Claim Missing Document
Check
Articles

Found 15 Documents
Search

Pelaksanaan Program Ekstrakurikuler Pramuka di MTS Nurul Falah Palembang Beta Lea Bresta; Nazaruddin Nazaruddin; Hidayat Hidayat
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 4 No. 1 (2024): Innovative: Journal Of Social Science Research
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/innovative.v4i1.8981

Abstract

Skripsi ini berjudul “Pelaksanaan Program Ekstrakurikuler Pramuka di MTs Nurul Falah Palembang”. Adapun tujuan dari penelitia ini ialah untuk mengetahui bagaimana Pelaksanaan Program Ekstrakurikuler Pramuka di MTs Nurul Falah Palembang dan untuk mengetahui apa saja faktor pendukung dan faktor penghambat dalam Pelaksanaan Program Ekstrakurikuler Pramuka di MTs Nurul Falah Palembang Penelitian ini dilaksanakan di MTs Nurul Falah Palembang pada bulan Oktober. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif kualitatif. Data-data penelitian dikumpulkan melalui metode observasi, wawancara dan dokumentasi, dengan informan kunci dalam penelitian ini yaitu pembina pramuka dan informan pendukung adalah kepala madrasah, waka kesiswaan, guru dan siswa. Teknik yang digunakan dalam analisis data adalah reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Sedangkan teknik pengecekan keabsahan data peneliti menggunakan triangulasi sumber dan triangulasi teknik. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa Pelaksanaan Program Ekstrakurikuler Pramuka di MTs Nurul Falah Palembang dapat dikatakan sudah berjalan dengan cukup baik. Pada penelitian ini meliputi pelaksanaan program ekstrakurikuler pramuka dengan melihat dari beberapa indikator pelaksanaan yakni koordinasi, motivasi, komunikasi, dan pengarahan. Adapun faktor pendukung yaitu siswa, pembina pramuka dan sekolah. Faktor penghambatnya yaitu sarana dan prasarana, siswa dan keluarga.
Perencanaan Pengadaan Sarana SD Negeri 1 Toman Kecamatan Tulung Selapan Kab OKI Leo Waldi; Leny Marlina; Hidayat Hidayat
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 4 No. 1 (2024): Innovative: Journal Of Social Science Research
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/innovative.v4i1.8983

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa bagaimana perencanaan pengadaan sarana SD Negeri 1 Toman Kec. Tulung Selapan Kab. OKI dan untuk menganalisa faktor-faktor apa saja yang mempengaruhi perencanaan pengadaan sarana SD Negeri 1 Toman Kec. Tulung Selapan Kab. OKI. Dalam penelitian ini, peneliti menggunakan jenis penelitian kualitatif, dengan menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif, sumber data dari data primer dan sekunder. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, wawancara dan dokumentasi dengan informan kepala sekolah, staff tata usaha, dan guru. Teknik yang digunakan dalam analisis data adalah reduksi data, penyajian data, verifikasi dan penarikan kesimpulan. Sedangkan pengecekan keabsahan data peneliti menggunakan tri angulasi sumber, triangulasi teknik, triangulasi waktu. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perencanaan pengadaan sarana SD Negeri 1 Toman Kec. Tulung Selapan Kab. OKI berjalan dengan baik dan sudah terlaksananya perencanaan pengadaan Sarana SD Negeri 1 Toman Kec. Tulung Selapan Kab. OKI hal tersebut dilihat dari berjalannya indikator perencanaan pengadaan sarana yaitu menetapkan target atau tujuan, merumuskan keadaan saat ini, mengidentifikasi segala kemudahan dan hambatan, dan mengembangkan rencana. Adapun faktor pendukungnya yaitu sumber daya manusia. Faktor penghambatnya yaitu dana jika dana tidak mencukupi maka biasanya pengadaan sarana di tunda atau tidak dilakukan.
Peran Kepala Sekolah dalam Membangun Budaya Literasi Sekolah Di SD Negeri 157 Palembang Winda Agusri Angelina; Mardiah Astuti; Hidayat Hidayat
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 4 No. 1 (2024): Innovative: Journal Of Social Science Research
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/innovative.v4i1.8987

