Claim Missing Document
Check
Articles

Found 6 Documents
Search

RANCANG BANGUN ALAT PENGADUK ADONAN BUBUR ORGANIK KAPASITAS 7 LITER UNTUK INDUSTRI UMKM Ahmad Yunus Nasution; Gunawan Hidayat
SINTEK JURNAL: Jurnal Ilmiah Teknik Mesin Vol 12, No 2 (2018): SINTEK JURNAL
Publisher : University of Muhammadiyah Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

In today's era that is sophisticated and requires speed in the industrial world, humans are required to make and design various tools to get maximum results compared to the manual work of human strength. As an example that can be done instantly and without the need for human labor in the industrial world is the design of a slurry mixer, so that when cooking and stirring the slurry can be faster and more efficient. One of them during the stirring process can reduce the amount of production costs for employees. This study aims to plan and make a transmission and rotation system on a 7 liter capacity slurry mixer for umkm. As for the background of this research because Indonesia is one of the countries that has many SME sectors that have very large opportunities to be developed in the future. This study uses calculations for the slurry stirrer transmission system. The calculation includes an electric motor with a power of 1hp output speed of 1400 rpm with a gearbox ratio of 1:20 and with the size of the drive pulley is 2 in or 50.8 mm and the drive pulley is 4 in  or 101.6 mm, the final speed is 35 rpm. The belt used is a V type A belt with a length of 914 mm. The shaft used is 25 mm in diameter with SS304 material.
MODIFIKASI MESIN HONDA JAZZ VTEC GE8 UNTUK KOMPETISI BALAP ONE MAKE RACE (OMR) Gunawan Hidayat; Adi Winarno
SINTEK JURNAL: Jurnal Ilmiah Teknik Mesin Vol 9, No 1 (2015): SINTEK JURNAL
Publisher : University of Muhammadiyah Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Dalam modifikasi mesin 4 silinder 4 langkah dengan volume total 1947 cc sesuai dengan peraturan balap one make race, perhitungan dan perencanaan dipersiapkan secara tepat untuk meningkatkan daya dan torsi sehingga kendaraan dapat melintasi sirkuit dengan catatan waktu tercepat. Modifikasi meliputi oversize piston dan bore up lubang silinder sesuai standar buku manual 0,25 mm, resurface/pemapasan blok silinder sebesar 0,98 mm, penggantian komponen sistem pembuangan gas sisa dengan diameter lebih besar yaitu 1 7/8 inchi, serta penambahan chip tuning/piggyback sebagai manipulasi kontrol waktu pengapian dan penyemprotan bahan bakar. Pengaturan dan pengetesan kendaraan dilakukan  dengan chassis dynamometer dan diperoleh hasil akhir daya output meningkat menjadi 116,6 HP/6950 rpm dan torsi meningkat menjadi 104,8 FtLb/4950 rpm.
Rancang Bangun Mesin Daur Ulang Limbah Botol Plastik HDPE Menjadi Gagang Pintu Kapasitas 1 kg/jam Windarta Windarta; Gunawan Hidayat; Alvin Chaeruddin
Prosiding Semnastek PROSIDING SEMNASTEK 2019
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Sampah plastik telah menjadi masalah bagi manusia karena plastik merupakan material nonbiodegradable. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk membuat rancangan mesin daur ulang limbah botol plastik HDPE, dan untuk membandingkan dengan mesin daur ulang limbah botol plastik yang sudah ada. Perancangan dilakukan dengan melakukan pencarian data dan pembuatan konsep yang didapat dari studi literatur dan hasil survei, maka dapat direncanakan bahan-bahan yang dibutuhkan dalam perancangan dan pembuatan mesin pencacah botol plastik. Berdasarkan hasil pengujian didapat mesin daur ulang limbah botol plastik HDPE telah dilaksanakan dengan menggunakan motor penggerak 2 HP dan output putaran poros 80 rpm. Berdasarkan pengujian getaran rangka didapat puncak getaran pada pengujian getaran mesin tanpa beban maupun dengan beban termasuk kategori aman berdasarkan standar ISO 10816-1. Berdasarkan pengujianpemakaian untuk mencacah botol limbah platik didapat bahwa untuk 1 kg sampah plastik menghasilkan 20 unit gagang pintu, dengan total waktu proses 17 menit 45 detik
PENGEMBANGAN DESAIN MODEL DAN PROTOTIPE MESIN SIKAT KARPET MEKANIK DENGAN PENGGERAK MOTOR LISTRIK Bambang Setiawan; Gunawan Hidayat; Riki Effendi
TURBO [Tulisan Riset Berbasis Online] Vol 7, No 1 (2018): Juni 2018
Publisher : Universitas Muhammadiyah Metro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (502.465 KB) | DOI: 10.24127/trb.v7i1.696

