Ixsir Eliya
Universitas Islam Negeri Fatmawati Soekarno Bengkulu

Published : 17 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Wacana : Jurnal Penelitian Bahasa, Sastra dan Pengajaran

IMPLEMENTASI PENGGUNAAN MEDIA GAMBAR BERTEMA KONSERVASI LINGKUNGAN DALAM PEMBELAJARAN MENULIS PUISI PADA SISWA KELAS X TKJ SMK NEGERI 6 KOTA BENGKULU Aprilia Intan Asmara; Heny Friantary; Ixsir Eliya
Wacana: Jurnal Penelitian Bahasa, Sastra dan Pengajaran Vol 19, No 2 (2021): Wacana, Vol. 19 No. 2, Juli 2021
Publisher : Universitas Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33369/jwacana.v19i2.16940

Abstract

Pendidikan merupakan sarana yang digunakan untuk memperoleh suatu proses pembelajaran yang berguna untuk mengembangkan kemampuan peserta didik serta sebagai usaha untuk mencapai tujuan pembelajaran. Tujuan penelitian ini adalah: (1) mendeskripsikan penggunaan media gambar bertema konservasi lingkungan pada pembelajaran menulis puisi. (2) mendeskripsikan faktor penghambat dan pendukung penerapan media gambar bertema konservasi lingkungan dalam pembelajaran menulis puisi pada siswa kelas X TKJ SMK Negeri 6 Kota Bengkulu. Penelitian menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif. Dalam penelitian ini, peneliti menemukan beberapa temuan mengenai implementasi penggunaan media gambar bertema konservasi lingkungan pada pembelajaran menulis puisi siswa kelas X TKJ SMK Negeri 6 Kota Bengkulu yaitu: (1) perencanaan yang dilakukan oleh guru dan siswa sebelum pembelajaran Bahasa Indonesia dalam implementasi penggunaan media gambar bertema konservasi lingkungan (2) pelaksanaan  implementasi penggunaan media gambar bertema konservasi lingkungan dalam pembelajaran menulis puisi siswa kelas X TKJ (3) evaluasi implementasi penggunaan media gambar bertema konservasi lingkungan pada pembelajaran menulis puisi hanya dilakukan di akhir pembelajaran berupa hasil menulis puisi.