Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : JURNAL DIVERSITA

Efektivitas Media Audio Visual DalamMeningkatan Kemampuan Solat Anak Usia Dini Autis Di Raudhatul Atfhal Ar-Rahmah Kecamatan Medan Johor Lahmuddin Lubis; Yusnaili Budianti; Fitri Nurhikmah
Jurnal Diversita Vol 6, No 2 (2020): JURNAL DIVERSITA DESEMBER
Publisher : Faculty of Psychology, Universitas Medan Area

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31289/diversita.v6i2.4164

Abstract

Tujuan penelitian untuk mengetahui Keefektivan Media Audio Visual dalam meningkatkan kemampuan solat anak usia dini autis di Raudhatul Atfhal Ar-Rahmah Kecamatan Medan Johor. Metode penelitian yang diterapkan ialah kuantitatif melalui quasi experimentdengan kelompok kontrol dan eksperimen. Hasil penelitian menunjukkan bahwa rata-rata tes awal siswa pada kelompok eksperimen sebesar 67,46 dengan tes akhir yaitu 79,55. Standar deviasi tes awal 5,38 dan tes akhir 5,62 sedangkan pada kelompok kontrol nilai tes awalnya sebesar 69 dan tes akhir senilai 75,53 dengan standar deviasi tes awal 4,77 dan tes akhir 5,93. Dalam pengujian hipotesis digunakan uji-t. Dalam hasil hasil tes awal diperoleh thitung ≤ ttabel (-0,33≤ 2,056) pada α =0,05 dengan dk =26, artinya tidak terdapat perbedaan sehingga dapat disimpulkan bahwa kedua kelompok berada di kemampuan awal yang sama. Sedangkan hasil uji-t terhadap hasil tes akhir diperoleh thitung > ttabel (3,31 > 2,056) pada α =0,05 dengan dk =26, yang berarti terdapat perbedaan hasil belajar antara kelompok eksperimen dengan kelompok kontrol. lebih unggul kelas eksperiman dari pada kelas kontrol.