terdapat pengaruh interaksi antara model pembelajaran kooperatif tipe Team Assisted Individualization (TAI) ditinjau dari pengetahuan awal terhadap pemahaman konsep matematis
Pengaruh Penerapan Model Pembelajaran Search Solve Create Share (SSCS) terhadap Pemahaman Konsep Matematis ditinjau dari Pengetahuan Awal Siswa Sekolah Menengah Pertama Negeri 1 Kampar Kiri Tengah Irma Fitri; Santi Agustin; Depriwana Rahmi; Depi Fitraini
Jurnal Cendekia : Jurnal Pendidikan Matematika Vol 2 No 2 (2018): Jurnal Cendekia: Jurnal Pendidikan Matematika
Publisher : Mathematics Education Study Program

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (707.663 KB) | DOI: 10.31004/cendekia.v2i2.1

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menyelidiki ada tidaknya perbedaan Pemahaman Konsep matematis antara siswa yang mengikuti model pembelajaran Search Solve Create Share (SSCS) dengan siswa yang mengikuti model pembelajaran konvensional jika ditinjau dari Pengetahuan Awal siswa kelas VIII SMP N 1 Kampar Kiri Tengah. Penelitian ini merupakan penelitian Quasy Eksperimen yang bertujuan untuk mencari pengaruh perlakuan tertentu dengan cara memberikan perlakuan pada salah satu kelas dan membandingkan hasilnya dengan salah satu kelas yang diberikan perlakuan yang berbeda. Analisis data dilakukan dengan menggunakan uji-t untuk hipotesis 1 dan 2, uji korelasi untuk hipotesis 3, serta anova dua arah untuk hipotesis 4. Berdasarkan hasil analisis data dapat diambil kesimpulan bahwa: 1) Terdapat perbedaan pemahaman konsep antara siswa yang mengikuti pembelajaran dengan model pembelajaran SSCS dengan siswa yang mengikuti pembelajaran konvensional; 2) Tidak Terdapat perbedaan pengetahuan awal siswa kelas eksperimen dan kelas kontrol; 3) Terdapat kontribusi yang diberikan pengetahuan awal terhadap pemahaman konsep matematis; 4) Tidak terdapat interaksi antara model pembelajaran SSCS yang ditinjau berdasarkan pengetahuan awal terhadap pemahaman konsep matematis siswa. Dengan demikian secara umum pembelajaran model SSCS berpengaruh terhadap Pemahaman Konsep Matematis yang ditinjau berdasarkan Pengetahuan Awal siswa SMP N 1 Kampar Kiri Tengah.
Evaluasi Pelaksanaan Kurikulum 2013 Pada Tahap Pelaksanaan Dalam Pembelajaran Matematika SMA Irma Fitri; Rena Revita
Jurnal Cendekia : Jurnal Pendidikan Matematika Vol 3 No 2 (2019): Jurnal Cendekia: Jurnal Pendidikan Matematika
Publisher : Mathematics Education Study Program

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (278.486 KB) | DOI: 10.31004/cendekia.v3i2.129

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian evaluasi dengan menggunakan model evaluasi kesenjangan (discrepancy model). Penelitian dilaksanakan di Kabupaten Bengkalis dengan populasi yaitu SMA Negeri di Kecamatan Bukit Batu dan Siak Kecil. Sampel sebagai sumber informasi dalam penelitian ini adalah guru matematika dan siswa SMA Negeri kelas XI. Berdasarkan jenis data yang akan dikumpulkan dan sumber datanya, maka teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu teknik pengumpulan data kuantitatif dan kualitatif. Hasil dari penelitian ini diperoleh kualitas pelaksanaan pembelajaran matematika SMA dalam implementasi kurikulum 2013 termasuk kategori baik karena komponen pendahuluan, komponen inti, dan komponen penutup telah dilaksankan walupun belum maksimal.
Uji Validitas dan Uji Praktikalitas Lembar Kerja Siswa Berbasis Pendekatan Problem Based Learning pada Materi Segiempat Nikmatul Husna Desra; Irma Fitri; Ade Irma
JURING (Journal for Research in Mathematics Learning) Vol 5, No 2 (2022)
Publisher : Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (878.049 KB) | DOI: 10.24014/juring.v5i2.14851

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan dan menghasilkan lembar kerja siswa matematika berbasis pendekatan problem based learning pada materi segiempat yang memenuhi kriteria valid dan praktis. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan (Research and Development) dengan model ADDIE (Analysis, Design, Development, Implementation, Evaluation). Subjek penelitian ini adalah siswa kelas VII SMP Negeri 1 Kapur IX, ahli teknologi pendidikan dan, ahli materi pembelajaran yang berasal dari dosen dan guru mata pelajaran matematika. Objek dalam penelitian ini adalah lembar kerja siswa berbasis pendekatan problem based learning pada materi segiempat. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah teknik angket dan observasi non sistematis. Instrumen pengumpulan data berupa angket dengan teknik analisis data yang digunakan adalah teknik analisis data kualitatif dan teknik analisis data kuantitatif. Hasil penelitian menunjukan bahwa berdasarkan uji validitas, lembar kerja siswa berbasis pendekatan problem based learning dinyatakan sangat valid dengan persentase tingkat kevalidan 88,52%. Hasil uji coba praktikalitas kelompok kecil dengan responden berjumlah 6 orang siswa diperoleh bahwa lembar kerja siswa berbasis pendekatan problem based learning sangat praktis dengan persentase tingkat kepraktisan 87,92%. Dari hasil tersebut menunjukan bahwa lembar kerja siswa yang dikembangkan valid dan praktis.