Claim Missing Document
Check
Articles

Found 10 Documents
Search

PERANAN MANAJEMEN RISIKO KREDIT TERHADAP KINERJA PERUSAHAAN BPR DI RIAU Candy Candy; Yandi Suprapto
PROSIDING SEMINAR NASIONAL CENDEKIAWAN PROSIDING SEMINAR NASIONAL CENDEKIAWAN 2018 BUKU II
Publisher : Lembaga Penelitian Universitas Trisakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25105/semnas.v0i0.3357

Abstract

Tingginya tingkat risiko kredit menyebabkan terjadinya penurunan kinerja perusahaan perbankan di Indonesia.Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh faktor-faktor dalam manajemen risiko kredit terhadap kinerja BPR di Riau.Variabel independen dalam penelitian ini terdiri dari non-performing loans, loan loss provisions, inefficiency, leverage, loan growth, dan bank size. Variabel dependen adalah kinerja BPR yang diukur dengan return on asset (ROA) dan return on equity (ROE).Sampel dalam penelitian ini adalah 14 perusahaan BPR daerah Provinsi Riau yang dipilih dengan metode purposive sampling selama periode tahun 2012 sampai dengan 2016. Metode analisis data yang digunakan adalah regresi panel yang diuji dengan program EViews. Hasil penelitian menunjukkan bahwa non-performing loans, loan loss provisions, inefficiency, dan leverage berpengaruh signifikan negatif terhadap ROA dan ROE, sedangkan bank size memiliki pengaruh signifikan positif. Hasil penelitian juga menunjukkan bahwa loan growth berpengaruh negatif terhadap ROA dan ROE, tetapi pengaruh terhadap ROE dinyatakan tidak signifikan.
ANALISIS PENGARUH BRAND IMAGE, TRUST, SECURITY, PERCEIVED USEFULNESS, PERCEIVED EASE OF USE TERHADAP ADOPTION INTENTION FINTECH DI KOTA BATAM Yandi Suprapto
JOURNAL OF APPLIED BUSINESS ADMINISTRATION Vol 6 No 1 (2022): Journal of Applied Business Administration - Maret 2022
Publisher : Politeknik Negeri Batam

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30871/jaba.v6i1.3396

Abstract

Penelitian ini bertujuan guna mendapati pengaruh brand image, trust, security, perceived usefulness, dan perceived ease of use terhadap adoption intention fintech. Penelitian dijalankan dengan metode survei penyebaran kuesioner kepada 150 responden yang merupakan pengguna layanan fintech di mall Kota Batam dan diuji dengan SPSS versi 25. Penelitian didapati hasil yang menunjukkan brand image dan trust tidak berpengaruh terhadap adoption intention fintech, sedangkan security, perceived usefulness, perceived ease of use berpengaruh positif terhadap intention fintech.
Analisa Pengaruh Orientasi Market, Customer, Competitor dan Technology dengan Company Effectiveness Sebagai Variabel Intervening Terhadap Radical Product Innovation Dennis Go; Yandi Suprapto
SEIKO : Journal of Management & Business Vol 4, No 1 (2021): January - Juny
Publisher : Program Pascasarjana STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/sejaman.v5i2.1986

