Claim Missing Document
Check
Articles

Found 19 Documents
Search

PENINGKATAN KEAKTIFAN DAN HASIL BELAJAR KIMIA MELALUI PENERAPAN METODE BUZZ GROUPS SISWA KELAS X.3 SMA N 1 TANJUNG RAJA Devita Marlina Venessa; Effendi Nawawi; Rodi Edi
Jurnal Penelitian Pendidikan Kimia: Kajian Hasil Penelitian Pendidikan Kimia Vol 2, No 1 (2015)
Publisher : Chemistry Education Study Program Sriwijaya University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36706/jppk.v2i1.2883

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan keaktifan dan hasil belajar kimia siswakelas X3 SMA Negeri 1 Tanjung Raja melalui metode Buzz Groups. Metode yang digunakandalam penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang dilakukan dengan tigasiklus. Tiap siklus terdiri dari empat tahap, yaitu : perencanaan, tindakan, pengamatan danrefleksi. Teknik pengumpulan data menggunakan lembar observasi dan tes akhir siklus. Rataratakeaktifan pada siklus I,II,III adalah 49,54%, 62,31% dan 72,54%. Rata-rata nilai hasilbelajar sebelum tindakan (To) adalah 62,27 (36,37%) sementara nilai hasil belajar pada siklusI,II,III adalah 79,64(72,73%), 82,12(81,81%) dan 87.58(93,94%). Hasil penelitian tersebutmenunjukkan bahwa penerapan metode Buzz Groups dapat meningkatkan keaktifan dan hasilbelajar siswa. Berdasarkan kesimpulan penelitian disarankan kepada guru kimia dan guru matapelajaran yang lain di sekolah dapat mengimlementasikan metode Buzz Groups sebagai sebuahalternatif untuk meningkatkan keaktifan dan hasil belajar, khususnya pada mata pelajaran kimia.
PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TEAMS GAMES TOURNAMENT (TGT) UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR KIMIA SISWA KELAS X SMA NEGERI 10 PALEMBANG Nika Rosa Agustina; Fuad Abd. Rachman; Effendi Nawawi
Jurnal Penelitian Pendidikan Kimia: Kajian Hasil Penelitian Pendidikan Kimia Vol 5, No 2 (2018)
Publisher : Chemistry Education Study Program Sriwijaya University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36706/jppk.v5i2.8438

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk memperbaiki proses pembelajaran agar dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada mata pelajaran kimia dengan menerapkan model pembelajaran Teams Games Tournament (TGT) di kelas X MIA 2 SMA Negeri 10 Palembang. Penelitian ini menggunakan metode Penelitian Tindakan Kelas yang dilaksanakan dalam tiga siklus, setiap siklus terdiri dari dua kali pertemuan. Teknik pengumpulan data menggunakan lembar observasi dan tes akhir siklus. Lembar observation digunakan untuk mengetahui keaktifan siswa dan tes digunakan untuk mengetahui hasil belajar siswa. Berdasarkan penelitian, diperoleh ketuntasan hasil belajar siswa yang meningkat dari 45% sebelum tindakan (T0) menjadi 55% pada siklus I (T1), 72,5% pada siklus II (T2) dan 87,5% pada siklus III. Rata-rata keaktifan siswa dalam kelompok pada siklus I sebesar 53,43%, siklus II sebesar 57,18% dan pada siklus III sebesar 64,47%. Rata-rata hasil belajar siswa pada siklus I sebesar 70,55 , siklus II sebesar 72,125 dan pada siklus III sebesar 74,6. Hasil penelitian dengan menerapkan model pembelajaran Teams Games Tournament (TGT) dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada mata pelajaran kimia ditunjukkan dari T3>T2>T1>T0. Berdasarkan hasil penelitian tersebut, peneliti menyarankan kepada guru yang mempunyai masalah yang sama dalam pembelajaran dapat menerapkan model pembelajaran Teams Games Tournament (TGT).
PENGEMBANGAN BUTIR SOAL TES KINERJA PADA MATA PELAJARAN KIMIA SMA BERDASARKAN KETERAMPILAN PROSES SAINS Muhammad Merlis; H Hartono; Effendi Nawawi
Jurnal Penelitian Pendidikan Kimia: Kajian Hasil Penelitian Pendidikan Kimia Vol 2, No 2 (2015)
Publisher : Chemistry Education Study Program Sriwijaya University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36706/jppk.v2i2.2906