Abstract

Skripsi ini berjudul “Peran Kepala Sekolah Dalam Membangun Budaya Literasi Sekolah di SD Negeri 157 Palembang”. Adapun tujuan dari penelitian ini ialah untuk mengetahui bagaimana Peran Kepala Sekolah Dalam Membangun Budaya Literasi Sekolah di SD Negeri Palembang dan untuk mengetahui apa saja faktor pendukung dan faktor penghambat dalam Peran Kepala Sekolah Membangun Budaya Literasi Sekolah di SD Negeri 157 Palembang. Penelitian ini dilaksanakan di SD Negeri 157 Palembang pada bulan Juli. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif kualitatif. Data-data penelitian dikumpulkan melalui metode observasi, wawancara, dan dokumentasi, dengan informan kunci dalam penelitian ini yaitu kepala sekolah dan informan pendukung adalah guru, dan kepala perpustakaan. Teknik yang digunakan dalam analisis data adalah reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Sedangkan teknik pengecekan keabsahan data peneliti menggunakan triangulasi sumber dan triangulasi teknik. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa Peran Kepala Sekolah Dalam Membangun Budaya Literasi Sekolah di SD Negeri 157 Palembang dapat dikatakan sudah berjalan dengan cukup baik. Pada penelitian ini meliputi peran kepala sekolah dalam membangun budaya literasi sekolah dengan melihat dari beberapa indikator peran kepala sekolah yakni peran kepala sekolah sebagai edukator, peran kepala sekolah sebagai manajer, peran kepala sekolah sebagai administrator, peran kepala sekolah sebagai supervisor, dan peran kepala sekolah sebagai leader. Dan indikator budaya literasi yakni meningkatkan minat membaca dan meningkatkan minat menulis. Adapun faktor pendukung yaitu bahan bacaan, sarana dan prasarana, dan pojok baca. Faktor penghambatnya yaitu kurangnya minat membaca dalam diri siswa, ada beberapa siswa belum lancar dalam membaca, dan belum banyak siswa-siswa untuk berkunjung ke perpustakaan.
Perencanaan Pemasaran Jasa Pendidikan Di SMA Bina Jaya Palembang Aniska Wiranty; Mardiah Astuti; Hidayat Hidayat
Journal of Law, Administration, and Social Science Vol 4 No 4 (2024)
Publisher : PT WIM Solusi Prima

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54957/jolas.v4i4.833

Abstract

Tujuan penelitian adalah untuk menjelaskan bagaimana SMA Bina Jaya Palembang merencanakan pemasaran jasa pendidikan. Untuk mendeskripsikan masalah perencanaan pemasaran jasa pendidikan di SMA Bina Jaya Palembang, penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif dan pendekatan deskriptif kualitatif. Penelitian ini mengumpulkan data melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi. Kemudian, data diproses untuk direduksi, disajikan, dan ditarik kesimpulan. Pengecekan keabsahan data menggunakan triangulasi sumber bertujuan untuk menguji kredibilitas data dengan membandingkan data yang telah dikumpulkan untuk dideskripsikan, dikategorisasikan, dan mana perspektif yang paling sesuai sumber data yang sama dan digunakan untuk melakukan penelitian tentang perencanaan pemasaran jasa pendidikan di SMA Bina Jaya Palembang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sekolah telah menetapkan tujuan untuk pemasaran jasa pendidikan yang cukup karena sekolah menghadapi beberapa kendala dalam promosi dan tidak memiliki staf khusus yang berfokus pada pemasaran. Mengidentifikasi elemen pendukung, seperti kemudahan akses ke lokasi, tempat parkir yang luas, dan ketersediaan ruang untuk kemungkinan ekspansi usaha dan faktor penghambat, seperti ketiadaan tim promosi khusus, kurangnya gagasan sistematis tentang pemasaran jasa pendidikan, dan kekurangan data evaluasi untuk perbaikan. Mengembangkan rencana pemasaran jasa pendidikan sudah baik dengan membuat rencana aktivitas kerja dan meningkatkan kualitas produk sekolah.
Manajemen Pendayagunaan Zakat Produktif Badan Amil Zakat Nasional Palembang Dalam Upaya Pemberdayaan Ekonomi Umat Sella Nurahmawati; Hidayat Hidayat; Anang Walian
ULIL ALBAB : Jurnal Ilmiah Multidisiplin Vol. 2 No. 10: September 2023
Publisher : CV. Ulil Albab Corp

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56799/jim.v2i10.2206

Abstract

Penelitian ini bertujuan mengetahui manajemen pendayagunaan zakat produktif BAZNAS Palembang dalam upaya pemberdayaan ekonomi umat. Penelitian ini merupakan penelitia studi lapangan dengan pendekatan kualitatif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pendayagunaan dana zakat di Badan Amil Zakat Nasional Kota Palembang belum bisa berjalan dengan lancar di karenakan faktor internal dan eksternal, yaitu dari pihak BAZNAS belum meratanya pendayagunaan zakat produktif kepada masyarakat yang membutuhkan karena banyaknya masyarakat yang memiliki harta lebih belum menyadari akan kewajiban membayar zakat. Manajemen Pendayagunaan Zakat yang dilakukan oleh BAZNAS Kota Palembang mencakup fungsi- fungsi manajemen itu sendiri seperti perencanaan yang harus dibuat secara matang agar program-programnya bisa tercapai dengan efektif dan efisien. Kemudian pengorganisasian sumber daya manusia yang ada di BAZNAS Kota Palembang harus kompeten di bidangnya dan amanah, selain itu ada pelaksanaan atau penggerakkan SDM terhadap program yang mereka laksanakan, dan yang terakhir ada pengawasan berupa monitoring dan evaluasi terhadap program-program yang dijalankan. Hal itu dilakukan agar dana zakat yang telah dipercayai muzzaki kepada BAZNAS Kota Palembang bisa tercapai tujuannya dengan baik, maksudnya ialah dana zakat dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya dan diaplikasikan melalui program-program yang ada di BAZNAS Kota Palembang.