Abstract

Abstrak Kegiatan inovasi produk sudah menjadi fokus utama beberapa perusahaan besar dalam berkembang, banyak perusahaan yang kini menjadi sangat besar dikarenakan oleh kegiatan inovasi pada produk yang dipasarkannya dilakukan dengan perancangan yang tepat. Hal ini menimbulkan minat penulis untuk melakukan penelitian terhadap faktor apa saja yang mungkin muncul dan mempengaruhi kegiatan inovasi produk itu. Penelitian ini dilakukan untuk menemukan pengaruh yang dihasilkan oleh Market, Customer, Competitor dan Technology dengan Company Effectiveness Terhadap kegiatan inovasi pada produk-produk yang dikembangkan oleh suatu perusahaan. Dalam penelitian ini, penulis menggunakan metode wawancara tertulis dengan menyebarkan pertanyaan melalui kuesioner sebagai acuan data kuantitatif dan menghasilkan pengumpulan data berupa informasi dari masing-masing variabel yang mempengaruhi kegiatan inovasi produk tersebut. Setelah itu, dapat disimpulkan bahwa orientasi Market, Customer, Competitor dan Technology mempunyai pengaruh terhadap Kegiatan inovasi produk yang dilakukan perusahan didukung dengan keefektifan perusahaan itu sendiri. Maka dari itu, Perusahaan perlu memperhatikan faktor-faktor tersebut untuk mengembangkan perusahaan menjadi lebih besar. Kata Kunci: Market; Customer; Competitor; Technology; Product Innovation. Abstract Product innovation activities have become the main focus of several large companies in developing, many companies have now become very large due to innovation activities in the products they market which are carried out with the right design. This raises the interest of the author to conduct research on what factors may arise and affect the product's innovation activities. This research was conducted to find out the effect produced by Market, Customer, Competitor and Technology with Company Effectiveness on innovation activities on products developed by a company. In this study, the authors used a written interview method by distributing questions through questionnaires as a reference for quantitative data and resulted in data collection in the form of information from each variable that influenced the product innovation activities. After that, it can be concluded that the orientation of Market, Customer, Competitor and Technology has an influence on the product innovation activities carried out by the company supported by the effectiveness of the company itself. Therefore, the company needs to pay attention to these factors to develop the company to be bigger. Keywords: Market; Customer; Competitor; Technology; Product Innovation.
Pengaruh Keberagaman Gender terhadap Kinerja Keuangan pada Perusahaan Manufaktur Barang Konsumsi Publik di Indonesia Sartika Eliya; Yandi Suprapto
SEIKO : Journal of Management & Business Vol 5, No 2 (2022): July - December
Publisher : Program Pascasarjana STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/sejaman.v5i2.2081

Abstract

Abstrak Perusahaan menjadi salah satu peranan penting dalam meningkatkan dan mempercepat pertumbuhan ekonomi suatu perusahan. Emiten terbesar di Bursa Efek Indonesia (BEI) yaitu perusahaan manufaktur. Kinerja perusahaan menjadi aspek yang mendukung pertumbuhan perusahaan sehingga keberagaman gender menjadi salah satu tolak ukur dalam aspek ini. Tujuan dari penelitian yaitu untuk mengetahui pengaruh keberagaman gender terhadap kinerja keuangan pada perusahaan manufaktur barang konsumsi publik di Indonesia. Jenis penelitian yang dilakukan menggunakan permasalahan asosiatif atau hubungan kuasal yaitu mencari bukti sebab-akibat variabel mana yang dipengaruhi dan mempengaruhi. Metode yang dilakukan yaitu data time series dan cross section, dimana data ini menggunakan analisis regresi panel. Proses pengumpulan data yang menggunakan data sekunder dan menggunakan sampel berjumlah 41 Perusahaan. Program perangkat lunak yang digunakan dalam mendukung pengujian ini yaitu program stata. Dari hasil penelitian ini, keberagaman dewan direksi wanita memiliki pengaruh signifikan positif terhadap kinerja keuangan yang dimana menunjukkan wanita di suatu perusahaan dapat meningkatkan pertumbuhan ekonomi perusahaan. Kata Kunci: Keberagaman gender, Kinerja Keuangan, Perusahaan Manufaktur, Pertumbuhan Ekonomi Abstract The company plays an important role in increasing and accelerating the economic growth of a company. The largest issuers on the Indonesia Stock Exchange (IDX) are manufacturing companies. Company performance is an aspect that supports the company's growth so that gender diversity is one of the benchmarks in this aspect. The purpose of this study is to determine the effect of gender diversity on the financial performance of public consumer goods manufacturing companies in Indonesia. This type of research is carried out using associative problems or causal relationships, namely looking for evidence of cause and effect which variables are affected and affect. The method used is time series data and cross section, where this data uses panel regression analysis. The data collection process that uses secondary data and uses a sample of 41 companies. The software program used to support this test is the Stata program. From the results of this study, the diversity of the female board of directors has a significant positive effect on financial performance which shows that women in a company can increase the company's economic growth. Keywords: Gender Diversity, Financial Performance, Manufacturing Companies, Economic Growth
Analisa Pengaruh Earnings Volatility Terhadap Kebijakan Hutang pada Perusahaan Konstruksi dan Bangunan yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Jesslin Jesslin; Yandi Suprapto
SEIKO : Journal of Management & Business Vol 4, No 3 (2022)
Publisher : Program Pascasarjana STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/sejaman.v4i3.2848