Abstract

Penelitian ini bertujuan mengembangkan butir soal dan rubrik penilaian tes kinerja berdasarkan keterampilan proses sains dasar. Jenis penelitian adalah penelitian pengembangan (development research). Model yang digunakan mengikuti model pengembangan tes yang terdiri dari tahap Defining the test universe, audience, and purpose; Developing a test; Revising the test; dan Validation the test. Produk yang dihasilkan diuji coba kepada guru dan 31 siswa kelas XI MIA di SMA Srijaya Negara Palembang. Hasil yang diperloleh menyatakan bahwa produk yang dikembangkan termasuk kategori sangat praktis dengan persen kepraktisan rata-rata mencapai 76%, dan memenuhi kriteria reliabel dengan nilai alpa cronbach sebesar 0,727. Validator menyatakan produk yang dikembangkan valid dan layak digunakan. Validitas empiris yang diperoleh dari nilai hasil tes menunjukkan bahwa produk termasuk dalam kategori valid.
PENGEMBANGAN LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK (LKPD) INTERAKTIF KIMIA UNTUK PEMBELAJARAN STRUKTUR ATOM DI KELAS X SMA Alfa Dina Prianoto; Fakhili Gulo; Effendi Nawawi
Jurnal Penelitian Pendidikan Kimia: Kajian Hasil Penelitian Pendidikan Kimia Vol 4, No 2 (2017)
Publisher : Chemistry Education Study Program Sriwijaya University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36706/jppk.v4i2.8398

Abstract

Pengembangan Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) Interaktif Kimia Untuk Pembelajaran Struktur Atom Di Kelas X SMA. Pengembangan LKPD interaktif kimia materi struktur atom telah dilakukan dan di ujicoba di SMA Srijaya Negara Palembang. Penelitian ini dilakukan dengan metode Development Research (penelitian pengembangan). Pengembangan dilakukan dengan menggunakan model ADDIE (Analysis, Design, Development, Implementation, dan Evaluation) dan evaluasi formatif Tessmer. Kevalidan bahan ajar dinilai oleh tiga ahli yaitu ahli materi, ahli pedagodik, dan ahli media. Kevalidan materi diperoleh rerata sebesar 4,00 dengan kategori valid, kevalidan pedagogik diperoleh rerata sebesar 4,15 dengan kategori valid, dan kevalidan media diperoleh rerata sebesar 3,78 dengan kategori valid. Kepraktisan bahan ajar dilihat dari rerata angket pada tahap one to one dan small group. Skor rata-rata kepraktisan adalah 3,97 dengan kategori praktis. Kefektifan bahan ajar ini tampak dari tes hasil belajar yang dilakukan pada tahap field test. Berdasarkan hasil field test diperoleh gain score sebesar 0,67 dengan kategori kefektifan sedang. Hal ini menunjukan bahwa LKPD interaktif kimia telah memenuhi kriteria valid, praktis, dan efektif untuk digunakan dalam pembelajaran struktur atom.
IMPLEMENTASI MODEL PEMBELAJARAN GROUP INVESTIGATION (GI) PADA PELAJARAN KIMIA SISWA KELAS XI IPA SMA YAYASAN IBA PALEMBANG Wenny Prima Garini; H Hartono; Effendi Nawawi
Jurnal Penelitian Pendidikan Kimia: Kajian Hasil Penelitian Pendidikan Kimia Vol 5, No 2 (2018)
Publisher : Chemistry Education Study Program Sriwijaya University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36706/jppk.v5i2.8439