Abstract

Desain mesin sikat karpet mekanik ini merupakan salah satu upaya pengembangan pada alat konvensional. Hal ini untuk membantu industri kecil yang masih menggunakan alat konvensional untuk beralih ke mesin sikat karpet mekanik agar dapat menghasilkan produk yang lebih cepat dan efektif pada saat proses mencuci karpet. Tujuan penelitian ini adalah untuk pengembangan desain model dan prototipe mesin sikat karpet mekanik dengan penggerak motor listrik, skala pencucian karpet rumah tangga. Tujuan pembuatan konsep ini meningkatkan efektivitas waktu untuk penggunanya. Alat ini di gunakan untuk mencuci dan menyikat pada karpet, dimana alat tersebut bekerja menggunakan sumber daya dari motor listrik yang menggerakkan poros dan sikat pembersih/polisher untuk mencuci dan menyikat karpet yang sudah di beri cairan deterjen sebelumnya. Konsep perancangan alat sikat karpet mekanik ini di buat dengan menggunakan Computer Aided Design (CAD) SOLIDWORKS. Metode yang di pakai untuk membuat mesin sikat karpet mekanik meliputi pengembangan model yang ada, mencari riset tentang alat sebelumnya, penyempurnaan konsep model desain, pembuatan model 3D dan pembuatan alat. Setelah alat selesai di rakit maka alat akan di tes dan di uji. pengujian prototipe mesin sikat karpet mekanik dengan menggunakan tiga jenis tipe karpet berdasarkan   ketebalan   bahan,    k a r a k t e r i s t i k    k a r p e t    a k a n    b e r p e n g a r u h t e r h a d a p k i n e r j a  d a r i  m e s i n  s e r t a  h a s i l  y a n  g  d i d a p a t k a n . Kata Kunci : Desain, Prototipe, Mesin sikat karpet mekanik
STUDY KELAYAKAN PENGGUNAAN MATERIAL KOMPOSIT SEBAGAI CAMPURAN RESIN LYCAL DENGAN SERAT SABUT KELAPA TERHADAP GAYA IMPACT PADA PESAWAT RC Bambang Setiawan; Rasma Rasma; Thomas Djunaedi; Gunawan Hidayat; Ponco Moralistian Adiday
Prosiding Semnastek PROSIDING SEMNASTEK 2022
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Komposit adalah struktur material yang terdiri dari resin dan serat, yang dibentuk secara makroskopik dan menyatu secara fisika. Bahan komposit pada umumnya resin sebagai pengikat atau matrik, dan serat sebagai penguat atau reinforcement. Keuntungan bahan komposit adalah kemampuan material terebut mudah untuk diarahkan sehingga kekuatannya dapat diatur pada sifat tertentu yang kita kehendaki. Material komposit memiliki sifat high strength dan densitas rendah yang sangat sesuai diterapkan dalam dunia industri penerbangan. Dalam pengaplikasian material komposit menggunakan dua metode dikombinasikan antara hand lay-up dengan holding press. Bahan yang digunakan adalah serat sabut kelapa dan resin lycal dengan persentase campuran matrik 96% dan serat 4%. Spesifikasi pesawat RC trainer dengan material body komposit, memiliki Panjang badan 60cm, Panjang sayap 80cm, dan tinggi badan 8cm, dibekali dengan motor brushless tipe 1806 1400kv dengan daya 80watt, dan berat keseluruhan pesawat 375gram. Dengan proses pengujian Tarik dan impact, yang bertujuan untuk mengetahui nilai tegangan, regangan, impact yang dimiliki oleh material komposit ini, agar mengetahui apakah gaya impact yang diizinkan lebih besar dari gaya impact yang bekerja pada saat landing, sehingga kerusakan dapat diminimalisir. Berdasarkan hasil dari Analisa pengujian terbang pada pesawat RC trainer. Hasilnya pesawat lebihstabil dan memiliki kekuatan yang lebih kuat pada saat terkena benturan, sedangkan untuk kekurangan, bobot pesawat menjadi lebih berat dan memerlukan konsumsi daya yang lebih, serta penggunaan motor brushless yang lebih besar.
Analisa Konstruksi Mesin Bubut Duplikat Untuk Profil Kayu Dengan Ukuran Kayu Diameter 15 Cm Dan Panjang 50 Cm Bambang Setiawan; Gunawan Hidayat; Thomas Djunaedi
Rekayasa Material, Manufaktur dan Energi Vol 6, No 1: Maret 2023
Publisher : Fakultas Teknik UMSU

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30596/rmme.v6i1.13440

Abstract

In desaining wood profile lathes, the quality and strength are calculated by analyzing various loads that occur in the lathes and choosing suitable materials to be used in the manufacture of lathes, the materials used are 40 X 40 mm hollow beam type AISI 304 with tensile strength 6 x 108 N / m2, mudulus elasticity 1.9 X 1011 N / m2, performed to calculate the distribution of the load received by the rangkan of 757 N and done to get the results close to the original as a reference for making the lathe frame duplicate the wood profile. To do the simulation, solidwork software is needed as a means to DESAIN and DESAIN the lathe frame strength duplicate the wood profile. Manual calculation results are compared with finite element analysis (FEA) simulations. Strength analysis in the frame is obtained 3.9 X 107 N / mm2, the deflection that occurs is 0.08 mm.