Abstract

Abstrak Pada perusahaan yang bergerak dalam bidang konstruksi dan bangunan, hutang menjadi pilihan utama sebagai penghimpunan dana eksternal. Dengan adanya hutang, maka terdapat bunga pinjaman yang timbul. Penelitian ini menguji pengaruh earnings volatility terhadap kebijakan hutang pada perusahaan konstruksi dan bangunan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Dari sampel yang telah dikumpulkan, yaitu laporan keuangan dari 11 perusahaan yang memiliki jumlah sebanyak 308 data, dilakukan penelitian dengan metode data panel yang menggabungkan data cross section dan time series. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa earnings volatility memiliki pengaruh signifikan negatif terhadap kebijakan hutang. Dari hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa seiring bertambahnya earnings volatility maka kebijakan hutang dengan perhitungan Debt to Equity Ratio (DER) yang ada akan menurun, dikarenakan adanya penambahan laba yang akan menambah ekuitas sehingga DER yang ada akan menurun juga. Kata Kunci: Konstruksi dan Bangunan; Hutang; Earnings Volatility; Debt to Equity Ratio. Abstract For companies in the construction and building sector, debt is the main choice for raising external funds. With debt, there is interest on the loan that arises. This study examines the effect of earnings volatility on debt policy in construction and building companies listed on the Indonesia Stock Exchange. From the samples that have been collected, namely the financial statements of 11 companies that have a total of 308 data, the research was conducted using the panel data method that combines cross section and time series data. The results of the study indicate that earnings volatility has a significant negative effect on debt policy. From these results it can be concluded that as earnings volatility increases, the debt policy with the calculation of the existing Debt to Equity Ratio (DER) will decrease, due to the addition of profits which will increase equity so that the existing DER will also decrease. Keywords: Construction and Building; Debt; Earnings Volatility; Debt to Equity Ratio.
Perancangan Pemasaran Digital Pada Usaha Royal Catering Sartika Eliya; Yandi Suprapto
Jurnal Mirai Management Vol 7, No 3 (2022)
Publisher : STIE AMKOP

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/mirai.v7i3.3268

Abstract

Royal Catering merupakan sebuah usaha jasa boga dibidang makanan ataupun kuliner yang berlokasi di Komplek Jodoh Permai blok C no 10, Sungai Jodoh, Batu Ampar, Kota Batam, Kepulauan Riau. Usaha ini sudah berjalan kurang lebih selama 8 (delapan) tahun akan tetapi Royal Catering menjalankan usahanya secara konvensional atau tidak terlalu mengikuti perkembangan di era digitalisasi yang telah memberikan banyak perubahan terutama pada kegiatan promosi. Sehingga memerlukan rancangan pemasaran digital yang efektif yaitu melalui media sosial seperti Google My Business, Instagram, Facebook dan membuat E-Catalogue, E-Brochure, serta Video. Adapun metode pengumpulan data yaitu observasi, pengamatan, dan wawancara kepada pemilik usaha. Hasil yang didapatkan yaitu adanya konsumen dan pelanggan baru yang melakukan pemesanan makanan untuk acara-acara maupun event serta berhasil mencapai brand awareness pada beberapa media sosial Royal Catering.
Analisis Lingkungan Budaya Bisnis Kentucky Fried Chicken (KFC) Angelina Julia Renaldi; Eni Valentina; Rieza Melinda; Yandi Suprapto
SEIKO : Journal of Management & Business Vol 6, No 1 (2023): January - Juny
Publisher : Program Pascasarjana STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/sejaman.v6i1.4066

Abstract

KFC (Kentucky Fried Chicken) adalah bisnis restoran cepat saji yang spesialisasi menjual ayam goreng dan sudah memiliki cabang di berbagai negara. Setiap daerah, negara atau suku tentu memiliki lingkungan budaya yang berbeda sehingga penulis ingin menganalisis lingkungan budaya bisnis dan risiko yang akan dihadapi oleh perusahaan KFC tersebut. Penulisan artikel “Analisis Lingkungan Budaya Bisnis Kentucky Fried Chicken (KFC)” ini bertujuan untuk mengetahui upaya perusahaan KFC dalam menyesuaikan lingkungan budaya bisnisnya di berbagai negara dan risiko utama bisnis internasional yang terdapat pada perusahaan KFC. Metode penelitian yang penulis gunakan dalam menganalisis penelitian ini ialah metode kualitatif, dimana tahap pengumpulan informasi dan data-data perusahaan melalui internet serta mengobservasi secara langsung ke salah satu outlet KFC terdekat di Kota Batam. Setelah memperoleh informasi dan data yang diperlukan, penulis menjelaskan secara deskriptif hasil analisisnya. Hasil akhir dari analisis ini ialah perusahaan KFC telah menyesuaikan bisnisnya sesuai dengan nilai-nilai budaya setempat dan berusaha meminimalisir risiko yang dihadapi perusahaan karena adanya perbedaan budaya lingkungan. Kata Kunci: Budaya, Bisnis Internasional, Metode Kualitatif, Risiko.
Analisa Penerapan Etika Bisnis dalam Bisnis Internasional Pada Perusahaan Indofood Jeffry Jeffry; Junaidi Junaidi; Yandi Suprapto; Sebastian Sebastian
Jurnal Mirai Management Vol 8, No 1 (2023)
Publisher : STIE AMKOP