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif yang bertujuan untuk mendeskripsikan implementasi model pembelajaran Group Investigation (GI) pada pelajaran kimia siswa kelas XI IPA I SMA Yayasan IBA Palembang. Subjek penelitian ini adalah guru dan siswa kelas XI IPA I SMA Yayasan IBA Palembang yang berjumlah 20 siswa terdiri dari 13 orang perempuan dan 7 orang laki-laki. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Penerapan model pembelajaran Group Investigation (GI) dapat memberikan kesempatan siswa untuk berperan secara aktif serta memotivasi siswa, mendorong siswa dalam keterlibatan belajar dan memiliki kemampuan yang baik dalam berkomunikasi maupun dalam keterampilan proses kelompok. Dari data hasil observasi pertemuan pertama 75,91%, pertemuan kedua dan ketiga 63,18%. Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan, maka peneliti menyarankan agar model pembelajaran Group Investigation (GI) ini dapat diterapkan oleh guruguru kimia lainya dengan baik sehingga aktifitas dan hasil belajar siswa lebih efektif.
Pengaruh Penerapan Pendekatan Saintifik terhadap Penguasaan Konsep Kingdom Animalia pada Peserta Didik SMA Srijaya Negara Palembang Rahmi Susanti; Rizki Putri Puspitahati; Effendi Nawawi
Seminar Nasional Pendidikan IPA Tahun 2021 Vol 1, No 1 (2017): Prosiding Seminar Pendidikan IPA
Publisher : Seminar Nasional Pendidikan IPA Tahun 2021

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (533.426 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan informasi mengenai pengaruh penerapan pendekatan saintifik terhadap penguasaan konsep peserta didik SMA pada materi dunia hewan (Animalia). Metode penelitian yang digunakan adalah Pre-Experimental design dengan desain penelitian one-group pretest-posttest. Penelitian ini melibatkan peserta didik kelas X MIA 3 SMA Srijaya Negara Palembang tahun ajaran 2016/2017 (n=33). Pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan tes tertulis. Analisis data menggunakan program Statistical Program for Social Science 22 (SPSS 22). Data hasil penelitian dianalisis dengan Kolmogorov-Smirnov Test dan dilanjutkan dengan uji t berpasangan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terjadi peningkatan penguasaan konsep secara signifikan, dengan nilai signifikansi p = 0,000 pada α = 0,025. Peningkatan penguasaan konsep termasuk dalam kategori tinggi dengan nilai n-gain = 0,76. Berdasarkan hasil dapat disimpulkan bahwa pembelajaran dengan menggunakan pendekatan saintifik dapat meningkatkan penguasaan konsep peserta didik SMA kelas X pada topik dunia hewan.
ANALISIS KURIKULUM KEWIRAUSAHAAN UNTUK MODUL PEMBELAJARAN KIMIA DI ERA PANDEMI COVID-19, TOPIK PRODUKTIVITAS IKAN MUJAIR K Anom W; Wulan Sundari Apriana; Tatang Suhery; Effendi Nawawi; Fuad Abd Rachman
Jurnal Penelitian Pendidikan Kimia: Kajian Hasil Penelitian Pendidikan Kimia Vol 9, No 1 (2022)
Publisher : Chemistry Education Study Program Sriwijaya University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36706/jppk.v9i1.17994

Abstract

The purpose of this study was to describe the curriculum of entrepreneurship courses on the development of integrated learning modules STEM on feed topics to increase the productivity of tilapia fish. This research was conducted on 7th semester students of 2018 class of Chemistry Education, Faculty of Teacher Training and Education, Sriwijaya University. This research method is descriptive, which collects data using interviews, questionnaires and study documentation. The average value of the questionnaire validity test is 0.630 and the questionnaire reliability test is 0.9 with a very good category. The results of this study showed students strongly agreed as much as 60%, agreed as much as 33.3% and hesitated as much as 6.7% developed a module with the topic of feed to increase the productivity of tilapia and included it in the curriculum of the era of the covid-19 pandemic.
Analisis Implementasi Profil Pelajar Pancasila di SMA Negeri 2 Palembang Nur Fitri Aisyah; Effendi Nawawi
Journal on Education Vol 5 No 2 (2023): Journal on Education: Volume 5 Nomor 2 Tahun 2023
Publisher : Departement of Mathematics Education