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/mirai.v8i1.4669

Abstract

Perusahaan Indofood adalah salah satu perusahaan makanan dan minuman terkemuka di Indonesia yang telah berhasil menempatkan diri sebagai pemimpin pasar dalam industri tersebut. Dalam konteks ini, analisis perilaku etika bisnis perusahaan Indofood dalam skala internasional menjadi penting untuk dilakukan. Pada analisis ini, akan dikaji bagaimana Indofood menjalankan bisnisnya dan menghadapi berbagai tantangan yang terkait dengan etika bisnis internasional. Selain itu, akan dibahas pula kebijakan, praktik, dan program yang diimplementasikan oleh perusahaan untuk memastikan bahwa etika bisnis tetap menjadi prioritas utama. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian kualitatif. Metode penelitian kualitatif adalah metode penelitian yang berlandaskan pada filsafat postpositivisme, digunakan untuk meneliti pada kondisi obyek yang alamiah, (sebagai lawannya adalah eksperimen) dimana peneliti adalah sebagai instrument kunci, teknik pengumpulan data dilakukan secara gabungan. Dengan menerapkan kode etik ini para pekerja dapat bersikap profesional dan menaati peraturan yang berlaku sehingga dalam bekerja tidak sembarangan. Kata Kunci : Etika Bisnis, Kode Etik, Kualitatif, Bisnis Internasional
Pengaruh Budaya Terhadap Dinamika Bisnis Internasional Yandi Suprapto; Tan Wan I; Hendra Dewantara; Rahmadhanti Rahmadhanti
Jurnal Mirai Management Vol 8, No 1 (2023)
Publisher : STIE AMKOP

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/mirai.v8i1.3893

Abstract

With data exposure and analysis, the background will lead to case studies of international business marketing with an eye on that culture. The author will also explain how cultural elements can be so important in International Business. The method used in this study is to process data and collect data. In collecting study data, this was obtained from online journals depending on the topic of discussion. In simple terms, cultural influences are very crucial because this allows them to be great successes or total failures. Loss is not from business, loss is part of life. If other researchers only mostly do theoretical research, then it cannot fully assess the performance of a company. In this case, P&G has been very competent in showing its professional side. P&G is able to dominate the global market as an international business system. In terms of marketing capabilities, understanding and recognition of cultural aspects can be said to be very good because P&G is always responsible for the results. Keywords: Business, International, Cultural.
Perancangan SOP Pengendalian Internal Pada PT.Gading Abadi Semesta Yandi Suprapto; Angeline Aurellia
JILPI : Jurnal Ilmiah Pengabdian dan Inovasi Vol. 2 No. 2 (2023): JILPI: Jurnal Ilmiah Pengabdian dan Inovasi (Desember)
Publisher : Insan Kreasi Media

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57248/jilpi.v2i2.343

Abstract

Internal company control is very necessary in every company so that its management can be better. This community service activity (PKM) carried out at PT Gading Abadi Semesta aims to realize better company management and management by implementing internal control SOPs. The methods used were observation, interviews, and documentation so that the results obtained were carried out by socializing the implementation of SOPs to employees. The conclusion regarding the output achieved in community service activities (PKM) is that standard operating procedures (SOP) for cash disbursements and cash receipts are created, so that every cash receipt and disbursement is recorded clearly and archived properly. And the existence of standard operating procedures (SOP) for product inventory makes stock recording much neater than before and with minimal shortages. The implementation process is carried out and followed by employees in accordance with the rules and regulations written in the Standard Operating Procedure (SOP).