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/joe.v5i2.1006

Abstract

Pancasila values are needed in the learning process so that they can be instilled in students. The purpose of this study was to describe the teacher's efforts in implementing Pancasila student profiles for students at SMA Negeri 2 Palembang. This study uses a qualitative method. The effort that has been made by teachers/educators at SMA Negeri 2 Palembang in instilling Pancasila values is by using the Pancasila Student Profile Strengthening Project.
School Ecosystem Based on the Implementation of Pancasila Values and Diversity in SMAN 5 Palembang Yuni Hartati Eliya Rosa; Effendi Nawawi
Ensiklopedia: Jurnal Pendidikan dan Inovasi Pembelajaran Saburai Vol 3, No 01 (2023): ENSIKLOPEDIA: Jurnal Pendidikan dan Inovasi Pembelajaran
Publisher : Universitas Sang Bumi Ruwa Jurai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24967/esp.v3i01.2109

Abstract

Indonesia is a country with a diversity of cultures, languages, religions, beliefs, ethnicities, races and local wisdoms but has the same vision and goals in the view of "Bhinneka Tunggal Ika". The application and appreciation of Pancasila values and diversity in the school ecosystem in an independent curriculum is the right step to produce students who have good morals and morals, are honest, responsible, respect the rights of others, work hard, and so on. This study aims to determine the implementation of the appreciation of Pancasila values and diversity in the school ecosystem at SMA Negeri 5 Palembang. The research method used in this research is descriptive qualitative. Collection techniques were used for direct observation of researchers at schools, interviews with teachers and documentation. The data analysis technique used is data reduction, data presentation, conclusion/verification. Based on the results of the study it was concluded that SMA Negeri 5 Palembang had implemented a school ecosystem based on the values of Pancasila and Bhinneka Tunggal Ika through symbols, signs, activities or activities to familiarize students in the school environment both in the school environment and in the school environment. class and outside the classroom which is in line with the goal of an Merdeka curriculum, which is to create lifelong learners with the character of the Pancasila Student Profile.
Analisis Penghargaan dan Penghayatan terhadap Kebhinekatunggalikaan serta Nilai Pancasila di SMA N 2 Palembang Tiara Ulandari; Effendi Nawawi
Jurnal Pengabdian West Science Vol 2 No 01 (2023): Jurnal Pengabdian Westscience
Publisher : Westscience Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (489.437 KB) | DOI: 10.58812/jpws.v2i01.151

Abstract

Pancasila dan kebhinekatunggalikaan merupakan nilai luhur budaya Indonesia yang harus dimiliki oleh setiap warga negaranya. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif kualitatif dengan tujuan untuk mendapatkan informasi tentang bagaimana penghayatan dan penghargaan terhadap kebhinekatunggalikaan dan nilai - nilai Pancasila di SMA N 2 Palembang. Teknik pengumpulan data dengan cara observasi, wawancara dan dokumentasi. Penghayatan dan penghargaan nilai kebhinekatunggalikaan di SMA N 2 dapat ditemukan pada penggunaan seragam sekolah yang memiliki warna, bentuk dan motif yang sama tanpa dibeda-bedakan. Sedangkan nilai - nilai Pancasila terlihat dari kegiatan peserta didik salah satunya membaca Al-Qur’an setiap pagi, menjaga lingkungan kelas supaya tetap bersih, menghargai pendapat teman saat berdiskusi dan suka bekerja keras.